Categories
Wajah

22 Manfaat Teh Untuk Wajah – Masker, Teh Basi dan Uap Teh

Minuman yang berasal dari Cina ini enak diminum saat bersantai, ditemani sepiring camilan yang kita suka. Berasal dari tanaman teh yang nama latinnya adalah Camellia Sinensis. Minuman ini mengandung kafein, dibuat dengan cara menyeduh bagian pucuk atau tangkai dari daun teh. Saat ini minuman teh telah menjadi industri besar dengan beragam produk teh yang dijual di pasaran. Pada umumnya ada beberapa jenis teh yang biasa diminum yaitu:

  • Teh Hijau – Mengandung kafein paling sedikit yaitu 25 miligram per cangkir teh, jenis teh ini didapat dengan cara dikukus, kemudian melalui proses pengeringan dan pemanasan yang bertujuan agar daun teh tidak terfermentasi dan daunnya tetap berwarna hijau.
  • Teh Oolong – Teh tradisional cina ini memiliki kandungan kafein sebanyak 30 miligram per cangkir. Difermentasi dalam waktu yang sangat singkat atau semi fermentasi.
  • Teh Hitam – Teh yang paling banyak kandungan kafeinnya dibandingkan kedua jenis teh lainnya yaitu sebanyak 40 miligram per cangkir. Proses pembuatannya dengan fermentasi penuh hingga daunnya berwarna gelap atau kehitaman.
  • Teh Herbal – Teh herbal tidak berasal dari tanaman Camellia Sinensis, melainkan dibuat dari akar, daun, bunga dan biji dari tanaman obat. Teh jenis ini berkhasiat mengobati berbagai macam penyakit melalui tanaman obat tersebut.
  • Teh Aroma – Teh ini beraroma sesuai dengan bahan yang ditambahkan ke dalamnya.

Tidak hanya sebagai minuman yang segar, kandungan kafein dan antioksidan pada teh ternyata juga bermanfaat bagi kecantikan, khususnya kulit wajah. Banyak produk kecantikan yang menggunakan teh sebagai bahan dasarnya, seperti lotion, shampo, krim wajah dan banyak lagi.

Daun teh pada bagian pucuknya mengandung senyawa yang larut dalam air jika diminum seperti katekin, yang merupakan salah satu senyawa anti oksidan tinggi. Katekin termasuk dalam senyawa polifenol. Jenis teh yang paling tinggi kandungan polifenolnya adalah teh hijau, kemudian teh oolong dan teh hitam. Berkat kandungan katekin tersebut, teh memiliki manfaat untuk kulit wajah seperti berikut:

1. Mencerahkan Wajah

Kulit wajah yang cerah memberi kesan bersih dan enak dipandang. Bagi seorang wanita, memiliki kulit yang kusam tentunya sangat menyebalkan, karena menghalangi kecantikannya. Biasanya kulit kusam disebebkan karena wajah kering. Banyak produk pelembab untuk kulit kering dan kusam yang dijual di pasaran, namun mencoba perawatan ekstra  sebagai cara merawat agar kulit tidak kusam tentu tidak ada salahnya. Misalnya dengan menggunakan teh sebagai perawatan pada kulit wajah yang akan membantu mengatasi masalah kulit kusam tersebut.

2. Mengatasi Jerawat

Jerawat sepertinya merupakan masalah kulit yang paling mengganggu, karena memang dari sekian jenis masalah kulit, jerawatlah yang paling mudah timbul. Kotoran sedikit saja,atau alergi debu dan makanan bisa memancing kondisi bmerjerawat pada kulit sensitif. Perawatan dengan manfaat teh untuk wajah ini dapat mengatasi masalah jerawat, selain itu ada pula manfaat oatmeal untuk kulit sensitif dapat mengatasi berbagai penyebab alergi kulit wajah.

3. Mengatasi Sengatan Matahari

Kulit yang terbakar matahari biasanya akan memerah dan terasa perih. Hal ini bisa terjadi karena terlalu lama terekspos matahari tanpa memakai tabir surya yang cocok untuk wajah. Jika tidak dirawat, lama kelamaan akan menjadi merah dan mengelupas bahkan dapat mengalami iritasi. Teh dapat dimanfaatkan untuk merawat wajah yang terbakar matahari tersebut. Selain itu, bisa juga menggunakan menthol karena manfaat menthol untuk wajah salah satunya juga dapat menjadi sunblock alami bagi kulit.

