Categories: Wajah

17 Cara Menghilangkan Tahi Lalat di Wajah Super Cepat

Tahi lalat umum dimiliki oleh semua orang. Tahi lalat bisa muncul dimana saja di semua bagian tubuh. Pada umumnya tahi lalat terbentuk dari lesi namun bukan jenis kanker. Warna tahi lalat biasanya hitam atau coklat tua, bisa tumbuh sendiri atau terdiri dari kelompok dengan ukuran yang lebih kecil. Tahi lalat bisa berbentuk datar atau lebih menonjol. Tahi lalat bisa tumbuh dengan berbagai pengaruh seperti hormon, terkena paparan sinar matahari secara langsung dan faktor genetik.

Tahi lalat yang bukan termasuk kanker biasanya memang tidak berbahaya. Namun banyak orang yang malu ketika memiliki tahi lalat, terutama yang tumbuh di tempat terbuka seperti wajah. Berikut ini adalah beberapa cara alami untuk menghilangkan tahi lalat.

1. Menggunakan Sari Cuka Apel

Sari cuka apel yang murni adalah salah satu bahan yang bisa membantu menghilangkan tahi lalat secara alami dan membutuhkan waktu beberapa lama. Bahan sari cuka apel sangat terkenal karena mengandung bahan antioksidan dan anti peradangan yang bisa mencegah pertumbuhan bakteri dan virus. Berikut ini petunjuk pemakaian sari cuka apel untuk menghilangkan tahi lalat :

  • Tes kulit Anda dengan sari cuka apel untuk mengetahui bahwa kulit Anda tidak sensitif dan alergi. Caranya adalah dengan meneteskan sari cuka apel ke dalam bagian kulit Anda dan tunggu selama beberapa menit.
  • Basahi kapas dengan sari suka apel kemudian tempelkan di bagian tahi lalat selama dua atau tiga jam.
  • Lakukan cara ini selama sehari sekali dan dalam waktu kurang dari 10 hari maka tahi lalat akan terlepas.

2. Campuran Minyak Jarak dan Baking Soda

Jika Anda memiliki baking soda dan minyak jarak, maka juga bisa menggunakan campuran dua bahan ini untuk menghilangkan tahi lalat. Minyak jarak mengandung bahan senyawa khusus yang bisa memberikan efek menghentikan pertumbuhan tahi lalat. Dan baking soda akan membantu membersihkan luka dengan cara yang alami. Berikut cara untuk menghilangkan tahi lalat dengan minyak jarak dan baking soda :

  • Buat pasta minyak jarak dan baking soda dengan cara mencampur satu sendok kecil baking soda dengan empat tetes minyak jarak. Campur semua bagian hingga menjadi pasta.
  • Oleskan pasta ke bagian tahi lalat pada malam hari dan tutup dengan perban atau kapas yang bersih.
  • Bersihkan dengan air hangat pada pagi harinya.
  • Jika Anda melakukan cara ini rutin setiap hari, maka kurang dari satu bulan tahi lalat akan lepas sendiri.

3. Gunakan Minyak Pohon Teh

Minyak pohon teh bisa menjadi salah satu jenis minyak yang bisa membantu menghilangkan tahi lalat. Minyak pohon teh yang sudah murni dan diolah khusus mengandung senyawa antibakteri yang bisa melindungi kulit dari peradangan. Tahi lalat termasuk salah satu masalah kulit yang disebabkan karena peradangan pigmen kulit yang tidak merata. Sudah sejak lama minyak pohon teh banyak digunakan untuk mengobayti tahi lalat. Untuk menggunakan minyak pohon teh maka ikuti beberapa petunjuk dibawah ini :

  • Masukkan kapas yang bersih dan higienis ke dalam minyak pohon teh.
  • Gunakan kapas tersebut untuk menutup bagian tahi lalat dan tutup dengan plester selama beberapa jam.
  • Lakukan perawatan ini secara rutin dan dalam waktu satu atau dua bulan maka tahi lalat akan terlepas sendiri.

