Rambut

5 Cara Mewarnai Rambut Dengan Kopi Secara Alami

Mengecat rambut sudah menjadi suatu trend tersendiri yang kerap dilakukan oleh para pria dan wanita. Cat rambut yang banyak dijual di pasaran memang sangat praktis, namun biasanya juga mengandung banyak bahan kimia keras seperti amonia dan lainnya yang dapat menyebabkan rambut menjadi rusak atau menyebabkan iritasi kulit. Tidak semua orang dapat menoleransi pemakaian bahan kimia yang keras pada kulitnya, sebagian orang mengalami reaksi sensitivitas terhadap cat rambut berbahan kimia. Oleh karena itu sekarang banyak orang yang beralih kepada bahan pewarna rambut alami, salah satunya adalah manfaat kopi untuk rambut.

Kopi merupakan bahan  yang serba guna dan sangat efektif sebagai sarana untuk perawatan kecantikan, misalnya cara menghilangkan uban dengan kopi. Butirannya bisa digunakan dalam manfaat eksfoliasi wajah, menyegarkan kulit wajah dan membantu mengatasi kulit wajah yang kendur. Tidak hanya ada manfaat kopi untuk kulit, kopi juga telah digunakan sebagai pewarna rambut alami sejak lama. Menggunakan kopi untuk mewarnai rambut akan membuat Anda mendapatkan warna rambut yang berbeda, selain itu juga bebas dari bahan kimia dan aman untuk orang yang memiliki ciri – ciri kulit sensitif.

Manfaat Kopi Untuk Rambut

Ada beberapa keuntungan yang didapatkan jika mengaplikasikan kopi secara topikal pada rambut yaitu:

  • Perawatan rambut rontok – Kafein pada kopi bagus untuk rambut. Ketika aplikasi pada kulit telah dilakukan maka kopi akan mencapai akar dan menstimulasinya.
  • Pertumbuhan rambut – Kopi dapat menstimulasi akar rambut dengan memperbaiki struktur dan pertumbuhannya berkat kandungan kafein.
  • Bilasan kopi – Membilas rambut dengan kopi dapat meningkatkan tekstur rambut dan juga warna rambut.
  • Minyak kopi – Minyak kopi dapat meningkatkan sirkulasi darah di kulit kepala dan menstimulasi akar rambut di kepala.

Kopi Sebagai Pewarna Rambut

Mempelajari bagaimana cara mewarnai rambut dengan kopi cukup mudah dan Anda tidak membutuhkan banyak alat atau produk dalam prosesnya. Kopi akan menambahkan kilau alami, warna dan aksen pada rambut Anda secara alami. Mewarnai rambut dengan kopi juga akan menjadi cara yang murah dan aman untuk melakukannya sendiri di rumah dan mengubah rambut yang kusam menjadi lembut, bercahaya dan halus. Cara mewarnai rambut dengan kopi ada beberapa tahap antara lain:

1. Tahap Pertama

Kopi dapat menghindarkan Anda dari bahaya cat rambut yang berbahan kimia. Anda dapat menggunakan sampo yang biasa untuk membersihkan rambut sebelum memulai proses pengecatan. Sisir menyeluruh rambut Anda dengan lembut untuk menghilangkan kekusutan dan biarkan mengering dengan sendirinya. Cara mewarnai rambut dengan kopi dilakukan ketika rambut dalam keadaan lembab sehabis keramas.

2. Tahap Kedua

Siapkan satu setengah cup kopi giling dengan tiga cup air dalam panci atau alat pembuat kopi Anda seperti biasa. Perbandingan jumlah kopi dan air ini sekitar tiga kali lebih banyak daripada yang diperlukan untuk secangkir kopi biasa dan jangan gunakan kopi instan. Masak sampai mendidih dan biarkan dingin seluruhnya, tempatkan kopi dalam mangkuk besar ketika sudah dingin. Campurkan beberapa sendok makan kondisioner kalau Anda ingin menambahkan sedikit kelembaban pada rambut. Atau Anda bisa menambahkan sedikit bubuk kakao untuk membuat campurannya semakin gelap.  Kopi juga dapat ditambahkan pada cat rambut berbahan henna untuk menambah efek gelap dan membuat warna cat bertahan lebih lama, dan bisa digunakan sebagai cat rambut untuk kulit kepala sensitif.

3. Tahap Ketiga

Anda juga dapat mengisi botol semprot dengan kopi hitam yang kuat. Semprot rambut dengan kopi sekali seminggu setelah keramas, lalu sisir menyeluruh dari akar rambut sampai ujung rambut. Biarkan kopi di rambut selama 20 menit sampai satu jam lalu bilas dengan air hangat yang bersih. Ada pula resep cat rambut kopi dari dua bagian kondisioner dan satu bagian kopi espresso yang diseduh. Campur dan aduk sampai kondisioner berubah warna menjadi coklat. Aplikasikan kondisioner seperti biasa setelah keramas, tutup rambut dan biarkan selama 15 – 20 menit lalu bilas.

4. Tahap Keempat 

Tuangkan kopi perlahan diatas kepala Anda selagi berdiri di bawah shower. Pijatkan ke akar rambut dan menurun hingga ke ujung rambut. Ulangi sampai kopi habis lalu tutup kepala Anda dengan shower cap. Tunggu selama 20 menit hingga satu jam dan bilas kopi dari rambut menggunakan air dingin. Ulangi bilasan kopi ini dua kali seminggu sampai tone rambut yang diinginkan diperoleh.

5. Tahap Kelima

Setelah melakukan cara mewarnai rambut dengan kopi, Anda bisa keramas menggunakan cuka apel sebagai pembersih alami untuk membantu mempertahankan warnanya. Proses ini bisa diulangi untuk beberapa hari untuk menjaga warnanya dan memungkinkan kopi menembus helaian rambut dengan lebih efektif. Warna yang dihasilkan oleh kopi biasanya akan memudar dalam beberapa minggu dan bisa diperbarui secara rutin.

Melakukan cara mewarnai rambut dengan kopi bukannya tanpa peringatan yang harus Anda perhatikan. Mengaplikasikan kopi secara topikal pada kulit kepala akan menyebabkannya menyerap dengan cepat ke dalam aliran darah, sehingga cara mewarnai rambut dengan kopi hanya bagus untuk dilakukan oleh orang dewasa dan tidak aman untuk anak kecil. Kopi juga bukan pewarna rambut permanen karena tidak akan bertahan lama. Air akan membuat warnanya luntur dan lama kelamaan akan menghilang dari rambut Anda. Noda kopi yang luntur jika rambut basah juga dapat menodai pakaian yang sedang dikenakan.

Share
Published by
Devita Retno

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

1 year ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

1 year ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

1 year ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

1 year ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

1 year ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

1 year ago