Categories
Kosmetik

Perbedaan Primer dan Pelembab Untuk Kesempurnaan Wajah

Face primer dan juga moisturizer atau pelembab wajah merupakan produk yang memiliki kelebihan dan kegunaan berbeda beda untuk wajah namun tetap sama penting. Mungkin banyak dari anda yang sering mendengar atau melihat iklan tentang primer dan juga pelembab. Akan tetapi masih ada sebagian wanita yang bingung tentang perbedaan kedua produk ini dan apakah memiliki fungsi yang sama?. Untuk mengetahui jawaban selengkapnya, silahkan anda baca ulasan yang akan kami berikan berikut ini.

  1. Face Primer

Umumnya para wanita beranggapan jika make up primer untuk kulit berminyak tidak terlalu penting digunakan untuk make up sehari hari ditambah lagi dengan harga primer yang cukup mahal. Namun sebenarnya, primer memiliki kegunaan penting dan tidak boleh diabaikan. Primer merupakan base atau dasar dari make up sehingga nantinya make up bisa tahan lebih lama, menutupi garis halus di wajah dan masih banyak lagi. Ketika dipakai pada kulit berminyak, primer akan berguna untuk mengontrol minyak berlebih pada wajah. Namun saat digunakan pada kulit kering, maka primer bisa menyamarkan kesan kulit yang kering atau untuk cara mencegah kulit bersisik. Hal penting lainnya yang bisa anda dapatkan ketika menggunakan primer adalah bisa menjaga kesehatan kulit wajah meski sering dilapisi dengan make up sebab fungsi dari primer yang berperan seperti tameng wajah dari berbagai bahan kimia dalam make up yang bisa berbahaya untuk kulit anda.

Jika anda ingin menggunakan primer, maka gunakan jari anda dan tidak perlu memakai bantuan kuas atau spons. Sambil diaplikasikan pada wajah, lakukan juga pijatan ringan untuk memperlancar peredaran darah dan diamkan sekitar 1 menit sebelum dilanjutkan dengan mengaplikasikan BB cream. Pemakaian primer ini juga bisa dilakukan bagi anda yang sudah menggunakan no make up untuk menampilkan tampilan wajah segar seperti ketika bangun tidur. Anda hanya perlu mengaplikasikan primer secara merata pada wajah dan tambahkan dengan bedak tabur tanpa perlu memakai foundation untuk kulit sawo matang. Berikut adalah manfaat dari primer untuk wajah anda.

  1. Pelembab

Seperti namanya, pelembab atau moisturizer berguna untuk melembabkan wajah, Akan tetapi tidak hanya untuk melembabkan, namun ada beberapa manfaat lain yang bisa diberikan saat digunakan pada wajah seperti salah satu jenis pelembab yakni pelembab untuk kulit kombinasi. Pelembab sangat penting digunakan untuk mencerahkan kulit wajah, menangkal sinar UV, mengurangi risiko infeksi karena make up dan masih banyak lagi yang lainnya. Untuk itulah pelembab ini sangat disarankan untuk digunakan sehari hari meski anda sedang tidak menggunakan make up agar kesehatan dan kecantikan kulit wajah bisa tetap terjaga dengan baik.

Pelembab untuk kulit kering dan kusam ini bisa digunakan sesudah mandi atau mencuci wajah karena kondisi kulit wajah masih lembab sehingga proses penyerapan pelembab ke dalam kulit wajah bisa sempurna. Selain itu sangat penting juga bagi anda yang sering beraktivitas di dalam ruang ber-AC atau terkena sinar matahari langsung agar selalu menggunakan pelembab ini agar bisa tetap sehat sekaligus tetap mempertahankan struktur sekaligus fungsi kulit wajah dari berbagai faktor eksternal seperti angin, udara kering, AC dan juga sinar matahari. Berikut adalah manfaat pelembab selengkapnya.

  • Mencegah pengaruh buruk dari sinar UV
  • Menutrisi kulit wajah
  • Membuat tampilan wajah terlihat lebih segar
  • Cara mencerahkan kulit wajah
  • Menjaga elastisitas kulit wajah
  • Mengurangi risiko infeksi akibat bahan bahan dalam make up
  • Menghaluskan kulit wajah
  • Mencegah penuaan dini penyebab kulit cepat keriput.

Perbedaan primer dan pelembab ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing masing. Primer tidak bisa digunakan untuk melembabkan dan menutrisi kulit wajah seperti pelembab. Sementara pelembab tidak bisa memberikan tampilan kulit wajah terlihat bersih alami seperti yang bisa diberikan primer. Untuk itu bisa dikatakan jika primer dan pelembab merupakan produk make up yang sangat berbeda dan saling melengkapi. Setiap akan memakai make up, maka pastikan untuk menggunakan pelembab terlebih dulu dan baru dilanjutkan dengan pace primer agar tampilan wajah anda bisa terlihat lebih optimal.