Santan sebagaimana lazimnya diketahui adalah bahan pada berbagai jenis masakan Indonesia seperti opor ayam, rendang, gulai dan masih banyak lagi. Namun tidak hanya bermanfaat untuk menjadi bahan masakan saja, ternyata santan juga mempunyai banyak manfaat bagi perawatan kecantikan, terutama perawatan rambut. Santan sering dijadikan bahan untuk merawat rambut dengan membuatnya menjadi bahan masker rambut, terkadang dicampur dengan bahan alami lainnya.
Cara Membuat SantanÂ
Walaupun sudah banyak di pasaran produk santan yang sudah jadi, untuk perawatan kecantikan tetap lebih baik menggunakan santan yang segar dan baru dibuat. Santan terbuat dari kelapa yang diparut dagingnya. Teksturnya akan menjadi kental dan gurih. Cara membuatnya tidak terlalu sulit, yaitu:
- Siapkan kelapa secukupnya. Yang digunakan untuk membuat santan adalah kelapa yang sudah cukup tua, dan bukan kelapa muda yang biasa diminum.
- Setelah dibersihkan, kemudian parut daging kelapa.
- Kemudian hasil parutannya taruh di dalam mangkuk tahan panas, siram dengan air panas. Aduk rata dan biarkan mendingin terlebih dulu.
- Taruh saringan pada mangkuk tersebut, alasi dengan kain katun tipis. Tuang cairan kelapa ke saringan.
- Peras kain katun tersebut untuk mengeluarkan sisa santannya. Taruh di dalam kulkas.
Santan Untuk Berbagai Masalah Rambut
Santan memiliki banyak kegunaan untuk berbagai masalah yang terjadi pada rambut dengan menggunakan manfaat hair mask untuk rambut. Kandungan santan banyak sekali yang bermanfaat untuk tubuh kita, antara lain vitamin B1, B3, B5, B6, vitamin C dan E, juga zat besi, selenium, kalsium, magnesium dan fosfor. Semua kandungan santan ini mempunyai efek yang sangat baik untuk kesehatan tubuh, dan beberapa diantaranya bermanfaat untuk kesehatan rambut juga.
1. Memberi Nutrisi Pada Rambut
Memakai santan di kulit kepala memberi manfaat mendinginkan. Santan menutrisi rambut dengan memberi nutrisi alami dari akar rambut sampai ke ujung rambut. Cara memakainya seperti berikut:
- Balurkan santan segar ke kulit kepala dan pijat selama tiga sampai lima menit.
- Biarkan selama dua puluh menit, kemudian keramas rambut seperti biasa.
Perawatan ini juga akan menstimulasi pertumbuhan rambut dan folikel rambut. Dengan demikian ramuan ini akan menjadi cara merawat rambut agar cepat panjang dan cara memanjangkan rambut pria dengan cepat.
2. Mencegah Kebotakan
Digabungkan dengan sejumlah senyawa organik, santan bisa menjadi bermanfaat untuk pertumbuhan rambut. Untuk keperluan ini, ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk membuat ramuan santan bagi perawatan rambut botak:
- Campurkan 50 ml santan dengan 100 ml air putih dan tambahkan beberapa tetes minyak kamper. Pijat kulit kepala dengan ramuan ini terutama bagian yang terdapat kebotakan, diamkan selama beberapa jam. Cuci dengan air hangat dan biarkan rambut kering alami. Ramuan ini cukup membantu untuk orang – orang yang mengalami masalah kebotakan.
- Campurkan satu cangkir santan, setengah cangkir yoghurt, dan dua sendok makan minyak pohon kamper. Oleskan ke area yang botak atau rontok sambil dipijat, dan biarkan satu sampai dua jam sebelum dibilas dengan air hangat. Tutup rambut basah dengan handuk dan biarkan kering dengan sendirinya.
Selain menggunakan manfaat santan untuk rambut, ada juga cara membuat minyak kemiri untuk rambut botak yang bisa dicoba.
3. Mengatasi Rambut Kusut
Ketika bangun tidur atau habis keramas, biasanya rambut dalaam keadaan kusut dan sulit untuk menyisirnya tanpa membuat rambut parah atau rontok. Santan juga bermanfaat untuk mengatasi masalah rambut yang kusut. Cara memakainya hanya dengan mengoleskan sedikit santan ketika menyisir rambut kusut, oleskan pada bagian yang kusut dan sisir bagian tersebut sampai rambut terurai dengan bagus.
4. Mengatasi Rambut Kering
Santan dapat menjadi cara untuk merawat rambut keriting dan juga kering. Cara memakainya:
- Lapisi rambut dengan campuran enam sendok makan santan, tiga sendok makan minyak kelapa, dan dua sendok makan madu.
- Tutup dengan shower cap dan biarkan antara dua puluh sampai tiga puluh menit sebelum dicuci.
Ramuan ini memberi kelembaban yang dibutuhkan oleh rambut yang cenderung kering dan bisa menjadi cara merawat rambut panjang agar tetap sehat.
