Categories
Herbal Sehat

Bolehkah Memakai Masker Lidah Buaya Semalaman?

Manfaat lidah buaya untuk kecantikan dan manfaat lidah buaya untuk kulit sudah menjadi rahasia umum. Selain bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan rambut, lidah buaya juga bermanfaat untuk kulit. Lidah buaya sering dijadikan sebagai bahan masker untuk kecantikan kulit. Lantas bolehkah memakai masker lidah buaya semalaman? Nah, sebelum mengetahui penjelasan bolehkah memakai masker lidah buaya semalaman, simak terlebih dahulu manfaat masker lidah buaya di bawah ini.

1. Menghilangkan Jerawat

Bukan rahasia lagi jika lidah buaya dapat mengatasi jerawat yang membandel pada wajah. Gel lidah buaya mengandung dua hormon yang dapat membantu mengatasi jerawat.

2.  Melembabkan Kulit

Manfaat lidah buaya yang lainnya yaitu dapat digunakan sebagai cara melembabkan kulit. Lidah buaya memiliki sifat pelembab. Bagi anda pemilik kulit kering, dengan menggunakan lidah buaya akan membantu melembabkan kulit.

3. Memperlambat Proses Penuaan Dini

Dalam lidah buaya ternyata terkandung anti-oksidan yang bagus untuk wajah, salah satunya yaitu vitamin C, vitamin E dan betakaroten. Dimana semua itu bermanfaat untuk meningkatkan keelastisan kulit serta menjaga kulit agar tetap terhidrasi. Jika anda menggunakan masker lidah buaya dengan rutin maka tanda penuaan dini yang muncul pada wajah anda akan hilang.

4. Mencerahkan Wajah

Lidah buaya akan dapat membantu menghilangkan sel kulit mati dengan cepat. Lidah buaya dapat digunakan sebagai cara mencerahkan wajah. Jika anda menggunakan masker lidah buaya dengan rutin, maka kulit wajah akan cerah dan bersinar.

5. Mengatasi Flek Hitam

Manfaat lidah buaya untuk kulit wajah yang lainnya yaitu sebagai cara alami menghilangkan flek hitam pada wajah, serta meratakan warna kulit yang tidak merata.

Bolehkah Memakai Masker Lidah Buaya Semalaman?

Bolehkah memakai masker lidah buaya semalaman seringkali ditanyakan oleh banyak orang. Karena mengetahui manfaatnya baik untuk kulit, jadi menggunakan masker ini lebih lama dianggap akan lebih bagus. Lantas benarkan demikian?

Banyak wanita yang salah langkah dalam menggunakan masker untuk wajah. Berdasarkan dokter kecantikan, menggunakan masker pada wajah terlalu lama justru akan membuat kelembaban alami kulit hilang. Padahal selama ini, biasanya banyak orang menggunakan masker lebih lama dengan alasan untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Menggunakan masker itu sendiri sebaiknya dilakukan selama kurang lebih 30 menit. Sebab pemakaian masker yang terlalu lama akan dapat menghilangkan kelembaban alami wajah. Dengan menggunakan masker, kadar air dalam wajah akan bertambah. Hanya saja, apabila dipakai terlalu lama melebihi waktu yang ditentukan maka sifat masker akan menjadi sebaliknya. Sedangkan untuk jenis masker yang dapat digunakan selama semalaman atau sleeping mask, dalam masker tersebut terkandung lebih tinggi pelembab sehingga tidak akan berbahaya untuk kulit. Jika penggunaan masker dilakukan sesuai dengan anjuran waktu pemakaian, maka frekuensi menggunakan masker tidak akan menjadi soal. Hanya saja, jika masker yang digunakan memiliki fungsi yang berat, misalkan mengencangkan kulit maka menggunakan masker terlalu sering tidak disarankan. Jika fungsinya hanya untuk melembabkan, tidak apa-apa. Namun, meskipun begitu anda juga harus melihat komposisi masker. Jika komposisi masker berat, maka cukup menggunakannya sebanyak 2 kali dalam seminggu sudah cukup.

Ada beberapa aturan yang harus diperhatikan saat menggunakan masker. Pemilik kulit yang sedang mengalami peradangan atau iritasi ada baiknya tidak menggunakan masker. Namun, jika tetap ingin menggunakan sebaiknya pilih masker dengan bahan yang ringan, serta tidak akan memperparah iritasi.

Selain itu, jenis kulit harus menjadi faktor pertimbangan dalam menggunakan masker. Jika anda memiliki jenis kulit yang mudah berjerawat, maka sebaiknya lebih selektif dalam memilih jenis masker yang akan digunakan. Bagi mereka yang memiliki jenis kulit mudah berjerawat, masker dengan kandungan lidah buaya dapat menjadi pilihan.

Nah, itulah penjelasan mengenai bolehkah memakai masker lidah buaya semalaman. Semoga bermanfaat.