Wajah

Berapa Lama Menetralkan Wajah dari Cream Pemutih? Ini Dia Penjelasannya!

Kabur dari penggunaan cream pemutih terkadang bisa menguras tenaga dan emosi. Bagaimana tidak? Pada umumnya setelah seseorang berhenti memakai cream pemutih seperti cream dokter atau malah cream pemutih instan abal-abal, akan muncul ciri ciri kulit wajah rusak dan susah untuk mengatasinya. Apalagi jika setelah berhenti memakai cream pemutih langsung bergonta ganti cream lainnya, masalah kulit bisa semakin parah dan tidak terkendali. Nah, salah satu solusi untuk mengatasi kulit bermasalah dan rusak akibat berhenti dari memakai cream pemutih adalah dengan detoksifikasi atau menetralkan wajah.

Pada dasarnya seberapa parah dan berapa lama mengembalikan kondisi kulit setelah memakai cream pemutih wajah, tergantung dari kondisi kulit setelah berhenti dari cream pemutih wajah tersebut. Selain itu ada beberapa faktor lain yang bisa mempengaruhi lama waktu yang dibutuhkan kulit untuk kembali ke kondisi normal, yaitu sebagai berikut:

1. Terjadi penipisan kulit

Cream pemutih yang banyak kandungan bahan kimia biasanya akan membuat kulit menjadi tipis. Sehingga selain membutuhkan waktu untuk menetralkan kulit, juga memerlukan waktu pada proses cara mengembalikan kulit yang tipis akibat pemutih. Jika terjadi penipisan kulit, biasanya akan menyebabkan kulit menjadi lebih rewel dan harus dirawat dengan lebih ekstra.

2. Waktu pemakaian cream pemutih

Lama pemakaian cream pemutih juga bisa mempengaruhi berapa lama menetralkan wajah dari cream pemutih. Karena semakin lama pemakaian cream, makan bahan kimia yang ada di dalam cream juga semakin banyak menumpuk. Untuk mengeluarkan toksin dari bahan kimia inilah yang akan menjadi salah satu penentu lama tidaknya proses detoksifikasi atau menetralkan kulit ini.

3. Penggunaan skincare setelah cream pemutih

Ketika dalam masa menetralkan kulit dari cream pemutih, sebaiknya memakai skincare yang bersifat ringan bahkan alami atau organik. Hindari penggunaan skincare yang mengandung alkohol, pengawet, parfum atau lainnya. Sangat direkomendasikan untuk menggunakan cleanser yang memiliki embel-embel ‘gentle’ di judulnya, menggunakan natural oil seperti minyak zaitun untuk melembabkan dan cara menghilangkan kemerahan pada wajah akibat iritasi, atau skincare alami lain yang sekarang ini sudah banyak dijual di pasaran.

4. Kandungan di dalam cream

Setiap cream pemutih wajah tentunya memiliki kandungan yang berbeda-beda pada setiap merk. Contohnya saja jika menggunakan pemutih wajah instan yang mengandung merkuri atau bahan kimia berbahaya lain, bisa menjadi penyebab wajah gatal dan merah atau muncul berbagai tanda iritasi dan masalah kulit lainnya.

5. Tingkat kesabaran dan ketelatenan

Proses detoksifikasi terkadang bisa memakan waktu bulanan hingga setahun lebih, tergantung kondisi kulit. Misalnya saja setelah pemakaian cream kulit wajah muncul jerawat besar-besar membandel yang bisa menguras waktu, tenaga dan emosi. Jika menyerah di tengah jalan lalu memakai cream lain yang secara instan menghilangkan masalah tersebut, bukannya mengatasi malah akan memperpatah kondisi kulit yang dialami.

Jadi, berapa lama menetralkan wajah dari cream pemutih ? tergantung dari lama pemakaian cream, kandungan dalam cream pemutih yang dipakai, serta ketelatenan cara merawat kulit agar tetap sehat dan bersih setelah berhenti menggunakan cream pemutih. Demikian informasi tentang bagaimana dan berapa lama proses detoksifikasi atau penetralan kulit setelah memakai cream pemutih, semoga bermanfaat.

Share
Published by
Siwi Tristanti

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

8 months ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

8 months ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

8 months ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

11 months ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

11 months ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

11 months ago