Categories
Kulit

3 Cara Merawat Kulit Berjerawat Dan Sensitif Dengan Tepat

Munculnya jerawat di usia berapapun merupakan salah satu gangguan kulit yang menyebalkan dan menyusahkan. Terlebih lagi jika jerawat tersebut juga disertai dengan kulit yang sensitif dan kemerahan pada kulit wajah Anda. Banyak orang yang berjerawat juga memiliki kulit sensitif. Oleh karena itu, perawatan pada kulit yang berjerawat dan sensitif juga memerlukan kehati – hatian dan ketepatan. Sehubungan dengan penyembuhan jerawat pada kulit sensitif, maka perawatan yang dilakukan juga harus dilakukan secara hati – hati. Jika Anda memiliki kulit sensitif, maka kemungkinan Anda akan memiliki lebih banyak noda hitam bekas jerawat.

Kulit sensitif adalah tipe kulit yang sangat mudah bereaksi terhadap stress. Ketika Anda mengalami stres secara mental dan fisik, kelenjar pituari di otak akan melepaskan hormon bernama corticotrophin yang akan menstimulasi hormon untuk mengaktifkan kelenjar adrenal. Ketika kulit mengalami stres, maka kelenjar sebum juga akan terstimulasi. Kulit yang sensitif merespon dengan membuat produksi minyak berlebih, dan corticotrophin juga melepaskan histamin yang merupakan zat kimia sama yang menyebabkan alergi. Karena kulit sensitif alergi terhadap stress, maka kulit wajah akan menjadi merah, gatal, iritasi dan berminyak.

Perawatan Untuk Jerawat di Kulit Sensitif

Beberapa produk untuk jerawat bisa membuat kondisinya makin buruk jika digunakan pada kulit yang sensitif.  Kulit sensitif yang berjerawat akan merespon pada produk yang keras dengan memproduksi minyak lebih banyak. Perawatan yang salah juga akan membuat kondisi jerawat makin buruk. Anda dapat menentukan apakah Anda memiliki kulit sensitif dengan mengecek reaksi kulit terhadap wewangian, matahari, bahan pencuci baju, dan alkohol. Cara merawat kulit berjerawat dan sensitif yang aman antara lain:

1. Membersihkan wajah dengan teratur

Salah satu bagian yang paling penting dari perawatan kulit adalah untuk membersihkan kulit wajah dua kali sehari. Perawatan wajah berjerawat sebelum tidur sangat perlu dilakukan untuk menghindarkan masalah yang lebih buruk lagi. Cara mencuci wajah yang benar untuk menghilangkan jerawat perlu diketahui agar wajah bersih tuntas. Gunakan pembersih yang ringan dan hindari sabun berwarna atau memiliki wangi mencolok yang akan memicu reaksi alergi. Anda juga perlu membersihkan wajah setelah aktivitas yang mengeluarkan keringat. Jangan menggosok kulit karena akan memperparah iritasi. Gunakan lap yang menyerap minyak dan lembut. Anda juga dapat melakukan cara membuat masker wajah untuk menghilangkan jerawat dengan berbagai bahan alami.

2. Melembabkan

Pelembab akan membantu melindungi kulit sensitif. Hindari kandungan pewangi dalam pelembab sehingga akan menyebabkan iritasi atau alergi. Ketika Anda memerlukan pelembab untuk sehari – hari, pastikan untuk menggunakan pelembab bebas wangi dan bebas warna. Jika sebuah produk mengandung wewangian, parfum, esens herbal atau minyak esensial, jangan gunakan produk tersebut. Hampir semua bahan yang berasal dari tanaman bisa mengiritasi kulit sensitif. Pilihlah pelembab untuk kulit berminyak, pelembab untuk kulit sensitif atau pelembab wajah untuk pria yang juga diformulasikan untuk kulit berjerawat.

3. Memilih Obat Jerawat

Bahkan bagi orang yang memiliki kulit sehat, banyak obat jerawat yang dijual bebas dapat menyebabkan iritasi. Cara merawat kulit berjerawat dan sensitif bisa menggunakan obat jerawat yang banyak tersedia di pasaran atau merupakan resep dokter.  Beberapa jenis bahan yang ada pada obat jerawat antara lain:

  • Benzoyl Peroksida

Obat jerawat yang mengandung benzoyl peroksida bekerja dengan mengeringkan lapisan teratas kulit dan membunuh bakteri yang menyebabkan jerawat, dapat menyebabkan kulit menjadi sangat kering dan iritasi bagi beberapa orang. Jika sebuah produk kosmetik membuat kulit Anda terasa tergelitik, gatal, merah atau terbakar, hentikan pemakaian. Ini berarti bahwa Anda tidak dapat menggunakan produk yang diresepkan yang mengandung benzoyl peroksida sama sekali, walaupun tetap ada kemungkinan Anda dapat menggunakan produk jadi yang mengandung 2,5% benzoyl peroksida sebanyak dua kali sehari saja. Untuk mengetahuinya, Anda bisa melakukan tes kulit sebelum menggunakan.

  • Salicylic Acid

Salicylic acid dapat menjadi cara mengatasi wajah berminyak dan bekas jerawat, juga cara menghilangkan komedo putih di hidung dan pipi. Efek samping dari penggunaan asam salisilat, adalah rasa tersengat dan iritasi. Anda bisa membersihkan wajah dengan pembersih yang mengandung salicylic acid atau asam salisilat. Jika ternyata pengobatan ini tidak dapat ditahan oleh kulit wajah Anda, maka sebaiknya berhenti menggunakannya dengan segera.

  • Resep Dokter

Jika kondisi jerawat Anda tidak merespon pada pengobatan yang dibeli bebas, Anda harus mencoba resep yang diberikan oleh dokter kulit. Antibiotik akan bekerja dengan membunuh dan mengurangi jumlah bakteri didalam dan di sekitar pori – pori. Dokter biasanya akan meresepkan clindamycin, erythromycin dan obat antibiotik oral lainnya untuk merawat kulit berjerawat. Walaupun perawatan ini tidak memiliki efek samping yang parah, kulit akan menjadi lebih sensitif terhadap matahari. Jangan gunakan obat jerawat mengandung alpha-lipoic acid atau diethylaminoethanol (DMAE) yang sering digunakan untuk merawat bekas jerawat. Kulit sensitif tidak akan dapat menoleransinya, dan akan menggantikan bekas jerawat dengan noda hitam yang lebih sulit dihilangkan.

Anda sebaiknya berkonsultasi pada ahli kulit atau ahli kecantikan yang terpercaya untuk cara merawat kulit berjerawat dan sensitif. Seorang dokter kulit akan mengetahui semua kemungkinan efek samping dari obat – obat jerawat yang dijual bebas dan juga obat jerawat yang diresepkan. Mungkin Anda akan mengalami reaksi terhadap beberapa obat tertentu, Anda bisa juga harus mengurangi frekuensi penggunaan, merendahkan dosis pengobatan untuk menyesuaikan dengan kondisi kulit terhadap pengobatan tersebut.