Kulit kering bisa tampak bersisik, pecah – pecah, dan juga warna kulit tidak merata. Bahkan akan terasa kasar jika disentuh. Selain itu, kulit wajah yang kering juga dapat mempengaruhi rona wajah Anda secara keseluruhan dan juga pada akhirnya akan mengakibatkan make up Anda juga tidak akan tampak maksimal hasilnya. Hal ini akan menjadi semakin buruk apabila kulit kering tersebut mulai bersisik. Kulit kering dan bersisik terutama akan terlihat pada tangan dan kaki, serta membuat penampilan jadi kurang enak dilihat. Selain itu, penyebab kulit cepat keriput bisa berasal dari kondisi kulit kering yang tidak dirawat.
Penyebab kulit kering bisa bervariasi. Sebagian besar disebabkan karena kondisi kulit yang memang diturunkan secara genetis, sehingga kulit Anda memang sudah kering secara alami. Penyebab lainnya secara umum, kondisi kulit yang kering terjadi pada saat musim dingin. Udara dingin dan kering juga akan menyedot kelembaban dari kulit yang semula halus dan lembut. Penyeban lainnya adalah proses penuaan, kekurangan nutrisi, atau kelainan genetik dan penyakit tertentu. Sebagian besar kondisi kulit kering tidak membutuhkan pengobatan dokter untuk mengatasinya, melainkan cukup dengan melakukan pengobatan sendiri menggunakan perawatan sehari – hari atau dengan menggunakan bahan alami.
Cara mengatasi kulit kering pada wajah ada banyak macamnya. salah satunya dengan bahan alami. Keuntungan dari menggunakan bahan alami adalah biaya yang lebih murah dan resikonya tidak sebesar jika Anda menggunakan perawatan dengan bahan kimia apabila tidak cocok dengan kondisi kulit. Berikut ini beberapa bahan alami yang bisa dijadikan perawatan kulit kering:
1. Minyak Zaitun
Dalam minyak zaitun terkandung banyak antioksidan dan asam lemak yang sehat untuk kulit di seluruh tubuh sehingga menjadi lembut dan lembab alami. Juga bisa menjadi pelembab untuk kulit kering dan kusam. Cara menggunakan minyak zaitun untuk kulit kering yaitu:
2. Krim Susu
Asam laktat dalam krim susu dapat membantu mengelupas kulit kering. Sifat alami krim susu yang melembutkan juga membantu mempertahankan tingkat PH dalam kulit. Selain itu krim susu juga merupakan pelembab yang sangat baik untuk kulit. Cara menggunakan krim susu untuk kulit kering adalah:
3. Susu
Susu memiliki manfaat anti inflamasi dan melembutkan yang dapat menyingkirkan kulit kering dan bersisik. Selain itu, asam laktat dalam susu dapat mengelupas sel kulit mati dan meningkatkan kemampuan kulit dalam menahan kelembabannya dan mencerahkan rona wajah Anda. Cara merawat kulit kering dengan susu adalah:
Manfaat susu untuk kulit adalah juga sebagai pelembab wajah untuk kulit kering . Ada pula manfaat susu kedelai untuk kulit selain manfaat susu sapi yang bisa digunakan.
4. Madu
Madu seringkali dianggap sebagai salah satu pelembab alami yang mengandung anti oksidan serta anti mikroba. Manfaat madu untuk kulit juga membantu menjaga kelembaban pada kulit sehingga tetap halus dan lembut dengan menggunakan manfaat madu untuk masker wajah. Juga mengandung berbagai vitamin serta mineral esensial yang baik untuk kesehatan kulit. Cara menggunakan madu untuk kulit kering yaitu:
5. Yogurt
Yogurt adalah bahan pelembab kulit yang sangat baik. Selain itu mengandung antioksidan dan anti radang yang bisa menenangkan kulit kering, bersisik dan gatal. Cara menggunakan yogurt untuk kulit kering dan bersisik yaitu:
Yogurt juga sering digunakan sebagai masker untuk kulit kering dan flek hitam sehingga juga bisa menjadi cara mengatasi kulit kering dan bersisik.
