Categories: Kulit

11 Cara Mengatasi Kulit Mengelupas di Tangan

Pernahkah anda mengalami pengelupasan kulit pada area tangan? Pengelupasan kulit biasa terjadi karena adanya alergi, penggunaan bahan kimia atau mungkin karena gejala suatu penyakit. Kulit yang mengelupas dapat menganggu penampilan dan menyebabkan kepercayaan seseorang menjadi berkurang terlebih ketika mereka diajak bersalaman. Kulit yang mengelupas akan membuat tangan terasa kasar dan kering. Untuk menghindari hal ini dibutuhkan perawatan yang tepat serta menjauhi alasan terjadinya kulit mengelupas itu sendiri. Kulit yang mengelupas biasanya dapat hilang seiring berjalannya waktu namun walau begitu akan menjadi berbahaya ketika kulit yang mengelupas tersebut menjadi sasaran kuman dan berdarah.

Untuk mengatasi kulit yang mengelupas dapat dilakukan dengan cara tradisional hingga cara yang cukup modern menggunakan produk kecantikan. Namun, hal yang perlu diingat ketika anda menggunakan produk kecantikan adalah untuk berhati – hati dalam pemilihan produk supaya tidak membuat kulit anda semakin parah akibat penggunaan produk yang tidak cocok. Ada banyak cara mengatasi kulit mengelupas mulai dari:

1. Rendam menggunakan air hangat

Air hangat yang dicampur menggunakan madu dan minyak zaitun dapat dijadikan pelembab alami bagi kulit. Selain itu, air hangat juga dapat terserap ke dalam kulit sehingga kulit tidak lagi kering dan mengelupas.

2. Gunakan minyak zaitun dan gula

Merawat tangan yang mengelupas sehingga kembali sehat dapa dilakukan dengan menggunakan minyak zaitun dan gula. Caranya cukup mudah yaitu dengan mencampur 1 sdm gula pasir dan 1 sdm minyak zaitun lalu usapkan pada telapak tangan dengan cara digosok – gosokkan. Hal ini mampu mempercepat proses pengelupasan pada kulit. Penggunaan tidak diperbolehkan jika tangan sedang dalam kondisi luka.

3. Jauhi jenis minuman tertentu

Minuman yang tinggi kafein, soft drink serta alkohol menjadikan kulit tidak sehat hingga berdampak pada pengelupasan kulit. Menghindari jenis minuman tersebut juga mampu mempertahankan kecantikan serta kelembaban kulit anda.

4. Menggunakan mentimun

Buah mentmiun memliki sifat penyembuhan serta peradangan yang cocok digunakan sebagai obat dalam menangani pengelupasan kulit. Cara menggunakan mentimun dalam proses penanganan kulit mengelupas adalah dengan cara mengiriskan mentimun lalu oleskan kulit yang tengah bermasalah. Mentimun bekerja dalam menangani kulit-kulit yang rusak sehingga iritasi penyebab kulit mengelupas akan berkurang hingga akhirnya sembuh.

5. Gunakan lemon

Pada dasarnya kulit tangan memiliki sifat yang hampir sama dengan kulit wajah. Kulit tangan juga mengalami fase kulit mati sehingga memerlukan fase perawatan agar tidak terjadi kulit kasar. Cara merawat kulit tangan saat mengalami fase tersebut adalah menggunakan lemon yang dicampur garam. Penggunaan kedua bahan tersebut dapat dilakukan 2 kali dalam seminggu untuk menjaga kulit tangan halus dan tidak kasar.

6. Madu dan minyak zaitun

Selanjutnya anda dapat pula menggunakan campuran antara madu serta minyak zaitun. Caranya cukup mudah yaitu dengan merendam tangan menggunakan air hangat lalu oleskan madu yang telah dicampur menggunakan minyak zaitun tersebut pada tangan. Bungkus tangan menggunakan plastik lalu tambahkan kain sarung selanjutnya tunggu hingga 30 menit. Lakukan perawatan yang satu ini secara rutin untuk mendapatkan kulit tangan yang lembab dan halus.

7. Menggunakan minyak zaitun

Minyak zaitun berperan baik dalam mengatasi beragam jenis penyakit. Minyak yang satu ini dikenal sebagai minyak emas yang bagus untuk kesehatan maupun kecantikan terutama pada kulit. Menggunakan minyak zaitun untuk kesehatan kulit cocok karena minyak ini mengandung asam lemak essensial serta omega 3 yang bermanfaat bagi kulit dan tubuh. Cara menggunakannya cukup mudah yaitu dengan mencampur minyak zaitun pada air cuci tangan. Selain mempercantik kulit, penggunaan minyak zaitun juga dapat melembabkan kulit anda.

8. Lemon dan gula

Cara menggunakannya cukup mudah yaitu mencampur air perasan lemon menggunakan gula pasir lalu gosokkan pada permukaan kulit yang kasar. Vitamin C pada lemon membantu memperbaiki kondisi kulit yang tengah mengelupas ataupun kasar sementara gula membantu terjadinya proses eksfoliasi.

