Curcuma zanthorrhiza dalam bahasa Indonesia disebut temulawak, bentuknya mirip kunyit tapi aromanya lebih khas. Sejak dulu temulawak sudah digunakan sebagai obat tradisional atau bahan dasar pembuatan jamu. Temulawak mengandung curcuminoid dan kandungan minyak esensial yang berkhasiat mempercepat regenerasi sel pada liver. Curcuminoid sendiri berfungsi sebagai penetral racun yang masuk ke dalam tubuh, mengobati nyeri pada sendi, menurunkan kolestrol dalam darah, antibakteri, antioksidan, dan meningkatkan sekresi empedu.
Tidak dapat dipungkiri bahwa kulit wajah yang bersih dan alami menjadi idaman banyak orang, khususnya para wanita. Namun, kaum hawa terkadang keliru dalam melakukan perawatan sehingga menyebabkan wajah mereka kering, kusam, berminyak, jerawat, hingga terjadi penuaan dini, dan tidak tampak canti alami. Hal ini disebabkan penggunaan produk kecantikan yang berlebihan atau yang tidak sesuai dengan kebutuhan kulit. Lalu apakah masalah kulit serperti ini bisa diatasi? Apa saja solusinya? Sebenarnya, Anda bisa merawat kesehatan kulit dengan menggunakan berbagai bahan alami yang mudah Anda peroleh. Salah satunya adalah memanfaatkan temulawak untuk kecantikan wajah alami. Banyak manfaat temulawak untuk kecantikan wajah yang wajib Anda ketahui. Lalu bagaimana cara menggunakan temulawak untuk wajah cantik alami? Berikut ulasanya.
1. Cara menggunakan temulawak dan madu
Anda tahu cara membuat masker temulawak? Temulawak dan madu adalah perpaduan dua bahan alami yang sangat efektif untuk memutihkan wajah secara alami serta mengurangi resiko terkena jerawat dan komedo. Cara membuat masker ini sangat mudah. Â Anda hanya perlu mempersiapkan 2Â sendok bubuk temulawak dan 2 sendok makan madu asli. Lalu campur kedua bahan tersebut hingga rata dan mengental seperti krim. Bersihkan wajah Anda sebelum mengoleskan masker ini. Jika sudah bersih, aplikasikan secara merata ke semua permukaan wajah hingga bagian leher. Perlu diingat, hindari bagian mata agar tidak terkena campuran masker.
Langkah selanjutnya adalah membiarkan masker bekerja selama 30 menit agar benar-benar menyerap hingga ke pori-pori dan mengangkat sel kulit mati. Bilas dengan air hingga bersih. Lakukan penggunaan masker ini paling kurang 2 kali dalam satu minggu atau 4 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal.
2. Cara menggunakan temulawak dan susu
Banyak cara membuat masker alami untuk memutihkan wajah secara alami. Agar bisa mempercantik wajah Anda secara alami atau memutihkan wajah, Anda bisa menggunakan temulawak yang dikombinasikan dengan susu. Perpaduan dua bahan ini tentu memberi hasil positif bagi kulit wajah Anda. Cara menggunakanya sangat mudah, yang perlu Anda lakukan adalah memotong beberapa ruas temulawak, diusahakan sesuai kebutuhan penggunaanya, hingga menjadi potongan-potongan kecil kemudian menghaluskannya dengan cara diblender. Ini dimaksudkan agar hasilnya lebih benar-benar halus. Langkah berikutnya adalah menambahkan beberapa sendok susu, disesuaikan dengan temulawak yang telah dihaluskan, campurkan kedua bahan tersebut sembari diaduk hingga rata dan berbentuk seperti krim yang kental. Krim inilah yang bisa Anda gunakan sebagai masker.
Sebelum menggunakan masker ini pada wajah, terlebih dahulu Anda membersihkan wajah agar pori-pori terbuka sehingga tidak ada bakteri yang menempel dan mengganggu kerja dan fungsi masker. Langkah selanjutnya adalah mengoleskan masker tersebut ke seluruh bagian wajah hingga benar-benar merata. Biarkan hingga mengering, kurang lebih 20 menit, lalu bilas dengan air dingin. Lakukan penggunaan masker ini secara teratur agar hasilnya benar-benar maksimal.
