Categories
Kulit

5 Manfaat Cream Wajah Disimpan Di Kulkas yang Perlu Diketahui

Bagi Anda yang familiar dengan penggunaan produk skincare, pasti pernah menemukan petunjuk penyimpanan pada produk yang memerlukan lemari es atau kulkas. Sebagian orang percaya bahwa menyimpan produk skincare di dalam lemari es dapat memperpanjang masa penyimpanannya. Lagipula makanan bisa tetap segar dengan cara disimpan di dalam lemari es, maka kemungkinan cara yang sama juga akan berlaku pada produk skincare. Sangat masuk akal untuk menyimpan keperluan perawatan kecantikan kita di tempat yang lebih dingin untuk menjaga formula dalam produk kosmetik tidak rusak. Ini adalah trik lama yang sekarang kembali populer, yang dulu awalnya dilakukan untuk menyimpan produk perawatan jerawat agar kerusakan kimianya bisa dihindari.

Jika dulu cara ini kurang disukai, sekarang orang mulai menyadari pentingnya menyimpan produk skincare dengan benar. Walaupun suhu ruangan cukup baik untuk sebagian besar produk skincare, ada beberapa bahan khususnya yang akan mendapatkan manfaat lebih dari penyimpanan di kulkas. Ide untuk menyimpan produk skincare seperti cream wajah di kulkas mungkin terdengar tidak masuk akal, tetapi banyak beauty influencer yang melakukannya bahkan menyimpan segala produk mulai dari cat kuku hingga cream wajah di kulkas. Biasanya produk yang memiliki anjuran untuk disimpan di dalam kulkas adalah yang mengandung lilin, minyak dan air. Manfaat cream wajah disimpan di kulkas memang memiliki kebaikan tersendiri yang bisa Anda coba.

1. Mencegah Kontaminasi

Produk skincare berupa cream wajah tertentu ada yang mengandung bahan aktif yang akan rusak jika disimpan pada suhu ruangan sekitar 25 derajat celcius. Manfaat cream wajah disimpan di kulkas bisa berguna ketika produk sudah dibuka. Walaupun setiap produsen pasti akan mengemas produknya dengan cara yang paling steril, tetap saja ketika dibuka akan terkena udara yang membawa berbagai macam bakteri dan kuman yang bisa mengontaminasi produk dengan mempengaruhi bahan aktif tersebut. Penyimpanan cream wajah di dalam kulkas akan membantu menghambat perkembangan bakteri yang mungkin saja ada.

2. Mencegah Oksidasi

Manfaat cream wajah disimpan di kulkas adalah dapat menghindari proses oksidasi yang akan terjadi apabila produk sering terkena udara terbuka. Oksidasi adalah reaksi produk terhadap oksigen yang dapat menyebabkan perubahan warna produk, juga karena paparan sinar matahari dan suhu tinggi. Hal ini terutama dapat terjadi pada produk cream wajah yang sifatnya dapat mencerahkan kulit, yang perlu disimpan dengan lebih apik untuk menghindari produk menjadi kadaluarsa lebih cepat. Menyimpan masker di kulkas untuk mencegah oksidasi juga bisa dilakukan untuk cara menyimpan lulur kefir, cara menyimpan masker peel off, cara menyimpan sisa masker susu beruang dan cara menyimpan sisa masker putih telur.

3. Menjaga Efektivitas Produk

Manfaat cream wajah disimpan di kulkas berikutnya adalah untuk menjaga fungsinya agar tetap dapat bekerja secara optimal pada kulit wajah. Anda tentunya tidak ingin menggunakan cream wajah yang mungkin berharga mahal namun dengan efektivitas yang menurun sehingga tidak ada perubahan yang berarti pada kulit wajah. Kesalahan penyimpanan bahkan bisa berakibat fatal hingga merusak kulit wajah pemakainya. Kenali ciri – ciri masker kadaluarsa dan juga bagaimana cara menyimpan cream wajah jika tidak ada kulkas.

4. Memberi Sensasi Tersendiri

Menyimpan cream wajah di kulkas dapat membuat kita merasakan sensasi yang berbeda ketika mengaplikasikannya. Rasa dingin cream di wajah memberi kesejukan yang menyenangkan bagi kulit yang lelah dan terpapar banyak polutan. Manfaat cream wajah disimpan di kulkas khususnya akan bagus untuk orang yang bermasalah dengan wajah kemerahan dan mudah teriritasi karena dapat menenangkan kulit yang meradang hampir seketika dengan rasa dinginnya.

5. Mempengaruhi Pembuluh Darah

Manfaat cream wajah disimpan di kulkas lainnya adalah sensasi dinginnya bisa membantu menciutkan pembuluh darah. Fungsinya mirip dengan kompres dingin untuk kulit yang juga dapat mengurangi kantong mata, menenangkan peradangan dan membuat pori – pori tampak lebih kecil. Itulah salah satu alasan kenapa cream wajah harus masuk kulkas.

Beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai manfaat cream wajah disimpan di kulkas yaitu:

  • Jika Anda menggunakan produk alami bebas pengawet maka Anda akan mendapatkan manfaat besar dari penyimpanannya di kulkas.
  • Karena tidak mengandung pengawet, produk organik dan alami lebih beresiko terurai lebih cepat jika tidak disimpan di kulkas.
  • Selalu baca label produk yang akan dibeli untuk mengetahui manfaat cream wajah disimpan di kulkas. Dan apabila produk tersebut mengandung bahan yang seperti minyak, butter atau air khususnya perlu disimpan di kulkas untuk memperpanjang masa penyimpanannya.
  • Produk skincare yang mengandung vitamin C yang populer untuk produk anti penuaan biasanya harus disimpan di kulkas.

Untuk mendapatkan manfaat cream wajah disimpan di kulkas secara optimal, Anda perlu membaca labelnya dengan teliti. Periksa apa saja kandungan perawatan kulit yang akan digunakan. Simpan produk di dalam lemari es dan bukan di freezer, sebab menggunakan freezer bisa menyebabkannya menjadi beku dan membutuhkan waktu lama untuk mencairkannya. Sangat penting jika Anda mengecek produk yang akan digunakan secara berkala untuk memeriksa dan meyakinkan tidak akan tumbuh bakteri atau produk mengalami oksidasi yang membuatnya tidak dapat digunakan lagi. Pisahkan penyimpanan bahan makanan dan kosmetik di kulkas Anda agar kosmetik tidak terkontaminasi dan sebaliknya, tidak mengontaminasi makanan atau minuman Anda di kulkas.