Wanita khususnya yang memiliki rambut panjang seringkali bermasalah dengan rambut yang terlihat kaku dan kusut sehingga susah untuk diatur. Keadaan cuaca dan salah dalam perawatan rambut menjadi beberapa faktor yang mempengaruhi kerusakan pada rambut. Ada banyak penyebab lain yang membuat rambut terlihat kusust dan juga kaku seperti rambut yang bercabang sehingga saling terikat antara helai rambut, memakai alat penata rambut panas seperti hair dryer dan catok, kondisi rambut yang kering dan lain sebagainya. Jangan khawatir dulu jika anda memiliki beberapa masalah rambut ini, sebab kan memiliki cara mengatasi rambut kaku dan kusut memakai bahan alami yang sudah terbukti ampuh sekaligus mengatasi beberapa masalah rambut lainnya dalam waktu bersamaan.
- Gunakan Pisang
Pisang adalah buah hebat yang kaya akan kandungan minyak alami serta nutrisi yang lengkap. Pisang yang dihaluskan bisa digunakan sebagai pengganti kondisioner setiap anda mandi. Pisang ini sangat manjur untuk mengatasi rambut kusut dan kasar dalam waktu cepat dan tentunya aman digunakan. Untuk cara membuat masker pisang selengkapnya, silahkan dilihat dibawah ini.
- Haluskan 1 buah pisang yang sudah matang dan campur dengan 1 sendok makan minyak zaitun.
- Aduk sampai rata dan aplikasikan pada rambut yang sudah di keramas.
- Diamkan selama beberapa saat dan bilas bersih memakai shampo ringan.
- Gunakan Es Batu
Berbagai kotoran, debu, keringat dan zat asing yang menempel pada rambut menyebabkan rambut menjadi kusut dan kaku sehingga timbul simpul pada rambut yang sulit dilepaskan. Untuk mengatasi hal ini, anda bisa menggunakan satu cara mudah memakai es batu. Cara penggunaannya, langsung gosok es batu pada setiap helai rambut khususnya pada rambut khusus dan bersimpul selama beberapa saat. Cara ini akan membuat rambut halus kembali dan menghilangkan berbagai zat kimia seperti sabun atau shampo yang menempel pada rambut anda.
- Gunakan Cuka Sari Apel
Manfaat buah apel untuk kesehatan rambut memang sangat banyak, namun sebagai alternatif, anda juga bisa memakai cuka apel untuk merawat rambut. Cuka sari apel menjadi salah satu bahan alami terbaik untuk berbagai masalah rambut seperti kusut dan kaku. Cuka apel akan membuat rambut menjadi halus dengan cara cepat sekaligus mudah.
- Cuci rambut dengan 1 sendok makan cuka sari apel yang sudah dicampur dengan 2 bagian air.
- Jangan keramas memakai shampo lebih dulu, namun langsung pakai cuka apel ini di rambut anda.
- Setelah campuran cuka apel diaplikasikan pada rambut, diamkan beberapa saat baru keramas sampai bersih.
- Gunakan Alpukat
Selain buah pisang, manfaat buah alpukat untuk rambut juga sangat baik digunakan untuk melembutkan rambut, membuat rambut terlihat mengkilat dan juga menutrisi rambut secara menyeluruh sehingga masalah rambut kusut bisa diatasi dengan baik. Kandungan asam lemak omega 3 dalam alpukat memberikan manfaat melembutkan terbaik untuk rambut anda.
- Haluskan 1 buah alpukat yang sudah matang bersama dengan 3 sendok makan minyak zaitun sampai rata dan lembut.
- Oleskan campuran ini di seluruh rambut sebelum keramas memakai shampoo.
- Diamkan beberapa saat baru bilas bersih memakai shampo yang ringan dan bisa ditambah dengan kondisioner jika rambut anda rusak parah.
- Gunakan Baking Soda dan Kondisioner Alami
Dalam baking soda mengandung khasiat untuk menenangkan sekaligus membersihkan rambut penyebab kusut dan kasar. Debu yang menumpuk pada rambut memiliki peran terhadap tampilan rambut kusut sekaligus kasar yang anda alami. Â Cara membuat masker baking soda bisa anda lihat selengkapnya sebagai berikut.
- Campurkan 1 sendok makan baking soda dengan 3 sendok makan kondisioner alami seperti contohnya minyak zaitun atau minyak kelapa.
- Oleskan campuran ini secara merata pada permukaan rambut dan diamkan selama 5 menit.
- Sesudah itu, gunakan sisir bergerigi renggang atau lebar pada rambut yang masih lembab.
- Setelah itu, cuci bersih rambut dan bisa anda sisir kembali secara lembut.
- Minyak Kelapa
Selain ada manfaat minyak kelapa untuk alis, ternyata minyak kelapa juga merupakan salah satu bahan yang mudah ditemukan dan efektif untuk mengatasi rambut kasar serta kusut. Minyak kelapa akan melembutkan rambut dan menyingkirkan masalah lain yang mungkin menjadi penyebab rambut kusut tersebut.