4. Melembabkan Wajah

Wajah yang kering karena kurangnya kelembaban akan membuat kita lebih tua dari usia sebenarnya dan tidak memberi kesan bagus untuk kecantikan wajah. Kulit kering di wajah yang tampak mengelupas akan membuat kita tampak sakit, tidak sehat atau segar. Perawatan dengan teh berguna mengembalikan kelembaban wajah yang hilang.

5. Mengatasi Kerutan

Sebagian besar wanita pasti ingin menghindari kerut di wajahnya selama mungkin, bukan? Karena itu sekecil apapun kerut yang muncul akan menjadi masalah yang harus dicari cara perawatannya agar hilang atau paling tidak tersamarkan. Misalnya dengan mencari cara menghilangkan kerutan di mata, serta mencari cara menghilangkan kerutan di bagian wajah lainnya. Perawatan menggunakan teh bermanfaat untuk mengurangi keriput yang mulai muncul di kulit wajah kita sebagai cara mengatasi kulit keriput pada wajah secara alami.

6. Menghaluskan Kulit

Ingin memakai make up yang tanpa cacat, tentunya perlu memiliki kulit yang halus dan mulus juga. Kulit yang halus membantu pemakaian make up yang mudah. Kulit halus juga menjadi salah satu indikasi kecantikan wanita. Karena itu banyak wanita melakukan perawatan untuk memperhalus kulitnya, seperti dengan menggunakan metode mikrodermabrasi atau prosedur chemical peeling. Untuk yang alami, perawatan dengan menggunakan teh dapat membantu memperbaiki tekstur kulit menjadi lebih halus.

7. Mengencangkan Kulit

Tentunya Anda tidak asing dengan pemakaian masker untuk mengencangkan kulit. Rata – rata, salah satu tujuan  pemakaian masker adalah untuk mengencangkan kulit wajah. Selain itu, maasker juga berguna untuk menjadi cara mengencangkan kulit leher. Teh dapat menjadi masker yang efektif untuk mengencangkan kulit.

8. Mencegah Penuaan Dini

Penyebab kulit keriput di usia muda adalah penuaan dini. Kondisi lingkungan kita pada masa sekarang yang penuh dengan polusi telah memancing terbentuknya radikal bebas yang buruh untuk kesehatan tubuh, termasuk kulit. Teh mengndung anti oksidan yang kuat untuk menangkal radikal bebas yang menyerang tubuh kita, karena itu teh dapat berkhasiat sebagai cara mencegah penuaan dini.

Manfaat Teh Sebagai Masker Wajah

Teh dapat dibuat menjadi masker wajah dengan menggunakan manfaat air teh untuk wajah. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membuat masker berbahan air teh yaitu:

1. Masker Teh Hitam

Ada dua macam kegunaan teh hitam sebagai masker wajah.

  • Cara pertama dengan mengambil beberapa sendok teh dari air teh hitam, lalu tambahkan beberapa tetes jeruk lemon dan tiga sendok oatmeal. Pijat dengan gerakan memutar secara perlahan selama 15 menit, lalu bilas dengan air dingin. Masker teh hitam ini berguna untuk melembabkan wajah.
  • Cara kedua yaitu dengan menyeduh teh hitam memakai air panas. Tunggu sampai dingin, lalu saring ampasnya dengan kain yang lembut, gunakan untuk mengompres wajah. Pastikan semua bagian wajah terkena kompres tersebut.

2. Masker Teh dan Pisang

Campurkan 1 sendok kecil air teh dan 1 buah pisang yang telah dilumatkan, lalu pakaikan ke wajah selama 15 sampai 20 menit. Bilas sampai bersih. Masker ini bermanfaat untuk melembabkan dan mencerahkan kulit wajah. Manfaat lainnya dari buah pisang yaitu ada manfaat pisang untuk kulit dan manfaat pisang untuk rambut.

