Categories
Wajah

8 Khasiat Air Beras Untuk Wajah Glowing dan Lembut Seperti Bayi

Saat anda sedang menanak nasi, anda bisa memanfaatkan air beras tersebut sebagai cara murah untuk mempercantik tampilan kulit. Beras sendiri sudah digunakan sejak alam di beberapa negara Asia Tenggara untuk membuat tampilan kulit terlihat awet muda dan juga menjaga kesehatan serta kekuatan alami rambut. Para wanita Jepang sudah menggunakan air beras ini saat mandi dan juga keramas sehingga rambut bisa tumbuh panjang, tebal serta mengkilap. Dalam air beras mengandung banyak vitamin, mineral dan asam amino yang sangat penting untuk kecantikan kulit wajah. Selain itu, air beras juga mengandung asam ferulic, antioksidan tinggi serta allantoin yang bersifat antiinflamasi. Berikut ini, kami punya ulasan lengkap tentang khasiat air beras untuk wajah yang bisa anda dapatkan jika digunakan secara teratur.

  1. Membersihkan Wajah

Manfaat beras untuk wajah khususnya air beras sangat aman digunakan setiap hari untuk membersihkan wajah. Cara penggunaannya cukup mudah yakni dengan mencelupkan kapas pada air beras lalu pijat perlahan di permukaan wajah. Diamkan sampai mengering agar nutrisi bisa terserap sempurna yang juga berguna untuk melembutkan dan membuat wajah terlihat lebih bercahaya.

  1. Meremajakan Kulit

Efek menguntungkan selanjutnya dari air beras adalah untuk meremajakan kulit dengan cara yang juga sangat mudah yakni dengan menggunakan air beras pada wajah dan diamkan sampai kering baru bilas hingga bersih.

  1. Toner Kulit Wajah

Manfaat memakai masker beras setiap hari beserta air beras juga merupakan tonic alami kulit yang juga akan mengencangkan kulit, menghaluskan dan juga membuat wajah lebih terlihat berseri. Celupkan kapas dalam air beras lalu gunakan untuk memijat wajah secara lembut.

  1. Mengatasi Jerawat

Dibandingkan dengan memakai produk perawatan wajah, air beras merupakan bahan yang lebih alami dan cocok untuk kulit sensitif dalam menghilangkan jerawat beserta noda bekas jerawat. Selain itu, air beras juga sekaligus akan menghilangkan warna kemerahan pada wajah yang diakibatkan karena jerawat meradang sekaligus cara merawat kulit berminyak terbaik penyebab wajah berjerawat.

  1. Mencerahkan Kulit

Untuk anda yang ingin mendapatkan warna kulit wajah lebih cerah namun terbilang memiliki kulit yang sensitif sehingga tidak bisa memakai produk pencerah kulit pasaran, maka air beras bisa dijadikan solusi praktis dan efektif untuk memiliki kulit wajah yang lebih cerah. Air beras tidak mengandung bahan kimia dan bisa meresap sampai ke permukaan kulit terdalam untuk menghilangkan berbagai noda pada wajah yang menjadi penyebab kulit wajah kusam. Cara memutihkan wajah dengan beras juga sangat sederhana yakni dengan membasuh wajah memakai air beras secara teratur.

  1. Menenangkan Radang Kulit

Air beras tidak hanya ampuh untuk membasmi jerawat, namun juga berguna untuk menenangkan radang yang terjadi pada kulit wajah dan segala macam penyakit kulit. Jika anda mengalami masalah dermatitis atopik, maka menggunakan air beras selama 15 menit pada wajah yang dilakukan 2 kali sehari sudah cukup ampuh untuk menyembuhkan peradangan pada kulit tersebut.

  1. Melembutkan Kulit Wajah

Air beras juga menjadi bahan alami yang sangat aman digunakan setiap hari untuk membersihkan wajah. Dengan mengoleskan air beras setiap hari pada wajah selama beberapa menit dan tidak perlu dibilas akan memberikan tampilan wajah yang jauh lebih lembut sekaligus bercahaya.

  1. Mengatasi Kerusakan Akibat Sinar Matahari

Kegunaan air beras selanjutnya adalah untuk mengurangi flek atau bintik hitam pada wajah yang disebabkan karena kerusakan radikal bebas sinar matahari, faktor lingkungan dan juga penuaan karena kandungan antioksidan tinggi dalam air beras seperti vitamin A, vitamin C, fenolik dan juga flavonoid. Semua nutrisi ini sangat dibutuhkan untuk mengembalikan tekstur halus pada kulit wajah, mengencangkan kulit, cara mengecilkan pori pori besar sekaligus mengatasi hiperpigmentasi akibat sinar matahari. Air beras ini juga bekerja untuk menghilangkan rasa sakit dan perih karena sengatan matahari sekaligus mengurangi warna kemerahan pada wajah. Cara menggunakannya cukup mudah yakni dengan mengoleskan air beras pada wajah yang sudah dibersihkan dan tidak perlu dibilas kembali.

Khasiat air beras untuk wajah sudah dikenal baik sejak dulu karena manfaatnya yang sangat berlimpah untuk menjaga kesehatan kulit wajah sekaligus mengatasi banyak masalah kulit. Gunakan air beras ini untuk mencuci wajah setiap hari dan nikmati kulit sehat sepanjang hari.