Kita mungkin sudah sering mendengar mengenai urang-aring yang sering dipakai untuk produk-produk kecantikan, seperti shampo dan minyak rambut. Tapi mungkin belum banyak yang tahu sebenarnya seperti apa urang aring itu. Urang aring ini sebenarnya merupakan sejenis rumput liar yang tumbuh di pinggir jalan, tepi selokan ataupun lapangan berumput yang banyak mendapat banyak sinar matahari langsung.
Tanaman urang aring ini memiliki ciri :
Urang aring yang memiliki nama latin Eclipta alba (L.) Hassk. dan berasal dari keluarga Compositae (Asteraceac) ini memiliki sebutan yang berbeda-beda di Indonesia, di antaranya goman dan orang aring (Jawa), telenteyan (Madura), daun sipat dan keremak janten (Sumatera). Tapi sebutan urang aring lebih dikenal di masyarakat pada umumnya. Bahkan herba urang aring ini sudah lama dijadikan obat alami untuk mengatasi berbagai macam penyakit, seperti muntah darah, mimisan, berak darah, hepatitis, diare, dan lain sebagainya.
Senyawa kimia yang terdapat pada urang-aring ini antara lain:
Sedangkan manfaat urang aring untuk kecantikan juga banyak, khususnya yang berhubungan dengan rambut, seperti perawatan rambut dan alis. Urang aring yang dibuat minyak urang aring sejak lama digunakan masyarakat sebagai minyak rambut. Sehingga sampai sekarang banyak produk kecantikan seperti minyak rambut dan shampo, yang menggunakan manfaat urang aring ini untuk perawatan rambut dan alis, sebab urang aring mempunyai khasiat sebagai penyubur rambut dan menghitamkannya.
(Baca juga : Cara Melembutkan Rambut)
Kali ini akan dibahas mengenai manfaat urang aring khususnya untuk alis mata, yang merupakan salah satu bagian dari wajah kita yang berambut, berbentuk segaris dan letaknya di atas mata. (Baca juga : Fungsi Alis Mata Manusia). Manfaat urang aring untuk alis mata adalah :
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa tumbuhan urang aring ini berwarna hijau. Namun ternyata di dalamnya terdapat kandungan zat pewarna hitam. Apabila sari dari urang aring ini keluar, maka yang dihasilkan berupa cairan berwrna hitam. Cairan sari yang terdapat di dalam urang aring inilah yang biasanya digunakan untuk menghitamkan rambut, pewarna tekstil dan juga untuk membuat tato.
Minyak urang aring yang bisa menghitamkan rambut ini juga dapat menghitamkan alis mata kita, sehingga tampak hitam alami tanpa polesan pensil alis.
Urang aring juga memiliki kandungan vitamin, khususnya vitamin E yang tentu saja bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Vitamin E tidak hanya dapat menjaga kesehatan di dalam tubuh kita, tapi juga luar tubuh kita seperti kulit dan rambut. Vitamin E yang terkandung di dalam urang aring inilah yang dapat membantu menyuburkan alis mata kita sehingga menjadi lebih tebal alami.
(Baca juga cara menebalkan alis dengan bahan lainnya : Manfaat Minyak Kelapa untuk Perawatan Alis Tebal, Manfaat Lidah Buaya untuk Kecantikan)
Minyak urang aring siap pakai saat ini sudah banyak dijual di pasaran dalam bentuk kemasan. Tetapi bila ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah, bisa dicoba juga dengan cara-cara berikut ini :
Caranya dengan menyiapkan bahan-bahannya dulu yaitu :
Cara membuatnya minyak urang aring adalah :
Dan yang perlu diingat juga sebelum mengoleskan minyak urang aring adalah membersihkan wajah dengan pembersih muka dan penyegar yang sesuai dengan jenis kulit kita. Hal ini harus dilakukan supaya wajah bersih dari bekas riasan make up dan juga dari kotoran atau debu. Gunakan minyak urang aring ini secara rutin sampai anda mendapatkan tingkat ketebalan atau warna hitam yang sesuai dengan keinginan. Setelah dirasa cukup, baru gunakan hanya sebulan sekali saja untuk menjaga alis mata tetap hitam dan lebat. (Baca juga : Cara Menebalkan Alis secara Alami, Cara Menebalkan Bulu Mata)
Alis yang tebal dan hitam alami memang menjadi idaman setiap wanita. Sehingga untuk mendapatkan alis yang tebal dan hitam, pada saat make up wajah menggunakan pensil alis di alis mata. Bahkan saat ini sedang tren sulam alis. Sulam alis yaitu dengan teknik menyisipkan di tengah rambut alis agar alis terlihat menjadi lebih tebal, dengan cara menggunakan jarum dan peralatan khusus dan dibuat dengan teknik sulam oleh orang yang sudah ahli melakukan hal ini. (Baca juga : Cara Menjaga Penampilan Diri Wanita, Jenis Perawatan Rambut di Salon)
Jenis perawatan kecantikan seperti ini tentu saja membutuhkan biaya yang tidak murah. Jadi bila anda menginginkan alis yang tebal dan hitam tetapi dengan biaya yang murah dan terjangkau, nggak ada salahnya mencoba alternatif lain yaitu dengan cara yang alami dengan menggunakan minyak urang aring. Hal ini bisa dilakukan sendiri di rumah dan tentunya dengan biaya yang lebih murah.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…