5. Untuk Pertumbuhan Rambut
Langkah – langkah untuk merawat rambut dengan santan agar bisa memperbaiki proses pertumbuhan rambut adalah seperti ini:
- Sisir dulu rambut hingga tidak ada bagian yang kusut dan uraikan.
- Siapkan kira – kira semangkuk santan segar.
- Ambil kapas dan celupkan, kemudian oleskan kapas tersebut ke kulit kepala, rambut dan bagian ujung rambut.
- Kemudian beri sedikit pijatan pada kulit kepala,, hal ini bagus untuk melancarkan sirkulasi darah dan menstimulasi pertumbuhan rambut.
- Tutup rambut dengan shower cap, biarkan selama empat atau lima jam sampai meresap.
- Keramas dengan sampo yang biasa digunakan, lalu beri kondisioner seperti biasa.
6. Mengatasi Rambut Rontok
Cara mengatasi rambut rontok juga bisa dengan menggunakan ramuan yang terbuat dari santan. Selain itu, santan juga akan menjadi cara mengatasi rambut rontok dan kering dengan memberi nutrisi pada rambut. Cara membuatnya yaitu:
- Campur satu sendok makan santan dan beberapa tetes minyak lavender murni.
- Gunakan campuran ini pada rambut sampai merata, termasuk kulit kepala juga.
- Pijat sedikit, biarkan beberapa jam atau semalaman untuk hasil yang lebih baik.
- Bersihkan dengan sampo setelahnya.
7. Mengatasi Rambut Bercabang
Penyebab rambut bercabang dan rusak seringkali tidak disadari oleh kita. Perlakuan sehari – hari yang salah terhadap rambut bisa menjadi sumbernya. Santan bisa menjadi cara merawat rambut bercabang dan cara merawat rambut agar tidak bercabang yang bisa diterapkan. Cara membuatnya:
- Bahannya adalah setengah cangkir santan, satu buah alpukat yang telah dikupas dagingnya, dan dua sendok makan minyak kelapa.
- Campur dengan merata semua bahan tersebut, lalu pakai di rambut dan seluruh kulit kepala.
- Kemudian bungkus rambut selama satu jam, lalu keramas sampai bersih.
Campuran ini bertujuan untuk merawat rambut yang kering yang menjadi penyebab rambut bercabang ujungnya dengan menggunakan manfaat avokad untuk rambut.
8. Mengatasi Rambut Rusak dan Rapuh
Penyebab kerusakan pada rambut biasanya disebabkan oleh kondisi rambut yang kering sehingga rambut menjadi rapuh. Cara mengatasi rambut kering adalah dengan menggunakan santan sebagai salah satu bahan untuk perawatannya. Cara membuatnya adalah seperti berikut ini:
- Bahannya adalah satu cup minyak zaitun, tiga sendok makan daun rosemary kering dan setengah cup santan segar.
- Buat infused water untuk masker rambut terlebih dulu. Daun rosemary dan minyak zaitun dicampurkan dalam satu toples kedap udara selama 4-8 minggu.
- Kemudian campurkan setengah cup infused water rosemary dan zaitun tadi dengan setengah cup santan segar.
- Pakai ke rambut dan kulit kepala sampai rata, lalu tutup kepala selama setengah jam.
- Kemudian bersihkan rambut dengan keramas menggunakan sampo.
9. Memberi Kilau Pada Rambut
Manfaat santan untuk memberi kilau pada rambut yang kusam bisa didapat dengan cara berikut:
- Memarut kelapa dan menaruh hasil parutan tersebut ke dalam kain katun tipis.
- Kemudian peras kelapa didalam kain tersebut dan saring kembali.
- Panaskan dalam panci sampai kental dan bertekstur seperti pasta, taruh dalam mangkuk.
- Biarkan mendingin dulu sebelum dimasukkan ke dalam kulkas.
- Kemudian pakai ke seluruh rambut dan kulit kepala sampai merata, tutup rambut dan biarkan semalaman.
- Keesokan harinya keramas rambut seperti biasa.
Selain menggunakan santan, kita juga bisa menggunakan manfaat air beras untuk rambut yang juga berkhasiat memberi kilau alami pada rambut.
10. Mengatasi Kulit Kepala Kering
Kulit kepala yang kering berarti tidak mendapatkan cukup distribusi cairan dari tubuh. Hal ini dapat menimbulkan masalah gatal dan ketombe. Untuk menghidrasi kulit kepala, hangatkan setengah cangkir santan lalu gunakan untuk memijat kulit kepala setelah agak dingin. Biarkan meresap di kulit kepala selama setengah jam sebelum dibilas sampai bersih.
11. Mengatasi Rambut Beruban
Penyebab rambut beruban ada banyak diantaranya penuaan dini, pemakaian sampo atau produk rambut yang salah, stres, dan lain – lain. Menggunakan manfaat santan untuk rambut bisa menjadi cara untuk menghitamkan rambut secara alami. Caranya dengan melakukan beberapa langkah berikut:
- Mencampur santan dan minyak amla dalam jumlah yang sama, secukupnya.
