Categories
Review Produk

5 Produk Serum yang Dapat Memperbaiki Tekstur Kulit Bopeng

Kulit bopeng merupakan kondisi kulit yang disebabkan oleh jerawat batu, cacar air, atu suatu infeksi yang dapat mempengaruhi kulit. Bopeng seringkali dalam bentuk luka yang dalam, berwarna gelap, dan tidak dapat hilang dengan sendirinya.

Bopeng terbentuk ketika lapisan kulit yang lebih dalam rusak. Ketika lapisan kulit rusak, maka tubuh akan memproduksi kolagen lebih untuk proses penyembuhan lapisan kulit. Kolagen ini dapat menyebabkan bekas luka ketika jumlahnya tidak sesuai dengan kebutuhan kulit. 

Luka bopeng seringkali tampak lebih menonjol dari bagian kulit lain dan terlihat jelas. Bopeng juga membuat tampilan kulit yang tidak rata, dan dapat menyebabkan rasa percaya diri orang turun.

Berikut beberapa produk skincare sebagai penghilang bopeng dengan cepat pada kulit : 

1. Avoskin Your Skin Bae Marine Collagen 10% + Ginseng Root

Serum ini memiliki kandungan marine collagen dan ginseng yang berfungsi optimal untuk memperbaiki tekstur kulit. 

Selain mengatasi bekas jerawat, serum Avoskin Your Skin Bae Marine Collagen 10% + Ginseng Root juga dapat membantu mengurangi inflamasi dan meningkatkan elastisitas kulit. Serum ini juga dapat digunakan pada semua jenis kulit, baik cara mengatasi kulit kering dan gatal, cara menghilangkan kulit berminyak, maupun cara mengatasi kulit berjerawat.

Serum ini dijual dengan harga mulai dari Rp. 133.000

2. Somethinc Niacinamide + Moisture Beet Serum

Serum ini merupakan salah satu serum lokal dengan formula utama niacinamide dan ekstra buah beet. 

Niacinamide merupakan bahan aktif yang bermanfaat untuk mempercepat penyembuhan jerawat, anti inflamasi. Cara menghilangkan flek hitam, dan merangsang produksi kolagen yang dapat membantu memperbaiki tekstur kulit bopeng.

Ekstrak buah beet pada Somethinc Niacinamide + Moisture Beet Serum Juga memiliki fungsi untuk memperbaiki tekstur kulit wajah yang disebabkan oleh kerusakan sehingga membuat kulit menjadi lebih mulus.

Serum ini dijual seharga Rp. 115.500 untuk kemaan 20 ml.

3. Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum

Some By Mi merupakan brand skincare asal Korea Selatan yang terkenal efektif dalam mengatasi permasalah seputar jerawat.

Salah satu serum yang dapat memperbaiki terktur wajah yang diseabkan oleh bekas luka yaitu Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum.

Serum ini memiliki kandungan snail extract yang dapat membantu mengatasi jerawat beserta bekasnya dengan lebih cepat. Serum ini juga memiliki klaim mampu memperbaiki kerusakan kulit, menenangkan, dan memperbaiki skin barrier kulit.

Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum memiliki formula yang tidak lengket dan cepat menyerap, sehingga nyaman untuk digunakan.

Serum ini dijual dengan harga mulai dari Rp. 175.000

4. La Roche-Posay Redermic 10% Pure Vitamin C Serum

La Roche-Posay Redermic 10% Pure Vitamin C Serum merupakan serum yang dikhususkan untuk kulit sensitif dan berfungsi untuk memperbaiki tekstur dan meratakan warna kulit wajah.

Serum ini memiliki kandungan 10% Vitamin C murni yang berfungsi untuk mengurangi kemunculan pigmen berlebih pada wajah dan memperbaiki luka bekas jerawat.

Selain itu, serum ini juga memiliki kandungan salicylic acid (BHA) yang membatu eksfoliasi akibat penyumbatan komedo di pori pori yang menghasilkan kulit yang lembut. Serum ini dapat digunakan untuk berbagai tipe kulit wajah. 

La Roche-Posay Redermic Pure Vitamin C Serum dibandrol seharga Rp. 918.000 untuk ukuran 30 ml.

5. Wardah C Defense Serum

Bopeng akibat jerawat merupakan salah satu jenis luka atrofi. Jenis luka ini disebabkan oleh jaringan kulit yang kekurangan kolagen saat proses penyembuhan, sehingga lapisannya tidak efektif memperbaiki secara sempurna. 

Kurangnya kolagen pada kulit dapat memicu pembentukan bekas luka berbentuk cekungan atau bopeng. Kondisi kulit bopeng dapat diperbaiki dengan menggunakan serum Wardah C-Defense.

Wardah C-defense Serum memiliki kandungan antioxidant Hi-grade Vitamin C yang terbukti efektif dapat meningkatkan produksi kolagen, sehingga kulit menjadi lebih sehat, halus, dan kenyal.

Serum ini dibanderol dengan harga Rp. 63.000 untuk kemasan 17 ml.