Categories
Rambut

8 Cara Menghilangkan Kutu Rambut Dengan Jeruk Nipis

Jeruk nipis ternyata tidak hanya menjadi minuman lezat yang memiliki nutrisi tinggi bagi kesehatan tubuh, namun juga bisa digunakan sebagai obat kutu rambut yang membandel. Tidak hanya mengurangi rasa percaya diri, namun ciri ciri rambut berkutu juga membuat kulit kepala menjadi gatal serta bisa menular dan berkembangbiak cepat sehingga harus segera ditangani. Kutu rambut bisa menular lewat penggunaan peralatan secara bersama seperti sisir, topi, handuk dan sebagainya. Selain itu, berdekatan dengan seseorang yang berkutu serta kebersihan rambut yang yang tidak dijaga dengan baik juga menjadi penyebab dari kutu tersebut. Untuk Cara menghilangkan kutu dengan jeruk nipis ini juga dibutuhkan beberapa tambahan bahan lainnya agar lebih efektif dalam membasmi kutu seperti beberapa cara yang bisa anda pilih berikut ini.

  1. Jeruk Nipis dan Minyak Kayu Putih

Kombinasi jeruk nipis dengan minyak kayu putih akan menciptakan bau menyengat yang tidak disukai kutu sehingga ampuh digunakan untuk cara menghilangkan kutu beserta telurnya dalam waktu yang terbilang singkat.

  • Peras sari dari 1 buah jeruk nipis lalu campurkan dengan minyak kayu putih secukupnya.
  • Aduk kedua bahan hingga rata dan oleskan secara merata ke seluruh kulit kepala sampai ke ujung rambut.
  • Bungkus kepala dengan shower cap dan diamkan kurang lebih 1 jam.
  • Lanjutkan dengan keramas seperti biasa dan anginkan sampai kering.
  • Lanjutkan dengan memakai serit atau sisir rapat untuk merontokkan kutu dan telur yang masih tertinggal di rambut.
  • Lakukan cara ini 2 sampai 3 kali seminggu sampai kutu bisa bersih menyerluruh.
  1. Jeruk Nipis dan Lemon

Jeruk nipis dan lemon baik untuk membasmi bakteri stretococcus penyebab kulit kepala jadi kasar, licin yang merupakan bahaya kutu rambut sebagai salah satu jenis penyakit kulit. Luka yang terinfeksi bakteri di kulit kepala bisa menular dengan sangat cepat bersama dengan kutu dari satu orang ke orang lainnya. Kandungan asam tinggi yang ada dalam jeruk nipis dan juga lemon sangat baik untuk membasmi kutu beserta bakteri secara bersamaan.

  • Peras 1 buah jeruk lemon dan 1 buah jeruk nipis lalu campur dalam mangkuk kecil.
  • Lakukan pijatan lembut selama 10 menit dan diamkan kembali selama 40 menit.
  • Bilas bersih rambut memakai air hangat yang sudah dicampur dengan sedikit cuka.
  1. Jeruk Nipis dan Minyak Zaitun

Minyak zaitun sudah digunakan sejak lama untuk perawatan kulit dan juga rambut seperti membasmi kutu beserta dengan telurnya sekaligus menutrisi rambut dan melembutkan dan menghindari kondisi rambut kotor penyebab rambut berkutu.

  • Keramas rambut terlebih dulu lalu biarkan sampai agak lembab.
  • Campur minyak zaitun dengan perasan jeruk nipis dan aduk hingga rata.
  • Oleskan campuran ini pada kulit kepala dan rambut sebelum tidur lalu tutup dengan shower cap.
  • Esok paginya, bilas bersih dengan air dan keringkan seperti biasa.
  1. Jeruk Nipis dan Bawang Merah

Dalam bawang merah mengandung senyawa sulfur putih yang sangat baik dikombinasikan dengan jeruk nipis sebagai cara alami menghilangkan kutu rambut. Kombinasi bawang merah dan jeruk nipis akan menciptakan hawa panas sehingga akan membuat kutu lebih cepat mati.