3. Cara menggunakan temulawak, beras, dan kunyit
Cara menggunakan masker yang ini agak berbeda. Beras harus direndam selama 8 jam terlebih dahulu. Setelah direndam, ambil 5 ruas temulawak dan 2 ruas kunyit. Haluskan ketiga bahan tersebut hingga benar-benar lembut. Campur hingga mengental, buat bentuk bulat seperti bola kecil-kecil, kemudian dijemur di bawah sinar matahari. Setelah kering bulatan bola tadi siap digunakan menjadi masker untuk wajah cantik alami.
Berikut cara penggunaanya, ambil tiga bola masker tadi, campur dengan air mendidih, biarkan agak mengental dan dingin. Bersihkan wajah Anda kemudian oleskan masker tadi ke seluruh permukaan wajah hingga ke bagian leher secara merata. Setelah itu diamkan hingga 30 menit, lalu bilas dengan air hingga bersih. Jika ini Anda lakukan secara rutin seiap hari sebelum tidur malam, maka niscaya kulit Anda akan putih, bersih, dan cantik alami.
4. Cara menggunakan temulawak, tepung beras, dan madu
Anda tentu tau manfaat masker beras kencur. Tapi bagaimana dengan masker temulawak, tepung beras, dan madu? Penggunaan temulawak untuk perawatan wajah selanjutnya adalah mencampur temulawak dan tepung beras. Manfaatnya sama yaitu menjaga kulit wajah agar tetap cerah, tidak kusam, tidak lembab, bebas jerawat, dan mencegah penuaan dini. Agar wajah Anda tampil cantik alami, gunakan 3 sendok bubuk temulawak dan 2 sendok tepung beras yang sudah Anda haluskan. Tambahkan sedikit madu sebagai perekat alami.
Langakah selanjutnya adalah mencampur ketiga bahan tadi sampai benar-benar tercampur, hingga mengental seperti krim. Bersihkan wajah Anda terlebih dahulu kemudian oleskan krim masker tadi ke seluruh permukaan wajah secara merata. Bila perlu oleskan sampai ke bagian leher, kemudian diamkan selama kurang lebih 30 menit hingga mengering lalu bilas dengan air secara perlahan.
5. Cara menggunakan temulawak, kuning telur, dan olive oil
Jika Anda pernah mencoba cara mengencangkan wajah dengan putih telur, lalu bagaimana dengan kuning telur? Agar wajah Anda cantik alami maka Anda perlu tahu cara memutihkan wajah dengan temulawak yang kali ini dikombinasikan dengan kuning telur dan olive oil. Kuning telur dengan kandungan protei yang tinggi bermanfaat untuk memperbaiki sel-sel kulit, sedangkan olive oil bermanfaat untuk menjaga kelembaban kulit Anda. Mampu mencegah dehidrasi pada kulit wajah karena mengandung Vitamin B yang cukup komplit.
Cara membuat masker dari ketiga bahan ini terbilang sangat mudah. Siapkan 1 buah telur, ambil kuningnya saja, 1 sendok makan bubuk temulawak, dan juga 1 sendok makan olive oil. Campurkan ketiga bahan tersebut hingga rata dan mengental menjadi krim. Cara menggunakan masker ini juga mudah. Sebelumnya bersihkan wajah Anda. Oleskan masker tadi ke semua bagian wajah hingga merata. Bila perlu oleskan juga pada seluruh bagian leher Anda, Diamkan beberapa menit hingga terasa sudah mengering, kemudian bilas dengan air sampai bersih. Lakukan ini secara rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal.
6. Cara menggunakan temulawak dan asam Jawa
Asam Jawa yang dipadukan dengan temulawak sebagai masker wajah bermanfaat baik bagi kesehatan kulit wajah Anda. Cara ini sudah digunakan oleh para wanita sejak dulu. Cara membuat masker ini sangat mudah, hanya menghaluskan temulawak, campur dengan air hangat, ambil sarinya. Campurkan sari tersebut dengan dua ruas asam jawa dan dua sendok perasan air jeruk nipis untuk hasil yang lebih maksimal. Gunakan masker ini pada wajah yang sudah dibersihkan, diamkan hingga 20 menit, lalu bilas dengan air hingga bersih.
Demikian artikel informatif yang membahas mengenai cara menggunakan temulawak untuk wajah cantik alami yang jarang diketahui orang, khususnya para wanita. Ternyata khasiat temulawak sangat luar biasa, apalagi jika dipadukan dengan bahan alami lain. Wajah Anda tentu akan tampi lebih cantik secara alami. Semoga bermanfaat.