4. Campuran Madu dan Minyak Biji Rami

Madu dan minyak biji rami juga merupakan bahan yang sangat aktif untuk membuat tahi lalat bisa terlepas dari bagian kulit. Madu mengandung bahan senyawa yang bisa mencegah pertumbuhan bakteri dan infeksi pada kulit. Dan minyak biji rami memiliki fungsi untuk memulihkan bagian kulit yang terluka dan terkena tahi lalat. Untuk merawat tahi lalat dengan madu dan minyak biji rami, maka ikuti petunjuk dibawah ini :

  • Pertama Anda harus mencuci daerah yang ada tahi lalat dengan air hangat yang bersih, kemudian keringkan dengan handuk atau kain yang lembut.
  • Buat pasta madu dan minyak biji rami, caranya adalah dengan mencampur satu sendok madu dengan beberapa tetes minyak biji rami.
  • Setelah itu oleskan pasta ke bagian tahi lalat secara langsung dan tutup dengan kapas atau kain yang lembut dan bersih. Biarkan selama beberapa jam.
  • Kemudian bilas dengan air hangat untuk membersihkan pasta madu dan minyak biji wijen.
  • Lakukan perawatan ini selama dua atau tiga kali dalam seminggu dan tahi lalat akan bersih sendiri.

5. Gunakan Pasta Bawang Putih

Bawang putih menjadi salah satu jenis bumbu memasak yang mengandung khasiat sangat besar. Bawang putih bisa menjadi obat untuk menghilangkan tahi lalat secara murni dan alami namun juga tidak menyebabkan efek samping. Bawang putih mengandung sulforaphane yang bisa membantu menghilangkan tahi lalat. Berikut ini cara untuk menghilangkan tahi lalat dengan bawang putih :

  • Pilih bawang putih yang baik dan segar atau tidak busuk.
  • Kupas bawang putih lalu cuci dengan air bersih dan potong menjadi beberapa bagian.
  • Bersihkan permukaan tahi lalat dengan air hangat dan keringkan dengan handuk yang bersih.
  • Setelah itu tempelkan bawang putih yang sudah dipotong ke tahi lalat secara langsung. Tutup dengan kapas dan berikan plester agar bawang putih bisa menempel terus di tahi lalat.
  • Biarkan proses ini selama satu jam dan kemudian bersihkan dengan air hangat.
  • Anda bisa melakukan perawatan ini selama satukali sehari dan dalam waktu beberapa minggu maka tahi lalat akan lepas.

6. Masker Gel Lidah Buaya

Jika Anda memiliki tanaman lidah buaya, maka juga bisa menggunakan bahan ini untuk menghilangkan tahi lalat. Gel lidah buaya mengandung senyawa alami yang bisa menghancurkan pertumbuhan bakteri dan mengecilkan ukuran tahi lalat dengan cara yang sangat aman. Gel lidah buaya juga memiliki efek mendinginkan pada bagian tahi lalat. Berikut ini petunjuk untuk menggunakan gel lidah buaya untuk menghilangkan tahi lalat :

  • Ambil atau potong lidah buaya yang masih terlihat segar dari pohon secara langsung.
  • Cuci dan bersihkan semua bagian lidah buaya dengan air bersih.
  • Kupas kulit lidah buaya yang menutupi gel dan ambil gel nya yang masih bersih dan banyak mengandung lendir.
  • Cuci bersih bagian tahi lalat dan keringkan dengan handuk atau kain yang lembut.
  • Tempelkan gel lidah buaya secara langsung ke bagian tahi lalat dan tutup dengan kapas agar tidak terkena kotoran.
  • Biarkan gel menempel pada tahi lalat selama satu atau dua jam setelah itu bersihkan dengan air hangat.
  • Jika Anda rajin melakukan perawatan ini maka tahi lalat akan hilang atau lepas dalam waktu beberapa minggu.

7. Pasta Kulit Pisang

Bahan lain yang bisa digunakan untuk mengobati atau menghilangkan tahi lalat adalah kulit pisang. Ada beberapa bukti bahwa kulit pisang mengandung senyawa yang bisa membantu melepaskan pigmen warna pada tahi lalat sekaligus mengeluarkan lapisan tahi lalat dari bagian kulit. Anda bisa mencoba untuk menghilangkan tahi lalat dengan kulit pisang ini dengan cara, menempelkan kulit pisang langsung ke bagian tahi lalat. Anda cukup memotong kulit pisang yang kecil sehingga bisa menutup tahi lalat. Biarkan selama satu atau dua jam. Jika Anda melakukan cara ini secara rutin maka dalam waktu satu atau dua bulan maka tahi lalat akan lepas sendiri.

