Categories
Kulit

7 Cara Memakai Air Mawar Untuk Kecantikan Wanita

Air mawar adalah produk kecantikan alami yang sangat baik, yang tidak saja membuat kulit Anda terasa segar namun juga memberikan cahaya alami pada wajah. Air mawar telah digunakan selama berabad – abad sebagai produk perawatan wajah alami dan efektif yang serbaguna. Air mawar mengandung anti bakteri, anti mikroba dan anti inflamasi yang mengandung banyak antioksidan, membuatnya menjadi produk yang ideal untuk menyembuhkan dan menenangkan kulit. Air mawar juga mempertahankan keseimbangan kulit secara alami dan mengencangkan pori – pori, juga mengurangi keriput dan garis halus. Apakah Anda akan menggunakannya untuk masker wajah, pembersih make up atau lainnya, kegunaannya tetap berkhasiat sangat baik untuk kulit. Ada banyak cara untuk menggunakan air mawar dalam perawatan alami Anda yang rutin untuk mendapatkan kulit cantik secara alami. Berikut ini adalah beberapa cara memakai air mawar yang mudah untuk diikuti di rumah.

1. Masker Wajah Air Mawar

Cara memakai air mawar bisa Anda lakukan dengan membuat masker wajah yang dapat menghidrasi kulit. Ada banyak cara membuat wajah glowing dengan air mawar dan bisa Anda lakukan dengan memakai masker berbahan air mawar ini.  Campur dua sendok teh air mawar, dua sendok makan madu dan dua sendok makan minyak kelapa dalam mangkuk kecil. Oleskan masker pada wajah dan leher, biarkan selama 15 – 20 menit. Bilas dengan air hangat ketika Anda selesai menggunakannya. Gunakan masker sekali seminggu untuk menjaga kulit tetap terhidrasi atau aplikasikan ketika Anda melihat ada tanda – tanda kulit menjadi kering serta kusam.

2. Air Mawar Untuk Rambut

Cara memakai air mawar pada rambut juga bisa Anda coba. Tambahkan air mawar untuk sampo dan kondisioner Anda untuk hidrasi rambut. Tambahkan dua sendok teh air mawar pada sampo favorit Anda atau kondisioner. Aromanya akan membuat rambut Anda tercium wangi dan menambahkan sedikit hidrasi ekstra pada rambut Anda. Ada juga produk air mawar khusus untuk keperluan perawatan tersebut, namun akan lebih menghemat biaya jika Anda dapat meramunya sendiri.

3. Membersihkan Make Up

Anda juga bisa melakukan cara memakai air mawar untuk membersihkan make up. Cara membersihkan wajah yang baik tanpa sabun dan cara membersihkan wajah sebelum tidur menggunakan air mawar akan menjadi cara yang bagus untuk menghindari penyebab wajah bruntusan dan gatal. Campur satu sendok teh air mawar dan satu sendok makan minyak kelapa. Celupkan kapas pada campuran dan gunakan untuk menyapu make up dari wajah Anda. Setelahnya cuci dan lembapkan wajah Anda seperti biasanya. Menggunakan air mawar dan minyak kelapa adalah cara yang menghidrasi dan bebas kimia untuk menghilangkan make up pada wajah, juga menyeimbangkan rona kulit dan mengencangkan pori – pori Anda.

4. Menyembuhkan Luka

Anda bisa menggunakan cara memakai air mawar untuk membantu luka dan bekas luka agar sembuh lebih cepat. Celupkan kapas ke air mawar dan oleskan pada luka dan bekas luka sekali dalam sehari. Jika Anda akan menggunakannya pada luka terbuka, pastikan untuk membersihkan dan mensterilkan luka tersebut sebelum menggunakan air mawar. Air mawar dapat membantu mengurangi penampilan bekas luka seiring waktu. Anda juga bisa melakukan cara memutihkan badan dengan air mawar .

5. Membantu Pola Tidur

Taruh beberapa tetes air mawar untuk melancarkan tidur Anda dan mengurangi stress. Anda bisa langsung meneteskan pada bantal atau dengan mencampur satu sendok makan air mawar dengan dua cup air dalam botol semprot. Lakukan hal ini sebelum tidur dan lihat apakah cara memakai air mawar ini akan membantu Anda rileks lebih dari biasanya. Anda juga bisa menaruh essential oil berbau air mawar pada diffuser Anda di kamar tidur untuk relaksasi di malam hari.

6. Air Mawar Untuk Toner

Air mawar adalah pengganti yang sangat baik untuk toner bagi alkohol dan bahan kimia lainnya yang bisa digunakan sehari – hari. Air mawar dapat melembutkan kulit dan menjadi toner yang efektif karena khasiat antibakteri dan anti peradangan, juga akan mengecilkan pori – pori kulit Anda. Gunakan pada pagi hari untuk kapan saja Anda membersihkan wajah maksimal 1 – 2 kali sehari. Tuangkan air mawar pada botol semprot , simpan botol di dalam kulkas agar tetap dingin. Anda juga bisa mengaplikasikan air mawar menggunakan kapas ke seluruh wajah Anda.

7. Air Mawar Untuk Memerahkan Bibir

Cara memerahkan bibir hitam dari lahir atau tips memerahkan bibir secara alami bisa dilakukan menggunakan air mawar. Tidak hanya cara memakai air mawar ini akan menambahkan warna yang cantik pada bibir Anda, tetapi juga akan membuatnya menjadi sangat lembut. Jika Anda tidak suka menggunakan kosmetik, perawatan alami ini adalah cara yang bagus untuk menambahkan warna pada bibir.

  • Anda akan membutuhkan satu buah bit yang kecil dan satu sendok makan air mawar murni.
  • Potong bit sampai menjadi kecil – kecil dan tempatkan pada oven di suhu 60 derajat celcius selama 8 – 10 jam sampai tidak lagi lembap. Anda juga bisa menjemurnya di bawah matahari.
  • Giling bit yang sudah kering sampai menjadi bubuk dan tambahkan satu sendok teh air mawar dan aduk dengan baik sampai menjadi pasta kental.
  • Aplikasikan pasta pada bibir Anda dan biarkan selama 15 menit.
  • Bilas pasta sampai bersih, dan lakukan sesering yang diperlukan.

Cara memakai air mawar dapat menjadi salah satu tips perawatan kulit yang bagus karena tidak hanya mudah didapat tetapi juga sangat terjangkau harganya. Anda bisa membuat air mawar sendiri dengan merendam kelopak mawar dalam air. Jika tidak ada tanaman mawar, Anda juga bisa menggunakan air mawar siap pakai yang kerap dijual di toko – toko. Namun jangan lupa untuk memperhatikan kandungan lain yang dicampurkan pada produk tersebut. Jika memungkinkan, cari produk yang benar – benar terbuat dari air mawar asli tanpa tambahan apapun. Misalnya manfaat air mawar viva yang banyak dijual di toko kosmetik.