Kulit berminyak dapat meninggalkan jejak berminyak yang sama sekali tidak seksi apabila terlihat di wajah, terutama bagi para pria yang memiliki kulit wajah lebih berminyak daripada wanita. Selain terlihat kotor, kulit wajah juga akan terlihat kusam dan mengurangi nilai penampilan, sehingga mengurangi pula rasa percaya diri. Resiko memiliki penampilan kulit wajah yang berminyak akan meningkat apabila Anda sering beraktivitas di luar ruangan atau sering terkena sinar matahari. Kulit yang berminyak dipengaruhi oleh kelenjar sebaceous, yang memproduksi sebum yang akan membantu melumaskan kulit wajah.
Walaupun kulit wajah memang membutuhkan minyak dalam jumlah tertentu untuk tetap lembab, namun kelebihan minyak dapat menjadi masalah. Untuk banyak pria, kulit berminyak adalah suatu kekhawatiran besar. Tidak saja akan memberikan wajah suatu tampilan yang mengkilap dan terlihat licin, namun juga membuat kulit makin rentan mengalami pori – pori yang tersumbat. Kulit berminyak di wajah tidak saja akan mempengaruhi penampilan namun juga dapat menimbulkan jerawat. Itulah sebabnya harus dilakukan cara merawat wajah pria berminyak dengan seksama, tidak berbeda dengan wajah wanita.
Penyebab Kulit Berminyak
Kulit berminyak pada dasarnya adalah didapatkan melalui proses genetika, jadi sebagian besarnya adalah hasil dari apa yang diturunkan kepada diri seseorang. Untuk memilih jenis kulit wajah sendiri tentunya sulit bahkan mustahil karena kita sudah mendapatkannya sejak lahir. Beberapa penyebab lain dari kulit berminyak yaitu:
Pada dasarnya tidak ada ramuan ajaib untuk melenyapkan kulit berminyak di wajah secara total, namun beberapa kebiasaan rutin sehari – hari akan dapat membantu mengendalikan penampilan minyak di kulit wajah dan dapat menjadi cara mengatasi muka berminyak.
1. Membersihkan Secara Rutin
Pembersihan wajah merupakan perawatan yang sangat penting yang harus dilakukan setiap hari sebagai cara merawat kulit berminyak, baik itu pada wajah pria maupun wanita. Perlunya kulit wajah dibersihkan secara seksama adalah karena kotoran dapat menumpuk di kulit wajah. Kotoran yang berasal dari sel kulit mati, debu, dan polusi dapat menempel pada pori – pori kulit dan menyebabkan penyumbatan sehingga kulit wajah memproduksi minyak berlebih. Bersihkan wajah tidak lebih dari satu atau dua kali sehari saja, dan jangan berlebihan. Bersihkan wajah secara perlahan agar tidak mengalami iritasi.
2. Pisahkan Handuk Wajah
Sebaiknya jangan menggunakan handuk yang juga digunakan untuk mengeringkan tubuh pada wajah Anda. Cara mengatasi wajah berminyak dengan menggunakan handuk khusus untuk wajah agar dapat mencegah perpindahan kuman ataupun bakteri dari tubuh ke wajah, yang dapat menyebabkan jerawat. Gunakan juga handuk yang halus dan lembut untuk mencegah terjadinya iritasi pada kulit wajah karena penggunaan bahan handuk yang kasar.
3. Olahraga
Manfaat olahraga untuk kecantikan juga sangat besar karena dapat membuat keringat keluar dari pori – pori wajah bersamaan dengan kotoran yang tersumbat di dalam pori – pori tersebut. Dengan demikian jika rutin berolahraga maka akan menjadikan kulit wajah tampak bersih dan cerah, serta menjadi cara mencegah kulit wajah berminyak, banyak berolah raga membuat kita bebas dari produksi minyak berlebih di kulit.
4. Kurangi Minyak Rambut
Umum diketahui bahwa sebagian pria modern senang menata rambutnya dengan menggunakan minyak rambut atau pomade agar tatanan rambutnya bisa mengikuti mode terkini. Akan tetapi yang tidak disadari bahwa minyak rambut tersebut justru dapat memancing penambahan minyak pada wajah. Penggunaan minyak rambut bisa mengakibatkan kulit kepala mudah kotor, lalu meresap pada kulit kepala dan minyaknya akan turun ke area wajah, menjadi penyebab rambut berminyak. Apabila penggunaan minyak rambut sulit dihindari, maka sebaiknya selalu bersihkan rambut dengan sampo setiap setelah selesai beraktivitas.
5. Gunakan Scrub Wajah
Untuk mengurangi produksi minyak yang berlebih pada kulit wajah juga dapat dilakukan dengan menggunakan scrub wajah. Manfaat eksfoliasi wajah akan didapatkan dengan penggunaan scrub, yaitu membersihkan pori- pori wajah yang tersumbat oleh kelebihan minyak dan kotoran. Penggunaan scrub akan dapat mengurangi minyak berlebih dan tetap menjaga kelembaban kulit, hanya saja jangan gunakan scrub untuk wajah jika sedang berjerawat.
6. Menjaga Pola Makan
Mengonsumsi makanan berminyak dan berlemak dengan sering juga akan dapat mempengaruhi produksi minyak di kulit wajah. Makanan seperti goreng – gorengan, santan, jeroan, dan lainnya yang memiliki kadar kolesterol tinggi dapat menyebabkan kulit memproduksi minyak berlebih. Konsumsilah banyak sayur dan buah seperti kiwi dan lemon yang dapat memerangi jerawat, hindari makanan olahan serta yang digoreng. Ketahuilah juga manfaat minyak bulus untuk wajah berminyak dan manfaat teh hijau untuk wajah berminyak.