9. Menggunakan susu hangat

Menggunakan susu hangat untuk merawat kulit dapat dilakukan dengan merendam tangan pada sebuah baskom yang di dalamnya telah diisi menggunakan susu hangat. Penggunaan susu dingin membuat khasiat susu berkurang. Selain bagus untuk merawat tangan, penggunaan susu hangat juga bagus untuk merawat kuku agar lebih kuat. Anda cukup melakukan perendaman ini sekitar 5 menit.

10. Menggunakan pelembab kulit

Pelembab kulit saat ini tidak dapat lagi dihitung jumlahnya. Beragam produk pelembab kulit dapat dengan mudah ditemukan di banyak toko kecantikan maupun warung kecil biasa. Penggunaan pelembab dalam menghindarkan kulit dari kekeringan serta efek langsung matahari. Penggunaan pelembab juga menghindarkan pengguna dari kulit bersisik. Menggunakan pelembab dapat dilakukan sebelah mandi atau mungkin saat anda akan bepergian keluar. Selain menggunakan pelembab, anda juga dapat menggunakan krim yang berbahan dasar susu untuk merawat kulit anda agar halus seperti sedia kala.

11. Gunakan telur, almond dan madu

Caranya cukup mudah yaitu dengan mencampur 1 sdt, buah almond yang sebelumnya telah dihancurkan serta kuning telur. Gosok pada kedua tangan selama kurang lebih 10 menit lalu diamkan selama 20 menit. Selanjutnya anda dapat membilasnya menggunakan air hangat hingga bersih.

Penyebab Kulit Tangan Mengelupas

Ada beberapa faktor yang dapat menyebabkan kulit tangan seseorang mengelupas. Mulai dari kebiasaan atau pekerjaan, kegiatan hingga cuaca serta penggunaan bahan kimia. Berikut ini diantaranya :

  • Alergi – Kulit yang sensitif biasanya mudah terkena alergi entah dari makanan yang dikonsumsi atau mungkin alergi terhadap debu. Alergi tersebut dapat menyebabkan pengelupasan pada tangan atau mungkin gatal – gatal.
  • Cuaca – Cuaca dapat mempengaruhi kondisi kulit terutama pada cuaca yang ekstrem seperti terlalu panas atau bahkan terlalu dingin. Terutama pada cuaca yang cenderung dingin, biasanya akan terjadi pengelupasan akibat kulit yang mengkerut.
  • Mencuci – Mencuci menggunakan deterjen yang terlalu panas di kulit atau mungkin tidak cocok digunakan dapat pula menjadi penyebab kulit mengelupas. Pada dasanya, di dalam deterjen terdapat bahan kimia yang ketika digunakan berlebihan bisa menyebabkan iritasi pada kulit. Pengelupasan pada kulit karena penggunaan deterjen banyak terjadi pada perempuan yang secara rutin melakukan kegiatan ini.
  • Eksim – Eksim merupakan sebuah kondisi dimana kulit dapat dengan mudah mengelupas. Hal ini biasanya terjadi pada daerah yang sensitif seperti pada jari dan umumnya terjadi karena ada gangguan tertentu.
  • Adanya penyakit tertentu – Penyebab lain dari pengelupasan kulit adalah karena adanya gejala penyakit. Pengelupasan karena gejala penyakit biasanya disebabkan oleh penyakit diabetes atau kekurangan vitamin B. Jika memang pengelupasan terjadi karena pengaruh penyakit, maka solusi terbaik harus dilakukan dengan mengobati penyakit terlebih dahulu.
  • Psoriasis – Psoriasis merupakan dampak kelainan pada kulit yang menyebabkan terjadinya pembaharuan pada kulit sehingga terjadi pengelupasan.
  • Paparan sinar matahari – Sunburn merupakan alasan lain kenapa terjadi pengelupasan pada kulit tangan anda. Paparan matahari yang intens terutama yang secara langsung memapar pada kulit menyebabkan lapisan luar kulit mengelupas sehingga kulit baru akan muncul secara alami. Penggunaan krim atau hand body diperlukan untuk mengurangi dampak paparan sinar matahari tersebut.
  • Penggunaan alat atau benda kasar – Kulit mengelupas karena penggunaan benda kasar biasanya terjadi pada para pekerja, Penggunaan alat – alat tertentu dapat menimbulkan goresan yang lambat laun akan menjadi pengelupasan pada kulit. Setelah kulit terkikis karena gesekan, biasanya kulit akan bergenerasi dengan cara mengelupas terlebih dahulu. dalam mengatasi hal ini, anda dapat menggunakan sarung tangan dalam bekerja.

Dengan mengetahui alasan kenapa kulit anda dapat mengelupas dengan mudah, membuat anda dapat menjauhi gejala kulit mengelupas itu sendiri.

Baca juga tentang :

Share
Published by
Ana Rebusta

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

1 year ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

1 year ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

1 year ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

1 year ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

1 year ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

1 year ago