Rambut

14 Penyebab Rambut Bercabang dan Rusak

Rambut sehat adalah dambaan setiap wanita, rambut sehat adalah salah satu faktor yang menandakan bahwa rambut itu sehat. Ada beberapa permasalah dari rambut, mulai dari rambut kusut, rambut kering sampai rambut bercabang, rambut bercabang sangat menganggu penampilan, meskipun tidak terlalu terlihat, tetapi rambut bercabang membuat penampilan tidak PD. Untuk itu perlu sekali mengetahui penyebab rambut bercabang. (Baca Juga: Cara Mengatasi Rambut Bercabang , Cara Mengatasi Rambut Patah)

Penyebab Rambut Bercabang

Ada beberapa macam yang menyebabkan rambut menjadi bercabang atau tidak lurus, saking banyaknya penyebab rambut bercabang membut orang menjadi bingung bagaimana cara menagani rambut bercabang ini. tetapi tidak perlu khawatir, cara termudah untuk menangai rambut bercabang adalah mengetahui penyebabnya. (Baca Juga: Perawatan Rambut Rusak)

1. kekurangan nutrisi

kekurangan nutrisi pada rambut akan membuat rambut sulit untuk tumbuh, selain itu karena nutrisi pada rambut kurang menyebabkan rambut pada bagian bawah menjadi bercabang. Untuk menambah nutrisi pada rambut anda anda dapat menggunakan bahan-bahan alami yang tentunya dipercaya memiliki vitamin dan kandungan nutrisi yang cukup untuk kepala anda, diantara bahan alami itu adalah: (Baca Juga: Manfaat Putih Telur Untuk Rambut)

  • Minyak Hazelnut
    Minyak ini akan membantu menutrisi rambut anda sehingga membuat rambut anda akan cepat tumbuh panjang tanpa bercabang (Baca Juga: Manfaat Susu Untuk Rambut Kering)
  • Lidah Buaya
    Lidah buaya juga diperkaya vitamin yang dapat menyehatkan rambut, sehingga lidah buaya sangat cocok untuk perawatan penambahan nutrisi pada rambut anda. caranya sangat mudah, gunakan lidah buaya seperti menggunakan kondisioner, diamkan 15 menit dan bilas sampai bersih (Baca Juga: Manfaat Lidah Buaya untuk Kecantikan , Manfaat Lidah Buaya untuk Kulit Wajah)
  • Teh Basi
    Teh basi juga memiliki berbagai macam zat-zat yang mampu membunuh racun dirambut anda sehingga rambut anda akan tetap terawat dan rambut anda terhindar dari bercabang. (Baca Juga: Manfaat Teh Basi Untuk Kecantikan Wajah)

2. Polusi Udara

Polusi udara sangat sulit dihindari, polusi udara akan kita dapatkan di manapun kita berada, terutama ketika kita berada di daerah perkotaan yang tentunya akan lebih banyak motor dan mobil yang mengeluarkan asapnya, sehigga tidak baik untuk rambut anda. untuk menghindari banyak terkena polusi udara anda dapat menggunakan topi atau kerudung untuk menutupi rambut anda, agar rambut anda tetap terhindar dari polusi, meskipun sejatinya tidak akan menghindari sepenuhnya dengan polusi, tetapi setidaknya mengurangi sedikit polusi. (Baca Juga: Cara Mencegah Penuaan Dini)

3. Bahan Kimia

Bahan kimia ini terkadang bahan yang tekandung dalam shampo, meskipun tidak semua sampo tapi ada beberapa sampo yang membuat rambut menjadi rusak. selain dari sampo ada juga bahan kimia yang membuat rambut menjadi rusak, seperti bahan yang digunakan untuk meluskan rambut, mengkeritingkan rambut dan bahan-bahan yang lain. dengan begitu ketika anda akan memilih bahan yang mengandung bahan kimia anda harus memperhatikan berikut ini: (Baca Juga: Cara Menghilangkan Ketombe)

