Dalam kehidupan sehari-hari, segala bentuk konsumsi alkohol seringkali dianggap tabu di masyarakat. Sehingga pemerintah pun harus mengeluarkan peraturan yang mengatur produksi, pendistribusian, dan pengkonsumsian alkohol di masyarakat. Alkohol yang diminum secara terus menerus dapat menyebabkan efek mengantuk, tidak sadarkan diri atau mabuk, sehingga dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain di sekitarnya.
Alkohol dalam istilah kimia merupakan senyawa organik yang memiliki gugus hidroksil (-OH) dan terikat pada atom karbon. Alkohol mengandung senyawa etanol dan methanol, serta beberapa senyawa lainnya seperti propanol, butanol, pentanol dan senyawa lainnya, sesuai dengan pemakaiannya. Tetapi alkohol tidak saja menimbulkan efek negatif bagi kesehatan tubuh. Manfaat alkohol dalam kehidupan sehari-hari ternyata cukup banyak dipakai untuk dunia medis, perawatan wajah dan tubuh, serta keperluan lainnya.
Dalam kehidupan sehari-hari penggunaan alkohol antara lain :
Dalam produk-produk kosmetik, penggunaan alkohol memang biasa dipakai di dalam campurannya, seperti handbody lotion, roll on, parfum ataupun pembersih wajah. Tetapi alkohol ternyata juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut hingga perawatan rambut yang rusak. Pemanfaatan alkohol untuk rambut ini dengan menggunakan minuman beralkohol dan alkohol untuk antiseptik. Alkohol antiseptik ini biasanya dipakai dalam bidang kedokteran dan bisa kita dapatkan di apotik-apotik. Alkohol ini digunakan untuk pengobatan luka atau untuk membersihkan kulit sebelum disuntik.
Penasaran dengan manfaat alkohol untuk rambut, ini dia manfaatnya :
Minuman beralkohol mengandung protein, sehingga protein inilah yang dapat menutrisi tiap helai rambut menjadi terlihat lebih berkilau dan mengembang. Caranya adalah dengan memanaskan ¾ gelas minuman beralkohol sampai menyusut jadi ¼ gelas, diamkan sampai mengental dan dingin kemudian campur dengan shampo. Pakai ramuan ini untuk keramas, kemudian bilas dengan air hingga bersih.
(Baca juga : 10 Cara Merawat Rambut agar Cepat Panjang secara Alami)
Penggunaan kondisioner setelah keramas dengan shampo sering dianggap tidak penting oleh banyak orang. Padahal pemakaian kondisioner setelah shampo itu sangat penting, yaitu membuat rambut menjadi berkilau, halus dan mengembang. Bila ingin mendapatkan sensasi yang berbeda dalam memakai kondisioner, kita bisa mengganti produk kondisioner dengan alkohol ke rambut yang dapat mengganti fungsi kondisioner.
Caranya adalah dengan menyemprotkan alkohol ke rambut yang telah dikeramas dengan penyemprot. Bisa dengan keadaan rambut basah ataupun sudah kering. Setelah itu rambut akan tampak lebih halus, sama dengan apabila kita menggunakan kondisioner.
Menggunakan alkohol merupakan salah satu cara terbaik untuk mendapatkan rambut halus dan berkilau.
Caranya adalah dengan menyemprotkan alkohol ke rambut yang basah dan kering secara alami. Bisa juga digunakan sebelum blow dry atau menata rambut. (Baca juga : Cara Melembutkan Rambut Kasar secara Alami)
Minuman beralkohol ini selain mengandung protein, juga terdapat kandungan mineral, vitamin, asam amino dan antioksidan yang diperlukan tubuh. Untuk menjaga kesehatan rambut, berikan nutrisi yang tepat untuk rambut. Alkohol bisa memenuhi nutrisi untuk rambut juga. Caranya dengan memberikan campuran alkohol dan shampo seperti cara di atas, kemudian bilas rambut dengan air sampai bersih.
