Categories
Rambut

14 Cara Alami Menghilangkan Kutu Rambut Dengan Cepat Tanpa Efek Samping

Kutu rambut?? Dua kata itu sudah bisa membuat pikiran kita melayang pada makhluk kecil – kecil yang membuat gatal kulit kepala. Bahkan sebagian orang akan merasa jijik hanya dengan membayangkannya. Belum lagi, jika mereka sampai bertelur di kepala. Kutu rambut membutuhkan darah dari kulit kepala untuk bertahan hidup. Keberadaan kutu akan menjadi penyebab rambut gatal sehingga sulit menahan keinginan untuk menggaruknya. Bahayanya menggaruk, kulit kepala bisa mengalami luka dan infeksi karena garukan tersebut.

Kutu rambut memang sering diidentikkan dengan gaya hidup yang jorok. Padahal belum tentu seseorang yang mengalami penyakit kutu rambut adalah orang yang tidak bersih. Kutu bisa menjadi hama yang sangat menular dengan mudah, jadi orang yang apik dengan kebersihan sekalipun bisa terkena. Gejala dari kepala yang sedang mengalami masalah kutu adalah mengalami perasaan seperti ada yang merayap di kulit kepala, gatal, dan terkadang ada benjolan kecil – kecil berwarna merah di kulit kepala. Itulah sebabnya kutu rambut dapat menjadi penyebab kulit kepala gatal dan bentol.

Basmi Kutu Dengan Bahan Alami

Bila terkena kutu rambut, cara menghilangkan kutu rambut di kepala harus segera dilakukan. Tidak lain karena kutu rambut cepat sekali berpindah ke kepala orang lain yang sering berada dekat dengan orang yang terkena kutu. Beberapa bahan alami yang bisa dijadikan bahan untuk membasmi kutu di rambut adalah:

1. Cuka

Manfaat cuka untuk rambut bisa menjadi salah satu bahan untuk membasmi kutu. Kandungan asam asetat di dalam cuka sangat efektif dalam membasmi kutu dan juga telurnya. Jadi, cuka akan menjadi cara menghilangkan kutu rambut dan telurnya sekaligus. Cara membuat cuka sebagai ramuan untuk membasmi kutu yaitu:

  • Campur cuka dan minyak mineral dalam jumlah yang sama. Pakai campuran ini ke kulit kepala dan rambut sebelum tidur malam. Cuci rambut dengan sampo yang biasa dipakai keesokan paginya.
  • Cara kedua, cairkan cuka dengan sejumlah air dan gunakan untuk membilas rambut yang baru dikeramas. Biarkan selama sepuluh menit, lalu bilas dengan air.

Perawatan ini bisa dilakukan dua atau tiga kali seminggu dalam waktu dua bulan. Sisir rambut dengan sisir kutu setiap selesai melakukan perawatan ini. Ada juga manfaat cuka apel untuk rambut yang bisa menghilangkan ketombe, mencegah rambut kusam dan mencegah rambut menjadi rontok.

2. Mayones

Walaupun mayones biasanya menjadi cara merawat rambut berwarna dan cara merawat rambut agar lembut, ternyata bahan makanan ini bisa juga digunakan untuk mengatasi kutu rambut. Beginilah cara alami menghilangkan kutu rambut menggunakan mayones :

  • Pakai mayones di seluruh rambut sampai merata.
  • Tutup dengan plastik atau shower cap. Agar lebih aman, lapisi shower cap tersebut dengan handuk.
  • Biarkan minimal selama lima atau enam jam. Kemudian cuci rambut dengan sampo yang biasa digunakan.
  • Keringkan dengan hair dryer, karena suhu panasnya dapat memastikan semua kutu sudah mati.
  • Gunakan sisir kutu untuk menghilangkan semua kutu dan telurnya.
  • Ulangi sekali seminggu selama dua bulan untuk memastikan kutunya sudah hilang.

3. Minyak Kelapa

Manfaat minyak kelapa untuk rambut bisa membantu menghilangkan kutu rambut yang sangat mengganggu. Cara menggunakan minyak kelapa untuk rambut yang berkutu adalah:

  • Hangatkan tiga sendok makan minyak kelapa, tambahkan sedikit kamper ke dalamnya.
  • Pakai minyak ini ke seluruh kepala sambil dipijat.
  • Tutup kepala dengan shower cap dan biarkan semalaman.
  • Keesokan paginya, keramas dengan sampo yang biasa dipakai.
  • Sisir dengan sisir rambut untuk menghilangkan kutu dam telur yang tersisa.
  • Gunakan perawatan ini selama lima hari untuk membasmi kutu seluruhnya.

