Categories
Wajah

7 Tanda Skincare Cocok dan Berfungsi Optimal Bagi Kulit Wajah

Produk make up zaman sekarang bisa melakukan lebih dari sekadar menyembunyikan ketidak sempurnaan di wajah kita. Kosmetik sekarang juga bisa sekaligus memperbaiki tekstur, penampilan dan kondisi kulit kita berkat kandungan antioksidan, peptida, anti inflamasi, dan lain sebagainya yang ditambahkan ke dalam formulanya tersebut. Itulah sebabnya ada jenis kosmetik yang dapat digolongkan kepada jenis skin care, karena fungsinya yang bisa sekaligus merawat kulit wajah.

Memilih bahan kosmetik yang terbaik untuk wajah Anda sekarang bisa jadi semakin mudah atau justru menjadi semakin sulit karena banyaknya pilihan. Suatu produk yang sedang terkenal dan diklaim banyak orang dapat menambahkan keajaiban bagi kulit wajah mereka, membuat Anda juga ingin mencoba dan merasakan khasiatnya. Penggunaan skin care tentunya bertujuan agar pemakainya bisa mendapatkan efek yang lebih baik daripada sebelumnya. Untuk itu, Anda juga harus dapat menilai apakah skin care yang digunakan sudah bekerja dengan baik pada kulit Anda dengan melakukan pengamatan yang teliti.

Tanda – tanda Kecocokan Skincare Pada Wajah

Tanda bahwa Anda telah menggunakan skincare yang benar adalah dengan adanya perubahan baik pada kulit wajah Anda. Terkadang setelah menggunakan skincare, kulit akan terlihat biasa saja dan tidak ada perubahan yang berarti. Perhatikanlah apa saja tanda skincare cocok pada kulit wajah Anda, yaitu:

1. Kulit terasa nyaman

Tanda skincare cocok di kulit wajah salah satunya bisa dilihat dari penggunaan face wash. Apabila face wash yang digunakan cocok untuk kulit wajah Anda, maka kulit akan terasa halus, lembab dan licin. Sebaliknya, jika kulit wajah terasa kering dan tertarik maka face wash Anda tidak cocok untuk wajah, dan mengandung zat kimia yang terlalu keras. Untuk tips membersihkan wajah, lakukan cara membersihkan wajah yang benar dengan susu pembersih atau menggunakan merk sabun untuk menghilangkan flek hitam di wajah yang cocok untuk jenis kulit Anda.

2. Tidak ada reaksi negatif pada kulit

Penggunaan kosmetik yang tidak cocok akan menimbulkan reaksi negatif pada kulit, antara lain timbulnya ruam, gatal – gatal, perih dan kulit menjadi kemerahan karena mengalami iritasi. Kulit juga bisa terlihat mengering, mengelupas dan pecah – pecah, juga bruntusan. Efek ini bisa saja muncul segera setelah pemakaian, namun bisa juga muncul setelah berkali – kali pemakaian skincare. Akan tetapi, jika kulit wajah Anda tidak menunjukkan reaksi apapun bahkan tampak menjadi lebih baik, maka itu adalah tanda skincare cocok di kulit wajah Anda.

3. Berkurangnya masalah kulit

Perhatikan adakah perubahan pada kulit wajah Anda jika masih terlihat baik – baik saja setelah beberapa kali pemakaian. Normalnya beberapa masalah kulit akan mulai terlihat berkurang seperti lebih cerah, pori – pori yang mengecil, kempesnya jerawat, dan lain sebagainya. Sebaliknya jika produk sudah habis digunakan namun wajah Anda tidak terlihat mengalami perubahan yang berarti, ada kemungkinan juga bahwa produk tersebut tidak terlalu cocok. Beberapa skincare memang membutuhkan waktu lebih lama untuk menampakkan efeknya pada kulit, karena itu tunggulah selama dua minggu hingga satu bulan untuk memberi kesempatan produk tersebut bekerja pada kulit wajah Anda.

