Kerontokan rambut adalah salah satu masalah yang paling umum di seluruh dunia yang mempengaruhi hingga sepertiga populasi. Semua orang biasanya memang akan kehilangan seratus helai rambut setiap hari. Ini sebenarnya adalah fenomena yang alami, jadi tidak akan ada yang perlu dikhawatirkan jika beberapa helai rambut berjatuhan. Rambut yang rontok juga menjadi masalah yang umum bagi para pria. Sekitar 85 persen pria akan mengalami kerontokan rambut yang besar ketika berusia lima puluh tahun. Sedangkan beberapa diantaranya mulai mengalami kerontokan tersebut sejak usia dua puluh satu tahun. Hal ini dapat membuat para pria khawatir karena tidak ingin mengalami kebotakan sebelum waktunya.
Pria yang mengalami kerontokan rambut akan cenderung mencari perawatan yang ampuh ketika tanda – tanda pertama kerontokan mulai terjadi. Para pria memang lebih memiliki alasan untuk mencemaskan kerontokan rambut yang dialaminya akan berkembang menjadi sesuatu hal yang mengarah pada kebotakan, apalagi jika memiliki keturunan kebotakan dari keluarga atau orang tua. Rambut yang rontok dalam jumlah besar setiap hari memang dapat mengarah pada resiko kebotakan, atau juga disebut dengan Alopecia.
Penyebab Rambut Pria Rontok
Ada banyak jenis kerontokan rambut dengan penyebab yang bervariasi pula. Sebelum memutuskan perawatan apapun yang beresiko untuk mengatasi rambut rontok pada pria, sebaiknya Anda mengenali penyebabnya terlebih dulu untuk mengetahui apakah solusi yang ada dapat menjadi lebih sederhana.
- Genetik
Penyebab paling umum untuk kerontokan rambut adalah Male Pattern Baldness yang membentuk kebotakan seperti huruf U pada banyak pria. Pendapat populer menyatakan kondisi ini disebabkan oleh stress, namun sebenarnya kondisi ini adalah hal yang murni karena faktor keturunan dan bisa didapatkan dari kedua sisi keluarga.
- Pertambahan Usia
Penuaan bukanlah sesuatu hal yang bisa dilawan secara alami. Tidak hanya pria, wanita juga akan mengalami rambut rontok yang akan menyebabkan penipisan seiring dengan pertambahan usianya. Mulai usia tiga puluh tahun, pertmbuhan rambut mulai melambat dan ketebalannya pun akan menurun.
- Pola Makan yang Salah
Rambut membutuhkan nutrisi yang baik untuk tumbuh dengan sehat, sebagaimana bagian lain dari tubuh kita. Kehilangan berat badan yang drastis, rendahnya tingkat zat besi dalam tubuh, atau asupan yang kurang gizi dapat mengarah kepada kerontokan rambut.
- Stress
Walaupun sering disebutkan sebagai penyebab rambut rontok, kenyataannya ini adalah kondisi yang amat langka yang dapat menyebabkan kerontokan rambut. Hanya satu jenis kerontokan yang disebabkan oleh stress fisik dan emosional yang intens, yaitu Teflogen Effluvium. Akan tetapi, tipe kerontokan rambut ini menyebabkan penipisan rambut yang meluas secara tiba – tiba, dan bukan berupa kerontokan sedikit demi sedikit.
- Penataan Rambut
Fashion dan mode seringkali menuntut ketidak nyamanan penggunanya demi penampilan yang mengikuti trend. Proses penataan rambut seperti menggunakan alat penata rambut yang bersuhu tinggi, mengikat atau menata rambut dengan ketat bagi pria yang berambut panjang, penggunaan produk kimia, dan berbagai macam perawatan rambut yang terlalu sering dapat merusak akar rambut hingga menyebabkan kerontokan.
- Psoriasis
Sering salah didiagnosa sebagai ketombe, psoriasis pada kulit kepala menyebabkan produksi kulit kepala yang berlebih yang terlihat sebagai serpihan putih besar. Kondisi ini terkadang dapat merusak folikel rambut dan menyebabkan kerontokan rambut sementara.
- Seborrheic Dermatitis
Merupakan kondisi kulit yang tidak berbahaya yang terkadang ditemukan pada kulit kepala, ditandai dengan bercak – bercak kemerahan di kulit kepala yang terasa gatal. Ini disebabkan oleh peradangan di kulit kepala dan dapat menyebabkan rambut rontok dalam area besar di kepala.
