Categories
Wajah

18 Cara Menghilangkan Wajah Kusam dan Belang Secara Alami

Untuk mendapatkan tampilan kulit yang sehat, tentunya ada banyak hal yang harus dilakukan mulai dari melakukan diet sehat dan gaya hidup yang sehat. Berbagai jenis buah dan sayuran harus terus dikonsumsi sekaligus juga menjauhi kebiasaan mengkonsumsi makanan ringan, melakukan olahraga, tidur cukup dan mengurangi stress terlalu berlebihan. Mendapatkan tampilan wajah yang mulus dan sempurna tentunya menjadi impian banyak orang di seluruh dunia namun semua kesempurnaan wajah bisa langsung hancur hanya karena gaya hidup tidak sehat, terpapar bahan kimia, polutan dan juga sengatan matahari berlebih yang semuanya ini bisa membuat wajah semakin terlihat kusam dan belang. Untuk mendapatkan tampilan wajah sempurna, sebaiknya jangan terburu buru menghabiskan uang anda untuk melakukan perawatan kulit yang mahal, sebab kali ini kami punya ulasan menarik tentang cara menghilangkan wajah kusam dan belang secara alami yang bisa anda praktekkan dengan mudah di rumah.

  1. Bersihkan Dengan Lemon

Lemon merupakan buah yang tinggi akan kandungan vitamin C yakni antioksidan penting untuk mencegah penuaan dini dan cocok digunakan sebagai masker untuk wajah belang. Lemon juga memiliki sifat pemutih kulit yang sudah sangat populer digunakan untuk mengatasi kulit kusam. Anda bisa menggunakan lemon ini untuk minuman sehari hari untuk mencerahkan kulit dari dalam sekaligus mencuci muka dengan air lemon dan menggosokan kulit lemon pada wajah dan leher agar bisa menghilangkan berbagai noda pada wajah.

  1. Madu

Manfaat madu untuk kulit memang sangatlah luar biasa. Madu dikemas dengan kandungan antiseptik, antioksidan, anti inflamasi dan juga properti untuk mencerahkan kulit. Ini membuat madu sudah sangat banyak digunakan dalam bahan industri kosmetik karena memang kemampuan istimewa yang ada dalam madu.

  • Campur 2 sendok makan madu dengan 3 sendok makan oat yang sudah dihaluskan hingga menjadi pasta yang kental.
  • Aplikasikan secara lembut pada wajah dan diamkan selama 20 menit.
  • Bilas hingga bersih dan lakukan 2 kali seminggu untuk hasil memuaskan.
  1. Coklat Hitam

Manfaat coklat untuk kulit khususnya coklat hitam bisa digunakan sebagai masker untuk mengatasi masalah kulit belang, kering dan juga kusam. Kandungan antioksidan tinggi dalam coklat hitam sangat ampuh untuk membersihkan kulit dan membuatnya terlihat lebih segar dan hidup.

  • Campur 1/2 sendok makan coklat hitam bubuk dengan 1/2 sendok makan madu, 1 sendok makan bubuk gandum, 2 sendok teh susu atau santan hingga rata.
  • Pijat lembut campuran ini pada wajah dan diamkan hingga mengering lalu bilas bersih dengan air dingin.
  1. Almond

Selain banyak manfaat almond untuk rambut, ada juga banyak manfaat almond yang sangat penting untuk merawat kesehatan kulit. Almond merupakan jenis kacang yang mengandung pelembab tinggi dan mengandung nutrisi tinggi. Minyak ataupun mentega almond bisa digunakan untuk meningkatkan kesehatan kulit sekaligus mengatasi berbagai masalah kulit wajah termasuk kulit belang dan kusam.

  • Aplikasikan mentega almon pada wajah dan leher setiap pagi kemudian biarkan hingga mengering dan bilas dengan air dingin.
  • Konsumsi juga segenggam kacang almond setiap hari untuk menutrisi kulit dari dalam.
  1. Minyak Kelapa

Minyak kelapa mempunyai kandungan nutrisi yang bisa menjaga kesehatan kulit dan memastikan kulit tetap terhidrasi dengan baik untuk mencegah penyebab wajah kusam dan tak bernyawa. Dengan menjaga kelembaban wajah, berarti anda juga sekaligus menjaga kesehatan kulit wajah secara menyeluruh. Dalam minyak kelapa mengandung antibakteri dan antioksidan yang sangat baik untuk mengatasi kerusakan kulit wajah, sedangkan madu bisa mengatasi masalah kulit kering dan memberikan tampilan kulit merata dan bercahaya.

  • Campur 2 sendok makan minyak kelapa dan 2 sendok makan madu.
  • Aplikasikan campuran ini pada wajah dan diamkan selama 15 menit.
  • Bilas dengan air hangat dan lakukan secara teratur 2 kali dalam seminggu.
  1. Kenari

Mengkonsumsi kacang kenari setiap hari sangat disarankan untuk menjaga kesehatan kulit sekaligus mengatasi masalah kulit seperti penyebab kulit kering dan kusam serta belang. Kenari mengandung asam lemak esensial yang bisa mempertahankan kelembaban alami kulit yang juga bisa digunakan untuk mengelupas sel sel kulit mati pada wajah.

