Wajah

10 Penyebab Bintik Hitam Pada Wajah dan Cara Mengatasinya

Memiliki wajah yang bersih dan bercahaya tanpa noda hitam memanglah dambaan setiap wanita. Akan tetapi banyak wanita di Indonesia memiliki masalah pada kulit wajah yaitu adanya bintik-bintik hitam.Hal ini yang menjadikan mereka tidak percaya diri dan cenderung menarik diri. Kerap kali mereka melakukan perawatan yang instan dan cenderung menimbulkan efek samping yang membuat masalahnya lebih parah. Lalu apakah penyebab dari bintik hitam di wajah , berikut mengenai penjelasannya.

Penyebab Bintik Hitam Pada Wajah

Setiap orang mempunyai masalah kulit wajah masing-masing. Hal ini disebabkan karena jenis kulit wajah setiap orang berbeda-beda. Msalah-maslah pada kulit wajah antara lain wajah berminyak,  wajah kering dan kusam , wajah berjerawat, dan adanya bintik hitam di wajah. Msalah-masalah tersebut pasti disebabkan oleh faktor-faktor tertentu. Mempunyai wajah yang terdapat bintik hitam akan mengganggu penampilan setiap wanita . Lalu apa saja penyebab dan cara mengatasi bintik hitam di wajah yang membandel? Berikut penjelasan lebih lanjut.

1. Sinar Matahari

Sinar ultraviolet dari sinar matahari merupaka faktor yang menyebabkan munculnya bintik hitam diwajah. Sinar UVA dan UVB akan sangat berbahaya apabila kita terpaparnya secara berlebihan. Kita dapat terkena sinar ini di waktu kita keluar rumah ataupun saat sedang didalam mobil. Karena sinar UVA ini tergolong kuat dan mampu menembus kaca maka meskipun kita didalam mobil atau ruangan yang terdapat kacanya kita dapat terpapar sinar ini.Maka untuk menhinadari sinar ini dianjurkan untuk menggunakan pelindung kulit wajah , misalnya produk kecantikan yang cocok, sunblock dan lain-lain. (Baca juga : Cara Merawat Rambut Tebal dan Kering )

2. Polusi Udara

Polusi udara tak asing lagi untuk daerah perkotaan , karena daerah kota identik dengan kemacetan dan kendaraan yang banyak . Sehingga polusi udara pun sangat banyak. Polusi udara selain dapat membahayakan kesehatan tubuh kita , ternyata juga tidak baik bagi kesehatan kulit wajah. Karena polusi mengeluarkan zat yang memaksa kulit untuk melepas melanin yang berlebih untuk memproduksi antioksidan dan melawan kerusakan akibat dari polusi tadi , sehingga kulit teriritasi dan muncul bintik hitam.(Baca juga : Macam-macam Perawatan Wajah di Salon)

3. Pemakaian Kosmetik yang salah

Pemilihan kosmetik yang tidak sesuai dengan kulit wajah , justru akan menimbulkan berbagai maslah yang muncul antara lain wajah menjadi merah , wajah menjadi berminyak dan berjerawat dan bisa timbul bintik hitam. Selain itu beberapa produk kosmetik mengandung parfum, zat pewarna ataupun bahan-bahan tertentu yang mampu memicu fotosensitivitas dimana akan menjadi sensitif apabila terpapar sinar matahari.Maka dianjurkan untuk memilih kosmetik yang sesuai dan tidak mengandung bahan-bahan yang berbahaya. (Baca juga : Cara Mencabut Bulu Ketiak Agar Tidak Sakit )

4. Genetik

Setiap orang memiliki gen yang berbeda-beda , gen tersebutlah yang mempengaruhi hal-hal yang terjadi pada tubuh kita misalnya kesehatan tubuh, kesehatan rambut, kesehatan kulit semua itu dipengaruhi oleh faktor genetik. Sama halnya dengan adanya bintik hitam di wajah, salah satu penyebabnya yaitu faktor genetik. Akan tetapi meskipun demikian , bukan berarti bintik hitam pada wajah tidak dapat dihilangkan ataupun disamarkan.Kita dapat melakukan beberapa treatment untuk menghilangkannya , seperti perawatan alami dirumah dengan masker alami maupun perawatan disalon. (Baca juga : Penyebab Kulit Tangan Kering )

5. Bekas Jerawat

Penanganan jewrawat yang tidak benar , akan menimbulkan masalah berlanjut. Contohnya saja jerawat yang digaruk ataupun dipencet menggunakan jari nantinya akan meninggalkan bekas hitam. Hal inilah yang menyebabkan wajah terdapat bintik-bintik hitam. Bintik-bintik hitam pada wajah karena bekas jerawat membutuhkan waktu yang panjang untuk memudar. Maka dari itu apabila muncul jerawat maka disarankan untuk merawatnya dengan benar dengan cara tidak menggaruk ataupun memencetnya.(Baca juga : Cara Menghilangkan Leher Hitam dengan Cepat )

6. Faktor Hormon

Kondisi hormon yang tidak stabil akan mempengaruhi kesehatan pada tubuh kita,selain itu bisa mengganggu kesehatan pada kulit wajah.  Masalah yang bisa terjadi pada kulit wajah apabila hormon sedang tidak stabil contohnya munculnya jerawat dan bintik-bintik hitam. Bintik hitam itulah yang sulit untuk dihailangkan, sehingga membuat wajah terlihat tidak bersih dan halus. Hormon yang tidak stabil ini bisa di akibatkan karena stress ataupun pada wanita saat siklus menstruasi. (Baca juga : Cara Menghilangkan Bintik-bintik Putih di Wajah )