4. Adanya komentar positif dari orang lain

Ada kalanya Anda tidak menyadari akan perubahan positif yang terjadi  pada wajah sendiri, namun orang lain yang berada di sekitar Anda akan melihatnya. Jika ada banyak orang yang mengatakan bahwa wajah Anda menjadi lebih cerah, bersih atau perubahan baik lainnya, maka bisa jadi skincare yang Anda gunakan memang sudah melakukan tugasnya dengan baik. Tentu saja, komentar tersebut haruslah datang dari orang – orang yang bisa dipercaya seperti keluarga, rekan kerja atau teman dekat yang melihat Anda setiap hari. Usahakan juga untuk mengenali adanya tanda – tanda ketidak cocokan, misalnya ciri  – ciri kulit tidak cocok menggunakan cream HN.

5. Jerawat yang membaik

Jika Anda menggunakan skincare yang tepat, jerawat biasanya akan membaik dalam kurun waktu tiga bulan. Skincare yang ditujukan untuk mengobati jerawat  dan juga untuk cara menghilangkan bruntusan di wajah biasanya memang membutuhkan waktu yang cukup lama untuk menunjukkan hasilnya. Produk yang cocok akan membuat komedo berkurang dalam waktu dua minggu pertama setelah pemakaian. Akan tetapi ada pula orang yang tidak langsung mengalami perbaikan, melainkan mengalami purging atau pertambahan jerawat sebelum kulitnya tampak membaik. Jika setelah waktu tiga bulan kondisi jerawat yang purging tersebut masih tidak berkurang, itu tandanya kulit Anda tidak cocok menggunakan perawatan tersebut yang menjadi penyebab muka kasar dan berbintik.

6. Hilangnya flek hitam

Tanda skincare cocok untuk kulit antara lain juga berupa menghilangnya flek hitam di kulit wajah, dalam waktu setidaknya selama 3-4 minggu untuk krim yang mengandung hydroquinone berdasarkan resep dokter. Sedangkan untuk krim yang mengandung vitamin C membutuhkan sekitar dua bulan untuk menunjukkan hasilnya pada wajah. Penggunaan serum vitamin C lebih aman daripada hydroquinone untuk jangka panjang dan pada umumnya cocok untuk semua jenis kulit. Pemakaian hidrokuinon dalam jumlah berlebihan bisa berbahaya, kenalilah ciri cream yang mengandung mercury dan hidroquinon juga. Ada juga  beberapa produk pembersih wajah yang bisa menghilangkan flek hitam di kulit wajah yang bisa Anda coba.

7. Kekurangan tiap jenis kulit akan membaik

Kandungan pelembab yang cocok digunakan untuk berbagai jenis kulit akan membuat kulit tampak kenyal, lembab dan lembut, kulit tidak menunjukkan ciri – ciri kulit wajah rusak. Misalnya, kulit kombinasi akan berkurang produksi minyak di sekitar area T dan lebih lembab di area pipi, noda gelap tersamarkan dan kulit cerah merata. Hasilnya bisa dilihat dalam waktu sekitar 2-8 minggu. Toner yang cocok juga akan mengurangi warna kemerahan pada kulit dan mengecilkan pori- pori, membuat kulit lebih bercahaya, lembut dan halus tanpa rasa kering, perih atau gatal.

Pada intinya, tanda skincare cocok untuk kulit wajah Anda dan berfungsi secara optimal adalah jika kulit wajah tidak mengalami berbagai masalah yang biasanya terjadi jika ada tanda – tanda kulit wajah tidak cocok dengan kosmetik berupa masalah kulit wajah yang semakin memburuk. Untuk itu, Anda perlu memilih skincare dengan sangat teliti, mengetahui bahan – bahan yang digunakan, serta jika memungkinkan mencari sebanyak – banyaknya review pengguna yang menyatakan kebaikan produk tersebut, juga pastikan jika produk itu sudah bersertifikat halal dan terdaftar di Badan POM dengan melakukan cara mengecek kosmetik di BPOM, serta tidak mengandung bahan – bahan berbahaya.