  • Haluskan kacang kenari dengan pepaya dan jus lemon kemudian aduk hingga rata.
  • Aplikasikan pada wajah lalu pijat ringan memakai gerakan memutar untuk mengangkat sel kulit mati.
  • Diamkan kembali selama 15 menit lalu bilas bersih dengan air.
  1. Mentimun dan Jeruk

Manfaat mentimun untuk wajah bisa menjadi solusi untuk mengatasi banyak gangguan dan masalah wajah. Sementara mentimun bisa menghidrasi kulit, jus jeruk mengandung antioksidan tinggi yang bisa mengatasi berbagai masalah kulit sehingga cocok dikombinasikan untuk mengatasi wajah belang dan kusam.

  • Campur 2 sendok teh perasan buah jeruk murni dengan 1 sendok makan mentimun yang sudah dihaluskan kemudian campur hingga rata.
  • Aplikasikan pada wajah kemudian pijat lembut memakai gerakan memutar dan diamkan kembali selama 10 menit.
  • Bilas dengan bersih dan lakukan secara teratur 1 kali dalam seminggu.
  1. Lidah Buaya

Manfaat lidah buaya untuk kulit mengandung sifat antioksidan, anti bakeri, antiseptik, anti penuaan dan juga anti inflamasi yang sangat penting untuk membasmi tampilan wajah kusam, berminyak dan juga belang sekaligus mengatasi berbagai tanda tanda penuaan dini pada wajah.

  • Kupas daging lidah buaya kemudian rendam dengan air secukupnya.
  • Haluskan lidah buaya bersama air rendaman hingga menjadi pasta dan tambahkan dengan 2 sendok teh madu.
  • Oleskan pada wajah sebagai masker dan biarkan hingga mengering.
  • Bilas sampai bersih dan lakukan secara teratur sekali dalam seminggu.
  1. Aprikot

Aprikot adalah buah ajaib untuk mengatasi wajah belang dan kusam sekaligus mencerahkan kulit wajah. Kandungan vitamin A dalam buah aprikot ini juga bisa melembutkan dan melenturkan kulit wajah, sebagai agen pengelupasan kulit dan mengatasi penyumbatan pada pori.

  • Haluskan buah aprikot dan rendam dalam air selama semalam.
  • Campurkan dengan beberapa tetes minyak zaitun kemudian aduk hingga rata.
  • Aplikasikan secara merata pada wajah dan biarkan hingga mengering sekitar 20 menit.
  • Bilas bersih dengan air hangat dan lakukan secara teratur seminggu sekali.
  1. Yogurt

Yogurt adalah komponen penting untuk merawat kulit yang bisa digunakan sebagai tabir surya dan juga agen pembersih alami. Selain itu, yogurt juga dikenal bisa menghaluskan kulit sehingga baik dikonsumsi setiap hari dan juga digunakan sebagai masker untuk mengatasi wajah belang, kusam dan juga kering.

  • Campur 1 sendok makan yogurt tawar dengan madu dan 1/2 buah pisang yang sudah dihaluskan.
  • Aplikasikan pada wajah yang sudah dibersihkan dan diamkan selama 15 menit kemudian bilas hingga bersih.
  1. Air Jeruk Nipis

Air jeruk nipis sangat baik digunakan untuk detoksifikasi dan juga mengembalikan cahaya alami pada wajah anda. Selain itu, dalam air jeruk nipis juga mengandung sifat antiseptik dan antibakteri yang baik untuk mengencangkan pori pori, mengatasi penyebab kulit cepat keriput dan mengangkat sel kulit mati.

  • Peras sari dari jeruk nipis dan campur dengan lidah buaya secukupnya.
  • Aplikasikan pada wajah yang sudah dibersihkan dan diamkan selama 30 menit.
  • Bilas hingga bersih dan lakukan secara teratur 1 kali seminggu.
  1. Nanas

Kulit yang terlihat kusam seiring dengan bertambahnya usia. Dalam nanas mengandung enzim yang ampuh untuk menghilangkan sel kulit mati, sedangkan kandungan vitamin C didalamnya bisa mencegah jerawat, cara mengatasi kulit kering pada wajah dan membersihkan pori. Sedangkan antioksidan tinggi dalam nanas berguna untuk menampilkan warna kulit merata, terlihat lebih awet muda dan juga bercahaya.

