Tidak ada cara terbaik untuk menarik perhatian orang kepada rambut kita selain memiliki rambut yang tebal dan berkilau sehat. Akan tetapi sangat sulit untuk menjaga rambut tetap sehat, karena masalah rambut rontok bisa datang kapan saja dan menimpa siapa saja. Ada sekitar seratus ribu helai rambut di kulit kepala. Tidak menjadi masalah dan dianggap normal apabila kehilangan sebanyak lima puluh hingga seratus helai perhari. Namun jika rambut mulai rontok melebihi jumlah itu, Anda harus mulai waspada. (Baca Juga: Manfaat Putih Telur Untuk Rambut Rusak , Manfaat Santan Untuk Rambut)
Untuk mengetahui apakah rambut rontok melebihi seratus helai per hari tentu tidak mungkin. Yang bisa diperhatikan hanyalah dengan mencermati rambut rontok yang dapat terlihat oleh mata, apakah terlihat bertambah banyak dari biasanya atau tidak. Memang benar bahwa pria biasanya mengalami rambut rontok lebih sering daripada wanita. Namun hal itu tidak menutup kemungkinan wanita juga bisa mengalami kerontokan rambut dan penipisan rambut.
Penyebab Kerontokan Rambut
Dalam kebanyakan kasus, ada cara mudah untuk mengatasi penyebab rambut rontok pada pria dan penyebab rambut rontok pada wanita. Berikut ini adalah beberapa penyebab yang umum dan tidak umum dari kerontokan rambut:
Faktor yang paling umum justru berasal dari genetika seseorang. Artinya, jika seseorang memiliki resiko untuk mengalami kerontokan rambut pada usia tertentu, itu adalah akibat dari pengaruh keturunan yang dimilikinya. Biasanya orang yang mengalami kerontokan rambut karena faktor genetika, ia akan mulai mengalami kerontokan rambut pada usia yang kurang lebih sama dengan orang tuanya atau kerabat lainnya yaitu mulai mengalami penipisan rambut pada usia 30 hingga 40an tahun. (Baca Juga: Cara Memancungkan Hidung Tanpa Operasi)
Rambut juga bisa mengalami kerontokan sebagai hasil dari proses penuaan secara keseluruhan. Pada usia 50 hingga 60 tahun rambut akan mulai menipis, dan hal ini merupakan sesuatu yang wajar. (Baca Juga: Penyebab Wajah Terlihat Tua)
Ketidak seimbangan hormon seperti kehamilan, penggunaan obat – obatan yang mengandung hormon tertentu dan pemakaian alat kontrasepsi juga dapat mempengaruhi rontoknya rambut. (Baca Juga: Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah)
Gangguan pada psikologis atau tekanan pikiran juga dapat menjadi pemicu kerontokan rambut. Stres dapat menyebabkan ketidak seimbangan pada hormon juga sehingga tubuh mengalami reaksi berupa rambut yang rontok.
Tubuh haruslah mendapatkan gizi dan nutrisi yang cukup untuk tetap menjaga kesehatannya. Rambut rontok bisa disebabkan karena kurangnya asupan gizi seperti protein, vitamin B dan zat besi yang akan memicu penyakit anemia pula. (Baca Juga: Cara Mengatasi Kulit Kepala Kering)
Rambut rontok bisa disebabkan dari obat yang digunakan untuk merawat penyakit tertentu yaitu seperti srtritis, depresi, penyakit jantung, darah tinggi, dan kanker.
Bila rambut terlalu sering terpapar bahan kimia dan suhu panas, lama kelamaan akar rambut akan mengalami kerusakan yang berakhir pada kerontokan rambut.
Cara Alami Mengatasi Rambut Rontok
Anda bisa mencoba cara alami mengatasi rambut rontok seperti berikut ini:
1. Pijat Kulit Kepala
Langkah pertama untuk mengatasi rambut rontok adalah memijat kulit kepala dengan menggunakan minyak esensial pilihan Anda. Pemijatan kulit kepala yang benar akan meningkatkan aliran darah ke kulit kepala, melembabkan kulit kepala dan memperkuat akar rambut. Memijat kulit kepala juga akan memberikan efek relaksasi dan mengurangi stres, dengan demikian dapat menjadi cara mengatasi rambut agar tidak rontok. Cara memijatnya yaitu:
2. Buah Amla
Untuk pertumbuhan rambut yang cepat dan alami, Anda bisa menggunakan buah Amla untuk perawatan rambut. Buah amla atau Indan Gooseberry kaya akan vitamin C, yang bisa membantu mengatasi masalah rambut rontok. Selain itu, buah amla ini juga mengandung sifat anti inflamasi, anti oksidan, anti bakteri sehingga sangat berguna untuk digunakan sebagai masker rambut dan cara mengatasi rambut rontok. Cara membuat buah Amla sebagai masker rambut yaitu:
3. Fenugreek
Dikenal sangat efektif untuk pengobatan rambut rontok, fenugreek mengandung zat yang bisa meningkatkan pertumbuhan rambut dan membantu membangun kembali folikel rambut yang rusak. Juga mamiliki kandungan protein yang bisa membantu pertumbuhan rambut dan cara mengurangi rambut rontok. Cara memakainya adalah:
4. Lidah Buaya