  • Haluskan 4 hingga 5 siung bawang merah lalu peras memakai kain bersih sampai mengeluarkan sari atau minyak.
  • Campur sari bawang merah tersebut dengan jeruk nipis lalu oleskan pada rambut dan diamkan selama lebih kurang 2 jam.
  • Lanjutkan dengan menyisir rambut memakai serit atau sisir kutu.
  1. Jeruk Nipis dan Minyak Almond

Selain minyak zaitun, minyak almond juga sangat baik digunakan untuk membasmi kutu rambut yang akan memperlambat pertumbuhan kutu, membunuh kutu dan lebih mudah untuk dibersihkan dari rambut.

  • Campurkan minyak almond dengan perasan jeruk nipis.
  • Oleskan secara merata pada rambut dan kulit kepala lalu lakukan pijatan ringan.
  • Diamkan kembali selama 30 menit dna gunakan sisir kutu untuk merontokan kutu beserta telurnya.
  • Sesudah selesai, keramas rambut sebanyak 2 kali dan keringkan dengan handuk.
  • Lakukan cara ini setiap hari selama seminggu untuk hasil maksimal.
  1. Jeruk Nipis dan Minyak Atsiri

Kombinasi air jeruk nipis dengan beberapa jenis minyak atsiri juga terbukti ampuh dalam menghilangkan kutu rambut. Beberapa pilihan minyak atsiri yang bisa dipadukan dengan jeruk nipis diantaranya adalah kayu manis, kayu putih, cengkeh, peppermint, tyme merah, lavender dan nimba.

  • Sebelum memakai minyak atsiri ini, lakukan tes terlebih dulu untuk memeriksa apakah kulit kepala anda alergi atau tidak dengan minyak atsiri tersebut.
  • Campurkan minyak atsiri pilihan anda dengan perasan jeruk nipis sampai rata.
  • Oleskan campuran ini secara merata pada rambut dan kulit kepala lalu diamkan setidaknya 12 jam.
  • Lanjutkan dengan menyisir rambut untuk merontokkan kutu dan telur kutu yang sudah mati dan keramas sebanyak 2 kali.
  1. Jeruk Nipis dan Bawang Putih

Kombinasi jeruk nipis dan bawang putih akan menghaislkan bau yang sangat menyengat sehingga bisa membunuh kutu dan mencegahnya berkembang biak semakin parah.

  • Haluskan 10 buah bawang putih hingga lembut seperti pasta lalu campur dengan perasan jeruk nipis dna aduk hingga rata.
  • Oleskan pasta tersebut pada kulit kepala dan biarkan selama 30 menit.
  • Bilas bersih dengan sampo dan lakukan 1 kali seminggu selama 1 sampai 2 bulan.
  1. Jeruk Nipis, Cuka dan Garam

Kombinasi dari jeruk nipis, garam dan juga cuka yang dioleskan ke kulit kepala dikatakan juga menjadi pengobatan rumah terbaik untuk emmbasmi kutu rambut khususnya kutu rambut yang baru saja menetas. Kombinasi bahan ini juga akan melemahkan kutu sehingga lebih mudah diurai dari rambut. Cara menghilangkan kutu rambut dengan cuka, garam dan jeruk nipis selengkapnya bisa dilihat berikut ini.

  • Campurkan perasan 1 buah jeruk nipis dengan sedikit cuka dan garam lalu aduk hingga rata.
  • Terapkan ke kulit kepala dan diamkan setidaknya 1/2 jam.
  • Sisir dengan serit atau sisir kutu dan keramas sebanyak dua kali untuk membersihkan rambut.

Cara menghilangkan kutu rambut dengan jeruk nipis dan beberapa tambahan lainnya yang sudah kami berikan diatas sangat baik digunakan untuk rambut anak ataupun orang dewasa yang terbukti ampuh dan cepat dalam membasmi kutu. Perhatikan juga kebersihan rambut agar kutu tidak berkembangbiak kembali pada rambut anda.