Categories
Make Up

12 Bedak Menghilangkan Flek Hitam yang Ampuh

Salah satu masalah pada wajah yang sering dialami yaitu flek hitam. Keberadaan flek hitam pada wajah tentu sangat mengganggu, sebab wajah anda tidak akan terlihat mulus lagi. Namun, jangan khawatir anda bisa menyamarkan flek hitam dengan menggunakan bedak. Banyak bedak yang dapat membantu menjadikan kulit anda mulus dan bersih dengan seketika. Berikut ini bedak menghilangkan flek hitam atau menyamarkan flek hitam yang bisa anda simak.

1. Dermablend Intense Powder Camo Compact Foundation

Bedak  yang dapat digunakan sebagai cara menghilangkan flek hitam di wajah atau menutupi flek hitam pada wajah yang pertama yaitu Dermablend Intense Powder  Camo Compact Foundation. Bedak sekaligus foundation yang satu ini dapat anda jadikan pilihan. Bedak ini juga cocok untuk kulit berminyak karena tidak mudah luntur dan antikilap. Bedak ini memiliki pigmentasi bagus sehingga dapat menutupi atau menghilangkan flek hitam dengan sekejap. Hasil akhir bedak ini pada wajah yaitu tidak cakey, flawless dan natural.

2. Kat Von D Lock-It Powder Foundation

Anda dapat menutupi flek hitam anda di wajah menggunakan bedak yang satu ini. Bedak Kat Von D Lock-It Powder Foundation hadir dengan berbagai shade yang cantik yang akan menjadikan wajah anda rata dengan warna dasar kulit anda. Bedak ini juga akan  memberikan tampilan natural. Meskipun mengandung foundation, bedak ini tidak akan terasa berat serta tidak akan menjadikan kulit berjerawat dan berminyak.

3. Sulamit Cosmetics Two Way Cake

Bedak menghilangkan flek hitam selanjutnya yaitu datang dari merk dalam negeri, yakni Sulamit. Anda mungkin masih asing dengan produk yang satu ini, meskipun begitu produk ini telah mendapatkan izin BPOM. Merk yang satu ini masih belum banyak mengeluarkan rangakaian bedak. Produk bedak yang ada hanya Sulamit Cosmetics Two Way Cake dan Loose Powder. Bedak ini memiliki formula khusus yang dapat menjadikan kulit  terasa lembut dan halus. Tidak hanya itu, bedak ini  juga mengandung UVA & UVB, serta actove oil control sehingga dapat melindungi wajah dari bahaya siar UV dan minyak yang berlebih pada wajah.

4. Wardah Luminous Two Way Cake Powder

Bedak dari merk Wardah ini merupakan bedak two way cake yang oil control sehingga wajah akan bebas kilap, serta mengandung vitamin E sebagai pelembab, juga antioksidan untuk mencegah penuaan dini. Bedak ini multifungsi karena mengandung foundation dan powder sekaligus. Jika anda akan menggunakan bedak ini sebagai bedak, maka anda bisa menggunakan spon kering untuk mengaplikasikannya. Sebalinya, jika akan digunakan sebagai foundation maka anda bisa mengaplikasikan spon basah. Bedak ini dapat menyatu dengan kulit anda sehingga flek hitam pada wajah dapat tertutupi.

5. Poppy Dharsono Cosmetics Absolute Cover Two Way Cake

Bedak dari Poppy Dharsono dapat membantu menutupi flek hitam, bedak yang dimaksud yaitu Absolute Cover Two Way Cake. Dengan menggunakan bedak ini selain terlindung dari sinar UV, wajah anda juga akan menjadi lebih cerah. Bedak ini akan membantu mengurangi minyak berlebih pada wajah.

6. The Face Shop Kakao Friends Water Cushion

Bedak cushion memiliki coverage yang baik. Anda bisa memilih bedak cushion yang satu ini untuk menutupi flek hitam pada wajah anda.  Dalam bedak ini terkandung SPF 50 PA+++ yang mampu melindungi kulit dari sinar UV. Selain itu,  bedak ini juga mampu  mengontrol minyak yang berlebih pada wajah, namun tidak akan menjadikan wajah kering. Flek hitam atau masalah pada wajah juga bisa ditutupi dengan menggunakan bedak yang satu ini.

7. Clinique Anti Blemish Solutions Powder Makeup

Bedak ini merupakan bedak compact yang mampu menyamarkan kekurangan pada wajah anda. Masalah minyak yang berlebih pada wajah juga bisa diatasi dengan menggunakan bedak yang satu ini. Masalah flek hitam pada wajah bisa dihilangkan dengan sekejap dengan menggunakan bedak ini. Bedak ini akan mampu menyamarkan flek hitam dengan hasil flawless dan matte. Bedak ini sangat cocok untuk pemilik tipe kulit kering kombinasi berminyak. Bedak ini memiliki cukup banyak shade. Anda bisa memilihnya sesuai warna dasar kulit anda.

8. Neutrogena SkinClearing Mineral Powder

Bedak  Neutrogena SkinClearing Mineral Powder adalah bedak  untuk menghilangkan atau menutupi noda hitam yang direkomendasikan. Bedak yang satu ini cocok untuk semua jenis kulit. Bedak ini  mampu mengatasi berbagai masalah pada wajah seperti mencegah dan mengobati jerawat, mengatasi irtasi serta mengatasi masalah minyak yang berlebih pada wajah.

9. Viva Cosmetics Queen Two Way Cake

Salah satu varian dari bedak Viva mampu membantu anda menyamarkan flek hitam pada wajah. Viva Cosmetic Queen Two Way Cake ini teksturnya halus dan mampu menyatu pada kulit dengan baik dan warna yang dihasilkanpun terlihat alami.  Bedak ini mengandung UV filter yang dapat melindungi wajah dari pengaruh  sinar matahari yang buruk. Bedak ini memiliki beberapa pilihan warna dan anda bisa  memilihnya  sesuai dengan wrana kulit.

10. MAC Studio Fix Powder Plus Foundation

Bedak dari MAC ini diformulasikan khusus  dengan kandungan foundation di dalamnya yang memiliki tekstur halus dan lembut.  Menggunakan bedak ini akan menjadikan make up anda terlihat lebih sempurna.  Bedak ini juga tahan lama karena tidak akan mudah luntur.

11. Etude House – Moistfull Collagen Essence – In Pact

Anda bingung menutupi flek hitam dan pori-pori wajah besar? Anda bisa mencoba bedak dari Etude House ini. Dengan menggunakan bedak  ini kulit wajah anda akan terlihat awet muda dan halus.

12. Skinfood: Buckwheat Loose Powder

Salah satu penyebab flek hitam atau penyebab bintik hitam di wajah yaitu karena bekas jerawat. Untuk menutupi bekas jerawat anda bisa mencoba menggunakan bedak  yag satu ini. Bedak ini terbuat dari bahan alami yang dapat membantu anda mengontrol minnyak berlebih pada wajah.

Itulah beberapa bedak menghilangkan flek hitam atau bedak yang dapat menyamarkan flek hitam. Semoga informasi di atas bisa membantu anda dalam memilih bedak yang sesuai. Untuk menghilangkan flek hitam secara permanen, anda bisa mencoba cara alami menghilangkan flek hitam atau cara menghilangkan flek hitam di wajah yang membandel. Selain itu, anda juga bisa mencoba cream untuk menghilangkan flek hitam. Semoga bermanfaat.