Categories
Rambut

4 Manfaat Kulit Apel untuk Perawatan Rambut

Apel selama ini telah dikenal secara luas sebagai pilihan buah yang lezat serta kemampuannya untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit. Saking saktinya manfaat buah ini, ada pepatah terkenal dari Amerika, an apple a day, keep the doctor away yang artinya jika Anda rajin mengkonsumsi buah apel setiap hari, maka dokter akan menjauhi Anda. Tapi tahukah Anda bahwa bukan hanya buahnya yang bisa Anda manfaatkan melainkan juga kulitnya? Jika Anda selama ini sering membuang kulit apel, mulai dari sekarang cobalah untuk memanfaatkannya sebagai bahan alami untuk memperindah rambut Anda karena kali ini kami akan berbagi tips tentang cara pemanfaatan kulit apel untuk rambut.

Jika Anda mengalami masalah pada rambut, mungkin ini bisa menjadi salah satu solusi tepat untuk Anda. Selain bahannya yang tersedia luas dan cukup terjangkau serta mudah diaplikasikan, bahan ini juga tentu tidak akan menimbulkan efek samping bagi Anda karena tidak mengandung bahan kimiawi yang berbahaya. Nah, apa saja kira-kira kandungan dalam kulit apel yang berguna untuk mengatasi kerusakan rambut dan apa kegunaannya? Dalam tulisan ini kami akan menguliknya satu persatu.

1. Membantu Mempercepat Pertumbuhan Rambut dan Mencegah Kerontokan

Sudah bukan rahasia lagi bahwa apel merupakan sumber vitamin yang sangat diperlukan bukan hanya oleh tubuh tapi juga oleh rambut. Menurut penelitian yang dilakukan oleh StyleCraze, apel memiliki kandungan vitamin A, B, dan C serta nutrisi alami yang sangat dibutuhkan oleh kulit kepala serta antioksidan yang dapat mencegah kerusakan rambut. Dalam kulit apel ini juga terkandung ekstrak polyphenol yang mampu mengatasi kerontokan (Baca juga : Manfaat Alpukat untuk Rambut Rontok).

Sebuah penelitian lain datang dari tim Tsukuba research di Jepang yang menemukan bahwa apel mentah mengandung Procyanidin B-2 yang memiliki fungsi untuk mengatur protein agar rambut tumbuh dengan cepat. Selain itu mengkonsumsi apel matang setiap hari juga dapat membantu untuk menstimulasi pertumbuhan rambut dan menjaganya tetap sehat dan terawat karena kandungan antioksidannya yang cukup tinggi.

Salah satu produsen shampoo dari ekstrak biji apel juga menjelaskan bahwa apel memiliki kandungan caffeine yang mampu menjadi stimulan untuk pertumbuhan rambut. Setelah melakukan serangkaian penelitian dan uji kandungan bahan-bahan lain, tim Tsukuba research akhirnya menemukan apel memiliki kandungan yang lebih baik dalam membantu pertumbuhan rambut.

(baca juga:manfaat hair mask untuk rambut, manfaat telur untuk rambut)

2. Membantu Menghilangkan ketombe

Jika Anda salah satu yang bermasalah dengan ketombe (Manfaat garam untuk rambut berketombe) cobalah untuk memanfaatkan kulit apel untuk mengatasinya. Berbagai kandungan dari kulit apel ini dapat membantu menghilangkan ketombe dan kulit kepala yang gatal, serta menyeimbangkan pH kulit kepala Anda. Salah satu kandungan yang berguna untuk ini adalah malic acid.

Suatu alpha hydroxy acid yang bekerja sebagai exfoliant dan emollient yang berguna untuk menghilangkan kulit mati yang menutupi kulit kepala Anda. Dengan memanfaatkannya, kulit kepala dapat terhindar dari ketombe dan rambut gatal.
(baca juga: cara menghilangkan ketombe dengan mudah dan cepat)

3. Membuat Rambut lebih Halus dan Bersinar

Setiap orang pasti mendambakan rambut yang halus dan bersinar, terutama perempuan. Namun dibutuhkan treatment khusus untuk perawatannya. Jika Anda tidak punya banyak waktu untuk ke salon kecantikan, Anda dapat memanfaatkan perawatan rambut alami dari kulit apel ini. Kandungan asam yang terkandung dalam kulit apel mampu menghilangkan kotoran dari kulit kepala.