Mengatasi Rambut Rontok dengan Perawatan Sehari – hari
Seringkali tanpa disadari kebiasaan yang dilakukan pria sehari – harinya turut mempengaruhi kondisi rambut. Kerontokan bisa berawal dari kesalahan yang dilakukan saat memperlakukan rambut Anda setiap hari. Cara perawatan rambut yang benar untuk mengatasi rambut rontok adalah:
- Gunakan sisir yang bergigi jarang untuk menyisir rambut dengan lembut terlebih dulu, baru gunakan sisir biasa untuk menyisir rambut.
- Jangan menyisir rambut ketika sedang basah. Hal ini akan menghindarkan tidak saja rambut rontok tetapi juga menghindarkan rambut menjadi mudah patah.
- Keringkan rambut secara lembut dengan handuk.
- Bersihkan sisir ketika sudah kotor.
- Kurangi penggunaan bahan kimia pada rambut.
- Lakukan keramas setiap dua atau tiga hari sekali untuk membersihkan rambut dengan sampo yang berbahan ringan atau sampo herbal.
- Jangan mengikat rambut terlalu ketat bagi Anda pria yang memiliki rambut panjang.
- Jaga makanan yang bergizi dan banyak mengandung zinc, vitamin A, B kompleks, C, E, asam lemak dan protein, yang berasal dari makanan seperti wortel, gandum, nasi merah, sayuran hijau, buah jeruk, ubi, kacang – kacangan, ikan, telur, dan keju rendah lemak.
- Cukupi asupan air putih untuk tubuh agar tidak mengalami dehidrasi yang akan mengurangi asupan nutrisi pada akar rambut.
- Beri vitamin pada rambut Anda. Sekarang telah banyak produk vitamin rambut yang dapat digunakan secara instan.
- Kurangi konsumsi alkohol dan rokok untuk memulihkan kondisi tubuh Anda demi kelancaran peredaran darah yang akan membuat penyerapan gizi yang lebih baik.
Mengatasi Rambut Rontok dengan Perawatan Alami
Bahan alami sering digunakan dalam berbagai perawatan tubuh termasuk juga pada rambut. Bila Anda menginginkan jenis perawatan yang tidak akan membebani kulit kepala dengan berbagai bahan kimia, Anda bisa menggunakan berbagai bahan berikut:
1.Minyak Esensial
Gunakan minyak esensial seperti manfaat minyak zaitun untuk rambut, manfaat minyak kelapa untuk rambut, dan berbagai jenis minyak lainnya untuk memijat kulit kepala. Pemijatan merangsang perbaikan sirkulasi darah pada kulit kepaladan menjaga folikel rambut tetap aktif. Pijat kulit kepala Anda dengan tangan beberapa menit sekali menggunakan salah satu jenis minyak esensial pilihan Anda.
2.Minyak Telur atau Eyova
Minyak telur mungkin bukan bahan yang cukup familiar, akan tetapi minyak ini juga mempunyai khasiat untuk mengatasi rambut rontok. Cara menggunakannya yaitu:
- Gunakan minyak telur pada kulit kepala pada malam hari sebelum tidur dan biarkan semalaman, tutup kepala Anda dengan handuk atau shower cap.
- Keramas pada pagi harinya dengan menggunakan sampo yang berbahan ringan atau sampo herbal. Gunakan sampo sekali saja, karena mengulanginya akan menghilangkan lemak alami yang terdapat pada rambut.
- Gunakan minyak telur dua sampai tiga kali seminggu selama paling tidak dua belas minggu untuk hasil yang nyata. Pemakaian yang teratur dan berlanjut penting untuk penutrisian kembali membran sel.
- Anda bisa melakukannya terus dalam jangka panjang untuk mencegah kerontokan kembali dan munculnya uban.
- Minyak telur lebih mudah digunakan dan nyaman daripada masker telur kokonvensiona dan tidak berbau seperti telur mentah , atau menjadi padat jika keramas menggunakan air panas. Selain itu tidak ada resiko infeksi salmonella yang bisa menginfeksi kulit kepala.
Anda dapat membuatnya di rumah atau membelinya secara online.
