Categories
Mata

16 Cara Memanjangkan Alis Mata dengan Cepat dan Alami

Alis yang tebal memang kerap menjadi dambaan. Fungsi alis mata manusia yang tebal dan berbentuk indah dapat meningkatkan penampilan Anda, sedangkan alis yang tipis dan jarang-jarang dapat membuat Anda nampak tua dan justru kusam. (Baca juga: Cara mengatasi kulit kusam)

Banyak orang yang memiliki alis tipis karena terlalu sering mencabutnya atau mencukurnya. Kadang alis tipis terjadi karena proses penuaan, kurang nutrisi, salah dalam menggunakan kosmetik, atau kondisi medis seperti hypothyroidism, eksim, dan alopecia areata. Metode pengobatan seperti kemoterapi dan radiasi juga dapat menjadi salah satu menyebab rambut di sekujur tubuh rontok, termasuk alis.

Bila alis Anda terlalu tipis dan pendek-pendek, kami punya cara memanjangkan alis dan menebalkannya dengan bantuan beberapa cara bahan alami yang mungkin telah terdapat di rumah Anda. Berikut 16 cara memanjangkan alis dan menebalkannya:

1. Susu

Susu mengandung protein dan juga nutrisi lainnya yang berguna bagi akar dan pertumbuhan rambut. (Baca juga: manfaat susu untuk rambut)

  • Taruh sedikit susu pada mangkuk

  • Celupkan kapas ke dalamnya dan usapkan dengan lembut pada alis Anda

  • Biarkan kering dengan sendirinya, lantas bersihkan dengan air hangat

  • Ulangi hal ini sesering mungkin untuk lekas mendapatkan hasil yang diharapkan.

2. Kuning telur

Rambut pada alis terbuat dari protein keratin, dan telur merupakan sumber protein yang amat baik. Sehingga telur dapat menyehatkan rambut Anda, yang dapat berimbas pada menebalnya alis Anda. (Baca juga: Manfaat putih telur untuk perawatan rambut, manfaat telur untuk rambut)

  • Pecahkan sebutir telur dan pisahkan kuning telur dari bagian putihnya

  • Kocok kuning telur hingga mengental

  • Oleskan pada masing-masing alis Anda dengan kapas

  • Biarkan 15-20 menit, lantas bersihkan dengan air dingin

  • Gunakan treatment dengan protein ini satu atau dua kali dalam seminggu hingga Anda puas dengan hasilnya.

3. Sari bawang bombay

Sari atau jus bawang bombay dapat membantu mempercepat dan menebalkan pertumbuhan rambut alis. Sari bawang bombay mengandung sulfur yang terbukti dapat meningkatkan produksi jaringan kolagen yang dibtuhkan untuk pertumbuhan alis optimal. Ditambah, sari ini dapat menguatkan folikel rambut.

  • Parut sebuah bawang bombay kecil dan ambil sarinya (bisa juga menggunakan juicer atau food processor)

  • Pijatkan sari ini ke alis Anda selama sekitar 5 menit

  • Biarkan mengering dengan sendirinya dan bersihkan dengan pembersih (cleanser) yang lembut dan air dingin

  • Lakukan perawatan ini sehari sekali selama beberapa minggu.

4. Minyak kelapa

Untuk mendapatkan alis yang tebal dan mengagumkan, Anda dapat pula menggunakan minyak kelapa. Berbagai macam protein dan nutrisi seperti vitamin E dan zat besi yang terdapat dalam minyak kelapa dapat meningkatkan kesehatan dan ketebalan alis. Minyak kelapa juga dapat membuat alis Anda menjadi lebih gelap. (Baca juga: manfaat minyak kelapa untuk rambut)

  • Taruh beberapa tetes minyak kelapa di ujung jari Anda dan oleskan ke daerah alis Anda

  • Pijat perlahan-lahan selama beberapa menit untuk meningkatkan sirkulasi darah

  • Biarkan selama semalaman

  • Keesokan paginya, bersihkan dengan air hangat

  • Lakukan hal ini setiap hari selama 1-2 bulan untuk mendapatkan perubahan pada ketebalan alis Anda.

5. Minyak zaitun

Minyak zaitun juga baik untuk alis. Dia kaya akan vitamin E sehingga dapat membantu rambut alis Anda tumbuh lebih cepat dan tebal. Sama seperti minyak kelapa, minyak zaitun pun dapat membuat alis Anda nampak lebih gelap.

  • Pijat alis Anda dengan minyak zaitun hangat selama 5 menit sebelum tidur. Biarkan semalaman dan bilas dengan air hangat keesokan paginya.

  • Atau, siapkan campuran 1/2 sendok teh minyak zaitun dan beberapa tetes madu. Oleskan pada alis Anda dan pijat selama beberapa menit. Biarkan selama 30 menit dan bersihkan dengan air hangat

Anda bisa memilih salah satu dari alternatif di atas dan melakukannya setiap hari hingga Anda mendapatkan hasil yang diinginkan. (Baca juga: manfaat minyak zaitun untuk alis, manfaat zaitun untuk rambut anak)

6. Minyak castor

Minyak castor adalah salah satu pengobatan yang paling baik untuk menumbuhkan alis. Dia mengandung protein, vitamin, asam lemak, dan antioksidan yang menutrisi folikel rambut dan meningkatkan pertumbuhan rambut. Ditambah, minyak castor membantu melawan mikroorganisme yang mengganggu pertumbuhan rambut alis.

  • Celupkan kapas pada minyak castor murni dan oleskan pada masing-masing alis

  • Pijat dengan lembut dengan ujung jari Anda selama 2-3 menit

  • Biarkan paling tidak selama 30 menit atau semalaman

  • Bersikan dengan air suam kuku dan pembersih yang lembut

  • Ulangi sehari sekali selama beberapa minggu hingga Anda merasakan perubahan

Bila minyak ini membuat kulit Anda iritasi atau terasa terbakar, hentikan penggunaannya.

