Categories
Bibir

17 Tips Memerahkan Bibir Secara Alami dan Cepat

Setiap orang pasti menghendaki bibirnya mulus dengan warna yang merah merona. Bibir yang merah ini dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi kaum wanita. Bahkan sebagian dari mereka rela untuk melakukan perawatan secara instan untuk mendapatkan bibir dengan warna merah dan cerah. Padahal, metode demikian itu terkadang justru menimbulkan efek yang tidak baik bagi kesehatan di masa yang akan datang. Belum lagi dengan biaya dan waktu yang tentunya sangat tersita. Alangkah baiknya bagi anda yang ingin memiliki tampilan bibir yang merah alami menggunakan bahan-bahan disekitar anda. Selain aman, bahan-bahan tersebut juga tidak membutuhkan biaya yang mahal. (baca juga: Merk Foundation untuk Kulit Sawo Matang, Cara Alami Menebalkan Alis)

Perawatan bibir secara alami akan lebih menjauhkan anda dari pengaruh buruk kosmetik atau obat-obatan kimia yang biasanya digunakan pada metode instan. Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa anda gunakan untuk membantu mencerahkan bibir secara permanen dengan menggunakan bahan alami sekitar anda. Silahkan dicoba!

Baca Juga:

1.Madu Murni

Madu selain bermanfaat untuk kesehatan memang berguna bagi kecantikan. Untuk membantu mencerahkan bibir agar merah merona pun, madu bisa digunakan secara mudah. Madu mengandung berbagai kebutuhan nutrisi yang diperlukan untuk melembabkan bibir. Memang resep yang satu ini sudah turun-menurun digunakan sejak masa raja terdahulu.

Bahan yang diperlukan:

  • Siapkan satu sendok makan madu murni
  • Sediakan gula pasir yang sudah sedikit dihaluskan
  • Campurkan bahan tersebut hingga membentuk pasta
  • Oleskan pasta perlahan pada bibir sambil lakukan pemijatan singkat
  • Diamkan selama 30 menit, kemudian bilas dengan air bersih

Baca Juga:

2. Minyak Zaitun

Minyak Zaitun memang dikenal dengan berbagai manfaatnya bagi kecantikan. Minyak zaitun yang mengandung banyak nutrisi ini juga mampu merawat bibir secara alami dan permanen lho! Coba oleskan minyak zaitun saat malam menjalenag tidur. Sebelumnya bersihkan bibir dari sisa lipstik atau make up yang menempel. Gunakan minyak zaitun setiap malam dan cuci pada keesokan harinya. Anda akan melihat perubahan kurang dari dua minggu yang membuat tampilan bibir anda semakin merah dan cerah alami.

Artikel Terkait: Cara Menghilangkan Komedo Putih di Pipi, Cara Menghilangkan Ketombe Dengan Bahan Alami

3. Jeruk Nipis

Jeruk nipis mengandung vitamin C yang sangat tinggi dan seringkali digunakan untuk mencerahkan kulit secara alami. cara ini juga bisa dimanfaatkan untuk membuat warna bibir lebih merah lho! Yang perlu dilakukan adalah mengoleskan bagian dalam jeruk nipis yang sudah dipotong secara horisontal pada bibir anda. Oleskan dengan gerakan memutar sambil sesekali dipijat. Lakukan cara ini setiap pagi dengan rutin selama satu minggu. Tampilan warna bibir yang semula menghitam akan menjadi lebih cerah.

Baca Juga:

4. Scrub Mentega

Mentega mengandung lemak yang bermanfaat untuk membantu melembabkan bibir yang kering. Dengan membuat scrub dari mentega ini anda bisa mendapatkan dua manfaat sekaligus yaitu bibir dengan warna merah merona serta kelembabannya yang terjaga.

Bahan dan cara pemakaian:

  • Sediakan mentega sekitar 1 sendok makan
  • Haluskan gula pasir 1 sdt
  • Campurkan bahan tersebut hingga menjadi scrub
  • Gunakan scrub untuk menghaluskan bibir sambil lakukan pemijatan dengan gerak memutar
  • Diamkan selama 10 menit kemudian bilas dengan air hingga bersih
  • Lakukan secara rutin setiap dua hari sekali dan bibir anda akan semakin cerah dalam waktu kurang dari satu bulan

Artikel Lainnya: Merk Eyeshadow untuk Pemula, Cara Menghilangkan Uban Dengan Kemiri

5. Alpukat

Buah yang nikmat dikonsumsi dalam bentuk jus ini ternyata juga bermanfaat untuk mencerahkan bibir lho! Tidak percaya? Coba ambil daging buah alpukat kemudian campurkan dengan sedikit minyak kelapa. Oleskan campuran tersebut pada bibir yang hitam setiap dua kali seminggu. Anda akan melihat perubahan pada sel-sel mati yang ada di bibir mengelupas perlahan dan memudar untuk menampilkan warna alami bibir anda. (baca juga: Cara Menghilangkan Ketombe Dengan Baking Soda, Eyeliner Putih Untuk Bawah Mata)

6. Minyak Kelapa

Minyak kelapa memang mengandung banyak manfaat. Menggunakan minyak kelapa untuk bahan scrub pada bibir yang menghitam adalah pilihan yang tepat. Minyak kelapa mengandung berbagai bahan aktif untuk membantu melembabkan bibir, membuka sel kulit mati serta mengembalikan warna alami bibir secara cepat. Caranya cukup dengan mengoleskan minyak kelapa setiap pagi dan mencucinya setelah 15 menit kemudian dengan menggunakan air hangat. Lakukan setiap pagi selama dua minggu berturut-turut untuk mendapatkan hasil yang maksimal serta permanen.

