Ketombe menjadi salah satu permasalahan kulit kepala yang banyak dialami. Selain membuat tidak nyaman, ketombe juga akan menurunkan rasa percaya diri sebab biasanya serpihan-serpihan putih terlihat di rambut. Ketombe itu sendiri dipicu oleh berbagai penyebab. Nah, untuk anda yang ingin tahu apa saja penyebab rambut banyak ketombe, anda bisa simak pembahasan di bawah ini.
1. Kulit Iritasi atau Berminyak ( Dermatitis Seboroik)
Keadaan ini menjadi penyebab rambut ketombe yang paling sering terjadi. Dimana keadaan ini biasanya ditandai dengan kulit kemerahan, juga berminyak serta ditutupi oleh sisi putih dan kuning.
2. Mengalami Kepanasan Pada Kulit Kepala
Kulit kepala yang kepanasan bisa memicu munculnya ketombe. Dimana kulit kepala kepanasan biasanya terjadi karena terlalu lama berada di bawah terik matahari, terlalu sering menggunakan hair dryer atau disebabkan karena penggunaan penutup kepala ketika rambut masih dalam keadaan basah.
3. Sisa Sampo
Sisa sampo bisa menjadi penyebab munculnya banyak ketombe yang tidak kita sadari. Apabila anda sering mencuci rambut, maka bilaslah rambut anda sampai benar-benar bersih sampai tidak ada sampo yang tersisa pada rambut.
4. Faktor Makanan
Faktor makanan juga bisa menjadi penyebab munculnya ketombe. Faktor makanan diantaranya yaitu karena kekurangan mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin B dan zat besi, sehingga munculah ketombe.
5. Jarang Atau Terlalu Sering Keramas
Penggunaan shampo terlalu sering dapat menyebabkan kulit kepala menjadi kering, sehingga dengan begutu ketombe akan dengan mudah muncul pada kulit kepala. Apalagi jika kita jarang keramas, segala macam kotoran akan menumpuk pada kulit kepala. Karena seperti itu, sebaiknya keramaslah dengan rutin sebanyak 2 hari sekali. Pastikan anda juga menggunakan sampo yang cocok dengan rambut anda.
6. Menggunakan Produk yang Salah
Sebaiknya pilihlah produk perawatan rambut yang sesuai dengan jenis kulit kepala anda. Pasalnya jika anda salah menggunakan produk perawatan rambut maka keadaan ketombe yang anda alami akan semakin parah lagi.
Cara Mengatasi Ketombe
Berikut ini beberapa cara menghilangkan ketombe yang bisa anda ikuti.
1. Menggunakan Shampo Antiketombe
Untuk mengatasi masalah ketombe anda bisa menggunakan sampo antiketombe yang lembut dan ringan. Hanya saja, hal yang perlu anda ketahui yaitu tidak semua jenis sampo ketombe sama. Oleh karena itu, anda harus tahu mana sampo yang benar-benar cocok untuk anda.
2. Menggunakan Bahan Alami
Anda bisa mengontrol ketombe dengan melakukan berbagai perawatan sederhana dan alami di rumah. Ada beberapa bahan alami yang dapat membantu anda mengatasi ketombe. Berikut ini cara menghilangkan ketombe secara alami atau cara alami menghilangkan ketombe.
Lemon. Manfaat lemon untuk kulit memang tidak bisa diragukan lagi, termasuk untuk mengatasi ketombe. Caranya yaitu dengan memijat kepala menggunakan sari lemon. Lalu bilas dengan air. Anda bisa mengulangi cara ini hingga ketombe hilang.
- Minyak Zaitun. Silahkan hangatkan minyak zaitun yang sudah anda siapkan. Lalu pijat kulit kepala anda dengan menggunakan minyak zaitun yang telah dihangatkan. Diamkan kurang lebih 45 menit. Kemudian anda bisa membilasnya dengan sampo dan kondisioner.
- Minyak Kelapa. Pijat kulit kepala anda dengan minyak kelapa sebelum mandi.
- Garam. Ambil sejumput garam, kemudian oleskan pada kulit kepala anda. Lalu gosok dengan perlahan dan keramas sampai bersih.
- Tea Tree Oil. Anda bisa mencampurkan tea tree oil pada sampo yang biasa anda gunakan.
Demikian penyebab rambut banyak ketombe dan cara mengatasi ketombe. Semoga bermanfaat.