8. Yodium Tetes

Yodium merupakan mineral yang bisa membuat tahi lalat hilang dari bagian kulit. Yodium memberikan efek untuk mematikan sel yang berada pada bagian tahi lalat. Cara ini sudah digunakan sejak lama dan banyak orang yang memang sudah berhasil. Berikut cara untuk menggunakan yodium tetes untuk menghilangkan tahi lalat :

  • Bersihkan daerah yang terkena tahi lalat dengan air hangat dan kemudian keringkan dengan handuk yang bersih dan lembut.
  • Usap dan sedikit tekan bagian tahi lalat dengan kain yang bersih, kemudian berikan beberapa tetes yodium secara langsung.
  • Tutup bagian tahi lalat dengan kain yang bersih dan kemudian tahan selama satu jam.
  • Setelah itu bersihkan dengan air hangat dan keringkan dengan handuk yang lembut.
  • Lakukan perawatan ini setiap hari agar tahi lalat juga cepat lepas dan hilang.

9. Tetesan Minyak Jarak

Minyak jarak menjadi salah satu jenis minyak yang bisa membantu menghilangkan tahi lalat secara alami. Minyak jarak mengandung senyawa yang bisa mendorong kematian sel tidak sehat terutama pada bagian tahi lalat. Minyak jarak bisa membersihkan tahi lalat tanpa meninggalkan bekas namun membutuhkan waktu yang lebih lama dibandingkan metode perawatan lain. Berikut ini petunjuk untuk menggunakan minyak jarak untuk menghilangkan tahi lalat :

  • Campurkan minyak jarak dengan sedikit baking soda sehingga bisa menjadi pasta yang lengket dan kuat.
  • Bersihkan bagian tahi lalat dengan air yang hangat dan keringkan dengan handuk yang bersih.
  • Terapkan pasta minyak jarak dan baking soda ke bagian tahi lalat secara langsung.
  • Tunggu selama 15 menit, kemudian gosok lembut bagian tahi lalat dan kulit disekitarnya.
  • Setelah itu biarkan lagi selama satu jam.
  • Jika Anda melakukan perawatan ini sebagai perawatan harian maka dalam waktu dua atau tiga bulan maka tahi lalat akan hilang atau lepas dari kulit.

10. Ekstrak Biji Anggur

Pada dasarnya semua bagian buah anggur memang bisa dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan. Biji anggur dipercaya mengandung vitamin E dan senyawa flavonoid yang bisa membantu menghilangkan tahi lalat. Ada banyak jenis ekstrak biji anggur yang dijual dalam kemasan untuk digunakan sebagai perawatan tahi lalat. Tapi Anda juga bisa menggunakan ekstrak biji anggur murni yang diolah sendiri. Berikut cara yang bisa Anda lakukan.

  • Bersihkan bagian tahi lalat dengan handuk yang bersih, kemudian keringkan.
  • Teteskan minyak biji anggur jika Anda menggunakan jenis minyak ke bagian tahi lalat.
  • Biarkan selama beberapa menit dan tutup dengan kapas. Setelah itu bersihkan dengan air hangat.
  • Anda juga bisa menghancurkan biji anggur secara alami. Setelah biji anggur benar-benar handur dan mengeluarkan cairan maka terapkan pada bagian tahi lalat.
  • Biarkan selama beberapa menit dan bersihkan dengan air mineral.
  • Setelah itu cuci bersih bagian tahi lalat dengan air hangat.
  • Jika Anda melakukan proses ini secara rutin maka dalam waktu beberapa minggu saja maka tahi lalat akan hilang atau terlepas sendiri.

