Rambut

10 Cara Membuat Masker Lemon Untuk Rambut Cantik Alami

Siapa yang tak kenal lemon? Buah berwarna kuning terang ini sering menjadi buah idola karea kandungan vitamin C yang tinggi. Segudang khasiat dalam lemon juga sangat bagi kesehatan dan kecantikan. Selain sering dimanfaatkan sebagai penyegar alami dan penyedap makanan, lemon juga sering dipakai sebagai bahan baku produk-produk kecantikan. Banyak manfaat lemon untuk kulit dan rambut. Jika sebelumnya banyak yang menanyakan soal cara membuat masker lemon untuk wajah, saat ini banyak orang memanfaatkan khasiat buah ini sebagai masker untuk rambut. Namun masih banyak waita kebingungan dengan cara pembuatannya. Jika Anda ingin tahu bagaimana membuat masker lemon untuk mengatasi berbagai masalah rambut maka baca ulasan berikut ini sampai selesai.

 1. Cara membuat masker lemon dan dan telur untuk menguatkan akar rambut

Akar rambut yang kuat menandakan rambut Anda sehat. Ada cara untuk menguatkan akar rambut agar tidak rontok. Nah, untuk menguatkan akar rambut lemon menjadi bahan alami yang paling tepat. Cara membuatnya adalah peras air lemon ke dalam wadah lalu masukan masukan sebutir telur ayam kampung. Aduk dan campur kedua bahan tersebut hingga rata. Kemudian oleskan paa rambut hingga merata pada seluruh bagian. Tutup rambut Anda dengan shower cap selama 60 menit agar campuran masker tadi benar-benar meresap hingga kulit kepala. Berikutnya bilas dengan air lalu gunakan sampo agar hasilnya lebih maksimal. Lakukan ini secara rutin dan teratur agar akar trambut Anda menjadi lebih kuat.

2. Cara membuat masker lemon untuk mengatasi rambut rontok

Apakah Anda tahu cara mengatasi rambut rontok pada pria? Lalu bagaimana dengan wanita? Kali ini para wanita perlu tahu bahwa masker lemon bisa Anda manfaatkan untuk mengatasi rambut rontok. Apabila Anda sering mengalami masalah kerontokan pada rambut maka harus segera diatasi jika tidak akan menyebabkan kebotakan. Ramuan alami yang tepat adalah masker lemon yang dicampur minyak kelapa. Kedua bahan ini dipercaya sebagai kondisioner alami mengatasi rambut rontok. Cara membuatnya sangat sederhana. Campurkan air perasan lemon dengan minyak kelapa. Setelah Anda melakukan keramas, oleskan campuran masker tadi ke seluruh bagian kepala hingga rata. Diamkan hingga 20 atau 30 menit agar masker bisa meresap dengan baik hingga kulit kepala. Terakhir bilas dengan air. Bisa langsung menggunakan sampo agar hasil lebih maksimal.

3. Cara membuat masker lemon untuk mempercepat pertumbuhan rambut

Jika rambut Anda tipis berarti pertumbuhan rambut Anda sangat lambat. Untuk mengatasi hal ini perlu masker lemon yang dicampur minyak kelapa dan minyak zaitun. Campuran ketiga bahan alami ini berkhasiat mempercepat pertumbuhan rambut Anda. Caranya sangat mudah, cukup dengan mencampur bahan-bahan tadi, lalu oleskan pada rambut secara merata sembari diberi pijatan perlahan. Setelah itu tutup bagian kepala Anda dengan shower cap dan biarkan hingga 90 menit. Dan terakhir adalah bilas dengan air dan sampo agar hasil lebih maksimal. Jika penggunaan masker ini dilakukan secara rutin maka tidak menutup kemungkinan rambut Anda menjadi tebal dan berkilau. Anda pun akan tampil percaya diri.

4. Cara membuat masker lemon untuk melebatkan rambut

Apakah Anda tahu cara memanjangkan rambut pria dengan cepat? Terus bagaimana dengan wanit? Nah, masker lemon yang dicampur dengan minyak kelapa juga berkhasiat membuat rambut para wanita menjadi lebih tebal dan berkilau. Kedua bahan ini bisa melebatkan rambut Anda. Cara pembuatanya cukup mudah, hanya mencampurkan perasan air lemon dengan minyak kelapa secukupnya. Oleskan pada rambut secara merata agar meresap hingga kulit kepala Anda. Biarkan hingga 1 jam tanpa menutup kepala Anda. Kemudian bilas dengan air tanpa menggunakan sampo. Jika ini Anda lakukan secara teratur makan bukan tidak mungkin rambut Anda sehat dan lebat bertumbuh secara alami.