7. Lemon

Lemon juga berguna untuk meningkatkan kecantikan dengan membuat alis Anda tebal dan panjang. Dia kaya akan vitamin C dan B, asam folik, dan nutrisi lainnya. (Baca juga: manfaat lemon untuk rambut)

  • Cukup gosokkan seiris lemon pada alis Anda. Biarkan sarinya tertinggal selama 15-20 menit dan bersihkan dengan air hangat.

  • Atau, campurkan sebuah lemon yang telah diiris-iris dengan 1/4 cangkir minyak kelapa. Biarkan terendam selama paling tidak 15 hari di tempat yang sejuk dan kering. Setelah siap, oleskan ke alis Anda dengan menggunakan kapas setiap malam sebelum tidur. Bilas wajah Anda keesokan paginya.

8. Lidah buaya

Lidah buaya memiliki enzim dan komponen pelembap yang menutrisi folikel rambut dan merupakan salah satu cara memanjangkan alis dan menebalkannya dengan cepat. Lidah buaya bahkan dapat membuat kulit di sekitar alis Anda menjadi lembut.

  • Ambil esktrak lidah buaya yang berbentuk gel dan pijatkan ke alis Anda. Biarkan selama 30 menit sebelum membersihkannya dengan air suam kuku.

  • Atau, untuk membuat pastanya, siapkan 1/2 sendok teh gel lidah buaya dan sedikit madu atau minyak kelapa. Oleskan pada alis, biarkan selama 30 menit, lantas bersihkan dengan air.

Ikuti salah satu dari kedua cara di atas sehari sekali selama beberapa minggu untuk mendapatkan hasil terbaik. (Baca juga: cara membuat masker lidah buaya, cara merawat rambut dengan lidah buaya, manfaat lidah buaya untuk kulit wajah, manfaat lidah buaya untuk kecantikan)

9. Biji kelabat

Biji kelabat kaya akan protein dan juga asam nikotin serta lecithin yang membantu pertumbuh rambut. Bijinya juga menyehatkan folikel rambut.

  • Rendam satu sendok teh biji kelabat ke dalam air selama paling tidak 5 jam

  • Blender biji kelabat tersebut hingga menjadi adonan yang kental

  • Tambahkan minyak kelapa atau minyak almond

  • Oleskan pasta tersebut pada alis Anda sebelum pergi tidur dan biarkan semalaman

  • Bersihkan keesokan paginya dengan air hangat

  • Lakukan hal ini selama 2-3 kali dalam seminggu selama dua bulan.

10. Vaseline

Manfaat vaseline untuk alis atau petroleum jelly efektif untuk menebalkan alis. Dia dapat melembapkan alis Anda dan membuatnya tetap lurus dan kaku. Gunakan secolek kecil vaseline ke alis Anda 3-4 kali dalam sehari dan Anda akan merasakan perubahannya dalam waktu tiga bulan.

11. Vitamin B & D

Kedua vitamin ini amatlah penting karena memengaruhi organ dalam dan penampilan fisik Anda. Makan makanan yang mengandung kedua vitamin ini untuk meningkatkan pertumbuhan rambut. Mereka juga dapat meningkatkan kekuatan bulu mata dan alis, serta membantu melawan efek kimiawi produk-produk kecantikan seperti maskara dan eyeliner.

12. Pijat

Seperti yang telah kami bilang berulang kali di atas, memijat alis adalah salah satu faktor penting dalam memanjangkan alis. Pijat area di sekitar alis Anda dengan minyak di atas selama 5 menit per hari. Hal ini akan meningkatkan sirkulasi darah di sekitar alis dan Anda akan merasakan hasil positifnya. (Baca juga: bahaya mencabut alis)

13. Eksfoliasi

Gunakan scrub untuk mengeksfoliasi atau mengelupas sel-sel kulit mati di sekitar alis Anda. Dengan melakukan hal ini, Anda juga menstimulasi kulit Anda, sehingga alis akan tumbuh lebih baik dan cepat dari sebelumnya. Anda bisa membuat sendiri scrub ini dengan gula dan minyak kelapa. Oleskan scrub pada wajah dengan gerakan memutar. Ingat, lakukan dengan lembut, jangan terlalu kasar karena Anda justru akan membuat kulit Anda lecet. (Baca juga: manfaat eksfoliasi wajah)

14. Hindari lotion

Saat Anda menggunakan lotion atau krim pada wajah Anda, Anda juga sekaligus mengoleskannya pada bagian alis untuk mengover seluruh bagian wajah. Ya, kan? Hal ini tidak seharusnya dilakukan, perawatan wajah harus berhati-hati agar zat kimia dari produk-produk tadi tidak mengenai alis. Anda memang bisa membersihkannya dengan kapas, tapi lebih baik hindari hal tersebut. (Baca juga: jenis eyeliner wardah)

15. Minum air

Air sangatlah baik untuk kesehatan seluruh tubuh Anda. Dia dapat membantu menyingkirkan segala komponen beracun dari dalam tubuh melalui urine. Minumlah air sedikitnya 8-10 gelas air dalam sehari, hal ini akan meningkatkan sistem tubuh Anda sekaligus pertumbuhan rambut.

16. Diet sehat

Diet yang sehat adalah cara memanjangkan alis yang esensial karena hal ini akan memberikan tubuh Anda nutrisi yang dibutuhkan untuk menumbuhkan rambut dengan cepat. Makan makanan yang kaya vitamin A, C, E, protein, asam lemak omega-3, dan zat besi. Bila perlu, konsumsi multivitamin dan suplemen lainnya.

Artikel terkait: