Categories
Rambut

13 Cara Menebalkan Rambut Tipis Karena Faktor Genetik

Rambut memiliki fungsi yang sangat penting bagi kepala anda, karena rambut berfungsi untuk melindungi kulit kepala anda dari berbagai bahaya yang disebabkan matahari dan cuaca dingin. Rambut akan selalu terus tumbuh ketika ada kerontokan secara berkala. Oleh karena itulah mengapa rambut harus selalu dirawat setiap hari walaupun dalam jangka panjang. Jika anda tidak rutin dalam merawat rambut, maka hal ini dapat menyebabkan terjadinya kerontokan atau rambut rusak. Jenis rambut setiap orang juga berbeda-beda, ada yang lurus, ikal, keriting dan beberapa jenis lainnya. Pertumbuhan rambut setiap orang juga berbeda-beda, ada yang lebat ada juga yang tipis. Namun bagi pemilik rambut tipis, biasanya mengalami kurang percaya diri. Dan untuk menyiasatinya, anda harus melakukan berbagai macam perawatan.

Penyebab Rambut Tipis

Ada beberapa orang yang memiliki rambut sangat tipis, dan untuk menyiasatinya anda perlu melakukan beberapa perawatan khusus. Namun sebelum melakukan perawatan rambut, kenali dahulu apa penyebab rambut tipis yang berikut ini.

  1. Faktor genetik
  2. Faktor makanan
  3. Rambut sering dicatok.
  4. Salah produk shampo.
  5. Sering terkena sinar matahari.
  6. Rambut jarang disisir atau tidak disisir secara teratur.
  7. Jarang menggunakan kondisioner.
  8. Tidak memberikan vitamin kulit pada rambut.
  9. Ketika menyisir rambut selalu ditarik-tarik.
  10. Sering mengeringkan rambut dengan hair dryer.
  11. Bahaya bleaching rambut yang menyebabkan rambut menjadi tipis

Penyebab rambut tipis ada banyak sekali, dan salah satunya adalah karena beberapa penyebab di atas. Selain banyak penyebab rambut tipis, anda juga bisa menebalkan rambut tipis atau melakukan perawatan rambut rusak dengan beberapa cara seperti berikut ini.

Cara Menebalkan Rambut Tipis

  1. Minyak Zaitun

Minyak zaitun merupakan salah satu jenis minyak yang bisa anda manfaatkan untuk menebalkan dan menyuburkan rambut.Minyak ini bisa di dapatkan di supermarket terdekat atau toko khusus perawatan tubuh dan wajah, anda juga bisa mengambil manfaat minyak zaitun untuk alis. Cara menggunakannya juga sangat mudah, yuk simak cara penggunaan yang berikut ini.

  • Pertama pastikan rambut mu sudah bersih.
  • Kedua pastikan jika rambut sudah disisir rapih.
  • Kemudian tuangkan minyak zaitun pada telapak tangan.
  • Gosok minyak zaitun dengan kedua telapak tangan dan oleskan pada rambut secara merata.
  • Diamkan hingga semalaman agar minyak terserap oleh rambut.
  • Pagi hari anda bisa keramas dengan shampo seperti biasa.

Untuk mengeringkan rambut anda bisa menggunakan handuk dan kipas angin. Hindari pemakaian hair dryer dan menggosok rambut dengan handuk, karena cara ini bisa menyebabkan rambut anda menipis dan bahkan pecah-pecah. Lakukan perawatan rambut dengan menggunakan minyak zaitun secara berkala, agar nantinya rambut bisa tebal, sehat, kuat dan lebat.

  1. Minyak Kemiri

Menebalkan rambut bisa juga dilakukan dengan menggunakan minyak kemiri. Cara ini relatif aman dan bisa dilakukan dalam jangka panjang. Minyak kemiri bisa menebalkan rambut anda yang tipis, rambut lebih subur dan bahkan manfaat kemiri untuk alis juga sangat banyak. Jika anda ingin menggunakan minyak kemiri, sebaiknya gunakan minyak kemiri yang asli dan cara membuatnya bisa anda ikuti yang berikut ini.

  • Pertama siapkan kemiri sebanyak ¼ kg.
  • Selanjutnya bakar kemiri diatas penggorengan tanpa minyak.
  • Kemudian tumbuk kemiri hingga halus ( jangan menggunakan blender ).
  • Terakhir siapkan kain putih bersih dan masukkan kemiri dalam kain, lalu tekan atau lebih tepatnya peraslah kemiri agar keluar minyak.

Menggunakan kemiri sebagai minyak rambut memang banyak sekali manfaatnya, dan cara menggunakannya juga sangat mudah sekali.

