Sebagian orang memiliki rambut lurus dan menginginkan rambut keriting, sementara sebagian lagi memiliki rambut keriting tetapi ingin sekali mempunyai rambut yang lurus. Tetapi untuk sebagian orang lagi, rambut mereka mengalami perubahan tekstur namun bukan disebabkan karena penataan yang rutin atau perubahan cuaca. Rambut terutama tersusun dari asam amino yang membuat protein rambut bernama keratin. Tergantung pada bagaimana ikatan asam amino tersebut yang akan menentukan bagaimana jatuhnya rambut Anda.
Jika folikel rambut tebal dan bulat maka asam amino yang bernama sistein akan sulit merapat untuk membentuk ikatan yang kuat. Maka hasilnya rambut akan menjadi lurus. Jika folikel rambut tipis dan rata maka molekul sistein akan lebih mempunyai kesempatan untuk merapat dengan kuat dan menciptakan lekukan pada rambut. Maka rambut akan menjadi keriting. Faktor genetik juga memegang peranan penting dalam memutuskan bentuk folikel rambut Anda, yang akan menentukan tekstur rambut dan bisa menjadi penyebab rambut keriting. Walaupun demikian,sejumlah faktor dapat mempengaruhi pertumbuhan rambut.
Perubahan Tekstur Rambut Karena Hormon
Para ahli berpendapat bahwa penyebab rambut keriting menjadi lurus ada hubungannya dengan kombinasi antara faktor genetik, kimia tubuh dan hormon. Selama periode ketidak seimbangan hormon, sejumlah perubahan akan tampak di tubuh manusia dan menjelaskan pertanyaan apakah rambut keriting bisa lurus. Perubahan pada hormon ini juga akan membawa pengaruh kepada rambut Anda sepenuhnya. Penyebab rambut keriting menjadi lurus yang berasal dari pengaruh beberapa hormon antara lain:
1. Masalah Tiroid
Pengaruh hormon Thyroxine dan Trioodothyronine juga bisa menjadi penyebab rambut keriting menjadi lurus. Ini adalah hormon yang diproduksi oleh kelenjar tiroid. Perubahan pada tekstur rambut dan volume umumnya berkaitan dengan ketidak seimbangan hormonal dari abnormalitas tiroid seperti hipotiroid dan hipertiroid. Menurut beberapa penelitian, orang yang mengalami masalah hipotiroid bisa mengalami pertumbuhan rambut yang lambat, kering dan rapuh. Sedangkan orang yang bermasalah dengan hipotiroid bisa mengalami rambut lebih berminyak, tipis dan lebih rapuh.
2. Hormon Androgen
Hormon ini adalah hormon seks pria yang bertanggungjawab terhadap pemeliharaan dan perkembangan karakteristik gen pria. Namun androgen tidak hanya hadir pada laki – laki saja melainkan meningkat pada laki – laki dan perempuan selama masa pubertas. Akibatnya bisa menyebabkan tumbuhnya bulu di tubuh pada pria dan wanita, juga menyebabkan kebotakan pada pria. Tingkat androgen yang tinggi pada wanita dapat menjadi penyebab rambut keriting menjadi lurus dan penyebab rambut lurus menjadi keriting.
3. Hormon Insulin
Insulin adalah hormon yang diproduksi tubuh untuk mengatur tingkat gula darah. Sebuah penelitian mengungkap bahwa penolakan insulin pada tubuh dapat berhubungan secara signifikan pada androgenic alopecia atau kerontokan rambut parah. Keduanya dapat menyebabkan perubahan pada tekstur rambut ketika rambut tumbuh kembali.
Perubahan Tekstur Rambut Karena Usia
Ada beberapa penyebab rambut keriting menjadi lurus yang berkaitan dengan fase – fase dalam hidup manusia atau jenjang usia yang dialami oleh seseorang sejak lahir hingga dewasa.
1. Masa Remaja
Selama masa remaja, serbuan hormon yang mengiringi pubertas juga menyebabkan rambut tumbuh lebih cepat dan lebih tebal daripada biasanya. Namun perubahan hormonal semasa pubertas juga akan memicu kelenjar sebaceous Anda untuk memproduksi sebum lebih banyak hingga rambut menjadi lebih berminyak dan kusa,. Rambut berminyak bisa menyebabkan rambut keriting terlihat lebih lurus.
2. Usia 20 – 30Tahunan
Beberapa penyebab rambut keriting menjadi lurus bisa terjadi pada rentang usia ini. Menstruasi yang deras dan diet ketat dapat menyebabkan kekurangan vitamin B yang penting untuk pertumbuhan rambut. Kekurangan zat besi pada diet juga bisa menyebabkan rambut tampak lebih lurus dan tipis. Kehamilan dan proses melahirkan yang bisa terjadi pada usia ini juga dapat menyebabkan rambut rontok dan berubah tekstur pada saat tumbuh kembali.
3. Usia 40 Tahunan
Efek penuaan juga bisa menjadi penyebab rambut keriting menjadi lurus. Sel melanosit pada rambut akan melemah seiring dengan usia sehingga rambut mulai berubah memutih dan tidak lagi memantul dengan bagus seperti biasanya. Metabolisme yang melambat dan pergantian sel yang juga melambat akan mempengaruhi tekstur rambut.
4. Usia 50 Tahunan
Tekstur rambut akan berubah selama masa menopause yang terjadi sekitar usia 51 tahunan atau rata – rata dan bisa menjadi penyebab penyebab rambut keriting menjadi lurus. Pembentukan enzim DHT akan menyusutkan folikel rambut sehingga rambut tampak lebih tipis.
5. Usia 60 Tahunan
Rambut akan semakin terlihat lurus khususnya ketika wanita berusia enam puluhan. Seiring dengan penipisan rambut, helaiannya juga akan menjadi semakin jauh dan mencegah rambut dari mempertahankan bentuk spiralnya dan menciptakan gerakan rambut.
Penyebab rambut keriting menjadi lurus bisa dicegah agar rambut tidak kehilangan pola spiralnya. Hal ini lebih mudah dilakukan daripada mengembalikan rambut yang sudah terlanjur menjadi lurus kepada tekstur keritingnya. Banyak yang menyatakan bahwa mengembalikan tekstur rambut menjadi keriting adalah sesuatu yang sulit atau mustahil dilakukan. Beberapa perubahan dalam rutinitas perawatan rambut sehari – hari Anda sudah cukup untuk cara merawat rambut keriting agar pertumbuhannya tetap sehat. Menjaga pola makan, menjauhi penataan rambut berlebihan yang dilakukan sebagai cara agar rambut keriting menjadi lurus, menghindari alat pemanas yang mungkin digunakan dalam cara mengatasi rambut keriting di bagian depan, menjaga kelembaban rambut , mengguntingnya secara teratur dan menghindari produk perawatan rambut keriting berbahan kimia secara berlebihan dapat membantu agar rambut tidak kehilangan tekstur keritingnya.