Selain untuk rambut orang dewasa, ada juga manfaat VCO untuk rambut bayi.

4. Bawang

Bawang lebih dikenal sebagai cara merawat kuku agar tidak kuning dan cara menghilangkan keloid secara alami dan secara cepat. Tetapi kandungan sulfur yang tinggi dalam bawang bisa membuat kutu rambut menghilang juga. Cara membuat masker rambut dari bawang untuk mengatasi kutu rambut yaitu:

  • Hancurkan bawang sebanyak empat atau lima siung di blender atau di food processor sampai menjadi pasta.
  • Kemudian saring pasta bawang tersebut dan ambil sarinya.
  • Pijat kepala dengan sari bawang tersebut dan tutup kepala dengan shower cap.
  • Biarkan selama paling tidak dua jam.
  • Keramas rambut dengan air hangat.
  • Keringkan rambut dan gunakan sisir kutu untuk menghilangkan semua kutunya.

Lakukan semua ini secara tiga hari berturut-turut, lalu lakukan setiap minggu sekali selama dua bulan untuk memastikan semua kutu sudah menghilang.

5. Tea Tree Oil

Minyak pohon teh ini biasa digunakan untuk mengatasi wajah yang berjerawat. Untuk perawatan rambut, minyak ini biasanya menjadi cara menghilangkan ketombe di kulit kepala dan cara mengatasi rambut berminyak. Karena mempunyai sifat anti bakteri, minyak ini juga bisa digunakan untuk membasmi kutu rambut. Cara menggunakan minyak pohon teh untuk kutu rambut yaitu:

  • Campur tiga sendok makan minyak zaitun dan satu sendok teh minyak pohon teh. Bisa juga ditambahkan satu sendok teh minyak eukaliptus atau minyak kayu putih.
  • Pakai campuran ini pada rambut dan kulit kepala secara menyeluruh.
  • Biarkan selama dua puluh atau tiga puluh menit, lalu keramas rambut.
  • Lakukan perawatan ini sekali atau dua kali seminggu selama satu atau dua bulan.

6. Jeruk Lemon

Selain menjadi cara mengatasi kulit mengelupas di tangan, manfaat lemon untuk rambut juga bisa digunakan untuk mengatasi kutu rambut karena sifat asamnya yang alami. Selain untuk membasmi kutu, lemon juga bisa menjadi cara mencegah kutu rambut. Cara menggunakannya yaitu:

  • Pakai air perasan lemon segar secukupnya ke kulit kepala. Biarkan selama setengah jam, lalu bilas dengan cuka dan air hangat. Gunakan seminggu sekali untuk mencegah masalah kutu rambut.
  • Untuk membasmi kutu rambut, tambahkan satu sendok makan jus lemon ke pasta yang terbuat dari empat siung bawang putih. Pakai ramuan ini di seluruh kulit kepala sambil dipijat. Bungkus handuk dengan handuk tebal dan diamkan selama setengah jam.Bilas dulu dengan air sebelum dikeramas. Ulangi selama lima hari berturut – turut untuk membasmi kutu rambut.

7. Daun Neem

Daun neem mampunyai sifat alami sebagai insektisida sehingga bisa mengatasi masalah kutu rambut. Juga bisa menyembuhkan iritasi di kulit kepala akibat sering digaruk. Cara memakainya yaitu:

  • Buat daun neem menjadi pasta dalam jumlah yang secukupnya. Gosokkan ke kulit kepala dan rambut, kemudian keramas. Lakukan perawatan ini setidaknya dua kali seminggu selama dua bulan.
  • Gunakan minyak neem murni ke kulit kepala untuk pijat. Biarkan selama satu jam kemudian cuci dengan sampo. Ketika rambut sudah kering, gunakan sisir kutu untuk menghilangkan kutu yang tersisa. Lakukan perawaatan ini tiga kali seminggu selama satu atau dua bulan.
  • Giling atau hancurkan biji neem menjadi bubuk halus. Campur satu sendok makan bubuk neem dengan minyak kacang tanah secukupnya sampai menjadi pasta. Pakai di kulit kepala dan biarkan semalaman. Cuci rambut keesokan harinya, lakukan sekali seminggu selama dua bulan.

8. Almond

Manfaat almond untuk rambut juga bisa digunakan untuk cara alami menghilangkan kutu rambut. Almond juga dikenal bisa menjadi cara merawat rambut agar lurus. Cara membuat masker rambut dari almond yang bisa menghilangkan kutu rambut yaitu:

  • Rendam sepuluh buah kacang almond semalaman.
  • Esoknya, kupas dan giling sehingga menjadi pasta yang kental.
  • Campur tiga sendok makan air perasan lemon ke pasta tersebut.
  • Pakai ke kulit kepala secara merata. Biarkan selama dua jam.
  • Bilas dengan air dingin, gunakan perawatan ini satu kali seminggu selama dua bulan.

