Kayu manis yang sering digunakan bagian kulit batang dan juga dahannya ini memiliki banyak sekali khasiat dan sudah banyak digunakan dalam makanan, minuman, kosmetik, farmasi dan juga rokok. Jenis kayu manis di dunia sendiri ada sebanyak 54 jenis dan 12 diantaranya digunakan untuk berbagai produk yang sudah disebutkan diatas. Beberapa kandungan dalam kayu manis yang sangat bermanfaat diantaranya adalah minyak atsiri, eugenol, safrol, sinamaldehide, tanin, kalsium oksalat, zat penyamak dan juga damar. Sementara untuk kandungan kimiawi yang ada dalam kayu manis diantaranya adalah etil sinamat, betakarofilen, linalool dan juga metil kavikol. Namun, dibalik sejuta manfaat yang terkandung dalam kayu manis seperti cara menghilangkan kulit mati di wajah, ternyata juga terdapat beberapa efek samping kayu manis untuk wajah yang harus diwaspadai sebab bisa mengancam kesehatan tubuh khususnya area wajah penggunanya. Beberapa efek samping yang bisa ditimbulkan dari kayu manis saat digunakan untuk wajah diantaranya adalah sebagai berikut.
Salah satu efek samping dari kayu manis yang sudah di ekstrak ke dalam bentuk minyak adalah bisa menyebabkan iritasi kulit wajah apabila digunakan langsung untuk wajah tanpa ditambahkan dengan campuran air sama sekali. Minyak dari ekstrak kayu manis ini akan menimbulkan sensasi kulit seperti terbakar khususnya jika kulit wajah sedang disentuh secara langsung.
Beberapa orang yang menggunakan kayu manis ini terkadang juga bisa menimbulkan alergi khususnya bagi yang memiliki jenis kulit sensitif. Beberapa efek samping yang ditimbulkan saat mengaplikasikan kayu manis ini pada wajah adalah sensasisakit di area mata dan juga hidung. Akan tetapi, reaksi alergi ini tidak sampai mengancam nyawa dan biasanya hanya berlangsung selama beberapa jam saja.
Masalah yang terjadi pada kulit merupakan indikasi alergi dari reaksi kulit dan salah satunya ditimbulkan karena pengunaan bubuk kayu manis atau pun minyak kayu manis. Alergi yang umumnya ditimbulkan bisa berbentuk ruang kulit yang terasa sangat gatal, warna kemerahan pada kulit dan terkadang diikuti juga dengan sensasi kesemutan.
Untuk sebagian orang yang mengaplikasikan kayu manis pada wajah juga terkadang bisa menimbulkan sensasi panas apabila digunakan dalam waktu yang sering dan jangka waktu lama seperti efek samping lemon untuk wajah. Kandungan kimiawi kuat yang ada dalam kayu manis yang menjadi penyebab dari timbulnya sensasi wajah terasa panas sehingga harus dihindari penggunaan kayu manis terlalu lama pada wajah dan jangan dilakukan terlalu sering.
Pori pori kulit wajah khususnya bagi yang memiliki jenis kulit berminyak juga kemungkinan mengalami efek samping dari penggunaan kayu manis berupa produksi keringat dan minyak yang lebih banyak. Kandungan dalam kayu manis akan bereaksi pada saat menyentuh dan masuk ke dalam pori pori wajah dan akhirnya memicu produksi minyak serta keringat lebih banyak sama halnya dengan efek samping tomat untuk wajah.
Hipersensitivitas merupakan reaksi berlebihan yang terjadi karena respon imun terlalu sensitif sehingga bisa merusak kulit, menimbulkan rasa tidak nyaman dan bisa berakibat fata yang dihasilkan sistem imun tubuh karena zat yang terkandung dalam kayu manis tersebut.
Seperti efek memakasi masker jeruk nipis setiap hari, penggunaan kayu manis terlalu sering juga bisa berbahaya. Dermatitis alergi merupakan peradangan yang terjadi pada kulit yang ditandai dengan timbulnya ruam gatal berwarna kemerahan. Hal ini bisa terjadi karena kontak dengan zat tertentu seperti zat yang terdapat dalam kayu manis. Ruam yang terjadi ini memang tidak berbahaya dan tidak menular, namun bisa menimbulkan rasa tidak nyaman bagi penderita.
Efek samping kayu manis untuk wajah bisa terjadi jika kayu manis digunakan terlalu berlebihan dan dalam jangka waktu yang lama. Manfaat bubuk kayu manis untuk wajah yang seharusnya bisa mengatasi berbagai masalah di wajah bisa berbalik menjadi berbahaya jika salah dalam penggunaannya.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…