Manfaat aloe vera untuk rambut yaitu dalam lidah buaya terkandung enzim yang dapat langsung mempengaruhi tingkat pertumbuhan rambut. Selain itu juga dapat membantu menyeimbangkan tingkat PH pada kulit kepala. Pemakaian yang teratur juga dapat menghilangkan penyebab kulit kepala gatal, mengurangi kemerahan dan radang pada kulit kepala, memperkuat rambut dan memberikan kilau, serta menghilangkan ketombe, serta menjadi cara mengatasi rambut rontok dan kering. Cara memakainya yaitu seperti berikut:
5. Akar Licorice
Salah satu herbal yang mencegah penyebab rambut rontok parah dan mencegah kerusakan rambut adalah akar licorice. Licorice atau akar manis adalah sejenis herbal yang berasal dari tanaman polong – polongan yang bernama Glycyrrhiza Glabra, berasal dari Eropa bagian selatan dan beberapa wilayah Asia. Ramuan ini dicampur dengan Saffron, yaitu nama rempah – rempah dari bunga Crocus Sativus yang merupakan rempah termahal di dunia karena berasal dari tangkai putik bunga tersebut. Karena jumlah putiknya yang sedikit, harga Saffron menjadi sangat mahal. Cara membuat ramuan dari akar manis ini adalah:
6. Bunga Chinese Hibiscus
Salah satu varian dari bunga kembang sepatu ini memiliki khasiat yang besar untuk mengatasi rambut rontok. Selain itu, bunga ini juga bisa mengatasi masalah ketombe, mencegah rambut bercabang, menebalkan rambut dan mencegah uban prematur. Cara membuat ramuan untuk rambut rontok dengan Chinese Hibiscus adalah:
Anda juga bisa mencoba manfaat ginseng untuk rambut yang bisa mengatasi masalah kerontokan pada rambut dan cara merawat rambut rontok dan kering.
7. Akar Bit
Jus yang dihasilkan dari akar bit mengandung karbohidrat, protein, fosfor, potasium, kalsium serta vitamin B dan C yang sangat berkhasiat untuk pertumbuhan rambut dan cara mencegah rambut rontok parah. Cara menggunakan akar bit untuk mengatasi rambut rontok adalah:
8. Biji Rami
Biji rami kaya akan sumber asam lemak Omega 3 yang dapat menghentikan kerontokan rambut serta merangsang pertumbuhan rambut. Cara menggunakan biji rami untuk merawat rambut rontok adalah:
Cobalah juga ramuan alami lainnya, yaitu manfaat pisang untuk rambut yang juga bisa mengatasi masalah rambut rontok.
9. Santan
Kandungan protein dan lemak esensial dalam santan dapat membantu masalah kerontokan dan menumbuhkan rambut kembali. Cara menggunakan santan untuk rambut rontok yaitu:
10. Neem
Neem adalah tanaman yang memiliki kandungan anti bakteri, anti virus, anti jamur serta bersifat antiseptik secara alami. Dengan demikian tanaman neem sangat berguna untuk mengatasi rambut rontok, seperti manfaat urang aring untuk rambut yang juga bisa mengatasi rambut rontok. Cara membuat neem untuk rambut rontok yaitu:
11. Telur
Manfaat telur untuk rambut diambil dari kandungannya yang kaya sulfur, besi, protein, fosfor, iodine dan zinc. Karena itulah telur merupakan ramuan alami yang sangat baik untuk mengatasi rambut rontok. Cara menggunakannya bisa mencampurkan telur dengan minyak zaitun atau madu secukupnya. Untuk mengatasi masalah – masalah rambut lainnya, ada pula manfaat putih telur untuk rambut dan manfaat masker kuning telur untuk rambut. Satu hal yang perlu diingat adalah jangan mencuci rambut dengan air panas ketika membilas karena bisa membuat telur menjadi lengket ke rambut dan sulit dibersihkan.
12. Bubuk Biji Jeruk Nipis dan Merica Hitam
Manfaat jeruk nipis untuk rambut telah lama diketahui bisa mengatasi rambut yang mengalami kerontokan. Apabila biji dari jeruk nipis dan merica hitam bila digiling bersamaan hingga tercampur rata akan sangat bermanfaat untuk merawat rambut yang rontok.
13. Henna
Henna telah digunakan secara luas di negara – negara Asia sebagai penguat rambut. Sebagian orang menggunakan bubuk henna yang dicampur dengan air sebagai masker rambut. Ada pula beberapa cara menggunakan henna, yaitu seperti beberapa cara berikut:
Anda juga bisa mencoba manfaat minyak zaitun untuk rambut anak dan manfaat bubuk kayu manis untuk wajah sebagai macam perawatan alami lainnya.
14. Bawang Merah dan Putih
Kedua macam bawang ini kaya akan kandungan sulfur yang dapat membantu dalam pertumbuhan rambut. Cara menggunakan bawang untuk rambut rontok yaitu:
15. Daun Ketumbar
Manfaat hair mask untuk rambut rontok juga ada pada daun ketumbar. Ambil daun ketumbar yang masih segar secukupnya, lalu tumbuh sampai halus dan menjadi pasta. Lalu gunakan pada kulit kepala untuk mengatasi masalah rambut yang rontok.
Jika tidak diatasi, bukannya rambut indah dan tebal yang akan menarik perhatian. Akan tetapi justru kondisi rambut yang menipis dan botak karena rontok justru yang akan menarik perhatian orang kepada Anda. Jika Anda sudah mencoba beberapa ramuan alami di atas untuk mengatasi rambut rontok tetapi belum membuahkan hasil, mungkin sudah waktunya untuk memeriksakan problem rambut rontok Anda ke dokter yang ahli.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…