Categories
Bibir

5 Perawatan Bibir Bengkak Dengan Bahan Alami

Bibir bengkak dapat disebabkan oleh berbagai reaksi alergi pada bibir atau mulut, untuk itu perlu dilakukannya perawatan bibir dengan bahan alami. Bibir yang bengkak akan mengganggu dan tidak nyaman, bahkan dapat terasa gatal dan nyeri.

Selain karena alergi ada beberapa alasan lain yang mengakibatkan bibir bengkak. Kondisi bengkak pada bibir ini dapat hilang dengan cepat atau juga lebih lama tergantung penyebab dan perawatan yang dilakukan. Sehingga harus disesuaikan perawatan terhadap bibir bengkak dengan penyebabnya.

Setelah mengetahui dan mengidentifikasi apa penyebab bibir yang bengkak, maka selanjutnya melakukan perawatan pada bibir yang bengkak. Jika dimungkinkan untuk mengobati sendiri, maka berikut ini adalah bahan-bahan alami yang mudah didapatkan yang dapat digunakan untuk mengobati bibir bengkak.

1. Mengoleskan air garam

Manfaat air garam dapur memiliki anti-inflamasi dan antibakteri yang dapat membersihkan luka terbuka dan meminimalkan kemungkinan infeksi bakteri. Cara penggunaannya pertama adalah campurkan air hangat dengan garam, rendam kapas pada air garam tersebut, kemudian oleskan pada bibir yang bengkak.

Ulangi proses tersebut sampai bengkak berkurang. Kemudian dengan berkumur dengan larutan garam dan kemudian meludahkannya dapat membantu mengurangi kemungkinan infeksi.

2. Kompres dengan air dingin atau hangat

Jika penyebab bibir bengkak adalah cedera, maka kompres yang tepat adalah dengan air dingin. Caranya dengan merendam kain pada air dingin kemudian kompres di bagian bibir yang bengkak, atau dapat juga menggunakan es batu yang kemudian dibungkus kain.

Sedangkan manfaat air hangat membantu meningkatkan sirkulasi darah sehingga membantu menyembuhkan bibir bengkak. Caranya sama dengan kompres air dingin, yakni rendam air hangat, peras, kemudian kompres pada bibir yang bengkak, dan ulangi hingga bengkak berkurang.

3. Menggunakan kantong teh

Cara selanjutnya adalah dengan bekas kantong teh. Kantong teh yang telah diseduh dibiarkan terlebih dahulu hingga dingin, baru kemudian tempelkan pada bibir yang bengkak dan diamkan beberapa menit. Kandungan antioksidan pada teh akan membantu meredakan ketidaknyamanan dan pembengkakan pada bibir.

4. Menggunakan lidah buaya

Jika penyebab bibir bengkak adalah terbakar sinar matahari atau pecah-pecah, maka cara merawat kulit dengan lidah buaya adalah pilihan yang tepat. Gel lidah buaya dapat menenangkan secara instan, cukup potong-potong lidah buaya kemudian tempelkan bagian gel nya pada bibir yang bengkak.

5. Mengoleskan madu

Madu telah dikenal karena sifat antibakterinya sejak lama, manfaat madu juga memiliki sifat penyembuhan alami. Cara penggunaannya cukup mudah, oleskan madu langsung atau menggunakan kapas pada bibir yang bengkak, tunggu 20 menit, kemudian bilas menggunakan air dingin. Ulangi proses tersebut hingga bengkak pada bibir berkurang.

Bahan-bahan alami yang ada di rumah dapat dimanfaatkan untuk mengobati bibir bengkak, selain mudah didapatkan juga akan lebih aman karena tidak mengandung bahan kimia. Namun jika bibir bengkak disebabkan kecelakaan, maka segera periksakan ke dokter.

6. Menggunakan Parutan Kunyit

Kunyit sudah dikenal sebagai salah satu bahan alami untuk obat herbal. Kunyit juga memiliki manfaat untuk mengatasi bibir bengkak, terutama bibir bengkak yang disebabkan oleh gigitan serangga atau karena terbentur suatu benda.

Cara penggunaannya cukup mudah, pertama parut kunyit kemudian peras airnya. Air perasan kunyit dapat dicampur dengan sedikit air dan lidah buaya, kemudian oleskan pada bibir yang bengkak.

7. Menggunakan Gula Pasir

Gula pasir dapat membantu untuk menyembuhkan luka dalam waktu yang cukup cepat. Gula dapat menyerap cairan ketika diletakkan pada bibir bengkak dan luka, sehingga pendarahan dapat berkurang dan membantu membunuh bakteri.

Cara penggunaannya cukup oleskan gula pasir pada bibir yang bengkak dan biarkan sekitar 20 menit.

Penyebab bibir bengkak

Penyebab bibir bengkak yang pertama adalah cedera, terjadi jika tidak sengaja menempelkan bibir pada cangkir panas, jatuh sehingga bibir memar, kecelakaan yang lebih serius atau karena benda tajam sebaiknya segera memeriksakannya ke dokter.

Penyebab selanjutnya adalah sinar matahari, Jika cuaca terlalu panas, kering, berangin, atau bahkan sangat dingin biasanya akan menyebabkan bibir kering. Jika parah maka bibir dapat pecah-pecah, dengan menjilat bibir pecah-pecah dapat menyebabkan bibir bengkak.

Penyebab berikutnya adalah alergi, dapat berupa alergi karena makanan atau obat-obatan. Reaksi alergi yang menyebabkan bibir bengkak disebut Angiodema, yang dipicu oleh makanan, alergi serbuk sari di udara, atau gigitan serangga.

Kemudian infeksi karena bakteri, virus atau jamur dapat menyebabkan bibir bengkak. Ketika bibir dalam keadaan pecah-pecah maka kemungkinan infeksi dapat saja terjadi. Umumnya infeksi ini dikenal sebagai cold sore (infeksi virus herpes simpleks) yang menyebabkan lecet pada bibir.