Wajah

9 Merk Night Cream Korea Yang Bagus dan Ampuh

Paparan sinar matahari, polusi dan kotoran dari lingkungan serta aktivitas sehari  – hari membuat kulit Anda rentan terhadap berbagai masalah. Mulai dari penuaan dini hingga jerawat dapat dialami oleh kulit yang lelah. Krim malam adalah salah satu bagian dari rangkaian perawatan kulit rutin Anda yang tidak boleh dilewatkan.

Khasiat krim malam bagi kulit wajah tidak dapat diremehkan begitu saja, sebab pada malam hari ketika tidur adalah waktunya sel – sel kulit memperbaiki diri. Krim malam dapat membantu proses perbaikan tersebut dengan lebih efektif. Karena itulah kulit memerlukan nutrisi yangcukup ketika kita sedang tidur.

Krim Malam Korea

Keunggulan skin care korea dan kebiasaan orang korea merawat wajah saat ini banyak diikuti oleh para wanita Indonesia. Beberapa macam night cream korea yang bagus antara lain:

1. Etude House Moistfull Collagen Cream

Night cream Korea yang bagus dari Etude House ini diklaim mengandung super collagen water sebanyak 64,3%. Formula dari cream malam yang bagus untuk mencerahkan wajah tersebut dapat memberikan kesan kenyal seperti jelly pada kulit. Penggunaan rutin setiap malam akan memberikan hasil seperti yang dikatakan dan membuat pemakainya memiliki kulit wajah kenyal yang menggemaskan hanya dalam waktu singkat, menurut survei yang dilakukan oleh Etude House.

2. Nature Republic Cell Boosting Night Cream

Formula anti penuaan menjadi unsur yang sangat dipentingkan oleh kebanyakan produk krim malam asal Korea. Produk dari Nature Republic ini pun demikian. Produk ini diklaim ampuh sebagai cream untuk mengencangkan kulit wajah dan menyamarkan garis – garis halus pada wajah terutama di area sekitar mata. Kandungan ekstrak Neofinetia Falcata yang diformulasikan pada produk krim malam inilah yang memungkinkan khasiat tersebut, begitu juga dengan beberapa ekstrak jamur obat yang dapat membuat pertumbuhan sel kulit menjadi optimal.

3. Missha Time Revolution Night Repair Science Activator

Fungsi dari night cream korea yang bagus ini mirip dengan yang lainnya yaitu juga berguna sebagai serum anti penuaan sekaligus. Walaupun bernama krim malam, tetapi produk ini nyatanya dapat digunakan di pagi hari sebelum Anda melakukan aktivitas apapun. Dengan tekstur yang cenderung cair, tidak berminyak dan sangat mudah terserap sempurna dalam waktu singkat. Perbedaan signifikan pada kulit wajah akan tampak jika digunakan secara rutin, kulit akan tampak lebih halus dan lebih elastis.

4. Laneige White Plus Renew

Krim malam ini ditujukan untuk Anda yang memiliki masalah kulit sangat kering hingga menjadi lebih lembab dalam waktu beberapa hari saja. Selain itu krim ini juga dikatakan ampuh untuk mencerahkan warna kulit wajah Anda. Produk ini adalah bagian dari rangkaian perawatan Laneige White Plus Series yang sudah terkenal di kalangan para wanita. Night cream korea yang bagus ini menurut para pemakainya benar – benar dapat mengembalikan kelembaban kulit secara efektif.

5. Innisfree Orchid Night Cream

Krim malam ini dengan formulanya mampu melakukan tiga hal yang luar biasa sekaligus yaitu mengencangkan kulit , menyamarkan kerutan dan juga mencerahkan kulit wajah. Pendeknya, semua hal yang diinginkan seorang wanita dari sebuah produk krim malam. Kandungan ekstrak bunga anggrek dari Pulau Jeju lah yang memungkinkan khasiat tersebut terjadi pada kulit wajah. Selain itu, digunakan juga teknologi crystal flowering dalam proses pembuatannya yang efektif untuk menjaga kelembaban kulit wajah sepanjang malam.

6. Sulwhasoo Concentrated Ginseng Renewing Cream

Salah satu produk skincare premium asal Korea Selatan ini telah terbukti dapat memberikan hasil yang sesuai dengan yang dijanjikan. Produk anti penuaan ini dapat digunakan sebagai krim malam karena mengandung formula anti aging yang luar biasa efektif, diperkaya dengan ekstrak Ginseng yang dapat mengurangi tanda penuaan secara drastis. Efek pemakaian krim malam ini akan membuat Anda tampak jauh lebih muda, kulit wajah elastis dan kenyal.

7. Tosowoong Crystal Intensive Whitening Cream

Fungsi dari night cream korea yang bagus ini adalah untuk meratakan warna kulit wajah dengan menghilangkan noda dan bintik hitam di wajah. Selain itu juga dapat melembapkan dan menutrisi kulit dengan kandungan arbutin, niacinamide, shea butter dan seed oil. Teksturnya berbentuk gel dan mudah menyerap serta tidak terlalu berat di kulit. Karena sangat melembapkan, krim ini lebih cocok untuk kulit normal atau kering.

8. Myconos Night Whitening Cream

Tidak saja dapat mencerahkan kulit wajah, krim ini juga dapat meningkatkan elastisitas kulit dan mengurangi kerutan di kulit wajah. Ini adalah bagian dari rangkaian skincare Myconos, dapat membantu menghilangkan noda hitam, menyeimbangkan PH kulit wajah, dan lebih cocok untuk jenis kulit normal dan kering karena sangat melembabkan. Anda juga bisa mencoba merk lokal seperti manfaat wardah white secret whitening cream dan khasiat olay total effects night cream.

9. Innisfree Whitening Pore Cream

Produk night cream korea yang bagus ini cocok untuk Anda yang memiliki kulit berminyak dan kombinasi. Selain membuat kulit menjadi cerah, krim ini juga dapat mengecilkan pori – pori wajah, memperbaiki tekstur kulit dan juga dalam transparansi kulit. Kandungan utama dari produk ini adalah vitamin C dari kulit jeruk yang berasal dari Pulau Jeju. Anda juga dapat menggunakan produk ini sebagai krim siang.

Maraknya produk night cream korea yang bagus di pasaran mungkin akan menyulitkan Anda untuk dapat menentukan pilihan. Untuk itu beberapa merk terkemuka yang telah dibahas di atas mungkin dapat menjadi bahan pertimbangan Anda dalam memilih krim malam yang cocok untuk kondisi wajah Anda. Jangan lupa cermati semua bahan pembuatnya dengan seksama untuk menghindari adanya efek samping yang merugikan bagi kulit wajah. Hindari cream yang mengandung mercury dan hydroquinon dengan memilih produk asli.

Share
Published by
Devita Retno

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

1 year ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

1 year ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

1 year ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

1 year ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

1 year ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

1 year ago