Untuk anda yang sering rambutnya diwarnai, anda tentu ingin warna rambut awet bukan? Untuk itu, anda harus menggunakan produk pewarna rambut yang bagus dan awet agar tidak sering mewarnai rambut. Selain menggunakan pewarna rambut alami, ada beberapa pewarna rambut yang awet dan berkualitas. Apa saja itu? Yuk simak disini.
1. Etude Hot Style Bubble Hair Coloring
Pewarna rambut yang satu ini teksturnya bukan krim, namun shampo. Terbuat dari ekstrak bunga alami, pewarna rambut ini tidak akan menjadikan rambut rusak. Pewarna rambut ini juga memiliki aneka warna rambut yang cantik dan indah. Aromnya yang manis seperti kue tidak akan menyengat di hidung seperti pewarna rambut yang lainnya.
2. Revlon Colorsilk Beautiful Color
Pewarna rambut Revlon bisa menjadi pertimbangan bagi anda untuk memilih pewarna rambut yang bagus. Pewarna rambut ini memiliki warna yang cantik,serta dapat menutup uban dengan sempurna. Pewarna rambut ini akan meresap dengan sempurna ke dalam setiap helai rambut. Selain itu, warna yang dihasilkan pun akan awet serta tidak akan menjadikan rambut kusam.
3. Manic Panic
Pewarna rambut yang satu ini memang sudah terkenal sebagai pewarna rambut yang bagus dan awet. Cat rambut ini terbuat dari bahan vegan yang aman untuk kulit kepala, juga rambut.
4. BSY Noni Black Hair Magic
Pewarna rambut yang satu ini akan menjadikan rambut anda hitam. Pewarna rambut ini berbentuk shampo, sehingga anda bisa melakukan cara menghitamkan rambut atau cara menghitamkan rambut dengan cepat hanya dalam waktu 10 menit saja.
5. Bigen Speedy
Menggunakan produk pewarna rambut yang satu ini sangat mudah dan efektif. Sebab, cara menggunakan produk ini mudah seperti anda menyisir rambut seperti biasanya. Untuk mengaplikasikannya anda hanya butuh 5 menit saja. Pewarna rambut ini juga tidak memiliki aroma yang menyengat. Produk ini juga memiliki kandungan pelembab yang dapat menjaga kesehatan rambut.
6. Garnier Color Naturals
Pewarna rambut dari Garnier ini memiliki pilihan warna yang begitu menarik. Pewarna rambut dari Garnier ini di dalamnya mengandung olive oil sehingga warnanya akan terlihat lebih alami dan tidak akan menjadikan rambut kering.
7. L’Oreal Paris Excellence Creme Hair Color
Pewarna rambut yang satu ini tidak hanya sekedar pewarna rambut biasa, produk ini juga dapat menjaga dan menutrisi rambut anda sehingga akan terhindar dari kerusakan rambut. Sebab pewarna rambut yang bagus dan awet ini mengandung kandungan yang dapat melindungi dan merawat rambut.
8. RiRe Quick Hair Tint Brush
Semir yang terbuat dari bahan dasar alami ini lebih praktis, serta tidak perlu dibilas. Anda hanya perlu mengoleskan semir dengan kuas khusus pada rambut yang akan disemir. Diamkan beberapa saat hingga kering, tidak perlu dibilas.
9. Etude House Hot Style Salon Cream
Berbeda halnya dengan pewarna rambut etude yang pertama kami jelaskan, pewarna rambut dari etude ini memiliki tekstur seperti cream. Pewarna rambut ini mengandung minyak alami dan ekstrak bunga. Anda pun tidak perlu khawatir karena pewarna rambut ini tidak akan merusak rambut. Tidak hanya itu, pewarna rambut ini juga menawarkan aroma buah yang segar.
10. Miranda Hair Color Premium
Penggunaan pewarna rambut yang satu ini cukup muda, serta terdapat kondisioner yang akan melembabkan rambut. Pewarna rambut ini termasuk salah satu pewarna rambut yang bagus, serta dapat menutup uban dengan sempurna, juga tahan lama.
11. Feves Color Cream
Feves merupakan salah satu merk cat rambut yang bagus, juga berkualitas. Pewarna rambut ini dilengkapi dengan masker rambut sehingga dengan begitu akan memberikan warna yang indah dan berkilau.
12. Schwarzkopf Hair Colour
Schwarzkopf merupakan brand asal Jerman yang telah mengeluarkan aneka cat rambut yang berkualitas. Cat rambut ini diperkaya dengan pelembab, serta akan memberikan kilau pada rambut anda. Pelembab yang terkandung dalam pewarna rambut ini dapat menembus ke dalam lapisan rambut, kemudian melakukan aktivitas perbaikan pada rambut yang rusak sebagai perawatan rambut rusak.
Itulah beberapa pewarna rambut yang bagus dan awet. Setelah anda mendapatkan warna rambut yang diinginkan, anda harus melakukan cara merawat rambut berwarna yang tepat agar rambut tetap indah. Semoga bermanfaat.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…