5. Cara membuat masker lemon untuk rambut berkilau

Rambut berkilau dan indah biasanya menarik perhatian dan ini tentu selalu menjadi dambaan setiap kaum wanita. Tapi jika Anda memiliki rambut kusam dan terlihat kering tentu Anda menjadi tidak nyaman. Akan tetapi tidak perlu ada rasa khawatir yang berlebihan. Masalah ini bisa dengan mudah diatasi dengan masker dari air perasan lemon campur yoghurt. Cara membuatnya terbilang mudah. Anda hanya mencampurkan kedua bahan tadi, oleskan pada rambut hingga rata. Biarkan hingga satu jam atau disarankan hingga agak mengering, kemudian bilas dengan air lalu gunakan sampo favorit Anda. Campuran lemon dan yoghurt bisa menjadi kondisioner untuk membuat rambut Anda tampak lebih berkilau. Lakukan ini secara rutin dan teratur agar hasil yang Anda peroleh lebih memuaskan.

6. Cara membuat masker lemon untuk menghilangkan ketombe

Penampilan Anda akan terganggu jika rambut berketombe. Oleh sebab itu perlu perawatan alami untuk membantu mengatasi atau menghilangkan masalah ketombe pada rambut Anda. Apakah Anda tahu cara menghilangkan ketombe dengan bahan alami? Ternyata akhir-akhir ini air lemon menjadi alternatif. Caranya sangat mudah, Anda cukup menggunakan perasan air lemon yang disesuaikan banyaknya dengan kebutuhan rambut. Oleskan perasan tadi ke seluruh bagian kepala. Biarkan beberapa menit agar meresap hingga kulit kepala Anda. Jika perawatan ini Anda lakukan secar rutin maka bukan tidak mungkin ketombe akan bersih dari kepala Anda.

7. Cara membuat masker lemon untuk mengatasi rambut berminyak.

Apakah Anda tahu penyebab rambut berminyak? Minyak berlebihan pada rambut juga tidak baik bagi penampilan dan kesehatan rambut Anda. Untuk mengatasi rambut berminyak sebaiknya Anda memanfaatkan lemon karena buah ini dapat dengan baik menyerap kelebihan minyak di rambut Anda. Caranya sangat mudah, hanya mengoleskan perasan air lemon ke seluruh bagian kepala. Biarkan hingga beberapa menit agar benar-benar meresap hingga kulit kepala. Lakukan ini secara teratur agar hasilnya maksimal.

8. Cara membuat masker lemon untuk mengatasi rambut bercabang

Bagi para wanita, rambut bercabang adalah persoalan serius. Seringkali rambut bercabang muncul pada rambut yang panjang. Hal ini jelas sangat mengganggu penampilan rambut Anda sehingga perlu cara mencegah rambut bercabang. Nah, Anda perlu mengatasi hali ini dengan memanfaatkan masker lemon yang dicampur dengan minyak zaitun. Oleskan campuran tadi ke seluruh bagian kepala secara merata. Kemudian tunggu hingga 1 jam lalu bilas. Gunakan sampo agar hasilnya lebih maksimal.

9. Cara membuat masker lemon untuk menghilangkan bau rambut

Rambut yang berkeringat, berminyak, atau terlalu lama terkena sinar matahari akan menimbulkan bau yang tidak enak. Jika Anda mengalami masalah ini maka air persan lemon bisa jadi masker rambut yang tepat. Caranya mudah, oleskan ke area rambut secara merata atau gunakan alat semprot dan semprotkan ke bagian kepala. Biarkan hingga agak mengering. Kemudian bilas dengan air dan sampo agar hasilnya lebih maksimal.

10 Cara membuat masker lemon untuk menghilangkan kulit mati di kepala

Jika ada kulit mati di kepala maka ini adalah masalah rambut yang cukup serius karena memang sulit dihilangkan. Masalah ini sering menimbulkan ketombe. Akan tetapi Anda tidak perlu khawatir karena saat ini banyak perawatan alami yang ampuh mengatasi kulit mati di kepala. Salah satunya adalah memanfaatkan air perasan lemon. Oleskan air lemon tadi secara merata di kepala, tahan samapai beberapa menit, kemudian bilas rambut Anda. Lakukan ini secara teratur agar hasilnya lebih maksimal.

Demikian artikel informatif mengenai cara membuat masker lemon untuk kepala yang perlu Anda ketahui. Cara pembuatan masker yang mudah dan alami ini membantu Anda agar bisa membuat sendiri masker ini di rumah. Semoga bermanfaat.

Share
Published by
Rofinus Sela Wolo

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

1 year ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

1 year ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

1 year ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

1 year ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

1 year ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

1 year ago