Tips

Apakah Brush Make Up Baru Harus Dicuci Terlebih Dulu?

Mempertahankan kebersihan dan higienitas sangat penting bahkan ketika berurusan dengan makeup. Salah satu alat make up yang perlu dijaga kebersihan dan kehigienisannya adalah brush atau kuas make up yang sering digunakan untuk cara make up tahan lama dan tips memakai eyeshadow yang sempurna. Memakai kuas yang kotor beresiko merugikan kulit wajah Anda secara langsung walaupun Anda sudah menggunakan merk kosmetik yang aman untuk wajah. Bisa saja kotoran yang menumpuk mengundang kuman dan bakteri untuk menempel dan berkembang biak pada kuas makeup Anda dan membuat wajah beresiko mengalami breakout atau infeksi. Ketika Anda baru saja membeli kuas make up baru , tentu saja tidak sabar untuk mencobanya dan mengaplikasikan teknik make up terkini. Tetapi biasanya kemudian timbul pertanyaan, apakah brush make up baru harus dicuci? Satu hal yang sudah jelas, bahwa kuas Anda akan langsung berkontak dengan kulit, maka Anda perlu memastikan bahwa kuas tersebut bersih dan steril sebelum menggunakannya. Jika tidak, Anda akan mengalami resiko breakout atau lebih buruk lagi mengalami resiko infeksi.

Waktu Membersihkan Brush

Seberapa sering Anda perlu mencuci brush dipengaruhi oleh jenis make up yang digunakan. Misalnya,  apabila Anda menggunakan foundation bertekstur cair atau cream maka brush perlu dicuci setiap hari. Melakukan cara membersihkan brush secara rutin akan menghemat banyak waktu dan energi Anda karena brush tidak akan terlalu kotor ketika dicuci. Apalagi brush adalah salah satu alat pembantu dalam mengaplikasikan produk make up untuk pemula , itu artinya brush harus selalu dalam keadaan bersih. Brush yang sudah digunakan untuk banyak produk seperti foundation dan bedak perli dibersihkan lebih sering daripada brush jarang digunakan.

  • Brush yang digunakan untuk aplikasi foundation dan bedak perlu dibersihkan seminggu sekali.
  • Brush yang digunakan untuk make up mata dan concealer perlu dibersihkan setiap dua minggu sekali.
  • Brush jenis lainnya perlu dibersihkan satu kali sebulan.

Perlunya Mencuci Brush Baru

Apakah brush make up baru harus dicuci? Banyak orang yang tidak mencuci kuas make up barunya sebelum menggunakannya. Alasannya karena kuas tersebut merupakan produk baru dan masih terbungkus dalam kemasan plastik, jadi seharusnya masih bersih dan bebas kuman sehingga tidak perlu dicuci. Sebenarnya teori tersebut tidak sepenuhnya benar.  Intinya, Anda tidak dapat mengetahui dari mana kuas baru tersebut berasal. Bisa saja kuas – kuas itu sudah tersimpan di pabrik dalam waktu lama sehingga mengumpulkan kotoran, debu, dan siapa yang tahu kuman apa yang juga melekat selama waktu penyimpanan sebelum dikemas dan dikirim ke toko.

Ada pula alasan lain mengenai pertanyaan apakah brush make up baru harus dicuci sebelum digunakan. Beberapa kuas make up mungkin akan rontok pada penggunaan pertama kalinya atau juga mengalami kelunturan. Jadi apabila Anda mencucinya, rambut yang rontok akan dibuang lebih dulu dan tidak menempel pada wajah Anda. Sehingga Anda akan menghemat waktu daripada harus membersihkan wajah dari rontokan bulu kuas ketika digunakan. Melakukan cara membersihkan brush yang benar juga akan membuat bau lem yang kurang sedap dapat menghilang setelah pencucian pertama.

Cara Membersihkan Kuas Makeup

Ikuti beberapa langkah berikut ini untuk mengetahui jawaban dari apakah brush makeup baru harus dicuci sebelum Anda menggunakannya untuk cara memakai bedak tabur agar tahan lama.

  • Basahi bulu kuas dengan air hangat.
  • Teteskan sedikit pembersih kuas makeup atau sabun ke telapak tangan.
  • Pijat perlahan ujung kuas di telapak tangan Anda.
  • Bilas bulu kuas dan peras kelebihan air menggunakan handuk bersih.
  • Rapikan bentuk bulu kuas.
  • Biarkan brush mengering dengan bulu kuasnya menggantung di ujung meja sehingga tetap kering dengan bentuk yang benar. Jangan pernah mengeringkan kuas pada handuk karena bisa menjadi berjamur.
  • Di tengah pencucian, jaga agar dasar dari kepala brush tidak mengenai air dan sabun. Bulu kuasnya dilem sampai ke dasar sehingga air dan deterjen bisa menyebabkan lem terpisah dan bulunya menjadi rontok.
  • Jangan keringkan dalam posisi vertikal karena dapat menyebabkan air masuk ke bagian yang bertemu kuas dan gagangnya sehingga menjadi rontok. 

Tips Membersihkan Brush

Jika Anda memahami jawaban dari apakah brush make up baru harus dicuci, maka perhatikan beberapa hal berikut ketika mencuci atau membersihkan brush:

  • Keringkan brush dengan mendatar dan jangan diposisikan tegak lurus karena air dapat mengalir ke bagian dalam brush dan merusak lemnya.
  • Suhu panas dari hairdryer atau alat catok akan merusak bulu kuas, jadi keringkan brush secara alami pada area yang memiliki ventilasi baik.
  • Simpan brush dalam posisi tegak lurus dalam gelas kaca atau simpan mendatar pada sisinya jika sudah kering, jangan menyimpan brush menghadap kebawah. Jika ada kotak khusus, Anda bisa menyimpannya disana. Bagi wanita muslim, penting untuk mengetahui bagaimana cara membedakan kuas make up bulu babi.

Selagi membersihkan Anda bisa sekalian mendisinfeksi brush menggunakan larutan air cuka. Lakukan sebelum dikeringkan. Bau cuka yang kuat akan hilang setelah brush kering. Caranya, isi mangkuk kecil dengan dua bagian air dan satu bagian cuka. Putar – putar brush di dalam larutan tersebut tetapi hindari membasahi bagian pertemuan ujung bulu dan gagang brush. Bilas dengan air bersih dan keringkan. Apabila brush sudah tidak lagi tampak bersih total setelah dibersihkan, itu pertanda bahwa brush perlu diganti dengan yang baru. Biasanya brush make up harus diganti setiap tiga bulan. Tetapi jika bulu kuas tidak rontok, berbau atau berubah warna dan tampak parah maka Anda masih bisa menggunakannya dengan aman.

Share
Published by
Devita Retno

Recent Posts

9 Skincare untuk Kulit Kombinasi dan Kusam

Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…

8 months ago

Profhilo : Pengertian, Efek, Indikasi, dan Proses Terapi

Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…

8 months ago

9 Serum untuk Kulit Kombinasi

Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…

8 months ago

5 Cara Menggunakan Exfoliating Toner untuk Pemula

Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…

10 months ago

12 Moisturizer untuk Kulit Kombinasi

Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…

10 months ago

8 Micellar Water untuk Kulit Normal

Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…

10 months ago