Perawatan wajah pada usia 20 tahunan sudah mulai perlu dilakukan karena pada usia ini adalah merupakan usia yang aktif bagi sebagian besar orang terutama wanita. Kondisi kulit wajah mencapai puncaknya pada usia 20 tahunan sehingga di usia ini kita akan tampak segar dan flawless tanpa perlu membubuhkan kosmetik banyak – banyak. Akan tetapi kulit wajah yang indah ketika usia bertambah tidak akan didapatkan tanpa perawatan sejak dini.
Tanpa perawatan yang memadai, kulit wajah akan cepat menunjukkan tanda – tanda penuaan sebagai hasil dari kesibukan yang kita lakukan sehari – hari. Kesibukan tersebut tentu saja menyebabkan wajah terpapar banyak material berbahaya bagi kulit wajah, mulai dari debu, kotoran hingga terbentuknya radikal bebas yang dapat menjadi penyebab tumbuh uban di usia 15 tahun, menyebabkan penuaan seperti keriput dan garis halus, serta masalah wajah yang lainnya, juga bisa menjadi penyebab rambut beruban di usia 20an.
Pemakaian krim malam untuk memelihara kesehatan wajah sangat dianjurkan karena pada malam hari kulit kita sedang memulihkan diri dari paparan berbagai material berbahaya di siang hari. Krim malam dapat membantu proses pemulihan kulit tersebut agar dapat berjalan lebih lancar. Berikut ini adalah beberapa merk krim malam yang bagus untuk usia 20an.
1. Ertos Dermo Night Care Whitening Cream
Krim malam ertos ini juga dapat digunakan oleh para wanita yang berusia 20 tahunan. Manfaatnya dapat mencerahkan kulit wajah yang kusam, menjaga elastisitas kulit wajah, meratakan warna kulit yang belang, menjadi cara membuat wajah awet muda dan kencang, dan memutihkan wajah secara lebih alami. Produk Ertos diklaim sudah terdaftar di Badan POM.
2. Garnier Light Complete Multi Action Whitening Cream Night Restore
Produk Garnier ini dapat menjadi krim malam yang bagus untuk usia 20an. Formulanya ringan sehingga aman untuk digunakan pada kulit yang masih muda, dan dibuat khusus untuk kulit berminyak. Kandungan Salicylic Acid Derivative didalamnya mampu mengontrol produksi minyak yang berlebihan sehingga membuat wajah bebas minyak selama 8 jam penuh. Selain itu, krim ini juga dapat digunakan untuk kulit berjerawat berkat salicylic acid yang dapat membunuh bakteri penyebab jerawat dan menyamarkan noda – noda bekas jerawat tersebut.
3. Olay Natural White Night Cream
Satu lagi krim malam yang bagus digunakan untuk para pemula dalam skincare, cocok untuk kulit yang normal dan juga kulit kusam. Dapat membuat wajah menjadi cerah dan terasa halus, menutrisi kulit dari dalam dan melembabkan kulit wajah dengan baik. Krim malam ini akan mencegah penyebab wajah terlihat tua dan cara mengatasi muka tua.
4. Wardah Intensive Night Cream
Rangkaian produk wardah untuk usia 20 tahun salah satunya adalah produk ini. Krim malam yang bagus untuk usia 20an ini mengandung squalane, microcollagen, minyak zaitun dan vitamin E yang dapat memelihara kekenyalan dan kehalusan kulit wajah. Harganya juga termasuk murah sehingga tidak akan memberatkan pengeluaran Anda untuk perawatan kulit wajah yang layak untuk cara mengatasi kulit keriput di usia dini.
5. Mineral Botanica Face Acne Care Night Cream
Merk kosmetik buatan dalam negeri ini juga mampu bersaing dengan produk impor. Aman untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif karena mengandung bahan – bahan alami, mineral botanica night cream ini diformulasikan untuk kondisi kulit yang berjerawat. Mencegah berbagai macam kerusakan karena bakteri penyebab jerawat dan mengontrol produksi minyak yang berlebihan pada kulit. Mengandung ekstrak Adansonia, jojoba oil dan grapeseed oil yang dapat membantu merawat kulit selama Anda tidur sehingga menjadi cara membuat wajah awet muda dan kencang.
6. Pixy Aqua Gel Cream
Krim malam yang bagus untuk usia 20an dari Pixy seri Aqua Gel mengandung natural whitening complex untuk membantu mencerahkan wajah. Selain itu juga dapat menyamarkan noda bekas jerawat sehingga akan efektif membuat warna kulit wajah menjadi rata, mengandung vitamin E dan ginkgo biloba yang berfungsi sebagai antioksidan.
7. Innisfree Capsule Recipe Pack Rice
Ini bukan hanya sekadar produk krim malam saja tetapi juga bermanfaat sebagai sleeping pack yang dapat digunakan selama Anda tidur di malam hari. Krim malam yang bagus untuk usia 20an ini mengandung gelembung oksigen yang dapat membantu kulit wajah menyerap bahan aktifnya. Kandungan krim ini adalah air beras yang dapat mencerahkan kulit yang kusam, mengandung antioksidan yang akan menyehatkan kulit wajah dan tidak mengandung zat kimia serta tidak menggunakan binatang dalam proses produksinya.
8. Sariayu White Krem Malam
Sariayu adalah merk kosmetik lokal yang telah lama sekali malang melintang di dunia kecantikan. Krim malam dari Sariayu ini juga dapat digunakan sebagai krim malam yang bagus untuk usia 20an karena formulanya ringan, diperkaya dengan citamin C, Pro Vitamin B5, AHA, allantoin dan ekstrak kembang sepatu untuk melembabkan dan mencerahkan kulit wajah, juga untuk cara membuat wajah awet muda dan kencang.
Pada umumnya, kulit wajah di usia 20 tahunan masih berada dalam kondisi yang sangat prima sehingga krim malam yang bagus untuk usia 20an belum terlalu dibutuhkan. Karena itu apabila Anda tetap ingin menggunakan krim malam dalam rangkaian perawatan wajah rutin sehari – hari, pilihlah yang mengandung bahan – bahan yang aman dan ringan. Apabila Anda tidak sering beraktivitas berat atau di luar ruangan, hindari formula anti aging pada usia 20 tahunan karena bisa saja pemakaiannya menjadi terlalu dini. Selain itu, krim yang mengandung anti penuaan dapat merusak kulit jika digunakan terlalu awal. Lakukan rutinitas perawatan kulit Anda pada usia 20 tahunan sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh kulit wajah dan jangan berlebihan.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…