  • Haluskan nanas menjadi jus dan celupkan kapas kedalamnya.
  • Aplikasikan pada wajah dan biarkan hingga mengering kemudian bilas hingga bersih.
  • Lakukan cara ini dengan teratur sebanyak 1 kali dalam seminggu untuk hasil yang memuaskan.
  1. Kunyit

Dalam kunyit mengandung kurkumin yang memiliki sifat antioksidan dan anti inflamasi kuat untuk menghilangkan radikal bebas berbahaya perusak kulit, menyamakan warna wajah dan tentunya menghilangkan penyebab kulit terlihat kusam. Selain itu, kunyit juga bisa meningkatkan produksi kolagen sehingga kulit wajah terlihat lebih kenyal dan bersinar. Cara membuat masker kunyit untuk wajah juga sangat mudah seperti cara yang kami berikan berikut ini.

  • Campur 2 sendok makan bubuk kunyit dengan 4 sendok makan tepung kacang atau biasa disebut dengan tepung gram.
  • Tambahkan dengan sedikit susu hingga membentuk pasta kental kemudian aplikasikan merata pada wajah dan leher.
  • Diamkan selama 20 menit kemudian bilas bersih dengan air.
  1. Pepaya dan Bubuk Cendana

Pepaya matang mengandung papain yang merupakan enzim penting untuk exfoliator sekaligus melembutkan dan menghilangkan sel kulit mati sekaligus memberikan tampilan wajah yang terlihat bercahaya dan awet muda. Sedangkan bubuk cendana sangat baik untuk menyerap minyak berlebih, melembutkan sekaligus melenturkan kulit. Berikut cara membuat masker pepaya dan cendana selengkapnya untuk anda.

  • Haluskan pepaya matang secukupnya lalu tambahkan dengan 1 sendok makan madu dan 1 sendok teh bubuk cendana.
  • Aplikasikan campuran ini sebagai masker pada wajah dan leher lalu diamkan selama 20 menit.
  • Bilas bersih dengan air dingin dan lakukan secara teratur satu kali seminggu.
  1. Minyak Ikan Cod

Dalam minyak ikan cod memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang sangat tinggi, vitamin A, vitamin D, EPA dan juga DHA yang bisa menjaga kesehatan kulit, cara menghilangkan flek hitam bekas jerawat, memperbaiki sel kulit yang rusak sekaligus menyamakan warna kulit wajah.

  • Buka kapsul minyak ikan kod lalu gunakan minyak tersebut pada wajah dan leher secara merata.
  • Pijat lembut menggunakan gerakan melingkar selama 2 menit dan diamkan kembali selama 15 menit.
  • Bilas bersih dengan air dan juga bisa ditambahkan dengan pembersih ringan.
  1. Air Mawar

Selain bisa digunakan untuk cara membuat wajah glowing dengan air mawar, air mawar juga merupakan toner kulit yag cocok digunakan untuk semua jenis kulit. Minyak mawar juga bisa membersihkan, menyegarkan dan mencerahkan kulit wajah sekaligus merangsang sirkulasi darah dan menyeimbangkan pH kulit wajah anda.

  • Celupkan kapas dalam air mawar kemudian aplikasikan secara merata pada wajah dan leher.
  • Agar hasilnya lebih baik, simpan terlebih dulu air mawar dalam kulkas selama 1/2 jam dan baru digunakan.
  • Lakukan cara ini secara teratur 2 kali sehari yakni pagi dan sore hari.
  1. Wortel

Manfaat wortel untuk kulit mengandung antioksidan yang bisa membersihkan kulit wajah dari radikal bebas penyebab kusam. Selain itu, dalam wortel juga mengandung vitamin A dan beta karoten yang penting untuk meningkatkan tekstur serta kesehatan kulit secara menyeluruh.

  • Haluskan beberapa buah wortel, sepotong kecil jahe yang sudah dikupas dan air sampai rata.
  • Minum jus tersebut dengan teratur setiap pagi untuk menutrisi kulit dari dalam.
  1. Susu Murni

Susu sudah digunakan sejak lama untuk mengatasi kulit belang, menyehatkan kulit dan memberikan tampilan kuli yang terlihat bercahaya. Dalam susu mengandung nutrisi yang sangat penting untuk kulit seperti protein, lemak jenuh, protein, kalsium dan juga vitamin C. Sedangkan tambahan madu bisa melembabkan kulit dan bekerja sebagai anti bakteri. Berikut ini adalah cara membuat masker susu selengkapnya.

  • Campur 2 sendok teh susu, 1 sendok teh madu dan 1 sendok teh besan hingga menjadi adonan pasta yang kental.
  • Aplikasikan secara merata pada wajah dan diamkan selama 20 menit atau hingga mengering.
  • Bilas dengan air hangat dan lakukan secara teratur 2 kali seminggu.

Beberapa cara menghilangkan wajah kusam dan belang yang sudah kami berikan diatas bisa anda praktekkan dengan mudah di rumah yang cocok untuk semua jenis kulit. Selain bisa mengatasi dua masalah wajah, berbagai cara diatas juga bisa digunakan untuk mengatasi masalah kulit wajah lainnya. Selamat mencoba dan semoga bisa bermanfaat untuk anda.