Baca Juga:

7. Strawberry

Jenis berry yang satu ini memang kaya manfaat. Kandungan vitamin C nya yang tinggi mampu membuat bibir anda tidak hanya cerah tetapi juga merah merona dalam sekejap.

Bahan dan cara pemakaian:

  • Sediakan strawberry secukupnya (3 butir)
  • Haluskan strawberry kemudian saring airnya
  • Gunakan air saringan tersebut untuk membasuh bibir sambil lakukan pemijatan.
  • Agar tidak terbuang percuma, parutan strawberry bisa dimanfaatkan sebagai masker wajah lho!
  • Diamkan selama 15 menit dan bilas dengan air dingin
  • Lakukan cara ini secara rutin selama satu minggu dan akan tampak warna bibir anda semakin merah dari sebelumnya

Artikel Terkait: Lem Bulu Mata Yang Bagus , Cara Menghilangkan Cat Rambut

8. Minyak Almond

Minyak almond mengandung vitamin yang dibutuhkan untuk peremajaan sel kulit mati. Bibir yang menghitam sudah pasti mengandung banyak sel kulit mati yang mengendap. Oleh sebab itu, secara rutin mengoleskan minyak almond akan membuat  bibir anda lebih cerah sekaligus lembab dalam waktu singkat. (baca juga: Krim Penghilang Bulu, BB Cream Untuk Kulit Sensitif )

9. Buah Delima

Buah delima mengandung banyak vitamin juga flavonoid yang membuat kulit lebih muda dan membantu proses regenerasi sel kulit. Memanfaatkan delima sebagai bahan pencerah bibir alami sangat dianjurkan. Caranya adalah dengan mengambil biji buah delima untuk ditumbuk halus kemudian dicampurkan dengan dua sendok makan madu murni. Oleskan campuran ini secara teratur selama satu minggu dan anda akan melihat warna bibir anda semakin cerah sekaligus kencang dan lembab lebih cepat.

10. Mentimun

Mentimun mengandung antioksidan, vitamin C dan E yang sangat berfungsi untuk menjaga kesehatan kulit termasuk juga kulit bibir. Aplikasikan mentimun pada bibir untuk membuatnya berwarna merah merona serta menghilangkan sel kulit mati yang menempel. (baca juga: Krim Penghilang Bekas Luka, Cara Membuat Masker Daun Jambu Biji)

Bahan dan cara pemakaian:

  • Sediakan mentimun ukuran kecil, cuci bersih
  • Parut mentimun tanpa dikupas
  • Perlahan balurkan parutan mentimun seperti masker pada bibir
  • Diamkan selama 30 menit dan bilas dengan air dingin hingga bersih

11. Susu

Susu dengan kandungan lemaknya yang tinggi sangat membantu untuk menghadirkan kembali kelembaban alami pada bibir. Menjaga kelembaban alami bibir akan membuat warna kusam dan hitam pada bibir menjadi hilang sehingga bibir akan kembali memerah seperti semula. Anda bisa menggunakan susu full cream yang sedikit dicampur dengan minyak kelapa, atau bisa dengan susu kental manis yang langsung dioleskan pada bibir. Penggunaannya hanya sekitar 15 menit saja ya! Karena bibir yang terlalu lembab juga mengakibatkan pengelupasan epidermis nantinya. Kemudian cuci bibir dengan menggunakan air hangat untuk efek lebih sempurna.

Artikel Terkait: BB Cream Untuk Kulit Sawo Matang , Cara Membuat Masker Belimbing Wuluh

12. Daun Mint

Daun mint memiliki rasa pedas dari mentol yang dikandungnya. Nah, bahan aktif mentol tersebut akan merangsang pigmen hitam yang menyebabkan bibir kusam untuk secara perlahan menghilang dengan pemakaian rutin. Cara yang dibutuhkan cukup mudah, haluskan satu genggam daun mint yang berwarna hijau tua. Tambahkan minyak kelapa atau minyak zaitun dan ratakan seperti pasta. Kemudian oleskan pasta daun mint tersebut pada bibir secara perlahan ada pagi hari, diamkan selama 15 menit, bilas menggunakan air dingin dan ulangi esok harinya untuk mendapatkan warna bibir yang cerah alami.

Perawatan bibir untuk tetap terlihat berwarna merah merona juga bisa dilakukan dengan mengikuti beberapa kebiasaan berikut:

  1. Berhenti merokok
  2. Rajin membersihkan sisa lipstik yang menempel usai beraktifitas (lipstik baik digunakan pada bibir hanya dalam waktu kurang dari 8 jam)
  3. Siapkan selalu salah satu bahan diatas dalam kulkas anda untuk menjaga bibir yang sudah merah tetap terjaga kelembaban serta warnanya
  4. Sesuaikan jenis lipstik dengan tipe kulit anda
  5. Rajin konsumsi air putih, karena bibir kusam bisa disebabkan oleh dehidrasi

Artikel Lainnya: Manfaat Celak Mata, Cara Membuat Masker Buah Naga

Demikian artikel informatif tentang tips memerahkan bibir secara alami yang bisa anda coba di rumah. Semoga bermanfaat ya!