7. Menggaruk Wajah

Salah satu kebiasaan buruk yang dilakukan oleh wanita yaitu menggaruk wajah saat terasa gatal , terdapat jerawat, ataupun saat terdapat bintik putih. Hal tersebut akan menyebabkan luka dan akan menyisakan bekas ataupun noda hitam yang sulit untuk dihilangkan. Maka dianjurkan untuk tidak mmenggaruk wajah dalam kondisi apapun , agar tidak terjadi luka sehingga terdapat noda hitam yang membekas. Jika terasa gatal jangan menggaruk menggunakan kuku cukup di elus menggunakan jari-jari. (Baca juga : Penyebab Rambut Beruban Di usia 20an )

8. Konsumsi Obat-obatan

Saat mengkonsumsi obat-obatan ternyata akan menimbulan efek samping. Efek samping yang muncul bisa terjadi pada tubuh, maupun kulit terutama kulit wajah. Efek samping pada kulit wajah salah satunya yitu noda dan bintik hitam di wajah. Obat-obatan yang memiliki efek samping tersebut antara lain yang mengandung klorpromazine, difenilhidantion, sitostatik, mesantoin, dan minosiklin. Selain obat-obatan tersebut ternyata pil KB juga dapat memicu terjadinya pigmentasi atau flek hitam. (Baca juga : Cara menghilangkan komedo di dagu)

9.Jarang Cuci Muka

Kebiasaan buruk yang sering kali dilakukan saatmau tidur ataupun bangun tidur adalah tidak mencuci muka. Hal ini akan menyebabkan masalah pada kulit wajah seperti wajah berminyak sehingga akan timbul jerawat lalu akan memberikan bekas bintik hitam pada wajah. Mencuci muka merupakan hal wajib yang harus dilakukan setiap hari karena dapat menjaga dan membersihkan kulit wajah. Maka dianjurkan untuk rutin mencuci wajah minimal 2 kali dalam sehari. (Baca juga : Cara Menghilangkan Komedo dengan Baking Soda )

10. Kulit Berminyak

Jenis kulit setiap orang-orang berbeda-beda , ada yang jenis kulitnya kering, normal, kusam, kasar serta berminak.Kulit wajah yang berminyak akan menimbulkan berbagai masalah antara lain masalah jerawat , bintik-bintik hitam dan sebagainya. Salah satu pemicu bintik hitam adalah kulit berminyak karena dapat menimbulkan munculnya jerawat sehingga menyisakan bekas bintik hitam. (Baca juga : Cara Memutihkan Tangan dengan Cepat )

Selain mengetahui penyebab bintik hitam pada wajah,alangkah lebih baiknya kita mengetahui cara untuk mengatasi masalah bintik hitam tersebut. Berikut mengenai cara menghilangkan bintik hitam :

  • Jeruk Nipis

Jeruk nipis merupakan salah satu bahan alami yang mempu menghilangkan bintik hitam pada wajah kita. Selain menyamarkan noda hitam ternyata jeruk nipis juga mempu mencerahkan wajah dan mengatasi kulit yang berminyak.Caranya mudah cukup siapkan air jeruk nipis lalu oleskan pada wajah secara merata. Diamkan selama kurang lebih 10 menit setelah itu bilas menggunakan air yang bersih.(Baca juga : Cara menghilangkan muka merah akibat sinar matahari )

  • Beras Putih

Beras putih merupakan bahan dasar makanan pokok di masyarakat Indonesia. Selain itu beras putih juga merupakan bahan dasar pembuatan makanan seperi makanan tradisional. Tapi ternyata beras putih ini juga dapat dimanfaatkan sebagai masker alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan bintik hitam. Selain itu beras putih ini juga dapat membuat kulit wajah kita tampak putih alami. Caranya mudah cukup gunakan air beras yang di tempatkan di wadah secukupnya. Diamkan sampai ada endapan sari berasnya, setelah mengendap ,pisahkan dari airnya dan oleskan endapan beras tadi ke wajah secara menyeluruh. Diamkan selama kurang lebih 10-15 menit.Lalu bilas menggunakan air bersih. (Baca juga : Penyebab Kulit Kering dan Keriput )

  • Teh Hijau

Teh hijau sangat identik dengan masyarakat di Jepang , karena masyarakat Jepang banyak memanfaatkan teh ini untuk penghilang stress atau sebagai rileksasi tubuh. Selain itu teh juga dapat dimanfaatkan untuk bahan dasar kecantikan. Teh hijau mampu menyamarkan noda hitam pada wajah dengan cara yang mudah. Cukup rebus teh hijau secukupnya, seteah itu diamkan hingga dingin. Gunakan air teh tadi untuk dibasuhkan ke wajah , diamkan selama kurang lebih 10-15 menit. Setelah itu bilas menggunakan air bersih. (Baca juga : Penyebab wajah kusam dan berminyak )

  • Lidah Buaya

Lidah buaya juga dipercaya untuk menjaga kesehatan kulit wajah. Manfaat lidah buaya bagi kulit wajah antara lain untuk mengencangkan kulit, menghaluskan kulit dan menyamarkan noda hitam di kulit. Caranya mudah cukup oleskan lidah buaya pada wajah secara merata . Diamkan selama kurang lebih 10-15 menit , setelah itu bilas menggunakan air bersih.

Baca juga :

Menjaga kesehatan rambut sangat penting , untuk menjaga kesehatan rambut maka diperlukan pengetahuan mengenai penyebab masalah kulit wajah. Penjelasan diatas merupakan penjelasan mengenai penyebab munculnya bintik kulit di wajah.

Share
Published by
Meylana

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

1 year ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

1 year ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

1 year ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

1 year ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

1 year ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

1 year ago