3.Hot Oil Treatment
Perawatan ini dapat mengembalikan kelembaban rambut. Anda dapat menggunakan minyak alami manapun termasuk minyak canola, safflower atau minyak zaitun. Bisa juga dengan menggunakan manfaat minyak kelapa untuk rambut, manfaat almond untuk rambut yang diambil dari minyak almond manis, dan Anda juga bisa mencoba cara membuat minyak kemiri untuk rambut botak. Lakukan perawatan ini dengan bijaksana, karena pemakaian minyak panas yang sering dapat membawa penuaan dini pada rambut. Cara menggunakannya untuk mengatasi rambut rontok pada pria yaitu:
- Panaskan minyak sampai cukup hangat, jangan terlalu panas. Suhu ideal adalah tidak melebihi 40 derajat celsius.
- Oleskan minyak ke kulit kepala Anda.
- Tutup dengan shower cap selama sejam, lalu keramas.
4. Mayones
Mayones dapat menjadi cara merawat rambut kering secara alami dan cara membuat rambut lembut serta mudah diatur. Mengembalikan kelembaban rambut juga dapat dilakukan dengan menggunakan mayones, bahan yang sering digunakan sebagai campuran sandwich , salad atau burger. Olesi rambut Anda dalam olesan tebal hingga merata, tutup dengan shower cap selama satu jam dan cuci dengan sampo.
5. Bawang Putih
Cara merawat kuku dengan bawang putih dan cara menghilangkan kutil secara alami merupakan dua dari sekian banyak manfaat bawang putih. Untuk rambut pria yang rontok, bawang putih juga mempunyai manfaat tersendiri. Cara membuatnya yaitu:
- Ambil bawang putih secukupnya dan hancurkan hingga Anda dapat mengambil sarinya.
- Oleskan pada kulit kepala dan biarkan selama semalaman.
- Bersihkan dengan keramas menggunakan sampo keesokan paginya sampai baunya hilang.
6. Kentang
Tips membuat kulit putih secara alami dengan cepat salah satunya yaitu menggunakan masker berbahan kentang, dan juga ada manfaat kentang untuk rambut yaitu cara menghilangkan uban dengan kulit kentang. Cara menggunakan kentang sebagai masker rambut yaitu:
- Siapkan kentang secukupnya, bersihkan lebih dulu lalu potong – potong dan hancurkan.
- Saring hingga terdapat cukup sarinya.
- Oleskan ke rambut dan kulit kepala. Biarkan semalaman.
- Cuci bersih dengan sampo keesokan harinya.
7. Jahe
Cara mengatasi rambut rontok pada pria juga dapat dilakukan dengan jahe, sebab jahe dapat menjadi cara menguatkan akar rambut agar tidak rontok. Cara membuat masker jahe untuk mengatasi rambut rontok pada pria yaitu:
- Siapkan jahe sesuai kebutuhan Anda, cuci dahulu kemudian potong – potong.
- Hancurkan jahe hingga dapat diambil sarinya.
- Oleskan sari jahe ke kulit kepala dan biarkan semalaman.
- Bilas dengan sampo sampai bersih keesokan harinya.
8. Rangoli Henna
Ini adalah bubuk hijau dengan tekstur seperti talk yang dapat mengunci kutikula rambut sehingga menguatkan helaian rambut di dekat akar. Cara menggunakannya yaitu dengan mengusapkannya secara merata pada rambut. Biarkan beberapa saat, lalu bilas dengan sampo.
9. Teh Hijau
Manfaat teh untuk rambut didapat dari manfaat teh hijau untuk rambut yang dapat memperkuat akar rambut, karena teh ini mengandung anti oksidan yang dapat mencegah kerontokan rambut dan merangsang pertumbuhan rambut. Cara menggunakan teh hijau untuk mengatasi kerontokan rambut pria adalah:
- Rebus dua kantong teh hijau dengan satu cangkir air.
- Biarkan rebusan teh agak mendingin lalu aplikasikan pada rambut.
- Biarkan teh sekitar satu jam pada rambut, lalu cuci rambut secara menyeluruh.
10. Kentang dan Rosemary
Rosemary merupakan salah satu bahan penghitam rambut alami dan bisa menjadi cara merawat rambut agar lurus dan cara meluruskan rambut ikal. Siapkan kentang dan rosemary secukupnya menurut kebutuhan Anda.
- Rebus kentang dan rosemary dalam panci, tambahkan air secukupnya.
