Umur 12 tahun merupakan masa peralihan dari anak anak menuju dewasa. Pada tahapan memasuki usia remaja ini, maka perubahan hormon terjadi khususnya untuk wanita yang biasanya terjadi pada wajah. Kulit yang mulai menampilkan noda seperti jerawat, keringat berlebih dan kotoran yang menyumbat pori akhirnya mulai menjadi masalah pada anak remaja. Di masa pubertas, produksi hormon akan semakin meningkat, hormon androgen akan meningkat pada pria, sedangkan hormon estrogen akan meningkat pada remaja wanita. Perubahan keseimbangan hormon ini nantinya akan berdampak pada kulit dan juga rambut. Untuk mengatasi masalah wajah pada usia remaja, silahkan simak beberapa rekomendasi sabun cuci muka untuk anak 12 tahun yang kami berikan berikut ini.
L’Oreal Perfect Re-Lighting Whitening Facial Foam merupakan sabun cuci muka yang memiliki harga terjangkau sekitar 20 ribu namun memiliki banyak khasiat ampuh yang cocok untuk anak usia 12 tahun. Dalam sabun cuci muka ini mengandung melano block untuk mencegah dan memudarkan flek hitam. Sedangkan kandungan vitamin C didalamnya yang bagus untuk cara memutihkan wajah dan leher dalam 1 minggu.
Cure Natural Aqua Gel merupakan sabun wajah yang cocok untuk remaja sekaligus scrub untuk mengelupas sel kulit mati, sabun untuk kulit sensitif, mengurangi minyak berlebih dan juga menyembuhkan jerawat. Cure Natural Aqua Gel merupakan produk asal Jepang yang mengandung hidrogen kaya akan antioksidan dan beberapa bahan alami seperti lidah buaya dan daun gingko biloba yang sangat efektif digunakan untuk segala masalah kulit anak remaja.
Origins juga merupakan sabun wajah yang cocok menghilangkan kotoran dan make up pada anak remaja sekitar umur 12 tahun. Sabun ini juga sangat lembut untuk digunakan 2 kali sehari. Formula dalam sabun ini bisa menyeimbangkan kelebihan minyak dan kekeringan yang cocok untuk cara mencegah kulit wajah berminyak, kombinasi dan juga kering. Anda bisa memilih berbagai varian aroma dari sabun ini seperti lavender, bergamot dan juga spearmint.
Dr Bronner Almond Pure-Castile Liquid Soap adalah sabun serbaguna yang tidak hanya bisa digunakan untuk membersihkan muka, namun juga bisa digunakan sebagai sabun mandi dan juga keramas bahkan untuk hewan peliharaan, mencuci baju dan juga mencuci piring. Sabun ini terbuat dari bahan bahan alami seperti minyak zaitun, minyak kelapa, minyak jojoba dan minyak rami yang baik digunakan untuk menenangkan kulit tanpa menghilangkan kelembapan alami pada kulit.
Cetaphil Gentle Skin Cleanser merupakan salah satu sabun pembersih wajah untuk remaja dan juga anak anak yang cocok digunakan untuk semua jenis kulit. Sabun ini akan membersihkan wajah secara sempurna namun tidak menghilangkan minyak alami pada wajah. Sabun wajah ini sangat efektif digunakan untuk mengatasi rosacea, ruam, eksim, cara mengatasi wajah berminyak, jerawat dan mengatasi kulit kering yang aman digunakan setiap hari.
Beauty Facial Extreme Exfoliating Cleansing Gel secara efektif akan membersihkan minyak penyumbat pori pori, komedo hitam, komedo putih dan juga sel kulit mati dari wajah anak remaja wanita dan juga pria. Sabun ini sangat baik digunakan untuk mengatasi kulit kusam yang cocok pada semua jenis kulit. Antioksidan yang terkandung dalam Beauty Facial Extreme Exfoliating Cleansing Gel ini juga melindungi kulit dari kerusakan oksidatif sehingga aman digunakan setiap hari.
LAVO Klarifikasi Facial Cleanser menggunakan berbagai bahan alami seperti lidah buaya, asam glikolat, asam salisilat dan juga asam laktat yang efektif dalam mengangkat kotoran, minyak berlebih dan juga sisa make up anak remaja. LAVO Klarifikasi Facial Cleanser juga sangat ampuh digunakan untuk cara menghilangkan komedo hitam di hidung dan putih, jerawat dan mengangkat sel kulit mati yang juga cocok digunakan untuk semua jenis kulit.
Evologie Stay Clear Face Cleanser merupakan pembersih wajah remaja yang sangat bagus untuk membuka penyumbatan pori, menghilangkan bakteri dan juga minyak. Sabun muka yang cocok untuk pria dan wanita ini juga bersifat hypoallergenic dan juga non comedogenic. Sabun muka ini tidak mengandung parfum dan bebas dari bahan kimia berbahaya seperti paraben dan gluten yang cocok digunakan setiap hari.
Evanhealy Tea Tree Gel Cleanser cocok digunakan untuk semua jenis kulit remaja termasuk berminyak dan berjerawat. Sabun muka ini juga tidak mengandung deterjen yang terbuat dari ekstrak pohon teh, lavender, geranium dan juga calendula yang bekerja efektif dalam memurnikan dan mendetoksifikasi kulit wajah serta cara merawat kulit berminyak.
Stopping Studio Facial Cleanser bisa membersihkan muka anak remaja usia sekitar 12 tahun yang terbuat dari arang dan teh hijau yang dimurnikan cocok untuk kulit normal, berminyak dan juga kombinasi. Sabun muka ini juga cocok untuk mendetoksifikasi, menghidrasi dan memurnikan kulit wajah. Sabun ini hadir dengan keharuman menenangkan yang terbuat dari lidah buaya untuk menutrisi kulit dan aman digunakan setiap hari.
Esteem Beauty Purity + Organic Vitamin C Cleanser merupakan pembersih muka untuk remaja yang mengandung vitamin C, teh hijau dan 20 ekstrak bahan alami lainnya yang aman digunakan untuk semua jenis kulit termasuk cara mengatasi muka berminyak. Sabun ini bisa membuat kulit terlihat awet muda dengan cara merangsang produksi kolagen sekaligus mempromosikan kesehatan kulit. Selain itu, sabun muka ini juga baik digunakan untuk mencegah keriput, melembabkan dan mencerahkan sekaligus menyeimbangkan pH kulit.
Beberapa sabun cuci muka untuk anak 12 tahun yang sudah kami berikan diatas adalah rekomendasi terbaik dimana beberapa sabun tersebut hanya menggunakan bahan bahan alami yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit anak remaja sekaligus membersihkan secara mendalam.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…