Kutu rambut yang tumbuh di kepala adalah parasit yang sangat mengganggu bagi kesehatan penderita. Kutu kepala memiliki nama ilmiah Pulex irritans. Kutu kepala mempunyai pengertian yaitu jenis parasit yang menghisap darah yang biasanya hidup dibagian kepala. Kutu rambut berkelamin betina mampu menghasilkan telur sebanyak 6 buah dalam sehari, telur-telur tersebut melekat dengan sangat kuat pada rambut dan akan menetas pada saat sudah lebih dari 7 hari. Tahukah anda? Kutu rambut ini dapat menjalar dengan cepat melalui rambut-rambut yang bermasalah. Tidak hanya itu kutu rambut tersebut juga dapat melompat melalui sisir rambut, handuk, topi hingga bantal.
Apa saja tanda-tanda saat seseorang terserang kutu rambut?
- Rasa gatal yang kuat pada permukaan kepala, hal ini disebabkan oleh zat yang terkandung dalam air liur kutu tersebut.
- Munculnya tanda merah pada permukaan kulit kepala, leher, dan belakang telinga.
- Munculnya telur kutu yang kecil. Telur kutu tersebut terlihat berwarna putih dan bersinar, mereka terlihat seperti ketombe namun itu bukan ketombe.
Apa saja penyebab munculnya kutu rambut?
- Mempunyai kebiasaan merawat diri yang tidak bersih. Parasit jenis kutu rambut ini sangat tidak menyukai sabun atau shampo yang berbahan kimia. Pada dasarnya zat kimia yang terkandung dalam shampo akan membunuh kutu rambut yang bersarang dikepala. Jadi saat membersihkan diri seperti menggunakan shampo, jangan sampai ada shampo yang tersisa dirambut anda. Kotoran dari sisa shampo akan mengundang kutu rambut bersarang dikepala.
- Memperhatikan kebersihan kamar pribadi. Kutu rambut akan datang dengan mudah apabila karpet, sprei, sarung bantal, dan guling kotor tidak juga segera diganti. Ganti dan rapikan seluruh perlengkapan kamar tidur secara teratur agar semua kuman dan kutu rambut.
- Kesalahan dalam memilih shampo rambut yang memiliki efek munculnya ketombe. Nah, ketombe yang lama kelamaan tidak dibersihkan akan menumpuk dan menajadi sarang kutu rambut.
- Menggunakan tudung kepala dalam waktu yang lama dan tidak pernah di cuci.
Lalu bagaimana cara menghilangkan kutu rambut dan telurnya dengan cepat
1. Bawang merah
Siapa yang tidak tau rempah yang satu ini, rempah ini biasa digunakan untuk bumbu dapur dan terkadang juga digunakan untuk obat dari beberapa jenis penyakit. Kandungan sulfur yang terdapat dalam bawang merah diketahui mampu membasmi kutu rambut yang ada dikepala. Berikut cara perawatan menggunakan bawang merah antara lain :
- Sediakan 5 siung bawang merah, haluskan hingga benar-benar menjadi adonan yang kental.
- Bawang merah yang kental tersebut masukkan ke dalam kain halus dan peras hingga airnya keluar. Air tersebut yang ditampung dalam mangkuk.
- Selanjutnya oleskan minyak bawang merah atau air dari pasta bawang merah yang tadi diperas pada kulit kepala. Sambil lakukan pijatan-pijatan kecil dan tutup menggunakan shower-cap.
- Diamkan selama lebih kurang dua jam, kemudian keramas rambut menggunakan sampo akan tetapi gunakan air hangat.
- Keringkan rambut menggunakan handuk, lalu sisir rambut menggunakan sisir khusus kutu untuk mengusir semua kutu tersebut dari kepala.
2. Minyak kelapa
Perawatan menggunakan minyak kelapa tidak jauh berbeda dengan penggunaan bahan lainnya. Cara ini dapat dilakukan secara rutin setiap hari selama seminggu. Bisa diteruskan pada minggu berikutnya apabila kutu masih tersisa.
- Langkah pertama oleskan minyak kelapa ke seluruh rambut sambil dipijat secara perlahan.
- Tutup kulit kepala dan rambut menggunakan shower-cap dan biarkan semalam dalam keadaan tersebut.
- Selanjutnya cuci rambut menggunakan shampo hingga bersih
3. Kombinasi minyak kayu putih dengan jeruk nipis
Campurkan 4 sendok makan minyak kayu putih dengan perasan air jeruk nipis, aduk kedua bahan tersebut hingga tercampur sempurna kemudian oleskan bahan ini pada rambut dan kulit kepala sampai merata. Diamkan campuran ini selama lebih kurang 2 jam, selanjutnya bilaslah rambut hingga bersih bisa juga menggunakan shampo.
4. Cuka putih
Mengoleskan cuka putih pada pangkal sampai ujung rambut, lalu diamkan selama 2 jam dan selanjutnya bersihkan rambut menggunakan shampo. Ternyata bahan alami ini berguna untuk menggagalkan proses penetasan telur dan juga melepaskannya telur tersebut dari rambut.