- Saring hasil rebusan tersebut.
- Gunakan setiap hari sebagai bahan pembilas rambut.
11. Fenugreek
Fenugreek akan memberikan kilau serta menambahkan kekuatan pada rambut dengan pemakaian yang teratur yang membantu rambut tetap utuh. Selain menjadi cara alami mengatasi rambut rontok, fenugreek juga dapat menjadi cara mencegah rambut beruban. Cara menggunakan fenugreek untuk mengatasi rambut rontok pada pria adalah:
- Rendam satu cup fenugreek dengan air yang cukup untuk mejadikannya bertekstur seperti pasta.
- Giling fenugreek yang telah direbus tersebut.
- Gunakan pada kulit kepala dan pijat [erlahan.
- Biarkan selama setengah jam.
- Cuci dan bilas dengan air dingin.
12. Lidah Buaya dan Neem
Bahan – bahan ini bagus untuk perawatan rambut rontok. Neem juga biasa digunakan sebagai cara alami menghilangkan ketombe. Cara menggunakannya untuk mengatasi rambut rontok pada pria adalah:
- Siapkan lidah buaya dan bubuk neem secukupnya.
- Hancurka lidah buaya sampai menjadi jus.
- Campur jus lidah buaya dengan bubuk neem, lalu tambahkan dua sampai tiga tetes minyak kelapa.
- Oleskan pada kulit kepala Anda dan biarkan selama setengah jam.
- Cuci bersih dengan sampo, lakukan sekali seminggu untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.
13. Amla
Untuk pertumbuhan rambut yang alami dan cepat, Anda dapat menggunakan Amla atau Indian Gooseberry yang kaya akan vitamin C, karena kekurangan vitamin C dapat menyebabkan kerontokan rambut. Amla juga dapat digunakan untuk cara menumbuhkan jambang bagi pria. Amla mempunyai khasiat anti radang, anti oksidan, anti bakteri, dan merupakan bahan pengelupas yang baik untuk kulit. Cara membuat amla untuk mengatasi rambut rontok pada pria yaitu:
- Campur satu sendok makan amla yang telah dihancurkan dan air perasan lemon.
- Pijat kulit kepala Anda dengan campuran ini secara menyeluruh.
- Tutup rambut dengan shower cap.
14. Akar Licorice
Licorice adalah salah satu herbal yang dapat mencegah kerontokan rambut dan kerusakan lebih jauh pada rambut. Pemakaian licorice dapat membuka pori – pori kulit kepala, melembutkan kulit kepala dan membantu menghilangkan iritasi seperti adanya serpihan yang kering. Cara menggunakan licorice yaitu:
- Giling akar licorice hingga menjadi sejumlah satu sendok makan.
- Campur dengan satu cup susu dengan seperempat sendok teh saffron.
- Oleskan pada kulit kepala dan biarkan semalaman.
- Cuci rambut pada pagi hari dan lakukan perawatan ini sekali atau dua kali seminggu.
- Anda juga dapat meminum teh licorice tiga kali sehari.
15. Santan
Kaya akan nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan oleh pertumbuhan rambut, santan juga dapat membuat rambut serta folikelnya menjadi sehat, mempertahankan rambut yang dimiliki dan membantu rambut tumbuh kembali. Cara menggunakannya sederhana, Anda cukup membuat santan yang dihasilkan dari kelapa asli, lalu gunakan pada rambut dan kulit kepala sebagai bilasan terakhir setelah keramas. Diamkan selama beberapa saat lalu cuci bersih dengan air.
16. Lada Hitam
Campuran lada hitam dan yogurt dapat menjadi pasta yang efektif untuk rambut Anda. Cara membuatnya yaitu:
- Campurkan beberapa sendok teh lada hitam dengan beberapa ons yogurt.
- Aduk sampai merata dan oleskan pada rambut seperti sedang keramas.
- Biarkan beberapa menit lalu cuci bersih dengan air, kemudian keramas dengan sampo.
Cara mengatasi rambut rontok pada pria sebenarnya tidak jauh dengan perawatan yang ditujukan untuk wanita. Anda dapat memilih salah satu bahan alami ini untuk merawat kulit kepala agar terhindar dari kerontokan rambut yang semakin parah. Jangan lupa pula untuk melakukan cara – cara yang benar dalam merawat rambut sehari – hari agar tidak memancing kerontokan tersebut.