Categories
Kaki

9 Cara Menghilangkan Bulu Kaki Dengan Kapur Sirih Hanya 20 Menit

Kapur sirih merupakan endapan dari batu kapur gamping yang sudah melewati proses khusus dan memiliki banyak khasiat untuk kecantikan kulit. Dalam kapur sirih ini mengandung beberapa zat yang berkhasiat untuk kecantikan dan kesehatan seperti karvakol, kardinen, sineol, kavinol dan juga zat samak. Bahan alami seperti kapur sirih ini memang menjadi cara terbaik untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit seperti salah satunya untuk menghilangkan bulu kaki. Cara menghilangkan bulu kaki dengan kapur sirih juga sangat mudah dilakukan dirumah sehingga bisa mengurangi pemakaian bahan kimia yang memberikan efek buruk untuk kesehatan dan kecantikan tubuh anda. Sebagai panduan selengkapnya, silahkan anda melihat beberapa cara menghilangkan bulu kaki permanen dengan kapur sirih dalam waktu cepat dan sangat efektif dibawah ini.

  1. Kapur Sirih dan Kunyit

Cara agar bulu kaki tidak tumbuh lagi setelah dicukur bisa dilakukan menggunakan kunyit. Kandungan dalam kunyit memang sudah dikenal sejak lama sangat ampuh untuk mengatasi berbagai masalah kulit dan salah satunya adalah untuk menghilangkan bulu kaki sehingga sangat baik dikombinasikan dengan kapur sirih untuk hasil yang memuaskan.

  • Siapkan 1 sendok makan kapur sirih, kunyit parut secukupnya dan juga sedikit air.
  • Campur kapur sirih dan parutan kunyit dalam wadah lalu tambahkan sedikit air dan aduk sampai rata.
  • Oleskan pasta ini pada area kaki yang berbulu dan diamkan sampai mengering dengan sendirinya lalu bilas dengan air sampai bersih.
  1. Kapur Sirih dan Tawas

Tawas juga menjadi bahan yang bagus digunakan untuk menghilangkan bulu kaki serta cara menghilangkan bulu tangan sekaligus menghambat proses pertumbuhan bulu di area tubuh yang tidak diinginkan. Tawas yang berbentuk kristal berwarna putih agak keruh ini aman untuk digunakan pada permukaan kulit dan tidak menimbulkan bau serta mudah larut di dalam air sehingga sangat baik dikombinasikan bersama kapur sirih untuk merontokkan bulu yang tumbuh di area kaki.

  • Siapkan 50 gram tawas dan kapur sirih secukupnya.
  • Rendam kapur sirih selama 1 malam dan esok paginya diambil air endapannya.
  • Campur endapan kapur sirih tersebut dengan tawas yang sudah dihaluskan dan oleskan pada permukaan kaki.
  • Diamkan sampai mengering lalu bilas bersih dengan air hangat dan keringkan.
  1. Kapur Sirih dan Pepaya Mentah

Dalam pepaya mentah mengandung enzim alami bernama papain yang sangat ampuh untuk memecah folikel rambut sekaligus menghambat pertumbuhan rambut atau bulu pada area tubuh. Pepaya mentah ini bisa digunakan untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Cara menghilangkan bulu kaki dengan pepaya dan kapur sirih selengkapnya bisa anda simak dibawah ini.

  • Parut halus pepaya yang masih hijau dan muda menggunakan blender hingga menjadi bubur.
  • Tambahkan dengan rendaman kapur sirih lalu oleskan pada permukaan kaki.
  • Diamkan selama 30 menit lalu bilas bersih dengan air dingin.
  1. Kapur Sirih dan Lada Putih

Kombinasi kapur sirih dan lada putih kemungkinan akan menyebabkan kaki terasa sedikit panas dan ini merupakan reaksi normal yang terjadi karena campuran bahan ini sedang bekerja untuk melemahkan folikel bulu kaki sehingga lebih mudah rontok dan menghambat pertumbuhan bulu tersebut. Cara menghilangkan bulu kaki ini menjadi salah satu cara ampuh yang akan menghambat pertumbuhan bulu di tempat yang tidak diinginkan.

  • Haluskan beberapa butir lada putih hingga benar benar halus.
  • Tambahkan dengan endapan kapur sirih dan aduk hingga merata.
  • Oleskan pasta tersebut pada seluruh permukaan kaki dan diamkan selama 30 sampai 60 menit.
  • Bilas bersih dengan air dingin dan lakukan secara teratur setidaknya 1 kali seminggu
  1. Kapur Sirih dan Kapur Barus

Cara menghilangkan bulu betis dan kaki selanjutnya bisa dilakukan dengan menambahkan kapur barus kedalam endapan air kapur sirih. Kapur barus yang sering digunakan untuk membunuh serangga dan mengharumkan ruangan juga bisa digunakan sebagai bahan efektif merontokkan bulu kaki dan sudah dilakukan banyak orang di seluruh dunia.