(Baca juga : 17 Manfaat Telur untuk Rambut, 10 Manfaat Alkohol untuk Perawatan Rambut)
Kutikula rambut (selaput rambut) merupakan lapisan terluar dari dinding batang rambut. Kutikula berfungsi untuk melindungi bagian dalam rambut. Kutikula rambut bisa rusak karena terserang penyakit atau karena terkena sinar matahari secara terus-menerus. Kerusakan kutikula rambut ini yang bisa menyebabkan rambut kering dan bercabang. Untuk memperbaiki kerusakan kutikula rambut, gunakan campuran alkohol dan shampoo pada saat keramas, lalu bilas sampai bersih. Lakukan ini rutin satu kali dalam 2 minggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
(Baca juga : 6 Bahaya Hair Extension)
Folikel rambut adalah kantung kecil tempat akar satu helai rambut berada. Dengan penggunaan campuran alkohol dan shampo, dapat menambah volume folikel rambut sehingga menjadi kuat dan tidak mudah rontok.
Alkohol untuk perawatan rambut dapat digunakan dengan hanya melapisi rambut dengan alkohol. Protein dalam alkohol ini akan membantu dalam mempertahankan kelembaban rambut.
(Baca juga : Manfaat Seledri untuk Rambut)
Rambut dengan ujung rambut membelah dua disebut dengan rambut bercabang. Penyebab rambut bercabang ini karena defisiensi nutrisi, pengaruh sinar ultraviolet, rambut terlalu panjang, terlalu sering mencatok rambut ataupun karena penggunaan bahan kimia di rambut. Untuk mengatasi rambut bercabang dapat dilakukan dengan cara melalukan pemijatan alkohol di rambut dan kemudian diamkan selama beberapa saat, lalu bilas dengan air dingin untuk membersihkannya.
(Baca juga : 9 Bahaya Cat Rambut bagi Kesehatan)
Memiliki rambut yang kering dan kusam sangat sulit untuk diatur. Dengan bantuan protein dari alkohol, kelembaban rambut dapat dipertahankan sehingga rambut tidak mudah kering dan kusam lagi dan menjadi mudah diatur. Gunakan campuran alkohol dan shampo seminggu sekali untuk mengatasi masalah ini.
(Baca juga : Manfaat Buah Alpukat untuk Rambut, Manfaat Jeruk Nipis untuk Rambut)
Kutu rambut merupakan sejenis parasit penghisap darah yang hidup di bagian kepala. Kutu betina mempu bertelu enam buah sehari, dan telur-telur ini melekat kuat di rambut. Rambut yang berkutu sering mengganggu penampilan kita karena telur-telur berwarna putih yang menempel di rambut akan nampak terlihat jelas di rambut yang hitam. Selain itu juga kutu rambut membuat kepala terasa gatal sehingga kita menjadi sering menggaruk kepala.
Untuk menghilangkan kutu rambut, gunakan alkohol yang mengandung 70% isopropyl dan alkohol absolut. Caranya, siapkan wadah atau baskom lalu tuang alkohol ke dalamnya. Gunakan jari-jari untuk mengusap alkohol ke seluruh bagian rambut lalu digosok-gosokkan secara perlahan di seluruh permukaan kepala kita. Diamkan dahulu selama beberapa menit. Lalu sisir dengan sisir serit yang fungsinya untuk membersihkan telur kutu, kemudian diamkan sesat lagi. Setelah dirasa sudah cukup, bersihkan rambut dengan shampo sampai bersih. Lakukan ini seminggu sekali dalam satu atau dua bulan.
(Baca juga : Cara Menghilangkan Kutu Rambut dengan Cepat)
Siapa yang sangka, pemakaian minuman beralkohol yang biasanya kita konsumsi untuk diminum ternyata bisa dipakai untuk perawatan rambut. Bahkan alkohol sebagai antiseptik punya kemampuan untuk membasmi kutu rambut. Jadi bila anda suka mengkonsumsi minuman beralkohol, cobalah sekali-kali dipakai untuk perawatan rambut. Hasilnya tidak kalah bagus dengan bila menggunakan produk-produk perawatan rambut yang dijual di pasaran.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…