  • Tidak mengandung banyak parabens
    karena paraben memiliki hormon yang dapat mengurangi hormon esterogen sehingga akan merusak keseimbangan rambut anda, dengan begitu rambut anda tidak terawat dengan baik, dan rambut anda akan mudah bercabang dan rusak (Baca Juga: Bahaya Kandungan Paraben pada Kosmetik)
  • Isopropyl alcohol
    sebaikanya sampo yang anda gunakan tidak memiliki banyak kandungan ini, karena ini dapat menyebabkan kepeningan pada kepala anda, selian itu ini akan dapat membuat anda mual. dan juga tidak bagus untuk kesehatan rambut anda
  • SLS dan SLES
    Dengan adanya zat ini maka rambut anda seketika akan menjadi rapi, tetapi ini juga tidak bagus untuk rambut anda, karena kandungan yang ada dalam kandungan ini memiliki kemampuan untuk mengugurkan rambut. sehingga rambut menjadi tidak sehat

4. Cuaca

Cuaca yang buruk untuk rambut adalah cuaca yang panas, karena hal ini akan membuat rambut menjadi kering, terutama pada kulit kepala. kulit kepala merupakan pusat nutrisi untuk pertumbuhan rambut jika kulit kepala tidak baik maka rambut juga tidak dapat tumbuh dengan baik. hal inilah yang menyebabkan rambut menjadi bercabang. selain bercabang rambut juga akan terkena kerusakan-kerusakan yang lainnya. (Baca Juga: Cara Mengatasi Kulit Kering Pada Wajah)

5. Adanya gosokan yang sering

Ketika anda menyisir atau merapikan rambut anda akan sering menggosok-gosok rambut anda, hal ini sebenarnyat tidak baik untuk rambut anda, karena hal ini akan membuat rambut anda menjadi tidak rata, kusut dan akhirnya akan menyebabkan rambut anda bercabang. gosokan yang dimaaksud disini adalah gosokan pada saat rambut sedang basah, atau pada saat anda mengeringkan rambut ketika setelah keramas yaitu dengan cara (Baca Juga: Manfaat Mengkudu Untuk Perawatan Rambut , Manfaat Avokad untuk Perawatan Rambut)

  • menggunakan handuk yang halus untuk mengosok rambut
  • gosokan rambut secara perlahan, dari tengah kebawah, semakin keatas ditarik kebawah, dan seterusnya. perlahan gunakan sela-sela untuk mengeringkan semuanya
  • jangan menggunakan alat pengering rambut

6. Usia rambut yang lama

usia rambut yang terlalu lama akan dengan sendirinya menjadi bercabang, hal ini disebabkan karena rambut sedang tidak sehat, dan rambut akan semakin lama semakin berkurang kekuatannya, untuk itu perlu lah nutrisi yang terpenuhi untuk merawat rambut anda. (Baca Juga: Cara Merawat Rambut agar Cepat Panjang)

7. Terlalu sering keramas

Terlalu sering keramas akan membuat hormon alami yang menutrisi rambut anda menjadi hilang dan akhirnya nutrisi tidak akan sampai kebawah, hal ini akan menyebabkan rambut menjadi sulit diatur, dan juga rambut pada bagian bawah tidak menerima nutrisi dari kepala, hingga rambut bagian bawah akan bercabang. selain itu terlalu sering keramas juga akan membuat rambut lama kelamaan menjadi rusak, jika keramas tidak sesuai dengan aturan. untuk itu perlu diketahui bagaimana cara keramas yang baik itu: (Baca Juga: Manfaat Jeruk Nipis untuk Rambut)

  • Sebelum keramas sisirlah rambut terlebih dahulu, agar rambut mudah di gosok ketika dikeramasi nanti
  • guyur rambut secara perlahan, pastikan rambut masuk ke dalam kulit kepala, jangan hanya di rambut saja. tapi harus meresap sampai ke kulit kepala juga
  • gunakan sampo yang tentunya harus cocok untuk rambut anda, jangan gunakan sampo sembarangan
  • pijat rambut anda sampai kulit kepala anda dengan lembut, jangan sampai mengaruk-garuk kepala anda justru ini akan membuat kulit kepala anda menjadi rusak
  • ulangi sampo ketika belum merasa berbusa atau cukup karena itu berarti rambut anda belum ternutrisi dengan maksimal
  • setelah selesai jangan lakukan penyisiran pada rambut, biarkan rambut kering terlebih dahulu barulah anda boleh menyisir rambut anda

8. Menggunakan pengering rambut

penggunaan pengering rambut yang terlalu sering juga akan membuat rambut menjadi bercabang hal ini dikarenakan rambut anda akan terkena panas pada pengering rambut itu, sehingga nutrisi pada rambut menjadi hilang dan rambut pun menjadi rusak. (Baca Juga: Cara Mengatasi Rambut Kering)