  • Pertama pastikan jika rambut bersih.
  • Kedua tuangkan minyak kemiri pada telapak tangan dan gosok merata.
  • Kemudian oleskan minyak kemiri ke seluruh rambut dan biarkan hingga semalaman.
  • Pagi hari anda bisa keramas dengan shampo yang biasa anda gunakan.

Jika anda tidak memiliki banyak waktu untuk membuat minyak kemiri, maka anda bisa membelinya di toko kosmetik. Pastikan jika minyak kemiri yang anda beli asli dan tidak mengandung bahan campuran apapun di dalamnya.

  1. Minyak Kelapa

Cara menebalkan rambut yang tipis selanjutnya bisa menggunakan minyak kelapa. Minyak kelapa mampu menguatkan rambut dan membuat rambut lebih tebal, selain itu ada bayak sekali manfaat minyak kelapa untuk alis. Dan minyak kelapa membuat rambut anda akan jauh lebih lembab dari sebelumnya, dan menggunakan minyak kelapa dalam jangka panjang sangat aman untuk segala usia. Anda bisa menggunakan minyak kelapa siap pakai yang di jual di toko perawatan tubuh atau kosmetik. Cara menggunakannya juga sangat mudah sekali.

  • Pertama pastikan jika rambut anda sudah bersih.
  • Kedua tuangkan minyak kelapa pada telapak tangan dan gosok pada telapak tangan.
  • Kemudian anda bisa bisa mengoleskannya pada rambut.
  • Diamkan hingga semalaman, dan paginya anda bisa membilas rambut atau keramas seperti biasa.
  1. Santan

Santan merupakan salah satu bahan makanan yang alami dan bisa digunakan sebagai bahan perawatan rambut. Tahukah anda, jika manfaat Santan untuk rambut sangat banyak, karena santan mampu membuat rambut lebih tebal dan kuat permanen. Cara membuat santan yang benar untuk rambut adalah dengan menggunakan kelapa yang segar.

  • Pertama siapkan kelapa segar sebanyak 1 buah.
  • Ambil dan simpanlah airnya dalam kulkas dan anda bisa meminumnya, karena air tersebut tidak akan dibutuhkan.
  • Selanjutnya parut kelapa dengan benar.
  • Kemudian haluskan lagi dengan blender dan sedikit air, lalu peraslah kelapa yang sudah dihaluskan hingga keluar semua santannya.
  • Pastikan jika santan kental dan tidak tercampur dengan air biasa.

Cara menggunakan santan untuk pelembab rambut juga sangat mudah, pertama pastikan jika rambut sudah bersih dan tidak ada kotoran. Selanjutnya bilas rambut dengan air santan dan jangan membilasnya dengan air. Gunakan handuk untuk menyerap air santan pada rambut, dan diamkan rambut hingga 30 menit lamanya. Kemudian bilas air dengan menggunakan air bersih yang mengalir. Cara menebalkan rambut yang tipis ini bisa anda lakukan sesering mungkin, karena bahan santan sangat aman digunakan jangka panjang.

  1. Lidah Buaya

Lidah buaya merupakan salah satu bahan alami yang bisa anda gunakan untuk melebatkan dan menebalkan rambut. Lidah buaya atau aloe vera ini mampu meredahkan kulit yang alergi atau lebih tepatnya berfungsi sebagai anti inflamasi. Cara menggunakan lidah buaya untuk menebalkan rambut juga sangat mudah, yuk simak cara menggunakannya yang berikut ini.

  • Pertama ambilah lidah buaya yang segar dan besar.
  • Kedua cuci bersih lidah buaya dengan air yang mengalir.
  • Ketiga belah lidah buaya dan ambilah lendirnya.
  • Selanjutnya anda bisa mengoleskan lendir lidah buaya pada rambut yang sudah bersih, dan diamkan rambut selama 40 menit lamanya.
  • Terakhir bilas rambut dengan air bersih yang mengalir atau keramas dengan shampo seperti biasa.
  1. Teh Hijau

Menebalkan rambut yang tipis bisa juga dilakukan dengan menggunakan teh hijau. Teh hijau mampu menebalkan rambut mu yang tipis dan bahkan menghilangkan ketombe pada kulit kepala. Anda bisa menggunakan teh hijau yang biasa di jual di supermarket. Cara menggunakannya juga sangat mudah sekali loh, yuk simak yang berikut ini.

  • Pertama gunakan teh hijau yang biasa diseduh tanpa kantong atau osmo filter.
  • Kedua seduh teh hijau dengan menggunakan air panas sebanyak 1 panci.
  • Ketiga diamkan air teh hijau hingga hangat.
  • Selanjutnya bilas rambut mu dengan air teh hijau.
  • Kemudian diamkan hingga 30 menit lamanya.
  • Terakhir bilas rambut dengan air bersih yang mengalir
  1. Seledri

Seledri merupakan salah satu bahan alami yang bisa anda gunakan untuk menebalkan rambut yang tipis dan ada banyak sekali manfaat seledri untuk alis. Tahukah anda jika kebanyakan produk shampo banyak yang menggunakan seledri sebagai bahan dasarnya. Anda juga bisa membuat sendiri masker untuk menebalkan rambut yang tipis dari seledri.

