Wajah

Manfaat Totok Wajah Untuk Jerawat Sebagai Pencegahan

Wajah yang berjerawat tidak pernah diinginkan oleh semua orang terutama wanita. Selain menyulitkan mengenakan make up, jerawat akan membuat wajah tampak kotor dan tidak enak dilihat. Menjaga wajahnya agar tetap tampil memesona sudah menjadi keinginan mendasar setiap wanita, karena itulah banyak wanita yang rela menghabiskan waktu untuk merawat wajahnya baik itu di rumah maupun di salon atau klinik kecantikan. Perawatan wajah untuk menghilangkan ciri – ciri kulit berjerawat termasuk yang paling banyak dicari, karena jerawat bisa muncul tanpa memandang usia. Apakah itu tua atau muda, masalah jerawat dapat dialami siapa saja. Resiko kehilangan rasa percaya diri karena kondisi kulit wajah yang tidak mulus akan membuat wanita melakukan berbagai macam perawatan, salah satunya adalah totok wajah. Totok wajah yang berasal dari Tiongkok (RRC) memadukan dua metode yaitu pijat atau tekanan akupresur dan tekanan energi tenaga dalam yang dialirkan bersamaan ke seluruh tubuh agar otot menjadi lebih rileks.

Langkah – Langkah Totok Wajah

Totok wajah berbeda dengan manfaat totok aura pada wajah. Beberapa langkah atau tahapan yang menjadi bagian dari proses totok wajah yang dilakukan oleh terapis di salon kecantikan yaitu:

  • Pertama – tama, wajah Anda akan dibersihkan lebih dulu. Setelah itu terapi akan dimulai dengan beberapa pijatan ringan di tubuh untuk mengendurkan otot syaraf lebih dulu. Sebelumnya, terapis harus memastikan bahwa Anda nyaman dengan kekuatan yang diberikan, jika tidak maka akan disesuaikan. Pijatan akan difokuskan pada beberapa titik di wajah, leher dan punggung bagian atas.
  • Pijatan pertama akan membuat tubuh rileks dan peredaran darah menjadi lancar, lalu memasuki perawatan utama yaitu pada wajah.
  • Ada lebih dari ratusan titik akupresur di wajah yang distimulasi oleh terapis. Area pemijatan wajah biasanya akan dibagi menjadi dua bagian yaitu kanan dan kiri.
  • Totok wajah biasanya dilakukan dengan memberikan krim atau minyak tertentu pada wajah yang dapat sekaligus memberikan nutrisi. Fokus utama pada totok wajah adalah di sekitar alis mata, sepanjang sisi dahi, tulang pipi dan dagu. Juga area garis senyum, pelipis, alis bagian atas atau pangkal dan sisi hidung.
  • Setelah itu terapis akan membubuhkan masker pada wajah Anda. Anda juga bisa melakukan cara membuat masker belerang, manfaat air hangat untuk wajah berjerawat dan mencoba manfaat daun binahong untuk jerawat.

Menghilangkan Jerawat Dengan Totok Wajah

Manfaat totok wajah untuk jerawat didapatkan dari peredaran darah di kulit wajah yang menjadi lancar setelahnya sehingga wajah tampak lebih merona alami, sehat dan cantik. Aliran darah di kulit wajah yang lancar akan membantu mencegah peradangan pada kulit. Peredaran darah di kulit menjadi lancar karena totok dapat melonggarkan pembuluh vena. Namun dalam hubungannya dengan masalah jerawat, totok wajah lebih berfungsi sebagai pencegah jerawat daripada untuk mengobatinya. Totok wajah justru sangat tidak disarankan untuk wajah yang sedang mengalami jerawat parah atau meradang dalam jumlah banyak karena dapat merangsang kulit dan berakibat memicu kondisi wajah menjadi memburuk. Jerawat yang semakin meradang parah bisa menimbulkan bopeng atau bekas luka pada wajah Anda yang sulit dihilangkan sehingga tidak lagi tampak mulus. Jerawat juga bisa menjadi semakin meradang dan sulit diatasi dengan cara biasa, sehingga diperlukan bantuan dari dokter kulit ahli. Manfaat totok wajah untuk jerawat bisa didapatkan pada wajah berjerawat yang tidak terlalu meradang, untuk mencegah jerawat, atau jika Anda hanya mengalami jerawat atau komedo yang tidak terlalu banyak.

Manfaat Totok Wajah Lainnya

Sebagai jenis perawatan wajah yang banyak direkomendasikan, totok wajah memiliki manfaat lain seperti berikut:

  • Meremajakan kulit – Totok wajah akan membantu kelancaran aliran darah ke kulit wajah sehingga peredaran darah lebih maksimal. Totok wajah juga akan menstimulasi kinerja otot wajah sehingga dapat mengedarkan oksigen pada area wajah untuk mencegah terjadinya penuaan dini, dan memperlancar peremajaan kulit wajah.
  • Mengatasi sakit kepala – Tidak hanya ada manfaat totok wajah untuk jerawat, tetapi totok wajah juga bermanfaat untuk mengurangi gejala migren yang kerap dialami. Selain itu juga dapat membantu mengatasi masalah sinusitis yang dapat menyebabkan sakit kepala.
  • Memperbaiki suasana hati – Totok wajah pun secara psikologis bisa membuat seseorang menjadi lebih rileks dan segar berkat pijatan – pijatan yang dilakukan sehingga mempengaruhi suasana hati yang lebih baik.
  • Mencegah keriput – Kulit keriput bisa terbentuk dari stres yang dialami dalam keseharian sehingga membuat otot wajah menjadi tegang dan membentuk garis – garis halus. Keriput dan garis halus ini terutama terlihat di sepanjang garis bibir, mata atau dahi. Totok wajah bisa menjadi salah satu tips mencegah penuaan dini.

Menggunakan manfaat totok wajah untuk jerawat sebagai cara mencegahnya bisa saja Anda lakukan sebagai bagian dari rutinitas perawatan kecantikan, tetapi Anda juga perlu mengiringinya dengan berbagai kebiasaan baik lainnya sehari – hari dan cara perawatan sehari – hari untuk wajah berjerawat. Misalnya melakukan cara menghilangkan flek hitam bekas jerawat atau cara mengecilkan pori – pori wajah bekas jerawat. Tidak hanya melakukan perawatan dari luar, perawatan dari dalam pun sangat perlu Anda perhatikan dengan seksama sebab juga turut mempengaruhi apa yang tampak di luar tubuh kita. Memperhatikan asupan makanan atau minuman untuk mencegah jerawat pun perlu dilakukan, begitu juga dengan menjaga gaya hidup sehat dengan konsumsi buah dan sayur, banyak berolahraga, mencukupi asupan air putih dan memenuhi kebutuhan tidur malam dengan baik sebanyak 7 hingga 8 jam per hari.

Share
Published by
Devita Retno

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

7 months ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

8 months ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

8 months ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

10 months ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

10 months ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

10 months ago