Categories
kebiasaan baik

12 Tips Awet Muda Wanita Jepang yang Bisa Dicoba

Kulit wajah yang sehat, cantik dan awet muda dapat munjukan bahwa anda termasuk orang yang  selalu merawat diri. Wanita yang terkenal memiliki kulit sehat, cantik dan awet muda salah satunya adalah wanita Jepang.

Sudah menjadi rahasia umum jika wanita Jepang pandai dalam merawat kulit. Wanita Jepang sangat memperhatikan makanan yang  dikonsumsinya dan masih memilih makanan dengan bahan-bahan alami. Karena terkenal akan kulit cantik dan awet mudanya, maka tidak heran jika banyak wanita yang penasaran tips awet muda wanita Jepang. Dan pada kesempatan kali ini kami akan jelaskan beberapa tips agar awet muda ala wanita Jepang khusus untuk anda.

1. Rajin Jalan Kaki

Rahasia awet muda wanita Jepang terletak pada pola dan gaya hidup yang sehat. Salah satunya rajin jalan kaki. Untuk anda pecinta drama Jepang tentu sudah tahu bahwa orang Jepang lebih memilih jalan kaki atau menggunakan sepeda dibandingkan dengan naik mobil apabila jarak tujuan tidak terlalu jauh.

Berjalan kaki lebih sering mampu memperlancar aliran darah, juga sirkulasi oksigen. Jika sirkulasi  oksigen dan peredaran darah lancar, maka dengan otomatis nutrisi ke seluruh jaringan kulit menjadi lancar. Selain itu, kolagen yang memiliki fungsi untuk kecantikan kulit, serta  menghambat penuaan dini produksinya akan menjadi sempurna jika sirkulasi oksigen dan peredaran darah lancar.

2. Mengkonsumsi Makanan Sehat

Orang Jepang terbiasa mengkonsumsi makanan alami yang kaya akan kandungan nutrisi sebagai makanan sehari-hari. Diketahui ada beberapa makanan yang memiliki kaitan erat mengapa orang Jepang awet muda. menu wajib orang Jepang itu sendiri di antaranya yaitu sepotong ikan, kedelai, sayur segar, buah dan teh hijau.

3. Pola Makan Sehat

Selain memperhatikan menu makan yang sehat, pola makan yang tepat juga ikut mempengaruhi mengapa orang Jepang selalu terlihat awet muda. Pola makan orang Jepang yaitu makan dengan lambat, juga porsi kecil. Jika makan dengan lambat maka mereka akan begitu menikmati makanan yang disantap sehingga mereka akan mudah merasa kenyang.

4. Rajin Minum Teh Hijau

Teh hijau menjadi salah satu minuman favorit orang Jepang. Bahkan mereka bisa mengkonsumsi teh Jepang sebanyak 5 gelas dalam sehari. Manfaat teh hijau, selain dapat mengontrol berat badan juga mengandung antioksidan.

5. Konsumsi Seafood

Dibandingkan dengan daging ayam atau daging sapi, orang Jepang lebih suka seafood sebagai makanannya, seperti udang atau ikan. Makanan laut mengandung protein dan omega 3 yang baik untuk tubuh, terlebih lagi kulit, otak dan jantung.

6. Metode Masak yang Sehat

Selain memilih bahan yang berkualitas untuk menu makanannya, orang Jepang juga memperhatikan metode masak yang digunakan. Orang Jepang biasanya lebih memilih teknik memanggang dan merebus. Sehingga dengan begitu mampu membantu mengurangi lemak jenuh yang masuk ke dalam tubuh.

7. Berendam dengan Air Panas

Memang tidak heran jika di Jepang banyak pemandian air panas. Untuk masyarakat Jepang berendam dalam air panas minimal dua kali dalam sebulan akan membantu memulihkan stamina, sekaligus menjaga kesehatan. Kandungan mineral dalam air panas bermanfaat untuk kulit dan sistem peredaran darah.

8. Sheet Mask

Selain populer di Jepang, sheet mask juga kini diminati oleh wanita lain di dunia.  Nah, anda bisa membuat sendiri masker yang satu ini dengan memanfaatkan kapas sebagai cara membuat wajah nampak awet muda. Anda tinggal mengaplikasikan pelembab pada kapas, lalu anda bisa menggunakannya untuk menutupi kulit wajah. Diamkan selama kurang lebih 5 sampai 10 menit.

9. Memperhatikan Teknik Mengaplikasikan Skincare

Tips awet muda wanita Jepang selanjutnya yaitu dengan memperhatikan teknik mengaplikasikan skincare yang tepat. Jika  biasanya anda menggunakan cream wajah dengan menggosok  menggunakan gerakan melingkar, lain halnya dengan wanita Jepang. Biasanya wanita Jepang lebih  menggunakan teknik menepuk-nepuk produk dari mulai dagu sampai ke atas. Dimana teknik seperti itu di ketahui mampu sebagai cara mengencangkan kulit wajah, cara mencegah kerutan di wajah dan meremajakan sel-sel kulit.

10. Memanfaatkan Beras

Beras menjadi bahan yang penting untuk wanita Jepang, baik itu untuk  dikonsumsi ataupun sebagai  perawatan kulit. Manfaat beras untuk wajah diketahui bagus. Air beras atau air sisa rebusan beras bisa digunakan sebagai face toner.  Air beras diketahui kaya akan kandungan gamma-oryzanol. Kandungan tersebut merupakan antioksidan yang dapat membantu meningkatkan kolagen. Seperti  yang  sudah dijelaskan sebelumnya bahwa kolagen merupakan kunci awet muda.

11. Menjauhi Makanan Junk Food

Makanan jenis junk food merupakan makanan instan dengan bahan yang digunakannya pun biasanya instan. Orang Jepang biasanya menghindari makanan yang satu ini. Orang Jepang lebih menyukai makanan dengan bahan mentah atau sayuran.

12. Mengguanakan Tabir Surya

Tabir surya dapat membantu menangkal radikal bebas dari sinar matahari. Efek negatif sinar matahari dapat mengakibatkan noda hitam pada kulit.

Itulah beberapa tips awet muda wanita Jepang. Semoga bermanfaat.