6. Minyak Kelapa
Minyak kelapa sangat baik untuk cara merawat kulit kering karena banyaknya kandungan asam lemak yang bisa menggantikan kelembaban kulit yang hilang. SElain itu, ada juga manfaat minyak kelapa untuk rambut. Cara menggunakan minyak kelapa untuk mengatasi kulit kering dan bersisik yaitu:
7. Alpukat
Alpukat mengandung asam lemak, vitamin dan antioksidan yang membantu memperbaiki kulit dari dalam. Kandungan vitamin A nya yang tinggi juga berperan dalam perawatan kulit dan perbaikan kondisi kulit menjadi lembut dan halus. Selain itu manfaat alpukat untuk kulit juga bisa menjadi cara mencegah penuaan dini. Cara menggunakan alpukat untuk merawat kulit yang kering dan bersisik yaitu:
8. Oatmeal
Anda juga bisa menggunakan oatmeal untuk melembabkan dan memulihkan kulit yang kering. Kandungan protein tinggi dalam oatmeal meninggalkan lapisan pelindung pada kulit Anda, yang mencegah kehilangan kandungan air dalam kulit dan membantu mempertahankan kelembaban. Selain itu, oatmeal juga memiliki kandungan anti inflamasi dan anti oksidan yang sangat baik untuk kondisi kulit secara keseluruhan. Cara menggunakan oatmeal untuk kulit kering yaitu:
Ada pula manfaat oatmeal untuk wajah sensitif, selain itu oatmeal dapat menjadi cara memutihkan kulit secara alami.
9. Minyak Almond
Minyak amond adalah sumber yang sangat bagus dari vitamin E,yaitu vitamin untuk kulit kering dan dianggap sebagai salah satu pelembab yang paling baik untuk kulit kering. Minyak almond juga sangat mudah menyerap di kulit karena tidak lengket sehingga menjadi cara mengatasi kulit wajah kering yang paling baik, begitu juga dengan bagian tubuh yang lainnya. Cara menggunakan minyak almond untuk mengatasi kulit kering adalah:
10. Lidah Buaya
Manfaat lidah buaya untuk kulit wajah adalah untuk menenangkan kulit dan berfungsi sebagai anti jamur dan antiseptik bagi kulit yang dapat membantu mengatasi kulit kering, bersisik dan mencegah kulit mengelupas. Juga sebagai cara merawat kulit agar tidak kusam. Ramuan yang menggunakan lidah buaya dapat membentuk lapisan pelindung bagi kulit dan menjaga kulit dari segala bentuk masalah. Cara menggunakan lidah buaya untuk kulit kering dan bersisik adalah:
Selain menggunakan bahan alami, kulit yang kering dan bersisik juga dapat diatasi dengan beberapa tips berikut ini:
1. Temukan Pelembab yang Cocok
Masalah kulit kering bisa terjadi pada siapa saja. Jika Anda bisa menemukan pelembab yang sesuai dengan kulit kering Anda yaitu yang bisa membantu mengatasi masalah kekeringan kulit dan tidak membuat kulit menjadi semakin buruk kondisinya. Pelembab yang mengandung Gliserin dan Pertoleum Jelly sangat baik untuk mengatasi masalah kulit kering dan melenyapkan penyebab kulit kering dan kusam .
2. Ubah Kebiasaan Sehari – hari
Banyak hal bisa menjadi penyebab kulit kering dan bersisik, namun pada umumnya penyebabnya ada pada rutinitas harian Anda. Sangat mudah untuk memperburuk kondisi kulit bahkan tanpa menyadarinya. Penyebab apapun dari mulai sabun berbahan kasar, pemakaian air panas sampai ke kandungan kimia tertentu dalam kosmetik yang digunakan bisa mempengaruhi kondisi kulit Anda dengan menghilangkan kelembaban dan minyak alami kulit. Gunakan sabun yang ringan, atau produk yang mengandung bahan alami. Serta kurangi kebiasaan mandi dengan air panas.
3. Cegah Kulit Kering
Tidak hanya memerlukan pelembab yang sangat bagus, melindungi kulit dari faktor eksternal penyebab kulit kering juga sangat diperlukan. Misalnya, memakai sarung tangan saat udara dingin, jaket, topi, scarf atau tabir surya. Menggunakan pelembab ber SPF juga salah satu langkah perlindungan kulit yang bisa dilakukan. Selain itu Anda juga bisa memilih bahan pakaian yang lebih lembut. Mengonsumsi makanan yang mengandung Omega 3, seperti ikan laut dan kenari.
Kulit yang sehat dan kenyal serta terjaga kelembabannya dengan baik bisa kita dapatkan jika memperhatikan perawatan kulit kita sehari – hari. Menggunakan cara perawatan yang tepat untuk mengatasi kulit kering, Anda bisa mempertahankan kelembaban sehingga bisa melindungi kulit dari penyebab kulit kering dan kusam serta bersisik. Anda harus melakukannya secara rutin dan telaten untuk kembali mendapatkan kulit yang halus dan mulus.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…