Selain itu ia juga bekerja untuk menutup cuticle (selaput) yang terdapat pada kulit kepala sehingga hasilnya dapat membuat rambut Anda terasa halus. Selain itu ia juga mampu menghilangkan kotoran dari kulit kepala sehingga permukaan kulit kepala menjadi bersih. Dengan begitu, permukaan rambut Anda lebih bersinar, halus, dan mudah diatur. Dengan pemakaian yang teratur Anda akan memperoleh rambut yang super halus dan bersinar seperti di iklan.

(baca juga : Manfaat teh hijau untuk rambut, Manfaat Almond untuk rambut)

4. Membantu Menyeimbangkan pH Kulit Kepala

Salah satu manfaat dari kulit apel adalah kemampuannya dalam menyeimbangkan pH kulit kepala. Sebenarnya pHkulit kepala Anda berada di antara 4.5 hingga 5.5. Tingkat keasaman pada rambut yang alami membantu menghalangi pertumbuhan bakteri dan jamur.

Dengan begitu kulit kepala Anda berada dalam kondisi yang baik serta terbebas dari berbagai masalah yang mengganggu. Namun Anda pun perlu tahu bahwa banyak produk rambut yang memiliki kandungan yang malah dapat merusak keseimbangan pH rambut dan kulit kepala. Sehingga sudah saatnya Anda beralih menggunakan bahan-bahan alami yang sudah jelas tidak akan membahayakan rambut dan kulit kepala Anda.

(baca juga : manfaat alkohol untuk rambut, manfaat minyak zaitun untuk rambut anak dan bayi, manfaat seledri untuk rambut, Bahaya Rebonding rambut)

Tahapan Penggunaan Kulit Apel untuk Rambut

Nah setelah Anda memperoleh informasi yang cukup tentang kandungan kulit apel yang berguna untuk rambut, Berikut ini kami akan berbagi tips tentang tahapan penggunaannya.

  • Pisahkan kulit apel dari dagingnya. Disarankan untuk tidak menggunakan apel yang baru saja keluar dari lemari pendingin. Anda dapat mengeluarkan apel tersebut dari lemari pendingin sekitar 30 menit sebelum digunakan. Ini dimaksudkan agar kulit kepala Anda tidak mengalami shocking karena terlalu dingin. Menurut salah satu penelitian, yang bersumber dari Hair Care Manual, air dingin dapat mengurangi volume rambut.
  • Haluskan kulit apel dengan menggunakan blender. Anda dapat mencampurnya dengan sedikit air hangat jika diperlukan.
  • Basahi keseluruhan rambut dan aplikasikan shampoo yang sering digunakan sehari-hari. Nah, penggunaan masker dari kulit apel ini dilakukan setelah anda menggunakan  shampoo. Setelah rambut dikeramas dengan shampoo, bilas dengan air hangat. Pemakaian air hangat ini dimaksudkan untuk membuka pori-pori kulit kepala sehingga nutrisi yang ada dalam kulit apel dapat meresap dengan maksimal.
  • Mulailah mengaplikasikan masker kulit apel yang telah dihaluskan tadi ke rambut Anda mulai dari ujung rambut hingga ke akar. Berikan pijatan halus pada kulit kepala. Ini akan membantu untuk memaksimalkan kandungannya meresap sempurna ke dalam kulit kepala.
  • Diamkan hingga 10-15 menit agar kandungan vitamin dan nutrisi dalam kulit apel meresap.
  • Bilas dengan menggunakan air bersih.
  • Lap dengan handuk. Untuk pembuat rambut lebih mudah diatur Anda juga dapat memanfaatkan olive oil atau coconut oil ke rambut Anda. Harum apel juga membantu rambut anda agar tetap wangi.

Untuk mengatasi masalah ketombe (Manfaat jeruk nipis untuk rambut rontok, beruban, dan berketombe), Anda dapat menggunakan kulit apel setiap hari selama seminggu berturut-turut setelah keramas dengan shampoo. Idealnya gatal dan pengelupasan terjadi setelah dua atau tiga kali penggunaan. Setelah penggunaan minggu pertama, Anda dapat menggunakannya sekali seminggu. Jika penggunaan teratur, dalam waktu yang cukup singkat Anda akan merasakan manfaatnya. Selamat mencoba!!!