Sepatu adalah pelengkap penampilan yang harus digunakan sehari – hari dan karena itu sangat mudah menjadi kotor. Memakai sepatu dapat menjadi cara menghilangkan belang di kaki karena terpapar sinar matahari setiap harinya. Apapun merk dan jenis sepatu wanita yang digunakan, apakah itu sepatu baru, mahal, perbedaan wedges dengan heels atau sepatu kesayangan Anda sehari – hari tetap harus dilakukan perawatan yang layak untuk membuatnya dapat bertahan lebih lama. Sepatu yang bersih juga akan membantu kita untuk tampak segar dan percaya diri dalam kesempatan apapun. Memakai sepatu yang tidak bersih juga beresiko menimbulkan berbagai masalah kesehatan pada kaki. Dengan mengetahui bagaimana cara membersihkan sepatu sesuai jenisnya dengan benar, maka Anda akan selalu memiliki dan mengenakan sepatu yang berada pada kondisi terbaik. Juga menjaga agar kaki Anda selalu berada pada kondisi yang baik pula.
Sepatu yang terbuat dari kain bisa berbentuk sandal bertali, pumps, atau sepatu flat. Apapun model sepatunya, kain yang membuatnya pada akhirnya akan kotor juga. Anda mungkin menemukan banyak saran mengenai mencuci sepatu kain di mesin cuci, tetapi hal ini sebenarnya bukan cara yang cocok. Sebagian sepatu kain memiliki pinggiran kulit dan hampir semua direkatkan dengan lem yang tidak akan tahan air. Anda cukup membersihkan sepatu kain dengan tangan menggunakan sabun cuci piring, air hangat, sikat gigi bekas dan handuk kertas.
Sepatu tentu saja menjadi salah satu jenis aksesoris wanita yang paling sering digunakan. Untuk cara membersihkan sepatu kulit asli ataupun imitasi, mulailah dengan menyeka kotoran apapun menggunakan kain yang dicelup ke dalam larutan tertentu. Campur dalam jumlah yang sama air biasa dan cuka putih. Celupkan kain halus ke dalam larutan dan biarkan mengering di udara terbuka. Cara lain untuk membersihkan sepatu kulit yaitu:
Mengetahui bagaimana cara membersihkan sepatu yang baik danbenar akan memungkinkan Anda menghemat budget untuk membeli sepatu. Dengan pembersihan yang teratur, sepatu akan lebih bertahan lama sehingga Anda tidak perlu sering – sering menggantinya. Pastikan Anda menggunakan takaran yang benar untuk bahan – bahan pembersihnya dan tidak menggunakannya secara berlebihan, karena dapat berakibat merusak sepatu. Mengenakan sepatu yang bersih juga akan mencegah kaki berbau kurang sedap akibat penumpukan bakteri di sepatu kotor. Tidak hanya merawat sepatu dengan membersihkannya secara berkala, Anda juga perlu sering mengganti kaus kaki untuk mencegah kaki berbau. Pilihlah sepatu Anda dengan baik, karena salah memilih sepatu juga bisa menjadi penyebab ganti kulit pada telapak kaki dan penyebab kulit kaki mengelupas.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…