11. Ramuan Jus Nanas

Jus nanas merupakan salah satu jenis jus yang bisa membantu menghilangkan tahi lalat secara alami. Jus nanas mengandung senyawa yang bisa melawan peradangan dan perkembangan sel mati pada kulit. Tahi lalat membawa pigmen kulit yang sudah mati dan menumpuk menjadi satu. Untuk mendapatkan manfaat ini maka Anda bisa mengikuti beberapa cara ini:

  • Bersihkan bagian tahi lalat dengan air yang bersih dan keringkan dengan handuk yang sudah bersih.
  • Rendam kapas yang bersih ke dalam jus nanas, dan biarkan jus nanas terserap ke dalam kapas.
  • Tempelkan kapas tadi ke bagian tahi lalat selama dua atau tiga jam.
  • Kemudian bersihkan bagian kulit dan tahi lalat di sekitarnya dengan air hangat.
  • Setelah Anda melakukan perawatan ini selama beberapa minggu maka warna tahi lalat alan memudar. Beberapa bagian tahi lalat juga akan hilang atau terlepas dari kulitnya.
  • Jika dilakukan secara rutin maka tahi lalat akan segera pergi dari kulit Anda.

12. Gunakan Potongan Jeruk Lemon

Jeruk  lemon juga bisa menjadi obat untuk melepaskan atau menghilangkan tahi lalat. Jeruk lemon banyak mengandung asam sitrat dan vitamin C yang bisa membantu mengatasi tahi lalat. Asam sitrat memiliki efek untuk meredakan pertumbuhan sel kulit mati yang banyak terdapat pada tahi lalat. Bahkan antioksidan dalam jeruk lemon juga bisa membantu memelihara kesehatan kulit di sekitar tahi lalat. Untuk menggunakan jeruk lemon, maka ikuti petunjuk dibawah ini.

  • Potong jeruk lemon menjadi dua buah bagian yang sama.
  • Peras jeruk lemon hingga mengeluarkan air perasan yang segar.
  • Ambil kapas yang bersih dan gunakan kapas untuk menyerap air perasan jeruk lemon.
  • Terapkan pada bagian tahi lalat yang sudah dibersihkan dengan air hangat.
  • Tunggu selama satu atau dua jam, kemudian bersihkan dengan air hangat.
  • Jika Anda melakukan perawatan ini setiap hari selama beberapa bulan maka tahi lalat akan memudar dan tidak meninggalkan bekas.

13. Campuran Madu dan Minyak Zaitun

Madu dan minyak zaitun menjadi salah satu bahan alami yang dipercaya bisa membantu menghilangkan tahi lalat. Minyak zaitun adalah jenis minyak yang bisa membantu meredakan peradangan pada kulit dan mengembalikan sel-sel sehat. Madu juga mengandung bahan alami yang sangat baik untuk mengembalikan fungsi sel yang sehat pada kulit. Madu bisa digunakan untuk perawatan dari dalam dan dari luar. Untuk mendapatkan manfaat madu dan minyak zaitun, maka lakukan beberapa langkah dibawah ini :

  • Bersihkan bagian tahi lalat dengan air bersih dan keringkan dengan handuk yang lembut.
  • Tepuk-tepuk bagian kulit di sekitar tahi lalat agar tidak terlalu kencang.
  • Campurkan satu sendok madu dengan beberapa tetes minyak zaitun.
  • Ambil kapas yang bersih dan lembut kemudian tempelkan pada madu dan minyak zaitun.
  • Setelah bagian madu dan minyak zaitun terserap oleh kapas, maka tempelkan pada bagian tahi lalat.
  • Biarkan selama satu atau dua jam, kemudian bersihkan dengan air hangat dan tepuk-tepuk kembali bagian sekitar tahi lalat.
  • Jika Anda melakukan langkah ini secara rutin maka tahi lalat akan memudar dan hilang.

14. Daun Ketumbar

Ketumbar biasanya menjadi bahan bumbu masakan karena memiliki aroma dan rasa yang sangat kuat. Namun bagian daun ketumbar ternyata sangat bermanfaat untuk menghilangkan tahi lalat. Daun ketumbar mengandung senyawa alami yang bisa menghentikan peradangan dan membuat pigmen kulit yang lebih sehat.