7. Menjaga Kelembaban Kulit
Menjaga kulit wajah tetap lembab akan membuat wajah tidak perlu memproduksi minyak berlebih. Untuk menjaga kondisi kelembaban wajah, Anda dapat menggunakan pelembab wajah yang khusus diproduksi untuk pria dan juga dapat menjaganya dengan selalu mengonsumsi air putih minimal delapan gelas sehari. Anda juga dapat menggunakan beberapa merk sunblock untuk wajah berminyak yang dikhususkan bagi pria.
8. Hindari Pembersih yang Keras
Cara menghilangkan minyak di wajah dengan menghindari penggunaan sabun yang berbahan keras. Sabun wajah yang berbahan keras sebaiknya dihindari karena dapat membuat kulit wajah teriritasi dan justru menambah masalah yang tidak perlu dialami. Pembersih yang keras biasanya dapat membersihkan dengan sangat baik, namun lambat laun kondisi kulit perlahan akan menjadi kering dan bersisik.
9. Jangan Menyentuh Wajah
Jauhkan tangan Anda dari wajah, terutama ketika belum mencucinya hingga bersih. Menyentuh wajah dengan tangan yang kotor akan menambahkan minyak ekstra pada kulit., menjadi penyebab wajah berminyak dan berjerawat, dan menjadi penyebab wajah kusam. Juga jangan gunakan produk perawatan kulit yang mengandung tambahan minyak. Carilah produk yang bebas minyak atau non comedogenic.
10. Gunakan Kertas Minyak
Penyebab kulit berminyak saat bangun tidur juga dapat diatasi dengan kertas minyak. Anda juga dapat menggunakan kertas penyerap minyak untuk wajah ketika kadar minyaknya sedang sangat berlebih. Tisu ini digunakan untuk cara menghilangkan wajah berminyak untuk pria dengan menyerapnya. Gunakan setiap hari ketika Anda sudah melihat banyak minyak berlebih pada kulit wajah. Kertas minyak ini bisa didapatkan pada konter – konter yang menjual beragam kosmetika.
Salah satu cara yang tepat untuk mengurangi kadar minyak berlebih pada wajah pria adalah dengan menggunakan bahan – bahan alami. Tepatnya dengan menggunakan masker wajah berbahan alami, cara membuat masker untuk kulit berminyak yaitu seperti berikut ini:
1. Putih Telur dan Madu
Masker wajah dari bahan telur dan madu mempunyai khasiat untuk mengatasi wajah berminyak dan terasa lebih lembab setelah menggunakannya, dan tampak sehat. Itulah salah satu manfaat putih telur untuk wajah dan manfaat madu untuk masker wajah. Cara membuat masker putih telur untuk wajah dari telur dan madu yaitu:
2. Mentimun
Manfaat mentimun untuk wajah sangat ampuh untuk mengatasi kulit wajah yang berminyak. Cara menggunakan manfaat timun untuk wajah sangat mudah yaitu:
3. Daun Seledri
Seledri lebih banyak dikenal untuk perawatan rambut dengan berbagai manfaat seledri untuk rambut tersebut yang banyak digunakan, namun ada juga manfaat seledri untuk wajah yaitu mengurangi kadar minyak pada kulit wajah. Cara menggunakan seledri untuk mengurangi minyak berlebih pada wajah pria yaitu:
4. Buttermilk
Buttermilk banyak digunakan pada cara menghilangkan noda hitam di wajah dan juga cara menghilangkan bintik hitam di wajah. Asam pada buttermilk dapat membersihkan kulit wajah dan merapatkan pori – pori wajah, sehingga dapat menjadi cara mengecilkan pori – pori besar.
Meskipun Anda seorang pria, tidak ada yang menghalangi untuk melakukan perawatan agar hidup semakin bermakna. Mengatasi masalah kulit wajah yang berlebihan minyaknya pun bukanlah sesuatu yang sulit, jika dilakukan secara rutin. Pria yang memiliki kulit wajah bersih, cerah serta bebas minyak juga dapat memancarkan kesan yang sangat baik di mata orang lain, dan juga memperlancar peredaran darah serta membuat penampilan terlihat lebih segar. Dengan demikian, Anda juga akan merasakan kepuasan dengan mengetahui Anda telah berusaha maksimal untuk memelihara penampilan fisik. Wajah yang bersih akan menjadi modal yang cukup untuk mengawali hari – hari dengan percaya diri.
Kondisi kulit kombinasi merupakan salah satu kondisi kulit wajah yang umum dimiliki oleh para wanita.…
Apakah sudah pernah mendengar tentang profhilo? Apa sebenarnya profhilo itu? Profhilo sejatinya merupakan salah satu…
Kulit kombinasi merupakan suatu kondisi kulit yang tricky. Kondisi ini terbilang cukup membingungkan, karena pada…
Satu lagi skincare yang wajib ditambahkan dalam rutinitas skincare mingguan. Skincare itu ialah exfoliating toner.…
Moisturizer merupakan skincare yang harus digunakan sehari-hari. Fungsi dari moisturizer ini sendiri adalah untuk menjaga…
Sebagai wanita yang aktif, hampir setiap hari Anda akan mengaplikasikan sunscreen dan makeup ke wajah…