9. Menggunakan pewarna rambut

Menggunakan pewarna rambut artinya membiarkan rambut untuk terkeenaa bahan kimia, padahal bahan kimia yang ada dibeberapa pewarna rambut tidak baik untuk kesehatan rambut apalagi untuk pertumbuhan rambut itu, pewarna rambut yang tidak cocok akan membuat rambut menjadi kusam dan lepek, selain itu yang paling parah adalah membuat ujung rambut menjadi bercabang. (Baca Juga: Cara Merawat Rambut Berwarna , Bahaya Cat Rambut)

10. Rambut terlalu panjang

Rambut yang terllu panjang memang akan membuat rambut bagian bawah menjadi bercabang, hal ini disebabkan karena nutrisi pada rambut tidak sampai ke rambut bagian bawah sehingga menyebabkan rambut menjadi bercabang pada bagaian bawahnya. untuk mengihindari hal ini anda dapat melakukan hal berikut:

  • Untuk rambut yang tidak ingin dipotong pendek atau tetap ingian merawat rambutnya menjadi panjang maka potonglah sedikit demi sedikit bagian ujung rambut ketika rambut mulai bercabang, agar rambut bercabang itu tidak terus tumbuh
  • Sejak rambut penddek atau mulai panjang, perhatikan kesehatan rambut anda, rawatlah rambut anda dengan benar.
  • Rutinlah menggunakan vitamin rambut, terutama vitamin rambut yang mengandung vitamin A, C, dan E. sehingga rambut tidak akan bercabang meskipun rambut panjang
  • Untuk mengeringkan rambut panjang anda jangan menggunakan pengering rambut dan untuk merapikan rambut panjang anda gunakanlah sisir yang memiliki kerengagan yang cukup rengang atau anda dapat mengguanakan tangan anda untuk merapikannya. (Baca Juga: Cara Merawat Rambut Panjang)

11. Menyisir saat rambut basah

menyisir rambut yang basah justru akna membuat rambut terluka, dan gosokan pada rambut ini akan dapat merusak keratin rambut sehingga membuat rambut menjadi bercabang. untuk itu jika ingin menyisir rambut, tunggulah rambut sampai kering terlebih dahulu barulah sisir rambut hingga rapi. (Baca Juga: Manfaat Santan Untuk Rambut)

12. Kulit kepala kering

Kulit kepala yang kering memiliki beberapa faktor penyebabnya, diantaranya adalah sinar matahari yang terlalu panas dan juga penggunaan pengering rambut yang berlebihan. untuk menghindari rambut yang bercabang maka anda harus menjaga kulit kepala anda agar tetep lembab dan tidak kering. caranya cukup mudah yaitu dengan cara dibawah ini.

  • menggunakan kondisioner ketika setelah keramas
  • mengguanakan penutup atau topi dan sejenisnya ketika berpergian, agar rambut tidak terkena sinar matahari
  • menggunakan vitamin rambut (Baca Juga: Manfaat Conditioner Bagi Rambut)

13. Berenang

berenang tidak hanya membuat rambut kering, tetapi juga akan membuat rambut menjadi bercabang, rambut yang kering adalah faktor utama rambut berccabang, karena rambut kering adalah tanda bahwa rambut sudah tidak mendapatkan asupan nutrisi yang baik, sehingga pada bagian bawah tentunya rambut juga tidak mendapat asupan nutrisi yang menyebabkan rambut bercabang

14. Panas matahari

Panas matahari adalah salah satu faktor yang menyebabkan rambut menjadi kering, seperti yang telah diuraikan di atas bahwa rambut kering merupakan faktor utama yang menyebabkan rambut menjadi bercabang, untuk itu usahakn jangan sampai rambut terlalu sering terkena panas sinar matahari. (Baca Juga: Cara Mengatasi Rambut Mengembang)

itulah hal-hal yang dapat membut rambut anda bercabang, untuk itu anda harus menghindarinya agar anda tidak memiliki rambut yang bercabang, sehingga rambut anda akan terus sehat dan berkilau, anda pun PD ketika akan berpergian, ketika rambut anda bersih dan tidak bercabang.

Share
Published by
dinand

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

1 year ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

1 year ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

1 year ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

1 year ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

1 year ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

1 year ago