Anda bisa menggunakan daun ketumbar untuk menghilangkan tahi lalat dengan cara, menumbuk daun ketumbar hingga halus. Setelah itu tempelkan pada bagian tahi lalat selama satu jam. Kemudian bersihkan dengan air hangat. Jika dilakukan dengan rutin maka tahi lalat akan hilang dalam waktu satu atau dua minggu.

15. Perawatan dengan Minyak Biji Rami

Jenis perawatan untuk menghilangkan tahi lalat lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan menggunakan minyak biji rami. Minyak biji rami bisa membantu memulihkan bagian tahi lalat dan membuat tahi lalat bisa terlepas dari kulit dengan cara yang aman. Minyak biji rami akan mulai mengangkat bagian tahi lalat dari bagian paling tepi. Kemudian minyak biji rami bisa membersihkan bagian tahi lalat hingga benar-benar bersih dan tidak meninggalkan bekas. Berikut ini beberapa cara yang bisa dilakukan :

  • Campurkan minyak biji rami dengan rempah lain seperti bubuk lada.
  • Bersihkan bagian tahi lalat dan keringkan dengan handuk yang sudah kering.
  • Oleskan minyak biji rami ke bagian tahi lalat dan biarkan selama beberapa saat.
  • Biarkan selama satu atau dua jam dan kemudian bilas dengan air hangat.
  • Perawatan ini membutuhkan waktu lebih dari satu atau dua bulan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

16. Perawatan Tahi Lalat dengan Laser

Jika Anda sudah mencoba berbagai cara untuk menghilangkan tahi lalat secara alami dan hasilnya tidak sempurna, maka Anda bisa menggunakan sinar maser. Namun jenis tahi lalat yang bisa dibersihkan dengan metode ini hanya jenis tahi lalat yang bukan termasuk kanker.

Jika kanker maka perawatan yang diperlukan juga berbeda. Perawatan ini hanya dilakukan oleh dokter khusus yang memang sudah memiliki keahlian untuk menghilangkan tahi lalat. Sedangkan penggunaan laser di salon kecantikan tanpa pengawasan dokter maka akan sangat berbahaya.

Penggunaan laser memang akan mempercepat untuk menghilangkan tahi lalat. Namun biasanya cara ini bisa meninggalkan bekas luka dan membutuhkan biaya yang sangat mahal.

17. Tindakan Bedah Kosmetik

Beberapa orang juga memilih perawatan lain untuk menghilangkan tahi lalat. Salah satunya adalah tindakan perawatan dengan menggunakan bedah kosmetik.

Cara ini dilakukan dengan menghapus bagian tahi lalat dengan metode bedah. Kemudian bekas kulit akan dipulihkan dengan cara yang alami. Namun tindakan ini sering membutuhkan perawatan jangka panjang karena bekas luka yang tidak mudah hilang. Tindakan bedah kosmetik ini hanya bisa dilakukan oleh dokter dan berlaku untuk tahi lalat non kanker.

Tanda Tahi Lalat Bukan Kanker

Sebelum mencoba untuk menghilangkan tahi lalat, perlu diketahui dulu bahwa tahi lalat tersebut merupakan pertanda kanker atau bukan. Berikut ini diantaranya :

  • Muncul bintik hitam atau coklat di bagian permukaan kulit dan bisa muncul sei semua bagian tubuh.
  • Tahi lalat bukan kanker memiliki warna coklat atau kehitaman dan bisa berkembang sesuai dengan usia. Namun jika kanker maka pertumbuhan akan semakin melebar dan besar.
  • Tahi lalat normal sering berbentuk bulat, kecil dan menggunung.

Ada perbedaan yang sangat besar untuk jenis tahi lalat yang bisa menjadi kanker kulit. Biasanya tahi lalat yang akan menjadi kanker kulit memiliki bentuk yang melebar, permukaan berwarna kuning, kecoklatan dan sering menjadi lebih besar. Biasanya tahi lalat tidak menyebabkan gangguan apapun untuk kulit dan akan lebih banyak muncul jika sering terkena sinar matahari. Menjaga agar kulit tetap sehat akan membantu melindungi kulit Anda agar tidak terkena tahi lalat.

Baca juga tentang :

Share
Published by
Ana Rebusta

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

1 year ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

1 year ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

1 year ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

1 year ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

1 year ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

1 year ago