- Gosokkan minyak kelapa yang sudah dihangatkan pada setiap helai rambut anda untuk menutrisi sekaligus melembutkan rambut.
- Selain itu, minum juga 1 sendok makan minyak kelapa secara teratur supaya rambut juga bisa di nutrisi dari dalam.
- Sisir dengan sisir bergerigi lebar untuk menghilangkan simpul rambut kusut.
- Gunakan Sisir Kayu
Jenis sisir kayu sangat baik untuk menguraikan simpul rambut kusut lebih mudah dan meminimalisir kerusakan pada rambut. Apabila memakai sisir yang terbuat dari plastik atau sikat maka akan menciptakan gesekan statis dan akhirnya rambut terlihat semakin kaku serta kusut. Sementara sisir yang terbuat dari kayu tidak akan menghasilkan gesekan atau statis sehingga rambut kusut bisa dikurangi.
- Gunakan Homemade Oil Treatment
Manfaat extra virgin oil untuk kecantikan dan juga beberapa jenis minyak esensial lainnya memang sudah dikenal sejak dulu. Perawatan dengan beberapa jenis minyak alami juga menjadi cara ampuh sekaligus efektif untuk mengatasi rambut yang kusut dan kasar serta berbagai masalah rambut lainnya. Selain itu, anda bisa menggunakan pilihan minyak sesuai dengan selera dan kebutuhan rambut anda.
- Siapkan masing masing 2 sendok makan minyak zaitun, minyak almond, minyak kelapa dan juga minyak jojoba.
- Campurkan semua bahan dalam wadah berukuran sedang dan panaskan dalam microwave sebentar.
- Pastikan minyak tidak terlalu panas agar rambut tidak menjadi rusak.
- Pijat lembut rambut memakai campuran minyak ini dan bungkus dengan handuk.
- Sesudah 30 menit, cuci bersih dengan shampo ringan dan lakukan secara teratur selama seminggu.
- Gunakan Kuning Telur
Manfaat masker kuning telur juga menjadi bahan alami yang sangat baik digunakan untuk mengatasi rambut kasar, kering dan juga kusut sekaligus melembabkan setiap helai rambut anda.
- Pisahkan kuning dan putih telur dan gunakan bagian kuning telurnya saja.
- Tambahkan 3 sendok makan air dalam kuning telur sampai rata dan adonan sedikit mengembang.
- Oleskan campuran ini pada rambut sampai rata dan diamkan selama 30 menit lalu cuci bersih dengan air.
- Gunakan Madu dan Minyak Sayur
Kedua bahan ini sangat baik digunakan untuk menutrisi rambut dari akar sampai ujung rambut sekaligus mencegah rambut kusut serta kasar. Kedua bahan ini juga memberikan kelembutan ekstra pada rambut sehingga tampilan rambut juga terlihat berkilau.
- Campurkan 2 sendok makan madu dengan 2 sendok makan minyak sayur hingga menjadi pasta yang lengket.
- Oleskan pada rambut dan bungkus dengan shower cap.
- Sesudah 15 menit, silahkan keramas sampai bersih memakai shampo yang ringan.
- Gunakan Air Beras dan Madu
Rambut yang terlihat kusam, kering, kusut dan juga kasar bisa diatasi dengan mudah memakai campuran air beras dan juga madu ini. Rambut akan terlihat lebih berkilau dan mempertahankan kelembaban alami pada rambut anda. Untuk cara membuat masker air beras dan madu untuk rambut selengkapnya bisa dilihat berikut ini.
- Campurkan 1 cangkir air beras dengan 2 sendok teh madu dan aduk hingga rata.
- Oleskan secara merata pada rambut dan diamkan selama 10 sampai 15 menit dan bilas bersih.
- Mayonaisse
Untuk anda yang menginginkan tampilan rambut halus, lembut dan juga sangat mudah diatur, maka mayonaisse menjadi jawaban terbaik untuk anda gunakan. Dalam mayonaisse mengandung L sistein yang merupakan jenis antioksidan kuat untuk membuat rambut berkilau, bervolume, lembut dan bebas dari kusut dan kering.
- Gosok mayonaisse penuh lemak pada rambut yang sudah dibasahi khususnya pada area rambut yang bermasalah.
- Bungkus dengan shower cap dan diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air dingin dan keramas seperti biasa.
Apabila anda sudah sering melakukan perawatan rambut ke salon sebagai cara mengatasi rambut kaku dan kusut, maka sebaiknya anda mencoba beberapa cara mudah yang sudah kami berikan diatas. Beberapa perawatan ini sangat sederhana, alami, aman digunakan dan juga efektif dalam mengatasi berbagai permasalahan rambut, selamat mencoba.