5. Sisir rambut
Sebaiknya gunakan sisir rambut untuk memastikan tidak ada lagi kutu rambut yang tersisa dan menempel pada sisir tersebut. Akan tetapi dianjurkan gunakanlah sisir rambut yang rapat agar fungsinya lebih maksimal. Namun bagi yang memiliki rambut gampang kusut dan rambut kering sebaiknya jangan menggunakan metode ini, agar tidak terjadi kerusakan yang lebih jauh pada rambut anda.
6. Almond
Menurut Ayurveda, almond merupakan bahan yang sangat efektif untuk menghilangkan kutu rambut. Perawatan menggunakan biji almond ini dapat digunakan satu kali dalam seminggu selama dua bulan berturut-turut. Cara perawatannya ialah sebagai berikut :
- Siapkan 10 biji almond kemudian rendam dengan air selama satu malam.
- Selanjutnya biji almond yang telah direndam tersebut kupas kulitnya dan giling hingga berbentuk pasta halus.
- Lalu tambahkan tiga sendok air lemon dalam bahan biji almond.
- Oleskan adonan tersebut pada kulit kepala dan rambut sampai rata,lalu diamkan selama 2 jam
- Terakhir cuci rambut anda hingga bersih menggunakan air dingin.
7. Alkohol
Alkohol mengandung 70 persen kandungan isopropil yang dapat juga digunakan untuk membasmi kutu rambut. Bahan ini aman digunakan dan khasiatnya sangat ampuh, akan tetapi tetap tergantung kepada pengguna seberapa berani untuk menggunakan bahan ini. Cara perawatan menggunakan bahan alkohol ialah sebagai berikut.
- Tuangkan alkohol ke dalam baskom atau ember.
- Kemudian untuk mengoleskan alkohol tersebut ke seluruh rambut dan kulit kepala gunakan la jari tangan untuk mengoleskan sambil digosok pelan.
- Diamkan bahan ini selama beberapa menit saja, jangan dibersihkan dulu. Namun tambahkan kondisioner dan gosok pada kulit kepala.
- Nah, selanjutnya gunakan sisir khusus untuk kutu agar semua kutu rambut dan telurnya dapat keluars secara optimal.
- Jika dirasa sudah keluar hama tersebut, silahkan bersihkan rambut dengan berkeramas hingga bersih. Tetapi ingat perawatan ini hanya boleh anda lakukan seminggu satu kali selama satu bulan.
8. Jus lemon
Sifat asam yang terdapat dalam lemon akan sangat ampuh untuk membasmi kutu rambut yang bersarang dikepala. Jus lemon dan sedikit cuka dapat menghilangkan kutu rambut dengan sangat cepat. Bahan ini sangat cocok digunakan oleh orang dewasa hingga anak-anak karena tidak membahayakan rambut.
- Buat jus lemon dari buah lemon segar, lalu cuci rambut menggunakan jus lemon.
- Diamkan selama setengah jam, baru bilas dengan cuka dan air hangat.
9. Minyak zaitun
Minyak zaitun sangat terkenal dengan segudang khasiat baik untuk kesehatan maupun kecantikan, salah satu khasiatnya ialah dapat menghilangkan kutu rambut. Perawatan ini dapat anda lakukan setiap hari, karena minyak zaitu tidak memiliki efek samping terhadap kondisi rambut. Berikut teknik untuk membasmi kutu rambut menggunakan minyak zaitun.
- Oleskan minyak zaitun tersebut ke seluruh kulit kepala dan pastikan merata pada tiap helai rambut pada saat malam hari.
- Selanjutnya tutup kulit kepala dan rambut menggunakan shower-cap.
- Keesokan paginya cucilah rambut dengan air bersih, kemudian akhiri dengan keramas.
10. Mayones
Bahan yang satu ini tidak hanya dapat digunakan sebagai pelengkap dalam makanan, akan tetapi mayones mampu juga digunakan untuk membasmi kutu rambut. Perawatan menggunakan bahan ini dapat digunakan setiap satu minggu sekali selama satu bulan. Cara menghilangkan kutu dan telurnya dengan cepat menggunakan, adalah sebagai berikut :
- Oleskan mayones pada kulit kepala dan rambut secara merata. Tutup rambut dan kulit kepala yang telah dibalur dengan mayones tersebut menggunakan shower-cap atau plastik.
- Diamkan mayones tersebut selama kurang lebih 5 jam. Jika sudah sesuai dengan waktu silahkan cuci rambut dengan shampo hingga bersih dan keringkan.
- Teknik yang terakhir ialah sisir rambut secara perlahan dan lihatlah banyak sekali kutu rambut yang mati.
