Kulit yang putih bersih tanpa belang adalah idaman setiap wanita. Banyak cara yang dilakukan untuk mendapatkan kulit tubuh yang putih. Jika perawatan sendiri dengan menggunakan produk pemutih tidak manjur sebagai cara menghilangkan kulit hitam, Anda bisa mencoba perawatan kulit putih di salon, antara lain adalah:
1. Body Massage
Body massage atau pijat dapat mengurangi rasa lelah dengan merilekskan otot-otot tubuh yang tegang. Selain itu, body massage juga dapat melancarkan peredaran darah. Hal tersebut dapat melancarkan kulit untuk melakukan regenerasi sel kulit mati yang dapat membuat kulit terlihat gelap.
2. Body Exfoliation
Salah satu langkah perawatan salon untuk memutihkan kulit tubuh adalah dengan body exfoliation. Body exfoliation biasanya menggunakan lulur pada permukaan badan yang dapat membuat kulit menjadi lebih halus, cerah dan tampak putih. Scrub pada lulur bermanfaat sebagai cara mengangkat sel kulit mati yang menumpuk dengan efektif.
3. Body Mask
Tidak hanya wajah, masker juga dapat digunakan untuk perawatan kulit tubuh. Body mask dapat digunakan untuk merangsang proses regenerasi kulit. Sehingga tanda penuaan dini pada kulit tubuh dapat dicegah, masalah kulit seperti jerawat punggung dapat diatasi dan kulit akan tampak lebih putih bersih.
4. Body Wrapping
Body wrapping adalah perawatan dengan membungkus tubuh menggunakan bahan khusus untuk meningkatkan suhu tubuh. Biasanya, penggunaan body wrapping ini diikuti dengan pengaplikasian masker atau lotion khusus pada tubuh. Perawatan berfungsi untuk detoksifikasi melalui keringat, membuat kulit menjadi lebih sehat dan tampak cerah.
5. Hot Body Massage
Hot body massage adalah perawatan kulit tubuh dengan massage menggunakan kompres dari bahan-bahan herbal yang dipanaskan. Perawatan ini dapat melancarkan peredaran darah dan melakukan detoksifikasi. Selain mendapatkan kulit yang sehat, wangi dan cerah, kondisi tubuh juga akan menjadi lebih segar dan fit.
6. Mandi Putih
Mandi putih dengan berendam merupakan perawatan salon untuk memutihkan kulit tubuh setelah luluran dan maskeran yang membuat tubuh akan semakin rileks. Mandi putih biasanya menggunakan bahan herbal seperti susu dan aromaterapi yang ditambahkan ke dalam air rendaman. Selain itu mandi putih dengan susu yang dapat digunakan sebagai cara merawat kulit agar putih dengan cepat.
7. Chemical Peeling
Chemical peeling merupakan perawatan peeling dengan mengaplikasikan bahan kimia pada permukaan kulit tubuh. Prosedur chemical peeling ini dilakukan untuk mengangkat lapisan kulit luar yang rusak. Sehingga tampak lapisan kulit baru selanjutnya yang lebih cerah, muda dan tampak putih.
8. Suntik Putih
Suntik putih adalah salah satu cara memutihkan kulit dengan cepat, yang banyak dipilih oleh kebanyakan orang. Suntik vitamin C dan kolagen dapat digunakan untuk mengatasi kulit susah putih dengan efektif. Namun sebaiknya, lakukan suntik putih dengan pengawasan dokter demi keamanan dan keselamatan Anda.
9. Laser Badan
Untuk memutihkan kulit dengan cepat, laser adalah salah satu perawatan yang tepat. Laser dapat mengatasi masalah kulit seperti jerawat badan, kulit bersisik dan mengatasi kulit yang gelap. Memutihkan kulit dengan perawatan laser terlihat lebih cepat dibandingkan perawatan lainnya.
10. Body Bleaching
Salah satu perawatan salon untuk memutihkan kulit tubuh dengan cepat adalah melakukan body bleaching. Perawatan ini mengandung lightener dan brightener untuk kulit yang berfungsi untuk mengelupas kulit yang kusam. Sehingga kulit akan tampak lebih putih dan cerah bersinar.
Demikian ulasan mengenai bermacam perawatan salon yang bisa dicoba untuk memutihkan kulit tubuh. Semoga bermanfaat.