9. Minyak  Kelapa

Selain manfaat minyak kelapa untuk alis, minyak kelapa juga dapat menjadi bahan yang menyingkirkan kutu pada rambut. Cara memakainya adalah sebagai berikut:

  • Bilas dulu rambut menggunakan cuka apel yang sudah dicampur air.
  • Jika rambut sudah kering, lapisi rambut dengan minyak kelapa.
  • Tutup rambut semalaman dengan shower cap.
  • Sisir rambut keesokan harinya dengan sisir kutu, lalu cuci dengan sampo seperti biasa.

10. Garam 

Garam digunakan untuk perawatan rambut dengan menggunakan manfaat garam untuk rambut berketombe. Cara membuat campuran garam untuk rambut yang berkutu adalah seperti ini:

  • Campur garam dan cuka dengan jumlah yang sama.
  • Basahi rambut dengan campuran tersebut.
  • Tutup rambut dengan shower cap dan biarkan selama dua sampai tiga jam.
  • Cuci rambut seperti biasa.
  • Lakukan perawatan ini setiap tiga hari akan memberikan hasil yang baik.

11. Minyak Zaitun

Tidak hanya ada manfaat minyak zaitun untuk rambut anak, ada lagi manfaat minyak zaitun yang lainnya yaitu sebagai cara untuk menghilangkan kutu di rambut. Cara menggunakannya adalah sebagai berikut:

  • Gunakan minyak zaitun pada rambut sebelum tidur malam.
  • Tutup kepala dengan handuk atau shower cap sementara Anda tidur.
  • Sisir rambut dengan sisir kutu secara menyeluruh pada waktu pagi dan cuci dengan sampo tea tree oil.

Untuk perawatan kecantikan lainnya, minyak zaitun juga dapat menjadi cara menghaluskan telapak tangan dan cara membuat bulu mata lentik secara alami.

12. Daun Sirsak

Dengan kandungan anti bakterinya yang cukup tinggi, daun sirsak dapat menjadi cara untuk membasmi kutu di rambut. Daun sirsak juga bermanfaat untuk menghilangkan telur kutu. Cara menghilangkan kutu dengan daun sirsak yaitu:

  • Rebus daun sirsak sebanyak sepuluh lembar, sebelumnya cuci bersih dulu semuanya.
  • Biarkan sampai dingin lalu bilas rambut dengan air tersebut sampai rata.
  • Diamkan selama dua atau tiga jam agar bisa meresap ke kulit kepala.
  • Bilas dengan sampo sampai bersih.

13. Jeruk Nipis dan Minyak Kayu Putih

Manfaat jeruk nipis untuk rambut bisa digunakan sebagai cara melembutkan rambut yang kasar agar menjadi halus. Selain itu, jeruk nipis juga bisa menjadi cara untuk membasmi kutu rambut dengan mencampurnya bersama minyak kayu putih. Cara membuatnya adalah:

  • Siapkan dua buah jeruk nipis dan tambahkan enam sendok makan minyak kayu putih.
  • Aduk sampai rata dan oleskan ke kulit kepala serta rambut.
  • Biarkan selama dua jam agar meresap.
  • Bilas dengan air hangat atau keramas.

14. Lidah Buaya

Manfaat aloe vera untuk rambut selain berguna untuk menghitamkan, memberi kilau dan membuat rambut terbebas dari ketombe, ternyata juga bisa digunakan untuk membasmi kutu rambut. Begini cara memakainya:

  • Ambil batang tanaman lidah buaya yang berwarna hijau tua, biasanya terdapat di bagian bawah.
  • Cuci bersih lalu kupas lidah buaya tersebut.
  • Gunakan gelnya untuk digosokkan ke kulit kepala sampai rata. Pijat lembut selama sekitar lima menit.
  • Biarkan selama dua atau sekitar tiga jam. Setelah itu bisa dikeramas.

Menghilangkan kutu dengan menggunakan bahan alami ini akan membutuhkan kesabaran yang ekstra. Karena, hasilnya harus diulangi sampai sekitar beberapa bulan untuk memastikan semua kutu sudah lenyap. Juga masih harus diulangi pemeriksaannya selama beberapa minggu dan bulan kedepan agar memastikan tidak ada lagi kutu di kepala.  Hindari juga kontak dengan penderita yang memungkinkan kita tertular kutu rambut tersebut.