11. Kombinasi minyak kayu putih dan jeruk nipis
Hingga saat ini kombinasi kedua bahan ini dalam membasmi kutu rambut masih terbukti keberhasilannya. Cara pembuatan bahan ini adalah sebagai berikut :
- Ambil air dari jeruk nipis dengan cara memerasnya, masukkan air tersebut ke dalam sebuah mangkok.
- Tambahkan enam sendok makan minyak kayu putih. Usapkan bahan tersebut pada seluruh rambut dan kulit kepala dan diamkan selama lebih kurang 2 jam.
- Selanjutnya silahkan cuci rambut hingga bersih menggunakan shampo.
12. Lidah buaya
Aloe vera atau biasa dikenal dengan lidah buaya memang sangat sering digunakan untuk melakukan perawatan pada rambut. Banyak manfaat dari lidah buaya ini sendiri selain mengatasi kerontokan, ketombe, rambut bercabang, hingga membasmi kutu rambut. Cara perawatan memanfaatkan lidah buaya antara lain ialah :
- Pilihlah Aloe vera yang sudah tua atau biasanya berwarna hijau tua serta daunnya berada paling bawah. Dianjurkan memilih sesuai ketebalan rambut.
- Cuci lidah buaya tersebut hingga bersih dan potong menjadi dua bagian.
- Selanjutnya gosokkan daging lidah buaya tersebut pada rambut hingga kulit kepala. Pastikan gel berlendir lidah buaya tersebut mengenai kulit kepala.
- Selain itu pastikan semuanya merata, agar lebih mudah basahi tangan menggunakan air bersih sambil mengusap-ngusap kulit kepala selama 20 menit saja.
- Setelah 2 sampai 3 jam baru cuci rambut hingga bersih dan keramaslah menggunakan shampo agar bau lidah buaya hilang dengan cepat.
13. Daun sirsak
Buah sirsak ternyata memiliki banyak manfaat selain buahnya yang baik untuk kesehatan daun buah sirsak juga sangat ampuh untuk mengusir kutu rambut. Rebusan daun sirsak dan air dari rebusan tersebut diketahui bisa membasmi kutu dengan cepat. Cara perawatan menggunakan daun sirsak ini ialah :
- Ambil segenggam daun sirsak, kemudian rebus dengan air secukupnya.
- Setelah selesai direbus, ambil air rebusan tersebut dan gunakan untuk keramas. Ingat sebelum keramas mengguanakan daun sirsak, cuci rambut terlebih dahulu menggunakan air dingin.
14. Kapur ajaib
Kapur yang dimaksud disini bukanlah kapur yang digunakan untuk menulis dipapan tulis. Kapur jenis ini berguna untuk membasmi berbagai jenis serangga tidak hanya kutu rambut saja. Mungkin terlihat tidak akan berhasil jika menggunakan kapur ajaib ini, akan tetapi banyak yang mengungkapkan bahwa sangat ampuh sekali menggunakan kapur ajaib. Hal yang paling penting dan harus diingat ialah bahan ini tidak boleh digunakan terlalu sering karena terdapat zat kimia yang membahayakan rambut. Cara pemakaiannya tergolong sangat mudah yaitu :
- Siapakan kapur ajaib tersebut dan goreskan kapur tersebut pada kulit kepal secar peralahan akan tetapi pastikan merata dan keseluruhan.
- Diamkan selama semalaman. Dianjurkan menggunakan bahan ini saat malam hari sebelum tidur, agar hasilnya lebih optimal.
- Yang terakhir bersihkan rambut dengan air dingin dan shampo hingga bersih. Setelah itu bisa dilihat sendiri kutu rambut benar-benar mati.
15. Sisir rambut
Salah satu cara yang sangat mudah ialah rajin menyisir rambut menggunakan sisir khusus kutu rambut. Cara ini sangat dianjurkan sesering mungkin, agar semua kutu rambut yang ada dikepala musnah.
16. Rambut botak
Cara terbaik lainnya untuk membasmi kutu rambut adalah memotong rambut hingga botak. Teknik yang satu ini benar-benar ampuh untuk menghilangkan kutu rambut dan berbagai masalah pada rambut. Namun cara ini terlihat sedikit tragis karena harus memangkas seluruh rambut atau biasa disebut botak.
Itu adalah beberapa cara menghilangkan kutu rambut dan telurnya dengan mudah. Berbagai macam jenis perawatan dan cara untuk membasmi kutu, mulai dari cara yang alami hingga menggunakan cara yang modern. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua.
Baca juga tentang perawatan kecantikan lainnya, seperti :
- Penyebab bokong turun
- fungsi AHA untuk kulit
- bahaya mencabut alis
- cara membuat muka tirus
- cara menghaluskan telapak tangan
- jenis eyeliner wardah
- cara menghitamkan rambut
- cara merawat kuku
- tips memilih anting
- cara memutihkan wajah
- cara menghilangkan lemak di perut
- cara menghilangkan bekas luka
- cara mengatasi muka berminyak
- cara menghilangkan keloid
- manfaat suntik kolagen
- cara mencegah penuaan dini
- penyebab betis besar