Categories
Rambut

5 Cara Masker Rambut Sendiri Setelah Smoothing

Untuk mengontrol rambut ikal atau keriting yang terlihat berantakan, salah satu cara yang umum dilakukan wanita adalah melakukan smoothing rambut yang merupakan salah satu jenis perawatan rambut di salon. Namun, meski smoothing bisa digunakan untuk membuat rambut terlihat lurus dan rapi sekaligus lebih mudah diatur, namun rambut juga membutuhkan perawatan tambahan agar bisa tetap sehat dan terawat seperti salah satunya dengan menggunakan masker rambut. Masker rambut tidak hanya penting untuk perawatan rutin mingguan, namun juga penting dilakukan sesudah smoothing supaya tidak timbul berbagai masalah pada rambut. Dalam ulasan kali ini, kami memiliki beberapa tips dan cara masker rambut sendiri setelah smoothing yang bisa anda praktekkan di rumah dengan mudah.

  1. Perawatan Sesudah Smoothing

Sesudah prosedur smoothing rambut selesai dilakukan, maka hindari membasahi rambut selama 3 hari dan jangan ikat rambut serta meletakkan rambut di bagian belakang telinga serta pastikan rambut anda selalu tergerai lurus saat tidur yang juga harus dilakukan dalam cara merawat rambut extension.

  1. Perawatan 3 Hari Sesudah Smoothing

3 hari sesudah smoothing, maka rambut bisa dicuci dengan shampo untuk rambut smoothing dan juga kondisioner. Biarkan kondisioner selama beberapa menit lebih lama dari biasanya dan hindari penggunaan air panas saat membilas rambut. Sesudah selesai keramas, rapikan rambut dengan sisir bergigi lebar untuk memisahkan untaian rambut secara hati hati dan jangan pernah gunakan sikat rambut apapun alasannya.

Lanjutkan dengan mengaplikasikan serum rambut dengan teratur untuk mencegah kerusakan dari luar seperti sinar matahari, debu dan juga polusi yang bisa menempel pada rambut. Pastikan juga untuk selalu memakai kondisioner untuk mempertahankan kelembaban rambut sekaligus mencegah kekeringan dan rambut keriting kembali. Sesudah itu, gunakan masker rambut secara teratur untuk menambahkan vitamin pada rambut dan mengganti nutrisi yang sudah hilang saat proses smoothing.

  1. Perawatan 15 Hari Sesudah Smoothing

Sesudah 15 hari, lakukan diet bergizi seperti mengkonsumsi banyak jenis kacang kacangan seperti kacang almond dan kacang mede serta lebih banyak mengkonsumsi sayur dan buah. Potong juga rambut anda secara teratur untuk memastikan tidak ada rambut yang bercabang. Hindari menggunakan hair dryer atau alat pemanas apapun dan biarkan rambut kering dengan sendirinya sesudah keramas. Sesudah rambut selesai di smoothing, maka rambut membutuhkan waktu untuk beristirahat dari bahan kimia yang digunakan dalam proses smoothing tersebut sehingga pewarnaan dan styling rambut harus dihindari setidaknya selama 6 bulan.

Cara Masker Rambut Sesudah Smoothing

Jika beberapa cara perawatan rambut sesudah smoothing diatas sudah dilakukan, maka lanjutkan dengan mengaplikasikan beberapa pilihan masker rambut terbaik sesudah smoothing seperti berikut ini.

  1. Masker Rambut Protein

Pada dasarnya, komposisi terbesar yang ada pada rambut adalah protein dan kekurangan nutrisi protein ini khususnya sesudah smoothing bisa menyebabkan berbagai masalah pada rambut seperti mudah rontok, kering dan terlihat kusam. Mengaplikasikan masker rambut protein ini sangat disarankan sesudah proses smoothing sebagai cara merawat rambut smoothing agar tahan lama namun tetap jangan digunakan terlalu sering karena bisa membuat rambut terlihat kaki dan terlalu mengembang sehingga harus dikombinasikan dengan jenis masker rambut lainnya.