- Pakai di rambut dan kulit kepala sampai merata, biarkan meresap selama satu jam.
- Setelah itu cuci dengan air hangat sampai bersih.
Gunakan juga manfaat urang aring untuk rambut agar rambut tetap hitam alami.
12. Mengatasi Rambut Mengembang
Cara merawat rambut agar tidak mengembang bisa dilakukan dengan bantuan santan yang akan menjadi cara melembutkan rambut, jadi rambut tidak akan mengembang dan sulit diatur. Cara memakainya adalah seperti ini:
- Campur santan segar dan jeruk nipis secukupnya.
- Oleskan ke seluruh kepala secara merata, termasuk rambut.
- Biarkan selama setengah jam kemudian bilas dengan sampo sampai bersih.
Santan Untuk Perawatan Rambut
Tidak hanya untuk rambut yang bermasalah, santan juga bisa digunakan untuk merawat rambut agar tetap sehat dan terhindar dari berbagai masalah seperti kekeringan, bercabang, dan lain-lain.
1. Sebagai Shampoo Rambut
Bersihkan kulit kepala dengan campuran santan untuk mencuci rambut. Campur satu setengah cangkir santan dan tiga perempat Castile Soap (sabun yang dibuat dari minyak nabati murni), dan sesendok makan minyak vitamin E. Simpan di botol bekas sampo, masukkan ke kulkas dan biarkan sampai satu bulan sebelum bisa digunakan. Keramas dengan mencampurkan santan bisa menjadi cara alami menebalkan rambut juga.
2. Sebagai Kondisioner
Santan juga bisa memiliki manfaat conditioner rambut yang bagus dan membuat rambut lebih panjang serta tebal. Cara memakainya ada beberapa seperti berikut ini:
- Sebelum keramas: Dengan mencampurkan santan dan sampo dalam jumlah yang sama, kemudian gunakan untuk keramas. Bisa juga digunakan setelah keramas. Ambil sedikit santan di telapak tangan dan baurkan dengan cara menggosok telapak tangan. Pakai dengan cara menundukkan kepala sehingga rambut jatuh ke arah bawah. Ratakan pemakaian dari akar rambut hingga ke ujung termasuk bagian dalam rambut dimulai dari ujung dekat leher.
- Setelah keramas: Siapkan campuran dua sendok makan santan, dua sendok makan kondisioner yang biasa dipakai dan dua sendok makan minyak nabati pilihan Anda. Campur sampai merata kemudian gunakan ke rambut mulai dari akar sampai ujung setelah keramas. Bilas sampai bersih sesudahnya.
- Leave-on: Simpan didalam satu botol semprot kecil sebanyak seperempat cangkir air sulingan , satu sendok makan santan, dan satu sendok makan minyak kelapa atau minyak vitamin E serta 10 tetes essential oil favorit Anda. Ramuan ini bisa dibawa kemana – mana untuk disemprotkan sebagai penyegar rambut pada siang hari.
- Deep Conditioning: Siapkan empat sendok makan santan, campur dengan madu dan minyak zaitun atau minyak jarak secukupnya. Panaskan campuran ini selama kurang lebih dua menit kemudian pakai ke sekuruh rambut dan kulit kepala. Pakai penutup rambut dan biarkan meresap selama satu jam. Cuci dengan sampo yang biasa dipakai. Perawatan ini bisa dilakukan seminggu sekali sampai terlihat hasilnya.
3. Meluruskan Rambut
Jika ingin memiliki rambut yang lurus, ada cara meluruskan rambut tanpa rebonding dan cara meluruskan rambut secara alami. Yaitu dengan menggunakan santan yang sudah sering digunakan sebagai cara merawat rambut agar lurus. Campuran santan dan jeruk lemon bisa digunakan untuk meluruskan rambut, berikut ini cara membuatnya:
- Siapkan setengah bagian lemon dan secangkir santan, juga wadah kaca bersih.
- Campur lemon dan santan sampai rata, masukkan dulu ke dalam kulkas sampai santannya mengendap, sekitar satu jam.
- Pakai bagian yang kental dan bertekstur seperti krim pada kepala serta rambut sampai ke ujung.
- Pijat kepala sekitar sepuluh menit, kemudian tutup dengan shower cap.
- Tutup lagi dengan handuk dan biarkan selama setengah jam atau lebih, jangan kurang.
- Cuci rambut dengan sampo dan beri kondisioner setelahnya.
Nah, banyak sekali bukan manfaat santan untuk rambut. Santan bisa digunakan bersama dengan bahan – bahan alami lainnya untuk memberi efek yang baik bagi perawatan rambut. Namun jika beberapa dari bahan tersebut sulit dicari, Anda bisa menggunakan santan saja untuk merawat rambut Anda. Pastikan jumlah santan yang digunakan cukup sesuai panjang rambut agar tidak kurang atau berlebihan.