3. Masker Teh dan Lemon

Cara membuatnya yaitu dengan mencampurkan 3 sendok makan tepung beras, 2 sendok makan air teh, dan 2 atau 3 tetes air jeruk lemon. Campur hingga merata dan pakai di wajah selama 20 menit, kemudian basuh dengan air dingin. Manfaat teh untuk wajah pada masker ini untuk menghindari kekeringan pada kulit wajah dan lingkaran hitam pada mata. Lemon digunakan karena khasiat lemon sangat baik untuk kulit dan rambut. Manfaat jeruk lemon untuk wajah  diantaranya adalah untuk mengatasi jerawat dan kulit berminyak. Sedangkan manfaat lemon untuk rambut adalah mengatasi rambut rontok, menguatkan akar rambut, melebatkan dan banyak lagi.

4. Masker Teh dan Coklat

Bahan untuk membuat campuran masker ini adalah air teh dan coklat bubuk. Campurkan sekitar tiga atau empat sendok coklat bubuk dan 3 sendok makan air teh. Aduk hingga mengental dan rata. Oleskan ke wajah dan biarkan selama kurang lebih 20 menit atau sampai terasa mengering. Campuran masker ini baik untuk mengatasi jerawat dan tanda – tanda penuaan.

5. Masker Teh dan Maizena

Tepung maizena tidak hanya bermanfaat untuk masak saja, lho. Tepung ini juga dapat dicampurkan dengan teh menjadi masker wajah. Bahannya, campurkan 3 sendok makan tepung maizena dan 3 sendok makan air teh. Pakai di wajah selama 10 – 25 menit, bilas dengan air dingin. Campuran ini berguna untuk menghilangkan atau menyamarkan noda hitam dari kulit.

6. Masker Teh dan Susu Bubuk

Cara membuatnya yaitu dengan mencampurkan 5 sendok air teh dengan susu bubuk secukupnya. Aduk sampai berbentuk seperti pasta, lalu aplikasikan ke wajah dan diamkan selama 20 – 30 menit atau sampai mengering. Bilas dengan air hangat. Manfaat susu untuk kulit antara lain menghaluskan kulit, membantu proses regenerasi, membersihkan, mengencangkan wajah, mengatasi sengatan matahari dan banyak lagi.

7. Masker Teh dan Madu

Madu memiliki banyak manfaat untuk perawatan kecantikan dan tubuh. Diantaranya ada manfaat madu untuk bibir, manfaat madu untuk rambut, manfaat madu untuk rambut bayi, dan manfaat madu untuk masker wajah. Campuran 100 ml air teh yang diseduh dengn air panas, dinginkan, lalu tambahkan 2 sendok teh tepung beras dan setengah sendok madu murni. Aduk semua sampai rata, pakai di wajah dan tunggu sekitar 20 menit atau sampai kering, baru kemudian dibilas. Bisa dilakukan 1 atau 2 kali seminggu. Masker ini bermanfaat untuk menghilangkan jerawat dan mencerahkan kulit wajah.

Manfaat Bagian Teh Lainnya untuk Wajah

  1. Manfaat Air Teh Basi – Air teh basi maksudnya air teh yang dibuat dari sisa teh yang Anda minum lalu dibiarkan hingga semalaman, kemudian baru dipakai keesokan harinya. Manfaat teh basi untuk wajah adalah bila untuk digunakan mencuci muka, bisa membantu menghilangkan jerawat, mencerahkan muka, mengurangi keriput dan banyak lagi.
  2. Manfaat Uap Air Teh – Tidak hanya air tehnya, tetapi uap air teh juga memiliki manfaat untuk perawatan wajah, sama dengan manfaat air hangat untuk wajah yaitu sebagai sarana penguapan kulit wajah untuk membersihkan pori – pori. Seduh teh dengan air mendidih secukupnya hingga keluar bau khas teh, lalu dekatkan wajah Anda ke atas uap airnya.

Pada dasarnya, semua jenis teh sama bermanfaatnya untuk digunakan sebagai perawatan wajah. Namun jenis teh yang paling baik digunakan untuk perawatan wajah ini adalah teh hijau karena kandungan katekin atau polifenolnya yang paling tinggi diantara jenis teh lainnya sehingga lebih baik untuk kulit wajah. Perawatan dengan memanfaatkan teh ini sangat patut dicoba karena teh merupakan salah satu bahan alami yang relatif aman untuk digunakan. Lebih baik mencoba sesuatu yang alami terlebih dulu sebelum mencoba perawatan dengan sembarang kosmetik yang bisa mengandung bahan kosmetik berbahaya.