  1. Hydrating Masker Rambut

Hydrating masker rambut juga sangat penting digunakan untuk mengganti kelembaban alami rambut yang sudah hilang karena proses smoothing. Hydrating masker rambut ini juga sangat efektif mencegah penyebab rambut bercabang dan rusak serta kembali keriting serta terhindari dari rambut keriting dan membentuk simpul. Mengaplikasikan hydrating masker rambut ini sangat disarankan dilakukan secara teratur sekitar 1 kali seminggu agar rambut bisa tetap lembab dan terhindari dari kering serta kusam.

  1. Bond Building Masker Rambut

Bond building masker rambut ini sudah dibuat dengan formulasi khusus untuk perawatan rambut smoothing dan juga setelah  styling lain seperti dicatok, rebonding dan juga pewarnaan rambut. Jika anda melakukan masker rambut di salon, maka anda bisa memilih berbagai bond building masker rambut yang tersedia dalam berbagai pilihan sehingga bisa disesuaikan dengan jenis rambut. Perawatan ini sangat dibutuhkan untuk mencegah kerusakan rambut sekaligus memperbaiki dan mengembalikan ikatan protein di setiap helai batang rambut.

  1. Gunakan Masker Lidah Buaya

Masker lidah buaya sudah sejak lama karena memiliki banyak khasiat untuk menjaga kesehatan rambut. Dalam lidah buata mengandung moisturizer alami yang berguna untuk menambah kelembaban, cara merawat rambut setelah smoothing agar tidak kaku dan mencegah rambut kering dan kusut sesudah smoothing. Selain itu, lidah buaya juga efektif dalam meregenerasi rambut yang rusak sesudah smoothing sekaligus mempertahankan kehalusan rambut lebih lama.

Untuk cara pemakaiannya cukup mudah yakni dengan mengupas lidah buaya yang masih segar kemudian potong daging buahnya dan haluskan memakai blender. Oleskan gel lidah buaya dari kulit kepala hingga ujung rambut lalu diamkan beberapa saat dan bilas hingga bersih.

  1. Masker Rambut Minyak Kemiri

Sesudah smoothing, tentunya berbagai bahan kimia yang digunakan dalam prosedur akan mengurangi kesehatan rambut karena bahaya smoothing rambut bisa menurunkan kualitas dan kekuatan rambut meskipun tampilan rambut akan terlihat jauh lebih lurus dan rapi. Untuk mengembalikan protein dan berbagai nutrisi penting pada rambut serta kulit kepala, anda bisa menggunakan masker minyak kemiri alami sebagai perawatan. Minyak kemiri sangat baik digunakan untuk merangsang pertumbuhan rambut dan sangat tepat digunakan untuk mengatasi masalah rambut rontok sesudah smoothing atau rebonding.

  • Untuk menggunakan masker kemiri ini, Sangrai beberapa butir kemiri.
  • Selanjutnya, anda bisa menumbuk kemiri secukupnya sampai halus dan remas remas agar minyak dalam kemiri bisa keluar.
  • Saring dengan kain dan aplikasikan minyak tersebut secara merawat dari mulai akar hingga bagian ujung rambut.
  • Diamkan selama 20 menit kemudian bilas hingga bersih dan lakukan dengan rutin.

Cara masker rambut sendiri setelah smoothing sangat penting dan wajib dilakukan untuk menggantikan kandungan protein di setiap helai rambut yang hilang karena bahan kimia dalam prosedur smoothing.  Selain itu, masker rambut juga memiliki kegunaan lain yakni menjaga kesehatan rambut dan mempertahankan kehalusan rambut sesudah smoothing lebih lama. Sebaiknya, pilih jenis masker alami yang jauh lebih aman dan mengandung banyak nutrisi penting untuk mendukung kesehatan dan keindahan rambut anda.