  • Haluskan kapur barus sampai halus lalu campur dengan endapan kapur sirih hingga rata.
  • Oleskan pasta ini pada permukaan kaki yang berbulu dan diamkan selama semalam.
  • Esok paginya, bilas bersih dengan air dingin.
  1. Kapur Sirih dan Gula Pasir

Selain bisa digunakan sebagai cara menghilangkan bibir hitam, gula juga menjadi bahan alami ampuh untuk menyingkirkan bulu di wajah dan juga kaki. Tidak seperti waxing yang cara penggunaannya menyakitkan karena menarik akar rambut dengan arah yang berlawanan, kombinasi kedua bahan ini tidak menimbulkan rasa sakit yang terlalu parah dan juga tidak menyebabkan kulit menjadi iritasi.

  • Panaskan 1/4 gelas air sampai mendidih.
  • Sesudah mendidih, tambahkan dengan 2 cangkir gula pasir serta 1/4 gelas perasan jeruk lemon.
  • Lanjutkan memanaskan sampai membentuk pasta dan bergelembung.
  • Kecilkan panas dengan api sedang dan biarkan mendidih selama 25 menit.
  • Matikan api dan dinginkan lalu tambahkan dengan endapan air kapur sirih.
  • Bersihkan area kaki dan balur terlebih dulu dengan tepung maizena atau bedak bayi.
  • Oleskan adonan tersebut selagi masih hangat dengan arah berlawan dari pertumbuhan akar bulu.
  • Tempelkan selembar kain bersih diatasnya dan diamkan beberapa saat.
  • Cabut kain tersebut secara cepat dan bilas bersih dengan air.
  1. Kapur Sirih dan Kentang

Dalam kentang mengandung zat pemutih yang sangat baik dikombinasikan dengan kapur sirih untuk merontokkan bulu kaki dalam waktu yang terbilang cepat dan aman. Kandungan didalam kentang akan memudarkan warna hitam pada bulu sekaligus mematikan folikel bulu kaki sehingga lebih mudah dicabut. Sedangkan ampas bekas perasan kentang bisa anda gunakan sebagai cara memutihkan ketiak dengan kentang sehingga tidak ada bahan yang terbuang percuma.

  • Kupas dan haluskan kentang dengan blender lalu peras dan ambil sarinya saja.
  • Campurkan air perasan kentang dengan endapan kapur sirih, sedikit madu dan air lemon lalu aduk rata hingga menjadi pasta.
  • Oleskan pasta tersebut pada kaki yang sudah dibersihkan dan diamkan selama 15 sampai 30 menit hingga pasta mengering.
  • Sesudah kering, gosok masker dengan lembut untuk merontokkan pasta bersama dengan bulu kaki dan ulangi secara teratur setidaknya 1 kali dalam seminggu.
  1. Kapur Sirih, Lemon dan Madu

Manfaat madu untuk kulit salah satunya adalah untuk menghilangkan bulu yang tumbuh di beberapa anggota tubuh seperti ketiak, tangan dan juga kaki. Sementara air perasan lemon akan bekerja untuk membersihkan, mengelupas sel kulit mati dan juga memudarkan warna bulu. Sementaramadu berguna untuk memberi kelembapan alami sekaligus melembutkan folikel rambut sehingga lebih mudah dicabut. Kombinasi 2 bahan antibakteri ini akan bekerja baik jika dicampur dengan akpur sirih sehingga bulu bisa dihilangkan secara aman dan mencegah timbulnya radang serta iritasi.

  • Siapkan 1 sendok makan sari jeruk lemon, 4 sendok makan madu dan juga endapan kapur sirih.
  • Campur semua bahan hingga menjadi pasta dan terapkan langsung pada area kaki.
  • Diamkan selama 15 sampai 20 menit lalu bersihkan dengan lap yang sudah direndam dalam air hangat.
  • Ulangi cara ini sebanyak 2 ali seminggu dan lakukan secara teratur selama beberapa bulan atau sampai bulu tidak tumbuh kembali.
  1. Kapur Sirih dan Jeruk Nipis

Obat perontok bulu permanen juga bisa anda dapatkan dengan memadukan kapur sirih bersama jeruk nipis. Jeruk nipis yang mengandung vitamin C dan kadar antioksidan tinggi yang akan meningkatkan kinerja kapur sirih dalam merontokkan bulu di area kaki dan juga area tubuh lainnya.

  • Peras 2 buah jeruk nipis dan ambil sarinya dan haluskan sedikit kapur sirih.
  • Campurkan kedua bahan ini sampai rata dan membentuk pasta.
  • Oleskan pada area kaki dan biarkan hingga mengering dan diamkan selama 20 sampai 30 menit.
  • Bilas dengan air sampai bersih dan lakukan setidaknya 2 kali seminggu untuk hasil yang maksimal.

Cara menghilangkan bulu kaki dengan kapur sirih ini akan semakin berkhasiat jika dicampur dengan beberapa bahan seperti yang sudah kami berikan diatas. Gunakan cara ini secara teratur beberapa minggu sekali karena menggunakan bahan alami yang membutuhkan proses agak lama untuk hasil memuaskan. Tidak hanya berguna untuk menghilangkan bulu, namun beberapa bahan ini juga menjadi cara menghaluskan kulit kaki secara sekaligus.