Kesehatan rambut secara keseluruhan termasuk penampilan dan kekuatannya telah dihubungkan dengan makanan yang dikonsumsi. Dasar dari rambut sehat dimulai dengan komposisi dari setiap helainya, yang dapat dipengaruhi secara langsung dengan nutrisi yang dikonsumsi atau tidak dikonsumsi oleh Anda. Nutrisi yang ditemukan secara alami pada sejumlah makanan akan mempengaruhi keadaan tingkat keratin, yaitu protein yang menyusun komposisi rambut dan kuku Anda. Rambut putih adalah proses yang tidak terhindarkan dari penuaan.
Ketika kita menua, tubuh akan memproduksi melanin semakin sedikit. Melanin adalah pigmen yang membuat rambut menjadi berwarna. Kekurangan melanin akan berakibat pada tumbuhnya rambut putih. Diet yang kaya akan buah dan sayuran adalah kunci dari kesehatan secara keseluruhan. Kekurangan nutrisi bisa membuat uban prematur, jadi mengonsumsi buah – buahan penghilang uban dapat membantu mencegah rambut dari menjadi beruban terlalu cepat.
1. Pisang
Salah satu buah – buahan penghilang uban yaitu pisang. Pisang adalah buah yang mengandung iodine dan zat besi tinggi. Pisang juga mengandung vitamin B1, B2, dan B3 atau thiamin, riboflavin dan niacin. Vitamin – vitamin tersebut juga akan membantu memberikan kekuatan ekstra pada folikel rambut untuk memproduksi rambut di kulit kepala.
2. Jeruk
Sumber yang sangat bagus dari vitamin C sebagai bahan yang esensial untuk rambut sehat dan berkilau. Vitamin C juga berkontribusi dalam memproduksi kolagen dan mempertahankan vitamin A serta E. Jeruk merupakan buah – buahan penghilang uban yang juga mengandung beta karoten, flavonoid dan magnesium untuk pertumbuhan rambut sehingga menjadi tebal. Anda juga bisa melakukan cara menghilangkan uban dengan air santan dan cara menghilangkan uban dengan kemiri.
3. Bluberi
Bluberi mengandung vitamin C dan para ahli berpendapat bahwa vitamin C sangat penting untuk sirkulasi darah yang layak di kulit kepala dan juga berguna sebagai bantuan pada pembuluh darah untuk menutrisi folikel rambut. Makanan yang berdasarkan vitamin C juga akan membantu mencegah kerusakan rambut.
4. Alpukat
Alpukat adalah salah satu dari lima buah paling baik untuk pertumbuhan rambut karena mengandung vitamin B, C dan E serta beta karoten. Vitamin – vitamin yang menjadi manfaat buah alpukat untuk rambut ini memastikan bahwa pembuluh kapiler mendapatkan oksigen yang dibutuhkan dan memperbaiki sirkulasi di kulit kepala. Kandungan lemak tinggi dalam alpukat juga membuatnya menjadi kondisioner rambut yang bagus.
5. Apel
Apel menjadi buah – buahan penghilang uban paling alami untuk mendorong pertumbuhan rambut. Manfaat buah apel untuk kesehatan rambut berasal dari serat yang mudah dicerna, vitamin dan antioksidan yang bisa melakukan keajaiban pada rambut Anda dan kandungan fenolic serta biotin pada kulit apel akan memperkuat akar rambut dan mendorong pertumbuhan rambut secara alami.
6. Stroberi
Vitamin C sangat penting untuk tubuh Anda agar dapat mempertahankan tingkat proteinnya termasuk yang digunakan untuk membuat folikel rambut. Satu cangkir stroberi hanya 49 kalori dan membawa 149 persen asupan harian vitamin C, membuatnya menjadi buah – buahan penghilang uban yang sempurna . Buah mengandung antioksidan adalah jenis buah untuk awet muda alami yang bisa Anda konsumsi.
7. Jambu
Satu lagi buah – buahan penghilang uban yang mengandung banyak vitamin C adalah jambu yang juga banyak mengandung vitamin A. Kandungan vitamin C didalamnya hampir sama dengan stroberi, dan Anda yang kurang menyukai stroberi karena rasanya yang asam bisa memilih jambu untuk menjadi alternatif.
8. Nanas
Nanas adalah buah tropis yang umum berisi vitamin C dan dikenal di seluruh dunia untuk manfaat kesehatannya. Nanas akan mempermudah pencernaan dan melawan penyakit lain di tubuh, juga merupakan sumber beta karoten yang akan diubah menjadi vitamin A di tubuh kita. Asupan vitamin A yang cukup akan membantu memproduksi minyak esensial yang akan meningkatkan kesehatan kulit kepala.
9. Anggur
Buah – buahan penghilang uban ini merupakan sumber yang bagus untuk vitamin rambut. Manfaat anggur untuk rambut berasal dari antioksidan dan mineral yang akan mencegah rambut beruban terlalu dini. Kandungan air yang tinggi dalam anggur juga akan mendetoksifikasi tubuh dari racun yang menyebabkan rambut beruban dan juga mencegah rambut rontok.
10. Aprikot
Buah musim panas yang manis dan juicy ini penting untuk diet sehat karena kaya akan antioksidan, serat dan rendah kalori. Nutrisi yang terkandung di dalam aprikot membantu mendorong pertumbuhan rambut, mengatasi rambut rontok dan kulit kepala yang rusak. Antioksidannya juga berperan dalam mencegah uban yang muncul karena penuaan dini pada tubuh.
11. Plum
Plum mengandung nutrisi penting yaitu bioflavonoid yang baik untuk memelihara jaringan ikat di kulit kepala dan folikel rambut. Mengonsumsi plum secara teratur akan memastikan Anda memiliki rambut kuat, sehat dan tebal, bebas dari uban.
12. Peach
Terkadang juga dikenal sebagai ‘apel persia’, peach adalah booster pertumbuhan rambut alami. Biotin yaitu steroid alami untuk pertumbuhan rambut ditemukan dalam jumlah banyak pada buah peach. Berkat kandungan alaminya, peach adalah salah satu buah – buahan penghilang uban yang tepat untuk dikonsumsi.
13. Gooseberry
Buah yang juga dikenal sebagai Amla ini meningkatkan kesehatan rambut dan pigmentasi sehingga kerap digunakan untuk bahan minyak rambut, khususnya yang dibuat untuk cara mengatasi uban di usia muda. Anda dapat mengonsumsi amla setiap hari untuk mendapatkan kesehatan dan ketahanan rambut.
Pastikan untuk memasukkan buah – buahan penghilang uban ini ke dalam daftar menu harian Anda dalam porsi yang disarankan. Pola makan sehat tidak hanya menutrisi tubuh dan membantu Anda beraktivitas dengan aktif, tetapi juga membantu agar penampilan Anda selalu prima. Untuk wanita, mengonsumsi buah sebanyak 1,5 cangkir sehari dan 2 cangkir sehari untuk para pria akan menjadi pola makan seimbang yang mempengaruhi penampilan. Hindari juga makanan penyebab uban yang tidak sehat. Tidak hanya Anda akan mendapatkan tubuh serta kulit yang sehat, tetapi juga akan mendapatkan rambut yang sehat, kuat dan bebas dari uban.