  • Pertama siapkan daun seledri sebanyak 10 batang.
  • Kedua cuci bersih seledri dengan air bersih mengalir.
  • Ketiga anda bisa menghaluskan seledri dengan blender dan tambahkan dengan sedikit minyak zaitun serta air.
  • Kemudian oleskan pada rambut yang sudah bersih dan diamkan hingga 30 menit lamanya.
  • Terakhir bilas rambut dengan air bersih dan keringkan dengan handuk bersih.
  1. Creambath

Creambath juga bisa menjadi jalan keluar bagi anda yang ingin menebalkan rambut dan bisa dimanfaatkan sebagai salah satu cara agar rambut jatuh terurai atau salah satu cara merawat rambut setelah soomthing agar tidak kaku. Creambath bisa anda lakukan sendiri di rumah dengan menggunakan produk favorit anda. Namun tetap ingatlah jika sebelum melakukan creambath, anda harus mencuci rambut dengan shampo agar rambut bersih.

  1. Shampo Uuntuk Menebalkan

Gunakan shampo untuk menebalkan rambut yang biasa di jual di supermarket. Anda bisa menebalkan rambut dengan menggunakan shampo yang mengandung urang aring, madu, dan keratin. Shampo jenis tersebut mampu menguatkan sekaligus menebalkan rambut anda. Selain itu gunakan shampo secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

  1. Makanan Bernutrisi

Konsumsilah makanan yang bernutrisi untuk membuat rambut anda menjadi tebal. Dengan makanan yang bernutrisi, tentu rambut anda akan jauh lebiih sehat dan kuat. Misalnya saja mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin A dan E. Selain itu anda juga bisa mengonsumsi vitamin oral untuk memperindah rambut, yang biasa dijual di supermarket.

  1. Minyak Urang-Aring

Selain menggunakan minyak zaitun, minyak kelapa dan minyak kemiri, ternyata minyak urang-aring juga bisa digunakan untuk menebalkan rambut anda yang tipis, dan bahkan anda juga bisa mengambil manfaat urang-aring untuk alis. Minyak urang-aring ini sangat mudah ditemukan di toko kecantikan, dan pastikan minyak yang anda beli asli. Untuk menggunakannya anda bisa mengikuti beberapa cara berikut ini.

  • Pertama pastikan jika rambut anda sudah bersih.
  • Kedua tuangkan minyak kelapa pada telapak tangan dan gosok pada telapak tangan.
  • Kemudian anda bisa bisa mengoleskannya pada rambut.
  • Diamkan hingga semalaman, dan paginya anda bisa membilas rambut atau keramas seperti biasa.
  1. Biji Pepaya

Tahukah anda jika biji buah pepaya yang matang, ternyata bisa digunakan untuk menebalkan rambut yang tipis. Anda bisa mengolah biji ini untuk masker rambut tipis, dan cara menggunakannya juga sangat mudah sekali.

  • Pertama siapkan 1 buah pepaya matang dan ambil bijinya. ( jangan mencuci biji pepaya dengan air )
  • Selanjutnya tambahkan minyak zaitun pada biji pepaya ( gunakan wadah yang bersih).
  • Lalu remas pepaya dengan tangan bersih.
  • Pakaikan masker pepaya pada rambut yang sudah bersih hingga merata.
  • Diamkan 30 menit lamanya, kemudian bilas dengan air bersih yang mengalir.
  1. Pijat Kepala

Salah satu cara menebalkan rambut, bisa anda lakukan dengan melakukan pijat kepala. Pijat kepala mampu merilekskan otot atau bagian syaraf yang kaku. Selain itu pijat kepala juga dapat membantu sirkulasi darah lancar dan menyehatkan rambut. Anda bisa menanyakan hal ini pada dokter sebelum melakukan pijat kepala, dan yang paling penting selalu jagalah kebersihan rambut setiap harinya.

Cara merawat rambut mengembang menjadi lurus dan menebalkan rambut yang tipis, memang membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Dan untuk menunjang pertumbuhan rambut yang sehat, anda harus melakukan banyak perawatan baik dari dalam tubuh maupun dari luar. Anda bisa menggunakan bahan alami seperti minyak zaitun, kemiri dan lain sebagainya untuk menebalkan rambut, dan bahkan bahan tersebut juga bisa menjadi cara alami menebalkan alis mata. Selain itu sebaiknya anda juga mengonsumsi makanan yang sehat agar rambut tumbuh dengan sehat dan juga kuat.